SISTEM INFORMASI PERSEDIAAN BARANG HASIL PRODUKSI PADA PT TIRTA INVESTAMA

(1)

commit to user

SISTEM INFORMASI PERSEDIAAN BARANG HASIL PRODUKSI PADA PT TIRTA INVESTAMA

TUGAS AKHIR

Diajukan Untuk Memenuhi Sebagian Persyaratan Memperoleh Gelar Ahli Madya Ilmu Komputer

Diajukan Oleh:

IRMINA ENSTINAWATI NIM. M3208058

PROGRAM DIPLOMA III ILMU KOMPUTER

FAKULTAS MATEMATIKA DAN ILMU PENGETAHUAN ALAM UNIVERSITAS SEBELAS MARET

SURAKARTA 2011


(2)

commit to user

HALAMAN PERSETUJUAN

SISTEM INFORMASI PERSEDIAAN BARANG HASIL PRODUKSI PADA PT TIRTA INVESTAMA

Disusun Oleh

IRMINA ENSTINAWATI NIM. M3208058

Tugas Akhir ini telah disetujui untuk dipertahankan di hadapan dewan penguji

pada tanggal 22 Juni 2011

Pembimbing

Sri Arum S.Z, S.Kom NIDN. 0610038202


(3)

(4)

commit to user

ABSTRACT

Irmina Enstinawati. 2011. Information System Inventory Production At PT.

Tirta Investama. 3rd Diploma Degree Computer Science, Faculty of

Mathematics and Natural Sciences, Sebelas Maret University Surakarta. PT Tirta Investama is a Company engaged in the production of beverage that has the objective to provide good service to customer and society at large. At PT Tirta Investama been unable to meet the information needs optimally. The data collection process the goods are still done manually, so it takes a long time to resolve.

Data collection method used in the preparation of this are interview, observation, book study. Stage design used include system planning, system design, database, and making the program scripts.

From the results of research can be concluded that the information system created by the author of the information system inventory of goods produced at PT Tirta Investama expected to simplify the process of data collection items, and preparing reports quickly and precisely than with a system that is still done manually.


(5)

commit to user

INTI SARI

Irmina Enstinawati. 2011. Sistem Informasi Persediaan Barang Hasil Produksi Pada PT. TIRTA INVESTAMA. Program Diploma III Ilmu Komputer, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Sebelas Maret Surakarta.

PT TIRTA INVESTAMA merupakan PT yang bergerak dibidang produksi minuman yang mempunyai tujuan untuk memberikan pelayanan yang baik terhadap pelanggan dan masyarakat pada umumnya. Pada saat ini PT Tirta Investama belum mampu memenuhi kebutuhan informasi secara optimal. Proses pendataan barang masih dilakukan secara manual, sehingga memerlukan waktu yang cukup lama dalam menyelesaikan.

Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penyusunan tugas akhir ini adalah wawancara, observasi, studi pustaka. Tahapan perancangan yang digunakan meliputi perencanaan sistem, perancangan sistem, database, dan pembuatan skrip program.

Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa sistem informasi yang dibuat oleh penulis yaitu sistem informasi persediaan barang hasil produksi pada PT Tirta Investama diharapkan dapat mempermudah dalam proses pendataan barang, serta pembuatan laporan secara cepat dan tepat dibanding dengan sistem yang masih dilakukan secara manual.


(6)

commit to user

MOTTO

Banyak kegagalan hidup terjadi karena orang tidak menyadari betapa dekatnya mereka dengan kesuksesan ketika mereka berhenti.

Pattient is the best key of succesfll.

Kita adalah orang besar, berfikir kecillah yang membuat kita menjadi orang kecil.


(7)

commit to user

HALAMAN PERSEMBAHAN

Tugas Akhir ini dipersembahkan untuk :

Orang Tuaku yang kusayangi dan kubanggakan, atas waktu, doa dan dukungannya yang membuat aku lebih semangat.

Adikku tersayang.

Teman-temanku khususnya Manajemen Informatika 2008, Terima kasih atas support yang diberikan.


(8)

commit to user

KATA PENGANTAR

Segala puji syukur bagi Allah SWT Yang Maha Mengetahui, atas segala rahmat hidayah yang telah diberikan, sehingga penulis dapat menyelesaikan Laporan Tugas Akhir dengan judul “Sistem Informasi Persediaan Barang Hasil Produksi Pada PT. Tirta Investama ”.

Laporan Tugas Akhir ini disusun untuk memenuhi sebagian persyaratan memperoleh gelar ahli madya Ilmu komputer jurusan Manajemen Informatika Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Sebelas Maret Surakarta.

Dalam penulisan laporan tugas akhir ini, penulis menyadari bahwa dalam proses pembuatannya tidak lepas dari peranan dan bantuan dari berbagai pihak. Oleh karena itu, dalam kesempatan ini perkenankan penulis menyampaikan ucapan terima kasih kepada :

1. Bapak Ir. Ari Handono Ramelan, M.Sc, Ph.D selaku Dekan I Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Sebelas Maret Surakarta. 2. Bapak Drs.Y.S. Palgunadi, M.Sc selaku Ketua Progam Studi Diploma III Ilmu Komputer Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Sebelas Maret Surakarta.

3. Bapak Wiharto, S.T, M.Kom selaku pembimbing akademik.

4. Ibu Sri Arum S.Z, S.Kom selaku dosen pembimbing yang telah memberikan bimbingan, saran, dan petunjuk dalam pembuatan tugas akhir ini.

