Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Altruisme dan Self Esteem sebagai Prediktor Motivasi Relawan di Gereja Mawar Sharon Salatiga T2 832012006 BAB V

BAB V
KESIMPULAN DAN SARAN
Dari data yang diperoleh maka hasil penelitian pun didapat dan
diskusi nya telah dibahas di bab 4. Hasil tersebut tentunya akan memberi
manfaat dan sumbangan yang berarti bagi subjek dan penulis. Tidak
menutup kemungkinan penelitian ini jauh dari sempurna, sehingga dalam
bab ini penulis juga akan memberikan masukan bagi penelitian selanjutnya.

5.1

Kesimpulan
Berdasarkan hasil analisis data dan pembahasan pada bab

sebelumnya, maka ditarik kesimpulan bahwa altruisme dan self esteem dapat
dijadikan prediktor motivasi relawan di Gereja Mawar Sharon Salatiga. Hasil
uji statistik menunjukkan bahwa, semakin tinggi tingkat altruisme dan self
esteem para relawan maka motivasi relawan di Gereja Mawar Sharon
Salatiga pun akan meningkat.

5.2


Saran
Berdasarkan pada hasil penelitian dan kesimpulan di atas, maka dapat

dirumuskan saran sebagai berikut :
5.2.1 Relawan
Sebagai relawan yang dinaungi oleh organisasi sosial (dalam hal ini
sebuah Gereja), hendaknya para relawan dapat terus bekerja melakukan
semua program dan kegiatan yang telah dirancang oleh gereja dengan penuh
integritas dan sepenuh hati. Gereja merupakan tempat yang tepat untuk para
relawan ini mengabdi dan mengaplikasikan setiap ilmu dan keahlian yang
mereka miliki, sehingga potensi yang dimiliki oleh setiap relawan tidak akan
terbuang dengan sia-sia. Para relawan juga dapat menggunakan kesempatan
97

ketika bertemu dengan banyak orang atau rekan nya untuk saling bertukar
pikiran, informasi dan ide sehingga dari situ pula dapat tercipta peluangpeluang yang dapat menguntungkan relawan itu sendiri (contoh: kerja sama
bisnis, peluang kerja, dll).
Hal ini merupakan salah satu langkah atau cara agar faktor internal
para relawan tersebut dapat terpenuhi, sehingga dalam melakukan kegiatan
kesukarelaan nantinya relawan dapat secara total melakukan kegiatan

tersebut.

5.2.2 Staf fulltimer GMS Salatiga
Staf fulltimer sebagai pengurus administrasi didalam Gereja ini,
hendaknya dapat memberikan apresiasi dan penghargaan kepada para
relawan yang telah bekerja mengerjakan setiap program yang dibuat oleh
organisasi dengan tanpa pamrih dan tidak mengharapkan imbalan sedikitpun
dari Gereja. Pemberian apresiasi dan penghargaan tentunya bukan dalam
bentuk uang dan barang, tetapi lebih kepada pujian dan motivasi sehingga
para relawan sadar bahwa apa yang mereka lakukan tersebut berarti bagi
gereja tempat mereka berada sekarang ini. Pertemuan (gathering) dapat
digunakan sebagai salah satu cara memberi apresiasi kepada para relawan,
dari pertemuan tersebut akan terjalin komunikasi antara pihak gereja dengan
para relawan sehingga kedua belah pihak dapat saling mengerti akan
kebutuhan satu dengan yang lainnya.
Hal ini diperlukan karena gereja harus bisa dan mampu
mempertahankan relawan-relawan tersebut agar tidak keluar dari tempat
mereka mengabdi sekarang ini, mengingat organisasi ini akan dapat terus
berjalan jika ada bantuan dari para relawan-relawan.


98

5.2.3 Penelitian Selanjutnya
Dari uji statistik dan pembahasan di atas diketahui bahwa pengaruh
altruisme dan self esteem terhadap motivasi relawan adalah sebesar 40,6%,
sedangkan 59,4% sisanya dipengaruhi oleh peubah lain yang tidak diteliti
dalam penelitian ini. Oleh karena itu, direkomendasikan untuk penelitian
selanjutnya menambahkan aspek psikologis lain seperti tipe-tipe kepribadian,
simpati dan empati, gender, lama berorganisasi, kinerja dalam organisasi,
gaya kepemimpinan organisasi, dan lain sebagainya.

99

Dokumen yang terkait

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Self-Control dan Self-Efficacy sebagai Prediktor Prokrastinasi Skripsi

0 0 2

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Pola Asuh Otoritatif dan Self-Esteem sebagai Prediktor Kemandirian Mahasiswa yang Tinggal di Rumah Kost di Salatiga

0 0 2

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Iklim Sekolah dan Sikap terhadap Pekerjaan Guru sebagai Prediktor Kompetensi Guru TK di Kecamatan Tingkir-Salatiga T2 832012018 BAB V

0 0 3

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Altruisme dan Self Esteem sebagai Prediktor Motivasi Relawan di Gereja Mawar Sharon Salatiga

0 0 41

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Altruisme dan Self Esteem sebagai Prediktor Motivasi Relawan di Gereja Mawar Sharon Salatiga T2 832012006 BAB I

0 0 10

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Altruisme dan Self Esteem sebagai Prediktor Motivasi Relawan di Gereja Mawar Sharon Salatiga T2 832012006 BAB II

3 9 32

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Altruisme dan Self Esteem sebagai Prediktor Motivasi Relawan di Gereja Mawar Sharon Salatiga T2 832012006 BAB IV

0 0 38

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Altruisme dan Self Esteem sebagai Prediktor Motivasi Relawan di Gereja Mawar Sharon Salatiga

0 0 17

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Penerapan Teknologi Ajaxdalam Pembuatan Aplikasi Layanan Informasi Jadwal Pelayanan (Studi Kasus : Gereja Mawar Sharon Salatiga)

0 0 6

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Kecerdasan Emosional dan Kecerdasan Spiritual sebagai Prediktor Servant Leadership Pendeta di Gereja Kristen Sulawesi Tengah T2 832009005 BAB V

0 0 4