Jawablah pertanyaan-pertanyaan berikut dengan jelas Kegunaan Air Bagi Manusia

158 Ilmu Pengetahuan Alam Kelas V SD dan MI 5. Lapisan pada matahari yang memiliki kandungan besi, nikel, zat kapur, dan argon serta akan terlihat jelas apabila terjadi gerhana matahari total adalah lapisan ....

C. Jawablah pertanyaan-pertanyaan berikut dengan jelas

1. Jelaskan proses terbentuknya tanah yang merupakan hasil pelapukan batuan 2. Mengapa jenis tanah yang dibentuk dari hasil pelapukan batuan berbeda antara tempat yang satu dengan tempat yang lainnya? 3. Sebutkan pengelompokan tanah berdasarkan komposisi yang menyusunnya 4. Sebutkan lapisan-lapisan yang terdapat pada matahari 5. Jelaskan ciri-ciri lapisan korona yang meruapakan lapisan yang melingkupi lapisan fotosfer dan kromosfer Di unduh dari : Bukupaket.com Sumber: Encarta premium DVD 2006 Di unduh dari : Bukupaket.com 160 Ilmu Pengetahuan Alam Kelas V SD dan MI K ata K unci • Daur air • Banjir Air Fungsi Minum Mandi Masak Menyiram Hutan gundul Daerah resapan Pemakaian Lahan kosong Daur air Mengalami Dipengaruhi oleh Untuk Di unduh dari : Bukupaket.com 161 Air Air merupakan salah satu kebutuhan pokok seluruh makhluk hidup. Tanpa air makhluk hidup akan mati. Selain untuk kebutuhan hidup, air juga memiliki manfaat yang sangat banyak bagi manusia. Salah satu manfaat air adalah untuk sarana transportasi. Kapal merupakan alat transportasi air yang digunakan oleh manusia untuk bepergian. Kegiatan manusia, seperti membuang sampah di sungai dapat mempengaruhi daur air sehingga dapat menimbulkan banjir. Apa yang akan terjadi apabila dalam kehidupan manusia tidak ada air? Pernahkah kalian merasa haus setelah berolah raga atau melakukan perjalanan jauh? Apa yang kalian perlukan agar kalian tidak merasa haus lagi? Dalam kehidupan sehari- sehari air kita manfaatkan sebagai air minum. Banyak sekali manfaat air dalam kehidupan, tahukah kalian manfaat air lainnya selain digunakan sebagai air minum? Agar lebih mengetahui manfaat air bagi kehidupan, perhatikan uraian berikut ini

A. Kegunaan Air Bagi Manusia

Air yang kita gunakan sehari-hari berasal dari sumber air di antaranya adalah sumur tradisional, sumur pompa, dan air PAM yang merupakan sumber air buatan. Danau, sungai, laut, dan mata air merupakan sumber air alami. Selain untuk minum air juga digunakan untuk mencuci, mandi, masak, dan menyiram tanaman. Apa yang kalian rasakan apabila tidak mandi dalam sehari? Kalian tentu akan merasa gerah, badan lengket, dan tubuh menjadi tidak segar. Mandi merupakan aktivitas sehari-hari yang biasa kita lakukan. Pakaian dan alat rumah tangga yang kotor tentunya harus di cuci agar bersih. Untuk mencuci juga diperlukan air. Air juga digunakan oleh ibu untuk memasak dan membersihkan sayuran sebelum dimasak. Sebagian tubuh kita terdiri dari air. Apabila tidak minum air selain kehausan, tubuh kitapun menjadi lemas. Banyak sekali kegunaan air dalam kehidupan. Oleh karena itu, kita perlu menggunakan air dengan sebaik-baiknya. Air yang kita gunakan dalam kehidupan sehari-hari berasal dari suatu proses yang cukup panjang yang disebut daur air. Gambar 11.1 Beberapa kegunaan air dalam kehidupan sehari-hari Di unduh dari : Bukupaket.com 162 Ilmu Pengetahuan Alam Kelas V SD dan MI Singapura membangun tempat penyulingan air dan mengimpor air dari negeri tetangga, yaitu Malaysia. Sulitnya memperoleh air bersih di sana membuat negara tersebut memilki bak-bak penampungan air hujan.

B. Proses Daur Air