5. Bapak dan Ibu, adikku dan orang yang menyayangiku yang selalu mendoakan dan memberikan dukungan selama ini.

6. Teman-teman Manajemen Informatika 2008, terima kasih atas bantuan dan motivasinya.


(9)

commit to user

Penulis menyadari bahwa laporan tugas akhir ini masih jauh dari sempurna, oleh karena itu sangat diharapkan saran dan kritik yang membangun untuk perbaikan di masa mendatang. Semoga laporan ini dapat bermanfaat bagi semua pihak terutama bagi mahasiswa Diploma III Ilmu Komputer Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Sebelas Maret Surakarta.

Surakarta, Juni 2011


(10)

commit to user

DAFTAR ISI

HALAMAN

HALAMAN JUDUL ... i

HALAMAN PERSETUJUAN ... ii

HALAMAN PENGESAHAN ... iii

HALAMAN ABSTRACT ... iv

HALAMAN INTISARI ... v

HALAMAN MOTTO ... vi

HALAMAN PERSEMBAHAN ... vii

KATA PENGANTAR ... viii

DAFTAR ISI ... ix

DAFTAR TABEL ... xii

DAFTAR GAMBAR ... xiii

BAB I PENDAHULUAN ... 1

1.1Latar Belakang Masalah ... 1

1.2Perumusan Masalah ... 2

1.3Batasan Masalah ... 2

1.4Tujuan dan Manfaat Penelitian ... 3

1.5Metodologi Penelitian ... 3

1.6Sistematika Penulisan ... 4

BAB II LANDASAN TEORI ... 6

2.1 Pengertian Sistem Informasi ... 6

2.2 Pengertian Inventory ... 6

2.3 Pengertian Perancangan Sistem... 6

2.4 Alat Bantu Perancangan Sistem... 7


(11)

commit to user

2.4.2 Pengertian Data Flow Diagram ... 7

2.4.3 Pengertian entity relationship diagram ... 8

2.4.4 Pengertian database ... 8

2.5 Pengertian MySQL ... 9

2.6 Pengertian PHP ... 9

2.7 Pengertian PHP MyAdmin ... 9

2.8 Pengertian Macromedia Dreamwever ... 9

BAB III DESAIN DAN PERANCANGAN SISTEM ... 10

3.1Desain dan Perancangan Sistem... 10

3.1.1 Perencanaan Sistem ... 10

3.1.2 Analisa Sistem ... 10

3.2Perancangan Sistem ... 11

1. Contex Diagram ... 11

2. Data Flow Diagram ... 11

3. Entity Relationship Diagram... 17

4. Relathionship Table ... 18

3.3Analisa dan Perancangan Basisdata ... 18

BAB IV IMPLEMENTASI DAN ANALISA ... 25

4.1 Analisa Kebutuhan Hardware ... 25

4.1.1 Analisa Kebutuhan Software... 25

4.2 Implementasi Sistem ... 26

4.2.1 Form Login ... 26

4.2.2 Form Utama ... 26

4.2.3 Form Input Data Barang... 27

4.2.4 Form Input Data Barang Masuk ... 28

4.2.5 Form Input Data Pelanggan ... 28

4.2.6 Form Data Order ... 29

4.2.7 Form Data Penjualan ... 30

1. Form Penjualan Pasca Order ... 30

2. Form Penjualan Langsung... 30


(12)

commit to user

4.2.9 Form Laporan Data Barang ... 32

1. Form Laporan Data Barang ... 32

2. Form Laporan Data Barang Masuk ... 33

4.2.10 Form Laporan Pelanggan ... 33

4.2.11 Output ... 34

1. Output Laporan Data Barang ... 34

2. Output Laporan Data Barang Masuk ... 35

3. Output Laporan Data Pelanggan ... 35

4. Output Laporan Data Order ... 36

5. Output Laporan Data Penjualan ... 36

6. Output Laporan Data Retur ... 37

BAB V PENUTUP ... 38

5.1 Kesimpulan ... 38

5.1 Saran ... 38


(13)

commit to user

DAFTAR TABEL

Tabel 2.1 Tabel DFD... 7

Tabel 2.2 Tabel ERD... 8

Tabel 3.1 Tabel Login ... 18

Tabel 3.2 Tabel Data Barang ... 19

Tabel 3.3 Tabel Data Barang Masuk ... 20

Tabel 3.4 Tabel Data Order ... 21

Tabel 3.5 Tabel Data Pelanggan ... 22

Tabel 3.6 Tabel Penjualan ... 23


(14)

commit to user

DAFTAR GAMBAR

Gambar 3.1 Contex Diagram ... 11

Gambar 3.2 Data Flow Diagram level 1 ... 12

Gambar 3.3 Data Flow Diagram level 2 proses 1 ... 14

Gambar 3.4 Data Flow Diagram level 2 proses 2 ... 14

Gambar 3.5 Data Flow Diagram level 2 proses 4 ... 16

Gambar 3.6 Entity Relationship Diagram ... 17

Gambar 3.7 Relationship Table ... 18

Gambar 4.1 Form Login ... 26

Gambar 4.2 Form Utama... 27

Gambar 4.3 FormInput Data Barang ... 27

Gambar 4.4 Form Input Barang Masuk ... 28

Gambar 4.5 Form Input Data Pelanggan... 29

Gambar 4.6 Form Data Order ... 29

Gambar 4.7 Form Data Penjualan Pasca Order Barang ... 30

Gambar 4.8 Form Data Penjualan Langsung ... 31

Gambar 4.9 Form Retur ... 31

Gambar 4.10 Form Laporan Data Barang ... 32

Gambar 4.11 Form Laporan Data Barang Masuk ... 33

Gambar 4.12 Form Laporan Data Pelanggan ... 34

Gambar 4.13 Laporan Data Barang ... 34

Gambar 4.14 Laporan Data Barang Masuk... 35

Gambar 4.15 Laporan Data Barang Pelanggan ... 35

Gambar 4.16 Laporan Data Barang order ... 36

Gambar 4.17 Laporan Data Penjualan ... 36


(15)

