Deiksis Sosial dalam Novel Supernova Episode Gelombang Karya Dee Lestari

DEIKSIS SOSIAL DALAM NOVEL SUPERNOVA EPISODE
GELOMBANG KARYA DEE LESTARI

Oleh:
Anggi Pratiwi
Fakultas Ilmu Budaya

ABSTRAK
Deiksis adalah hubungan antara kata yang digunakan di dalam tindak tutur
dengan referen kata itu yang tidak tetap atau berubah dan berpindah. Penelitian ini
bertujuan untuk mendeskripsikan bentuk-bentuk danfungsi penggunaan ekspresi deiksis
sosial yang terdapat dalam novel Supernova Episode Gelombang karya Dee Lestari.
Penelitian ini menggunakan teori pragmatik. Metode yang digunakan dalam
pengumpulan data meliputi metode simak dengan teknik simak bebas libat cakap
sedangkan dalam menganalisis data menggunakan metode padan dengan teknik dasar
teknik pilah unsur penentu dengan daya pilah pembeda referen. Data yang digunakan
dalam tulisan ini adalah data tulisan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ditemukan 34
ekspresi deiksis sosialdalam novel Supernova Episode Gelombang. Bentuk-bentuk
ekspresi deiksis sosial yang digunakan berupa bentuk pronomina persona (personal
pronouns), bentuk sapaan (forms of address), bentuk terikat (bound forms), dan dalam
bentuk pilihan kata (the choice of vocabulary). Fungsi pemakaian deiksis sosial dalam

novel Supernova Episode Gelombang meliputi: 1) sebagai pembeda tingkat sosial
seseorang, 2) untuk menjaga sopan santun dalam berbahasa, dan 3) alat memperjelas
identitas sosial seseorang.
Kata Kunci: Deiksis sosial, Pragmatik, Novel Supernova Episode Gelombang

iii
Universitas Sumatera Utara