BLACKBERRY SEBAGAI NEW MEDIA DI KALANGAN MAHASISWA FIKOM UNPAD.

Skripsi M ahasiswa U niversitas Padjadjaran

I V-2012

ABSTRAK

Andri Safari, 210110070123, 2012. Blackberry Sebagai New Media di
Kalangan Mahasiswa Fikom Unpad : Studi Deskriptif Tentang Penggunaan
Layanan Blackberry Sebagai New Media di Kalangan Mahasiswa Fikom Unpad.
Pembimbing Utama Dr. Hj. Purwanti Hadisiwi, M. Ext. Ed. Serta Pembimbing
Pendamping Ilham Gemiharto, S.Sos. M.Si. Fakultas Ilmu Komunikasi
Universitas Padjadjaran.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana penggunaan
Blackberry beserta layanannya sebagai new media di kalangan mahasiswa Fikom
Unpad. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif, dengan
pendekatan studi deskriptif. Dalam pengumpulan data dari lapangan, penelitian ini
menggunakan teknik wawancara tidak berstruktur, observasi terhadap informan,
dan studi literatur.
Kesimpulan yang diperoleh dari penelitian ini adalah motif utama
mahasiswa menggunakan layanan Blackberry adalah dorongan dari lingkungan
sekitar atau mengikuti trend. Berdasarkan temuan di lapangan paket layanan

Blackberry yang banyak dipilih adalah paket Unlimited, ini berkaitan dengan fitur
yang sering digunakan oleh informan berupa E-Mail, GPS dan Browser,
disamping fitur utama Blackberry seperti BBM. Beberapa informan merasakan
gangguan ketika tidak bisa menggunaan layanan Blackberry mereka, yang
disebabkan oleh berbagai hal. Kegiatan komunikasi yang terbentuk saat informan
berkomunikasi melalui media Blackberry banyak terjadi melalui instant
messaging, social media dan E-mail. Sasaran komunikasi para informan adalah
teman, keluarga, hingga dosen. Dari lapangan, ditemukan bahwa penggunaan
layanan Blackberry ini membawa pengaruh terhadap komunikasi melalui media
lain. Simbol serta pesan nonverbal berupa emoticon atau autotext banyak
digunakan oleh para informan saat berkomunikasi melalui media Blackberry, ini
bertujuan untuk menggantikan isyarat nonverbal yang muncul saat komunikasi
tatap muka.

ANDRI SAFARI -BL ACKBERRY SEBAGAI NEW M EDI A DI
KAL ANGAN M AHASI SWA FI KOM
U NPAD
Program Studi I lmu komunikasi
Fakultas I lmu Komunikasi © 2012
http:/ pustaka.unpad.ac.id


Skripsi M ahasiswa U niversitas Padjadjaran

I V-2012

ABSTRACT

Andri Safari, 210110070123, 2012. Blackberry As New Media Among
Students in Fikom Unpad: Descriptive Study On The Use of Blackberry Services
as New Media Among Students in Fikom Unpad. Main Counselor Dr. Hj.
Purwanti Hadisiwi, M. Ext. Ed. And Vice Counselor Ilham Gemiharto, S.Sos.
M.Si. Faculty of Communication Science. University of Padjadjaran.
This research aims to find out how to use the Blackberry device and
services as new media among students Fikom Unpad. This study uses qualitative
research methods, with descriptive approach. In the collection of data from the
field, this study used unstructured interview techniques, observation of the
informant, and literature studies.
Conclusions obtained from this study are, the main motive of students
using the Blackberry service is peer pressure or follow the trend. Based on the
findings in the field service package that has been mainly chosen is the

Blackberry Unlimited package, this relates to features that are often used by
informants in the form ¬ E-Mail, GPS and Browser, in addition to the main
features of the Blackberry such as Blackberry Messenger. Some informants felt
disturbance when unable to uses their Blackberry service, which is caused by
many things. Communication activities that are formed when informants
communicate through the media Blackberry much going through instant
messaging, social media and e-mail. Informants communicate through Blackberry
with their friends, family, and also their lecturer. From the field, it was found that
the use of Blackberry services this had an impact on communications through
other media. Symbols and nonverbal messages in the form of an emoticon or
autotext widely used by the informants when communicating through Blackberry
medium it aims to replace the nonverbal cues that occur when face to face
communication.

ANDRI SAFARI -BL ACKBERRY SEBAGAI NEW M EDI A DI
KAL ANGAN M AHASI SWA FI KOM
U NPAD
Program Studi I lmu komunikasi
Fakultas I lmu Komunikasi © 2012
http:/ pustaka.unpad.ac.id