commit to user

BAB I PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang Masalah

Seiring perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi yang semakin canggih, sangat dibutuhkan tenaga ahli khususnya bidang informatika. Oleh sebab itu lulusan perguruan tinggi sebagai bagian dari sumber daya manusia yang siap pakai diharapkan mampu menguasai alih teknologi masa kini dan masa yang akan datang. Manfaat sistem informasi adalah sebagai pendukung dalam pengambilan keputusan manajerial dan pendukung operasional pekerjaan. Sistem informasi yang baik adalah sebuah sistem informasi yang mampu bekerja secara akurat, efektif dan efisien. Sebuah sistem informasi dapat disajikan dengan sistem komputerisasi, yaitu pengolahan data yang semula dilakukan secara manual akan diolah dan disajikan menjadi data elektronik. Sistem komputerisasi ini mampu mempermudah pengelolaan data, memperkecil kesalahan pengolahan data dan mempercepat proses kinerja.

Seperti halnya pada PT Tirta Investama yang bergerak di bidang produksi minuman yang mempunyai tujuan pokok untuk memberikan pelayanan penjualan yang baik dan memuaskan terhadap semua pelanggan dan masyarakat pada umumnya. Kebutuhan informasi akan pelaporan kondisi barang sangat diperlukan. Pada saat ini PT Tirta Investama belum mampu memenuhi kebutuhan informasi tersebut secara optimal, dimana proses pendataan dan pelaporan persediaan barang masih dilakukan secara manual yang memerlukan waktu cukup lama dalam menyelesaikan setiap pekerjaannya. Kesalahan kadang terjadi pada penghitungan dan pencatatan barang. Melihat permasalahan yang terjadi, maka dibuat sebuah sistem


(16)

commit to user

informasi persediaan barang hasil produksi yang terkomputerisasi guna mempermudah serta mempercepat proses pendataan barang, penjualan dan proses pelaporan persediaan barang.

1.2 Perumusan Masalah

Sistem informasi persediaan barang hasil produksi adalah sebuah sistem yang berfungsi untuk mengetahui kondisi persediaan barang suatu perusahaan. Berdasarkan latar belakang masalah yang telah dipaparkan, maka rumusan masalah yang diambil adalah: ” Bagaimana membuat sistem informasi persediaan barang hasil produksi untuk membantu memperoleh informasi persediaan barang pada PT Tirta Investama ”.

1.3 Batasan Masalah

Batasan masalah pada sistem informasi persediaan barang hasil produksi ini meliputi bahwa sistem hanya membahas tentang informasi data barang hasil produksi, persediaan barang hasil produksi, data penjualan, retur penjualan, laporan persediaan data barang hasil produksi, laporan barang masuk hasil produksi, laporan data pelanggan, laporan data penjualan, laporan data retur barang hasil produksi yang ada pada PT Tirta Investama.

1.4 Tujuan Penelitian

Pembuatan tugas akhir ini bertujuan untuk membuat sistem informasi persediaan barang hasil produksi pada PT Tirta Investama yang mampu memberikan informasi persediaan barang hasil produksi, mengelola proses pendataan barang masuk dan barang keluar dan memberikan laporan secara cepat dan tepat.

1.5 Manfaat Penelitian

Manfaat pembuatan tugas akhir ini adalah: 1. Bagi Penulis


(17)

commit to user

Penulis mampu mengaplikasikan ilmu yang selama ini diperoleh selama mengikuti pendidikan di D3 Ilmu Komputer Universitas Sebelas Maret dengan membuat sistem informasi persediaan barang hasil produksi.

2. Bagi Instansi

Sistem informasi persediaan barang hasil produksi yang dibuat mampu mengubah sistem manual menjadi komputerisasi, dan diharapkan mampu mempermudah pelaporan persediaan barang yang mampu bekerja lebih cepat, tepat dan efisien.

1.6 Metodologi Penelitian 1.6.1 Objek Penelitian

Objek penelitian dalam pembuatan tugas akhir ini adalah PT Tirta Investama yang beralamat di Wangen, Polanharjo, Klaten.

1.6.2 Metode Pengumpulan Data

Penulis memperoleh data dengan metode sebagai berikut 1. Metode Wawancara

Metode wawancara adalah suatu metode pengumpulan data dengan cara mengajukan pertanyaan secara langsung kepada pihak yang terkait dengan objek penelitian. Dalam hal ini penulis melakukan wawancara dengan admin terkait dengan persediaan barang pada PT Tirta Investama.

2. Metode Observasi

Metode Observasi adalah metode pengumpulan data yang diperoleh dengan cara mengamati langsung objek yang diteliti untuk mengumpulkan data yang terkait dengan permasalahan yang ada.


