Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Hubungan Antara Konsep Diri Dengan Kompetensi Emosional Pada Remaja Akhir Di Kelurahan Bawen, Kabupaten Semarang

ABSTRAK
Hubungan Antara Konsep Diri Dengan Kompetensi
Emosional Pada Remaja Akhir di Kelurahan Bawen,
Kabupaten Semarang
Citra Soffa Aksista
Fakultas Psikologi
Universitas Kristen Satya Wacana Salatiga
2012
Remaja akhir di Kelurahan Bawen Kabupaten Semarang
menunjukkan adanya permasalahan dalam kompetensi emosional
yang dimiliki, sehingga sedikit banyak akan memengaruhi
interaksi sosial remaja akhir, di mana kompetensi emosional
sedikit banyak dipengaruhi oleh konsep diri. Penelitian ini
bertujuan untuk mengetahui hubungan antara konsep diri dengan
kompetensi emosional pada remaja akhir. Hipotesis penelitian ini
adalah ada hubungan positif signifikan antara konsep diri
dengan kompetensi emosional pada remaja akhir di Kelurahan
Bawen Kabupaten Semarang. Subjek dalam penelitian ini yaitu
remaja akhir yang merupakan penduduk tetap di Kelurahan
Bawen Kabupaten Semarang dan mempunyai status belum
menikah, dengan menggunakan teknik proportional random

sampling diperoleh 182 remaja akhir di seluruh Rukun Warga
(RW) di Kelurahan Bawen Kabupaten Semarang. Pengumpulan
data variabel kompetensi emosional menggunakan skala
kompetensi emosional yang terdiri dari 27 item valid, sedangkan
variabel konsep diri menggunakan skala konsep diri yang terdiri
dari 38 item valid, keduanya diukur dengan skala Likert.
Berdasarkan hasil analisis data, diperoleh nilai r hitung sebesar
0,652 dengan p = 0,000 (p < 0,05). Dari hasil tersebut dapat
disimpulkan bahwa terdapat hubungan positif signifikan antara
konsep diri dengan kompetensi emosional pada remaja akhir di
Kelurahan Bawen, Kabupaten Semarang.

Kata kunci : Kompetensi emosional, Konsep diri, Remaja
akhir.

4

Dokumen yang terkait

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Hubungan antara Konsep Diri dengan Resiliensi pada Remaja Putus Sekolah di Kecamatan Gisting Lampung Selatan

0 0 2

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Hubungan antara Keterlibatan Ayah dengan Harga Diri pada Remaja Laki-Laki

0 0 2

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Hubungan antara Konsep Diri dengan Perilaku Seksual Pranikah pada Remaja di Kuta-Bali

0 0 2

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Hubungan antara Konsep Diri dengan Perilaku Seksual Pranikah pada Remaja di Kuta-Bali

0 0 9

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Hubungan antara Pola Asuh Authoritative dengan Konsep Diri Remaja Akhir

0 0 2

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Hubungan antara Konsep Diri dengan Kemandirian Siswa Kelas VIII SMP N 1 Bancak Kabupaten Semarang

0 0 13

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Hubungan antara Konsep Diri dengan Kemandirian Siswa Kelas VIII SMP N 1 Bancak Kabupaten Semarang

0 0 16

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Konsep Diri pada Pelaku Percobaan Bunuh Diri

0 0 7

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Perbedaan Konsep Diri antara Remaja Putus Sekolah dengan Remaja Sekolah Anggota PPA (Pusat Pengembangan Anak)

0 0 2

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Hubungan antara Kontrol Diri dengan Kecanduan Cybersexual pada Remaja Akhir di Salatiga

0 0 2