Informasi Lomba 2016

LOMBA KOMPETENSI SISWA

SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN
TINGKAT KOTAMADYA SURABAYA TH. 2016

INFORMATION SHEET

BIDANG LOMBA

MARKETING (PENJUALAN)

PEMERINTAH KOTA SURABAYA
DINAS PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN
SUBDIN PENDIDIKAN MENENGAH KEJURUAN
SURABAYA

NASKAH LOMBA KOMPETENSI SISWA (SMK)
TINGKAT KOTAMADYA SURABAYA TAHUN 2016

INFORMASI LOMBA
MATA LOMBA MARKETING (PENJUALAN)

I.

Pendahuluan
Diterapkannya era Kawasan Perdagangan Bebas ASEAN (AFTA)
dan Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA) pada tahun 2016 ini menuntut
kesiapan Indonesia baik dalam menyediakan SDM berkualitas,
kemampuan bersaing disegala bidang dan kemampuan memanfaatkan
kerjasama antar Negara Asean untuk peningkatan ekonomi Indonesia.
Dalam rangka menyiapkan SDM yang berkualitas, maka Pemerintah
Indonesia harus memperkuat daya saing lulusan dengan cara
meningkatkan kompetensi lulusan di segala bidang. Untuk itu kualitas
penyelenggaraan pendidikan harus selalu ditingkatkan. Pemerintah perlu
mengembangkan pendidikan yang setara dengan luar negeri agar lulusan
yang dihasilkan menjadi tenaga kerja yang mampu bersaing dengan
tenaga kerja dari luar negeri.
Penyelenggaraan pendidikan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) di
Indonesia ditujukan untuk penguasaan pengetahuan dan ketrampilan
khusus yang memungkinkan lulusan siap bekerja atau berwirausaha. Pada
era AFTA dan MEA sekarang, kompetensi kejuruan yang dimiliki siswa
disetiap bidang diharapkan mampu menghadapi persaingan di pasar

Asean. Dalam rangka mendukung peningkatan kualitas lulusan SMK dan
kualitas proses belajar mengajar maka perlu diadakan kompetisi rutin yang
memungkinkan SMK-SMK pada bidang yang sama dapat saling berlomba
untuk menunjukkan keunggulannya.
Penyelenggaraan Lomba Kompetensi Siswa (LKS) Tingkat Kota
Surabaya tahun 2016 direncanakan akan diadakan di kota Surabaya. LKS
Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) seluruh Jawa Timur merupakan
kegiatan yang dilakukan oleh Pemerintah melalui Direktorat Pembinaan
SMK-Ditjen Manajemen (Dikdasmen) dalam rangka mewujudkan upaya
pengembangan sumber daya manusia yang berkualitas.

II.

Tujuan
1. Mendorong dan merangsang sekolah menengah kejuruan (SMK)
dalam meningkatkan kualitas pelaksanaan KBM di sekolah sesuai
dengan Standar Kompetensi Kerja di Dunia Usaha dan Industri,
sehingga mutu lulusannya dapat diterima oleh dunia kerja.
2. Untuk mengukur dan memantau kualitas dan kemampuan siswa SMK
baik negeri maupun swasta se Kota Surabaya berdasarkan tolok ukur

kompetensi kinerja di dunia usaha dan industri sebagai acuan uji
kompetensi Program Keahlian Penjualan.
3. Mempromosikan kompetensi siswa kepada dunia usaha/industri
sebagai calon pengguna tenaga kerja.
4. Mendorong dan merangsang sekolah untuk mengembangkan sikap
kewirausahaan (entrepreneurship) bagi para siswa sehingga bisa
menjadi calon wirausaha yang tangguh.
5. Memberikan kesempatan dan motivasi siswa berkompetensi secara
positif, untuk menumbuhkan kebanggaan pada bidang keahlian yang
ditekuninya, sekolah maupun daerahnya.

1

NASKAH LOMBA KOMPETENSI SISWA (SMK)
TINGKAT KOTAMADYA SURABAYA TAHUN 2016

III.

Peserta
Peserta adalah siswa SMK negeri maupun swasta dengan kriteria sebagai

berikut :
1. Warga Negara Kesatuan Republik Indonesia.
2. Tercatat sebagai siswa SMK negeri atau swasta program keahlian
Marketing / Penjualan di Kota Surabaya pada tahun 2016.
3. Setiap SMK dapat diwakili oleh 1 (satu) orang peserta atau lebih.