(18)

commit to user

Metode Studi Pustaka adalah metode pengumpulan data dengan menggunakan buku-buku sebagai bahan referensi dalam penulisan dan pembuatan sistem.

1.7 Sistematika Penulisan

Secara teknis penulisan Tugas Akhir (TA) ini dibagi atas lima bab dan masing-masing bab terdiri dari sub bab, dimana antara bagian yang satu dengan bagian yang lainnya saling berhubungan yaitu :

BAB I : PENDAHULUAN

Bab I merupakan pendahuluan yang membahas tentang latar belakang masalah, perumusan masalah, batasan masalah, tujuan, manfaat, metodologi penelitian dan sistematika penulisan dalam pembuatan laporan sistem informasi persediaan hasil produksi pada PT Tirta Investama.

BAB II : LANDASAN TEORI

Bab II membahas tentang landasan teori yang memuat tinjauan pustaka yang digunakan sebagai acuan dalam pembuatan laporan tugas akhir sistem informasi persediaan hasil produksi pada PT Tirta Investama. Landasan teori yang dibahas meliputi pengertian sistem informasi manajemen, alat bantu perancangan sistem seperti context diagram, data flow diagram, entity relationship diagram, pengertian database dan pengertian dari beberapa software yang digunakan seperti Apache, PHP

MyAdmin dan Macromedia Dreamweaver.

BAB III : DESAIN DAN PERANCANGAN SISTEM

Bab III membahas mengenai data-data yang diperlukan dalam perancangan sistem infomasi persediaan barang hasil produksi yang


(19)

commit to user

berisikan penjelasan tentang perencanaan sistem seperti Contex Diagram, Data Flow Diagram (DFD), serta perencanaan basis data.

BAB IV : IMPLEMENTASI DAN ANALISA

Bab IV memuat langkah implementasi dan hasil analisa serta pembahasan yang sifatnya terpadu, yang dapat disajikan dalam bentuk tabel, gambar, dan penjelasan dari masing-masing bagian.

BAB V : PENUTUP

Bab V merupakan penutup yang memuat kesimpulan dan saran berdasarkan hasil analisa dan pembahasan.


(20)

commit to user

BAB II

LANDASAN TEORI

2.1 Pengertian Sistem Informasi

Sistem Informasi adalah kumpulan dari perangkat keras dan perangkat lunak komputer serta perangkat manusia yang akan mengelola data menggunakan perangkat lunak dan perangkat keras tersebut. (Kristanto, 2003).

2.2 Pengertian Inventory

Inventory adalah Bahan baku dan penolong, barang jadi dan barang dalam proses produksi dana barang-barang yang tersedia, yang dimiliki dalam perjalanan dalam tempat penyimpanan atau konsinyasikan kepada pihak lain pada akhir periode (Koher,Eric L.A.).

2.3 Perancangan Sistem

Perancangan sistem secara umum didefinisikan sebagai pengidentifikasian komponen-komponen sistem informasi dengan tujuan untuk dikomunikasikan dengan pemakai (Sutanta, 2003).

2.4 Alat Bantu Perancangan Sistem 2.4.1 Pengertian Contex Diagram

Contex diagram merupakan sebuah diagram sederhana yang


(21)

commit to user

sistem. Contex diagram direpresentasikan dengan lingkaran tunggal yang mewakili keseluruhan sistem (Kristanto, 2003).

2.4.2 Pengertian Data Flow Diagram (DFD)

DFD merupakan suatu model logika data atau proses yang dibuat untuk menggambarkan darimana asal data dan kemana tujuan data yang keluar dari sistem, dimana data disimpan, proses apa yang menghasilkan data tersebut dan interaksi antara dua yang tersimpan dan proses yang dikenakan pada data yang tersimpan dan proses data yang dikenakan pada data tersebut. Sedangkan DFD leveled adalah model yang menggambarkan sistem sebagai jaringan kerja antara fungsi yang berhubungan satu dengan yang lain dengan aliran dan penyimpanan data (Kristanto, 2003).

Tabel 2.1 Simbol Data Flow Diagram

Nama Simbol Keterangan

Entitas

Entitas merupakan sumber atau tujuan dari aliran tujuan data dari atau ke sistem.

Proses

Proses yang digunakan untuk transformasi data.

Aliran Data

Aliran data dengan arah khusus dari sumber ke tujuan.


(22)

commit to user

Data Store

Komponen yang berfungsi untuk penyimpanan data.

2.4.3 Pengertian entity relationship diagram (ERD)

Merupakan diagram yang berisi komponen-komponen himpunan entitas dari himpunan relasi yang masing-masing dilengkapi dengan atribut-atribut yang mempresentasikan seluruh fakta yang ditinjau (Fatansyah,1999).

Tabel 2.2 Simbol entity relationship diagram (ERD)

Nama Simbol Keterangan

Entitas

Menunjukkan himpunan entitas yang merupakan suatu obyek yang dapat diidentifikasi dalam lingkungan pemakai.

Aliran Data

Menunjukkan aliran/arus data diminta informasi sedang melintas dan atau menuju ke suatu proses.

Proses

Menunjukkan proses dimana beberapa tindakan atau sekelompok tindakan dijalankan.


(23)

commit to user

karakter entitas.

2.4.4 Pengertian Database

Database merupakan kumpulan file yang mempunyai kaitan antara satu file dengan file yang lain sehingga membentuk satu bangunan data untuk menginformasikan satu perusahaan, instansi dalam batasan tertentu. Bila terdapat file yang tidak dapat dipadukan atau dihubungkan dengan file lainnya berarti file tersebut bukanlah kelompok dari suatu database, ia akan dapat membentuk database sendiri (Kristanto, 2004).

