Membuat Magnet dengan Cara Aliran Listrik

Ilmu Pengetahuan Alam Kelas 5 SDMI 115 Cara Kerja 1. Pasanglah alat-alat seperti pada gambar di samping. 2. Amati apa yang terjadi. Pertanyaan 1. Untuk membuat magnet secara induksi, apakah besi ditempelkan pada magnet? 2. Dapatkah besi tersebut menarik paku-paku kecil? Kesimpulan 1. Besi dapat dibuat magnet dengan cara .... 2. Membuat magnet dengan cara induksi tidak perlu menempelkan besi pada magnet, tetapi hanya dengan cara .... 3. Besi yang telah menjadi magnet dengan cara induksi dapat ... paku-paku kecil bila didekatkan. Cara induksi merupakan cara membuat magnet dengan mendekatkan magnet terhadap benda logam yang akan dijadikan magnet. Maka setelah beberapa saat benda logam tersebut akan menjadi magnet.

c. Membuat Magnet dengan Cara Aliran Listrik

Kerjakanlah secara berkelompok Tujuan Siswa dapat membuat magnet dengan cara aliran listrik. Alat dan Bahan 1. batu baterai yang masih bagus 2. paku besar 3. paku-paku kecil 4. kawat tembaga Ayo Mencoba besibaja paku magnet besibaja menjadi magnet a b Di unduh dari : Bukupaket.com 116 Ilmu Pengetahuan Alam Kelas 5 SDMI Cara Kerja 1. Lilitkan kawat tembaga pada paku besar + 15 lilitan dengan rapat. 2. Hubungkan ujung-ujung kawat tembaga dengan baterai seperti pada gambar. 3. Dekatkan paku-paku kecil pada ujung paku. Amatilah apa yang terjadi. 4. Lepaskan ujung-ujung kawat tembaga yang menempel pada baterai. Dekatkan paku besar ke paku kecil. Amatilah apa yang terjadi. Pertanyaan 1. Dapatkah paku-paku kecil menempel pada paku besar saat arus mengalir? 2. Masihkah paku-paku kecil tersebut menempel ketika arus diputus? Kesimpulan 1. Paku-paku kecil dapat menempel pada paku besar ketika .... 2. Membuat magnet dapat dilakukan dengan cara .... Magnet yang dibuat dengan cara menggunakan arus listrik disebut magnet listrik elektromagnet. l Membuat magnet dapat dilakukan dengan tiga cara, yaitu cara menggosok, cara induksi, dan cara aliran listrik. l Manusia memanfaatkan teknologi gaya magnet untuk benda-benda seperti kompas, buah catur, alat pengangkut, ujung gunting dan obeng, bel listrik, dan kereta api maglev. Info Sains Di unduh dari : Bukupaket.com Ilmu Pengetahuan Alam Kelas 5 SDMI 117 Kamu tentu tahu semua benda yang dilemparkan ke udara akan jatuh ke bumi. Pernahkah kamu memikirkan apa yang menyebabkan gerak jatuh berbagai benda itu menuju ke bawah? Benda padat dan cair apapun yang dilemparkan ke atas, bisa turun lagi menuju bumi. Gerak turun menuju bumi itulah yang dinamakan gerak jatuh.

B. Gaya Gravitasi

Kerjakanlah secara berkelompok Tujuan Siswa dapat membandingkan kecepatan jatuh dua benda yang berbeda dan dengan ketinggian yang sama. Alat dan Bahan 1. kacang tanah 4. kerikil 2. kedelai 5. kelereng 3. jagung Cara Kerja 1. Ambillah sebuah kerikil dan kelereng. 2. Angkatlah setinggi kepalamu kedua benda tersebut, lalu jatuhkan bersamaan. Apa yang terjadi? 3. Lakukan berulang-ulang dengan berbagai benda lain yang berbeda berat. 4. Amatilah apakah benda-benda tersebut jatuh menuju ke bawah. 5. Amatilah apakah kedua benda tersebut jatuh bersamaan. Sumber: www.mod.nic.in Gambar 5.4. Gaya tarik bumi membuat penerjun selalu bergerak jatuh ke bumi Ayo Praktik Di unduh dari : Bukupaket.com