IV

Materi Lomba
A.

Lingkup Lomba
Jenis kegiatan yang dilombakan adalah meliputi :
1. Tes Praktek Komputer
Adalah tes ketrampilan mengoperasikan komputer menggunakan
program Ms Power Point, Ms Word, dan Ms Excel dengan rincian
sebagai berikut :
a) Pembuatan Business Plan menggunakan Program Ms
Power Point. Hasilnya disimpan di dalam flash disc kosong
yang sebelumnya sudah diserahkan kepada Panitia.

b) Isi dari powerpoint bisnis plan meliputi product knowledge,
marketing mix (4P yaitu product, price, promotion dan
place),kelayakan usaha dan proyeksi Laporan Laba/Rugi
berdasarkan target penjualan (target penjualan didasarkan
pada perkiraan penjualan saat display).
c) Penyelesaian Soal Laporan Keuangan (stock opname)
menggunakan Program Ms Excel. Hasil (tabel angka dan
table rumus) dicetak di kertas yang telah disediakan oleh
Panitia. Dilarang membawa kalkulator.
d) Pemuatan surat pemesanan barang (lihat contoh surat
bisnis)
e) Waktu pembuatan power point bisnis plan 60 menit
f) Waktu penyelesaian laporan keuangan dan surat
pemesanan barang 120 menit
2. Tes Pengoperasian Mesin Bisnis (Cash Register dan
Timbangan Digital).
Adalah tes ketrampilan terpadu dengan materi penguasaan
operasionalisasi mesin Cash Register, Scanner, timbangan digital
dan EDC. Rincian sebagai berikut:
a) waktu untuk penyelesaian kegiatan maksimal 3 menit

b) penilaian berdasarkan ketepatan waktu penyelesaian dan
hasil akhir
3. Tes Presentasi (maksimal 10 menit)
Adalah tes kemampuan untuk mempresentasikan rencana bisnis
dan strategi pemasaran produk (diutamakan dalam bahasa
Inggris). dengan penilaian meliputi:
a) Product knowledge barang yang akan dijual (produk
utama)
b) Ketrampilan membaca peluang bisnis dan menyusun
rencana pemasaran (4P yaitu product, price, promotion dan
place)
c) Ketrampilan mempromosikan produk yang dimaksud,

2

NASKAH LOMBA KOMPETENSI SISWA (SMK)
TINGKAT KOTAMADYA SURABAYA TAHUN 2016

d) Pemaparan proyeksi target penjualan yang akan dicapai
pada saat praktek penjualan,

e) Perhitungan laba /rugi berdasarkan target penjualan
4. Tes Praktek Penjualan / Display
Adalah tes praktek penjualan langsung dalam bentuk display
dengan ketentuan sebagai berikut:
a) Pembuatan Tema Promosi (sebagai media promosi yang
digunakan saat Tes Praktek Penjualan / Display) disiapkan
sebelum lomba praktek penjualan.
b) Interior display dikerjakan pada H-1 oleh tim dari sekolah
masing-masing, kecuali penataan barang, yang akan
dilakukan oleh peserta pada hari H.
c) Penataan barang oleh peserta dengan waktu 60 menit
d) Pelaksanaan kegiatan penjualan oleh peserta dengan waktu
90 menit.
e) Pembuatan laporan rekapitulasi penjualan, laporan Laba/
Rugi dan Laporan Stock Penjualan dengan waktu 45 menit
f)
Penilaian pada tes praktek penjualan meliputi
 Penilaian untuk penataan/Display barang
 Penilaian untuk perilaku layanan penjualan
 Penilaian untuk hasil laporan rekapitulasi penjualan,

laporan Laba/Rugi dan Laporan Stok Penjualan
B.

Skor dan Bobot Penilaian
Skor maksimal dan bobot :
1. Tes Praktek Komputer (skor maksimal 100,
bobot 25%)........................................................................
2. Tes Pengoperasian Mesin Bisnis
(skor maksimal 100, bobot 10%)…………….....................
3. Tes Presentasi (skor maksimal 100, bobot 25%) ....….....
4. Tes Praktik Penjualan/display (skor maksimal 100,
bobot 40%)…....................................................................

N1
N2
N3
N4

Perhitungan Nilai Tes N1sampai dengan N4
Skor Perolehan

Nilai Tes N1 s/d N4 = ----------------------- X Bobot.
Skor maksimal
Nilai Akhir
C.