2.5 MySQL

MySQL adalah perangkat lunak pengolahan database yang sangat populer, terutama di kalangan pengguna sistem operasi berbasis unix dan bersifat open source (Kurniawan, 2002).

2.6 PHP MyAdmin

PHP MyAdmin merupakan sebuah program yang berbasis web

yang dibuat menggunakan aplikasi PHP. Program ini adalah untuk mengakses database MySQL, intinya adalah digunakan untuk menjadi administrator dari server MySQL.

Dengan adanya program ini akan mempermudah dan mempersingkat kinerja kita, dengan kelebihan-kelebihan yang ada mengakibatkan pengguna awam tidak harus mampu untuk mengetahui sintak-sintak SQL dalam pembuatan database dan tabel (Nugroho, 2004).

2.7 PHP (PHP Hypertext Proccesor)

PHP adalah script bersifat server-side yang ditambahkan ke dalam

HTML. Kelebihan PHP yang paling signifikan adalah kemampuannya

untuk melakukan koneksi dengan berbgai macam database (Kurniawan, 2002).


(24)

commit to user

Macromedia Dreamweaver MX 2004 merupakan sebuah HTML

professional untuk mendesain secara visual dan mengelola situs web maupun halaman web fasilitas editing secara visual dari dreamweaver memungkinkan untuk dapat menambahkan desain program secara manual.

BAB III

DESAIN DAN PERANCANGAN SISTEM

3.1 Desain dan Perancangan Sistem 3.1.1 Perencanaan Sistem

Perencanaan sistem merupakan langkah awal sebelum membuat sebuah aplikasi program. Setelah memperoleh data-data dari hasil observasi langsung dan wawancara, kemudian mengidentifikasikan masalah persediaan barang hasil produksi yang ada pada PT Tirta Investama, penulis membuat perencanaan sistem sesuai dengan kebutuhan pada PT Tirta Investama. Pada perencanaan sistem ini, sistem yang akan dibuat meliputi sistem informasi persediaan barang hasil produksi, data penjualan, retur penjualan, laporan persediaan data barang hasil produksi, laporan barang masuk hasil produksi, laporan data pelanggan, laporan data penjualan, laporan data retur barang hasil produksi yang ada pada PT Tirta Investama.

3.1.2 Analisa Sistem

Sistem yang dianalisa adalah sistem tentang proses pendataan barang dan pembuatan laporan yang ada pada PT Tirta Investama

1. Keadaan Awal


(25)

commit to user

b.Proses pencarian data, pendataan persediaan barang dan pembuatan laporan membutuhkan waktu yang lama.

2. Kemampuan yang diharapkan setelah adanya sistem persediaan barang hasil produksi ini:

a. Proses pengolahan data barang dapat dilakukan dengan cepat dan meminimalisasi kesalahan-kesalahan yang dilakukan dalam proses secara manual.

b.Proses pembuatan laporan dapat dilakukan dengan cepat dan akurat.

3.2 Perancangan Sistem

Pada perancangan sistem ini ada beberapa alat bantu yang dibutuhkan untuk perancangan sistem yaitu Contex Diagram dan Data Flow Diagram.

1. Contex Diagram

Context Diagram pada Sistem Informasi Persediaan Barang Hasil Produksi pada PT Tirta Investama ditampilkan pada gambar 3.1 berikut ini.

! " ! ! "

# $

%

! $

Gambar 3.1 Contex Diagram

Keterangan :

1. Admin memasukkan user, password ke dalam Sistem Informasi Persediaan Barang Hasil Produksi PT Tirta Investama.

2. Admin memasukkan data pelanggan, data barang dan data barang masuk, ke dalam Sistem.

3. Sistem memberikan faktur jual ke admin.

4. Kasir memasukkan user, password ke dalam Sistem Informasi Persediaan Barang Hasil Produksi PT Tirta Investama.


(26)

commit to user

6. Sistem memberikan record order ke bagian kasir. 7. Kasir memasukkan data penjualan ke dalam sistem. 8. Kasir memasukkan data retur jual ke dalam sistem. 9. Sistem memberikan record retur jual ke bagian kasir. 2. Data Flow Diagram

Data Flow Diagram adalah bagan yang menggambarkan

keseluruhan kerja sistem secara garis besar.

a. DFD Level 1

DFD level 1 pada sistem informasi persediaan barang hasil produksi pada PT Tirta Investama, ditampilkan pada gambar 3.2 berikut ini.


(27)

commit to user

Gambar 3.2 DFD Level 1

Keterangan :

1. Admin memasukkan user dan password ke dalam sistem pendataan barang, kemudian memasukkan data barang dan disimpan kedalam database barang.


(28)

commit to user

2. Admin memasukkan data barang masuk password ke dalam sistem pendataan barang, kemudian di simpan ke dalam database barang masuk.

3. Admin memasukkan data pelanggan ke dalam sistem pendataan barang, kemudian disimpan ke dalam database data pelanggan. 4. Penjualan memberikan faktur jual ke admin

5. Kasir memasukkan data order barang ke proses penjualan kemudian disimpan ke dalam database order barang.

6. Kasir memasukkan data penjualan ke proses penjualan, kemudian disimpan ke dalam database penjualan.

7. Kasir memasukkan retur jual ke proses retur kemudian disimpan ke dalam databaseretur jual.

8. Data barang, data barang masuk, data pelanggan, data order barang, data penjualan, dan data retur akan diolah pada proses laporan yang akan diterima pimpinan.

