PERMASALAHAN TUJUAN PENELITIAN MANFAAT PENELITIAN PENEGASAN ISTILAH

10 Berdasarkan uraian diatas, maka penulis bermaksud melakukan penelitian yang digunakan untuk menyusun tugas akhir skripsi dengan judul : “KARAKTERISTIK WISATAWAN ZIARAH DI OBYEK WISATA MASJID AGUNG DEMAK”.

B. PERMASALAHAN

Permasalahan yang akan diteliti dalam penelitian ini adalah bagaimana karakteristik wisatawan ziarah yang berkunjung di obyek wisata Masjid Agung Demak?

C. TUJUAN PENELITIAN

Berdasarkan permasalahan di atas maka tujuan yang ingin dicapai dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui karakteristik wisatawan ziarah yang berkunjung di Masjid Agung Demak.

D. MANFAAT PENELITIAN

Penelitian ini diharapkan mempunyai kegunaan, baik bersifat akademik maupun non akademik, yaitu : 1. Manfaat akademik, yaitu sebagai salah satu sumbangan dalam mengembangkan ilmu pengetahuan sehingga menambah wawasan khususnya pada Geografi Pariwisata. 11 2. Manfaat non akademik, yaitu sebagai masukan bagi Pemerintah Kabupaten Demak serta mempromosikan kawasan obyek wisata Masjid Agung Demak sebagai daerah tujuan wisata.

E. PENEGASAN ISTILAH

Penegasan istilah dalam penelitian ini dimaksudkan untuk membatasi ruang lingkup permasalahan yang akan diteliti untuk memperjelas batas-batasnya guna menghindari kesalahan penafsiran, memudahkan dalam mengungkap isi dan makna serta sebagai pedoman dalam pelaksanaan penelitian. Adapun istilah yang perlu ditegaskan antara lain : 1. Karakteristik Karakteristik berasal dari kata karakter yang mempunyai arti sifat- sifat kejiwaan, akhlak atau budi pekerti yang membedakan seseorang dengan orang lain, tabiat dan watak. Karakteristik sendiri diartikan mempunyai sifat khas sesuai dengan perwatakan tertentu. 2. Wisatawan Ziarah Wisatawan ziarah adalah seseorang yang melakukan perjalanan untuk mengunjungi tempat-tempat suci bagi suatu agama dan penting bagi keyakinan dan iman yang bersangkutan. 3. Obyek Wisata Obyek wisata adalah segala obyek yang dapat menimbulkan daya tarik bagi para wisatawan untuk dapat mengunjunginya Karyono, 12 1997:27. Sedangkan menurut Fandeli 1995:58 obyek wisata adalah perwujudan dari pada ciptaan manusia, tata hidup, seni budaya serta sejarah bangsa dan tempat atau keadaan alam yang mempunyai daya tarik untuk dikunjungi wisatawan. 4. Masjid Agung Demak Masjid Agung Demak merupakan tempat yang dikaji dalam penelitian ini. Jadi dapat diketahui bahwa maksud dari judul dalam penelitian ini adalah ingin mengetahui bagaimana karakteristik wisatawan ziarah yang berkunjung di Masjid Agung Demak.

F. SISTEMATIKA PENULISAN SKRIPSI