=

∑ (Nilai Tes N1...N4)

Aspek-aspek Penilaian
Ad.1. Aspek yang dinilai untuk Tes Komputer
NO
.

ASPEK YANG DINILAI

SKOR
PROSES

SKOR

HASIL

I

Ketrampilan

1

Penguasaan program
(penulisan rumus)

2

Ketepatan hasil akhir
perhitungan

35

3


Pembuatan surat
pemesanan barang

30

JUMLAH SKOR

JUMLAH
SKOR

35

100

3

NASKAH LOMBA KOMPETENSI SISWA (SMK)
TINGKAT KOTAMADYA SURABAYA TAHUN 2016

Ad.2. Aspek yang dinilai untuk Tes Praktik Peralatan Transaksi /
Mesin-mesin Bisnis adalah :
NO.

I
1
2

ASPEK YANG DINILAI

SKOR
PROSES

SKOR
HASIL
AKHIR

JUMLAH
SKOR

Aspek Keterampilan :Cash Register dan Timbangan
Digital
Kecepatan dan kesigapan
25
kerja
Ketepatan Hasil Akhir
Perhitungan
JUMLAH SKOR

75
100

Ad.3. Aspek yang dinilai untuk Tes Presentasi adalah: Pengetahuan,
Keterampilan dan Sikap meliputi:
No.

Skor
Maksimum

Keterangan

1

Penguasaan materi

30

2

Penampilan

20

3

Penggunaan kemampuan bahasa

20

4

Ketepatan jawaban atas pertanyaan

30

JUMLAH SKOR

100

Ad.4.: Aspek yang dinilai untuk Tes Praktek Penjualan adalah :
NO.

I
1.

2.

ASPEK YANG DINILAI

SKOR
PROSES

SKOR
HASIL
AKHIR

Aspek Ketrampilan Praktek Penjualan dan Display Barang

Display Barang
 Kesesuaian penataan
barang
 Kreatifitas
SKOR
Perilaku layanan
Penjualan
 Komunikasi

10
10
20

30

SKOR

3.

JUMLAH
SKOR

30

Pembuatan Laporan



Laporan rekapitulasi
penjualan
Laporan Laba/Rugi

Laporan stock
penjualan
JUMLAH SKOR


10
20
20

50
100

Tim Penguji
Tim juri terdiri dari Akademisi dan praktisi bisnis.

4

NASKAH LOMBA KOMPETENSI SISWA (SMK)
TINGKAT KOTAMADYA SURABAYA TAHUN 2016

VI.

Kriteria Pemenang Lomba
Juara Lomba adalah peserta yang memiliki nilai akhir tertinggi dari seluruh
nilai para peserta lomba. Apabila ada juara lomba yang memiliki nilai akhir
yang sama maka akan diadakan tes wawancara oleh setiap juri.
Para Juara ditentukan langsung oleh Juri meliputi: Juara I, II, III.

VII.

Panitia Lomba
Panitia lomba adalah sejumlah petugas sebagai teknisi untuk peralatan
penyediaan bahan serta keperluan lomba lainnya yang ditetapkan dengan
Surat Keputusan Direktur PSMK.