9. Semua data masuk ke laporan, pimpinan dapat melakukan permintaan laporan ke sistem, kemudian sistem memberikan laporan ke pimpinan sesuai dengan permintaan.

b.DFD Level 2 Proses 1 (Proses Pendataan Barang)

DFD Level 2 proses 1 (proses pendataan barang) pada sistem informasi persediaan barang hasil produksi pada PT Tirta Investama pada gambar 3.3 berikut ini.


(29)

commit to user

Gambar 3.3 DFD Level 2 Proses 1 Keterangan:

1.Admin memasukkan data barang ke dalam sistem pendataan barang dan disimpan dalam database data barang.

2.Admin dapat melihat data barang kemudian digunakan dalam pengiriman data barang yang masuk ke dalam sistem yang disimpan dalam database data barang yang masuk.

c. DFD Level 2 proses 2 (proses penjualan)

DFD Level 2 proses 2 (proses penjualan) pada Sistem informasi persediaan barang hasil produksi, ditampilkan pada gambar 3.4 berikut ini.


(30)

commit to user

Keterangan :

1. Admin memasukkan data pelanggan ke dalam sistem pendataan data pelanggan dan disimpan dalam database data pelanggan.

2. Bagian transaksi penjualan memberikan faktur jual ke admin. 3. Kasir memasukkan data order ke dalam transaksi penjualan,

kemudian data disimpan ke dalam database data order.

4. Kasir memasukkan data penjualan ke dalam transaksi penjualan, kemudian data disimpan ke dalam database data penjualan.

d. DFD Level 2 proses 4

DFD Level 2 proses 2 (proses penjualan) pada Sistem informasi persediaan barang hasil produksi, ditampilkan pada gambar 3.5 berikut ini.


(31)

commit to user

Gambar 3.5 DFD Level 2Proses 4

Keterangan :

1. Pada proses laporan admin dapat melihat semua laporan seperti laporan data barang, laporan data barang masuk, laporan data pelanggan, laporan data order, laporan data penjualan, dan laporan data retur jual.


(32)

commit to user

3. Entity Relationship Diagram

Entity Relationship Diagram (ERD) adalah model konseptual yang mendeskripsikan hubungan antara penyimpanan dalam DFD. ERD digunakan untuk memodelkan struktur data dan hubungan antar data.

ERD pada sistem informasi persediaan barang hasil produksi pada PT Tirta Investama pada gambar 3.6 berikut ini.


(33)

commit to user

4. Relathionship Table (Relasi Antar Tabel)

Gambar 3.7 Relationship Table (Relasi Antar Tabel) 5. Analisa dan Perancangan Basis data

Basis data (database) merupakan kumpulan file yang mempunyai kaitan antara satu file dengan file yang lain. Penyusunan database digunakan untuk mengatasi masalah-masalah yang bisa terjadi dalam penyusunan data, seperti kesulitan pengaksesan data, banyak pemakai dan masalah keamanan.

Adapun tabel yang digunakan adalah sebagai berikut : a. Tabel Login

Nama Tabel : Login

Fungsi : Untuk masuk ke sistem (username dan password) Tabel 3.1 Login

Nama Field Tipe Lebar Keterangan Key

username Varchar 10 Nama User Primary

Key


(34)

commit to user

b. Tabel Barang

Nama Tabel : Data barang

Fungsi : Untuk Penyimpanan Data Barang Tabel 3.2 Data Barang

Nama Field Tipe Lebar Keterangan Key kode_barang Varchar 4 Kode barang Primary

Key

nama_barang Varchar 30 Nama barang

satuan Varchar 10 Satuan isi

barang

Isi Varchar 6 Isi barang

harga_jual Integer 8 Harga jual

barang

jumlah_masuk Integer 4 Jumlah barang

masuk

jumlah_keluar Integer 4 Jumlah barang

keluar

jumlah_rusak Integer 4 Jumlah barang

rusak

stok Integer 4 Jumlah stok


(35)

commit to user

c. Tabel Barang Masuk

Nama Tabel : Data Barang Masuk

Fungsi : Untuk Penyimpanan Data Barang Masuk Tabel 3.3 Data Barang Masuk

Nama Field Tipe Lebar Keterangan Key

tgl_masuk Date Tanggal

barang masuk

no_masuk Integer 5 Nomor

barang yang masuk

Primary Key

kode_barang Varchar 7 Kode Barang Foreign

Key

jumlah Integer 4 Jumlah Total

jumlah_masuk Integer 5 Jumlah


(36)

commit to user

d. Tabel Order

Nama Tabel : Data Order

Fungsi : Untuk Penyimpanan Data Order Barang Tabel 3.4 Data Order

Nama Field Tipe Lebar Keterangan Key

no_order Integer 5 Nomor order

barang

Primary Key

tgl_order Date Tanggal order

kode_pelanggan Varchar 10 Kode

pelanggan

Foreign Key

kode_barang Varchar 7 Kode barang Foreign

Key

jumlah_order Integer 4 Jumlah barang

yang diorder

status_order Varchar 10 Status order

(Lunas / DP)

uang_muka Integer 8 Uang muka

bayar_kurang Integer 8 Sisa harga

yang belum dibayar


(37)