VIII. Tempat Lomba
Tempat lomba untuk bidang lomba marketing/penjualan dilaksanakan di
SMK Negeri 1 Surabaya.
IX.

Tata Tertib Lomba
Pembimbing diharapkan :
1. Mendampingi peserta pada saat ‘technical meeting’.
2. Mengisi daftar hadir yang disediakan Panitia.
3. Menjaga ketertiban dan ketenangan dalam pelaksanaan lomba.
4. Membantu peserta yang dibimbingnya apabila terjadi gangguan
kesehatan.
5. Membantu menata dekorasi stand (tidak termasuk barang dagangan)
sehari sebelum lomba praktek penjualan
6. Tidak membantu peserta pada saat lomba berlangsung.
Peserta diharapkan :
a. Semua peserta diharapkan mengikuti pelatihan pengoperasian mesin
cash register sehari sebelum pelaksanaan lomba.
b. Peserta harus hadir pada saat ‘technical meeting’.
c. Peserta harus sudah hadir 15 menit sebelum test dimulai.
d. Wajib mengisi daftar hadir pada saat setiap jenis lomba yang
diadakan.
e. Tahapan olimpiade skill adalah sebagai berikut:
Hari pertama : Tes Praktek Komputer dan Tes Pengoperasian Mesin
Bisnis (cash register)
Hari kedua : Tes Presentasi
Hari ketiga : Tes Praktek Penjualan/display dan pembuatan laporan
f.
Berpakaian rapi, diharapkan hanya memakai identitas nomor
peserta dari panitia.
 Memakai pakaian kerja pada hari pertama dan hari kedua
 Memakai pakaian batik pada hari ketiga
g. Tidak diperbolehkan membawa buku/catatan/HP di ruang lomba.
h.
Mengerjakan tugas dengan menggunakan pena/ballpoint, tidak
dibenarkan menulis dengan pensil.
i.
Perlengkapan yang harus dibawa oleh peserta :
 Pena/Ballpoint hitam, (disarankan lebih dari satu)
 Penggaris,
 Name Tag Nomor Peserta Lomba
 Dalam praktek penjualan peserta menyiapkan modal sendiri
sebesar Rp.500.000 (berupa uang mainan dan uang receh bias
asli)
 Peserta membawa nota penjualan sendiri
j.
Nomor Urut Peserta ditentukan oleh juri dalam bentuk undian

5

NASKAH LOMBA KOMPETENSI SISWA (SMK)
TINGKAT KOTAMADYA SURABAYA TAHUN 2016

k.
l.

Untuk unjuk kerja presentasi, setiap peserta DIWAJIBKAN MEMBAWA SAMPEL PRODUK ke dalam ruang presentasi
Lomba Unjuk Kerja Praktek Penjualan dan penataan display barang
dilakukan sendiri oleh siswa peserta lomba.
Adapun tahapan pelaksanaanya adalah sebagai berikut:
I

: Pelaksanaan penataan barang dagangan untuk display
hanya dilakukan oleh peserta.

II

: Praktek Penjualan oleh peserta

III

: Praktek pembuatan laporan rekapitulasi penjualan, laporan Laba/Rugi dan Laporan stock penjualan

m. Mematuhi tata tertib yang telah ditentukan oleh panitia atau juri. Apabila
melanggar, maka akan dikenakan sanksi dan dicatat. Apabila sanksi
yang dikenakan sudah tercatat 3 (tiga) kali, maka yang bersangkutan
diumumkan untuk TIDAK DIPERKENANKAN mengikuti mata lomba
selanjutnya (di - diskualifikasi)
X.

Waktu Pelaksanaan Lomba

Hari : Rabu

09.00 – 12.00

PELATIHAN PENGOPERASIAN MESIN CASH
REGISTER DAN PENGUMPULAN LAP TOP,
FLASHDISC DAN PRINTER KE PANITIA

13.00 – 15.00

TECHNICAL MEETING

08.00 – 10.00
10.00 – 11.00

- PEMBUKAAN DI SMK N 6 SURABAYA
- PEMBUATAN POWER POINT BUSINESS
PLAN
- PENYELESAIAN SOAL LAPORAN KEUANGAN
(STOCK OPNAME)
- PEMBUATAN SURAT PEMESANAN BARANG

Tgl :31 Agustus
2016

Hari :Kamis
Tgl : 01
September 2016

11.00 – 12.30

13.30 – selesai
Hari:Jum”at
Tgl : 02
September 2016

Tgl :

Hari: Sabtu
Tgl : 03
September 2016

TES PENGOPERASIAN MESIN BISNIS (CASH
REGISTER, SCANNER, TIMBANGAN DIGITAL)
TES PRESENTASI

07.30 – selesai

07.30 – 08.30

PENEMPATAN PRODUK DISPLAY

08.30 – 09.30

PENILAIAN STAND

09.30 – 11.00

TES PRAKTEK PENJUALAN

11.15 – 12.00

PEMBUATAN LAPORAN REKAPITULASI
PENJUALAN, LAPORAN LABA/RUGI DAN
LAPORAN STOCK PENJUALAN

2016

6

NASKAH LOMBA KOMPETENSI SISWA (SMK)
TINGKAT KOTAMADYA SURABAYA TAHUN 2016

XI.

XII.

Pendaftaran
Pendaftaran dibuka dari tanggal 24 Agustus 2016 ke Pak Aries Kasi
Kesiswaan Dispendik Jagir dan pelaksanaan lomba sesuai jadwal
terlampir

Penutup
Hal-hal yang belum tercantum dalam lembar informasi ini akan
diinformasikan pada waktu rapat teknis (technical meeting).

7