commit to user

e. Tabel Pelanggan

Nama Tabel : Data Pelanggan

Fungsi : Untuk Penyimpanan Data Pelanggan Tabel 3.5 Data Pelanggan

Nama Field Tipe Lebar Keterangan Key kode_pelanggan Varchar 7 Kode

Pelanggan

Primary Key

nama_pelanggan Varchar 30 Nama

pelanggan

alamat Text 20 Alamat

pelanggan

telepon Varchar 20 Nomor

telepon pelanggan

kontak_person Varchar 20 Kontak

person pelanggan


(38)

commit to user

f. Tabel Penjualan

Nama Tabel : Data Penjualan

Fungsi : Untuk Penyimpanan Data Penjualan Tabel 3.6 Data Penjualan

Nama Field Tipe Lebar Keterangan Key no_faktur Integer 10 Nomor faktur

penjualan

Primary Key

tgl_faktur Date Tanggal

transaksi penjualan

kode_barang Varchar 7 Kode barang Foreign

Key

jumlah Integer 4 Jumlah

barang

total_harga Integer 8 Total harga

kode_pelanggan Varchar 10 Kode

pelanggan

Foreign Key


(39)

commit to user

g. Tabel Retur jual

Nama Tabel : Data Retur jual

Fungsi : Untuk Penyimpanan Data Retur jual Tabel 3.7 Data retur jual

Nama Field Tipe Lebar Keterangan Key

no_retur Integer 10 Nomor retur

jual

Primary Key

tgl_retur Date Tanggal retur

kode_barang Varchar 7 Kode barang Foreign

Key

jumlah_retur Integer 4 Jumlah

barang yang diretur

keterangan Varchar 30 Keterangan

retur

kode_pelanggan Varchar 10 Kode

pelanggan

Foreign Key


(40)

commit to user

BAB IV

IMPLEMENTASI DAN ANALISA

4.1 Analisa Kebutuhan Hardware

Perangkat keras yang digunakan untuk sistem informasi persediaan barang hasil produksi pada PT Tirta Investama ini menggunakan PC dengan spesifikasi :

a. Intel Pentium 4 b. Hardisk 80 GB c. Processor 2,6 Ghz d. Memory 256 Ghz

e. Keyboard, mouse dan monitor

4.1.1 Analisa Kebutuhan Software

Perangkat lunak yang digunakan untuk membuat sistem informasi persediaan barang hasil produksi pada PT Tirta Investama ini adalah: 1. Sistem Operasi : Windows XP

2. Editor Web : Macromedia Dreamweaver MX 2004 3. Web Server : Appserv web server, dengan bahasa

Pemrograman PHP dan menggunakan database MySQL

4. Software Pendukung : Adobe Photoshop CS, Macromedia Dreamweaver MX 2004, Microsoft Visio 2003, CorelDraw Graphics X4.


(41)

commit to user

4.2 Implementasi Sistem 4.2.1 Form Login

Form ini merupakan tampilan pada saat program dijalankan. Form login ini berfungsi untuk dapat masuk mengakses semua proses yang ada pada program. Pada form ini pengguna harus memasukkan username dan password. Tombol login digunakan untuk mengecek username dan password yang dimasukkan.

Gambar 4.1 Form Login 4.2.2 Form Utama

Form utama ini ditampilkan pada saat proses login diterima. Form ini digunakan untuk mengakses form-form yang ada melalui menu-menu yang ditampilkan di bagian atas form.


(42)

commit to user

Gambar 4.2 Form Menu Utama 4.2.3 Form Input Data Barang

Form ini digunakan untuk memasukkan data barang. Terdapat tombol submit digunakan untuk menyimpan data barang ke dalam database.


(43)

commit to user

4.2.4 Form Input Data Barang Masuk

Form ini digunakan untuk menginputkan jumlah barang hasil produksi ke dalam sistem. Terdapat button lihat barang, Terdapat tombol submit digunakan untuk menyimpan data barang masuk, sehingga secara otomatis stok barang akan bertambah pada saat diinputkan jumlah barangnya. Sedangkan tombol reset digunakan untuk membatalkan penyimpanan.

Gambar 4.4 Form Input Data Barang Masuk 4.2.5 Form Input Data Pelanggan

Form ini digunakan untuk menginputkan data pelanggan. Terdapat tombol submit digunakan untuk menyimpan data pelanggan, Sedangkan tombol reset digunakan untuk membatalkan penyimpanan.


(44)

commit to user

Gambar 4.5 Form Input Data Pelanggan 4.2.6 Form Data Order

Form data order digunakan untuk mencatat data order barang dari pelanggan.


(45)

commit to user

4.2.7 Form Data Penjualan

Form data penjualan ini digunakan untuk mencatat data penjualan.

1. Form Penjualan Pasca Order

Form ini digunakan untuk mencatat data penjualan yang sebelumnya telah dilakukan order terlebih dahulu. Terdapat lihat order digunakan untuk mengambil data order.

Gambar 4.7 Form Penjualan Pasca Order Barang 2. Form Penjualan Langsung

Form ini digunakan untuk mencatat data penjualan yang sebelumnya tanpa dilakukan order terlebih dahulu. Terdapat lihat order digunakan untuk mengambil data barang.


(46)

commit to user

Gambar 4.8 Form Penjualan Langsung 4.2.8 Form Retur

Form ini digunakan untuk mencatat data retur penjualan barang dari pelanggan, Pada proses ini, retur tidak menjadikan barang bertambah tetapi menjadikan stok barang berkurang.


(47)

commit to user

4.2.9 Form Laporan Data Barang 1. Form Laporan Data Barang

Form laporan ini digunakan untuk membuat laporan data barang. Terdapat tombol cetak yang digunakan untuk mencetak laporan, tombol cetak yang berada dikanan atas digunakan untuk mencetak semua data barang, sedangkan tombol cetak pada tabel hanya untuk mencetak satu data barang saja.

Gambar 4.10 Laporan Data Barang


(48)

commit to user

2. Form Laporan Data Barang Masuk

Form laporan ini digunakan untuk membuat laporan data barang masuk, laporan ini dibuat berdasarkan waktu barang masuk.

Gambar 4.11 Laporan Data Barang Masuk 4.2.10 Form Laporan Data Pelanggan

Form laporan ini digunakan untuk membuat laporan data pelanggan. Terdapat tombol cetak yang digunakan untuk mencetak laporan, tombol cetak yang berada dikanan atas digunakan untuk mencetak semua data pelanggan, sedangkan tombol cetak pada tabel hanya untuk mencetak satu data pelanggan saja.


(49)

commit to user

Gambar 4.12 Laporan Data Pelanggan 4.2.11 Output

1. Laporan Data Barang


(50)

commit to user

2. Laporan Data Barang Masuk

Gambar 4.14 Laporan Data Barang Masuk 3. Laporan Data Pelanggan


(51)

commit to user

4. Laporan Data Order

Gambar 4.16 Laporan Data Order 5. Laporan Data Penjualan


(52)

commit to user

6. Laporan Data Retur


(53)

commit to user

BAB V PENUTUP

5.1 Kesimpulan

Hasil analisa data dan pembahasan masalah, penulis memperoleh kesimpulan sebagai berikut :

1. Aplikasi ini dapat digunakan pada Sistem Informasi Persediaan Barang Hasil Produksi pada PT Tirta Investama sehingga dapat mempermudah proses pencatatan data barang masuk dan keluar serta untuk memperoleh informasi tentang persediaan barang. 2. Aplikasi ini juga dilengkapi dengan pembuatan laporan,

sehingga proses pelaporan dapat dilakukan dengan cepat, tepat, dan efisien.

5.2 Saran

Saran yang dapat penulis sampaikan adalah bahwa Sistem Informasi Persediaan Barang Hasil Produksi ini masih bersifat stand alone, untuk lebih baiknya supaya dikembangkan menjadi client-server agar lebih efisien.


(54)

commit to user

DAFTAR PUSTAKA

Jogiyanto, HM. 2001. Analisa dan Desain Sistem Informasi, Andi Offset, Yogyakarta.

Kristanto, A. 2003. Perancangan Sistem Informasi dan Aplikasinya. Gava Media: Yogyakarta.

Fathansyah. 1999. Basis Data. Informatika: Bandung.

Kristanto, A. 2004. Konsep Dan Perancangan database. Andi: Yogyakarta.

Sutanta, E. 2003. Sistem Informasi Manajemen. Graha Ilmu: Yogyakarta.

Sutanta, E, 2004, Sistem Basis Data, Graha Ilmu, Yogyakarta.

Kurniawan, Y. 2002. Aplikasi Web Database dengan PHP dan MySQL. PT Elex Media Komputindo: Jakarta.


(1)

Gambar 4.12 Laporan Data Pelanggan

4.2.11 Output


(2)

2.

Laporan Data Barang Masuk

Gambar 4.14 Laporan Data Barang Masuk

3.

Laporan Data Pelanggan


(3)

4.

Laporan Data Order

Gambar 4.16 Laporan Data Order

5.

Laporan Data Penjualan


(4)

commit to user

6.

Laporan Data Retur


(5)

BAB V

PENUTUP

5.1

Kesimpulan

Hasil analisa data dan pembahasan masalah, penulis

memperoleh kesimpulan sebagai berikut :

1.

Aplikasi ini dapat digunakan pada Sistem Informasi Persediaan

Barang Hasil Produksi pada PT Tirta Investama sehingga dapat

mempermudah proses pencatatan data barang masuk dan keluar

serta untuk memperoleh informasi tentang persediaan barang.

2.

Aplikasi ini juga dilengkapi dengan pembuatan laporan,

sehingga proses pelaporan dapat dilakukan dengan cepat, tepat,

dan efisien.

5.2

Saran

Saran yang dapat penulis sampaikan adalah bahwa Sistem

Informasi Persediaan Barang Hasil Produksi ini masih bersifat

stand alone, untuk lebih baiknya supaya dikembangkan menjadi

client-server agar lebih efisien.


(6)

DAFTAR PUSTAKA

Jogiyanto, HM. 2001.

Analisa dan Desain Sistem Informasi, Andi Offset,

Yogyakarta.

Kristanto, A. 2003. Perancangan Sistem Informasi dan Aplikasinya. Gava Media:

Yogyakarta.

Fathansyah. 1999. Basis Data. Informatika: Bandung.

Kristanto, A. 2004

. Konsep Dan Perancangan database.

Andi: Yogyakarta.

Sutanta, E. 2003. Sistem Informasi Manajemen. Graha Ilmu: Yogyakarta.

Sutanta, E, 2004, Sistem Basis Data, Graha Ilmu, Yogyakarta.

Kurniawan, Y. 2002.

Aplikasi Web Database dengan PHP dan MySQL. PT Elex