083630 AKJ 2005 11 15 Mie Lethek

NASKAH APA KABAR JOGJA
Judul
: Pembuatan mi ”lethek”
Lokasi
: Bantul
Reporter & Camerawan : tomy

Tanggal Liptan

: 15 Nop 2005

Mi Lethek/ bila kita mendengar nama itu pasti kita akan langsung terpikir mi tersebut kotor // tapi itu
justru yang istimewa dari mi ini/ mi yang tidak menggunakan zat pewarna atau lebih alami// Selain tanpa
menggunakan zat pewarna/ pembuatan mi lethek ini juga tergolong unik karna menggunakan alat- alat yang
sangat tradisional//alat pres menggunakan kayu sepanjang 4,5 meter/ alat untuk menggiling menggunakan
silinder dari batu yang kira kira seberat satu ton yang ditarik sapi / dan alat oven masih menggunakan tungku
yang berbahan kayu bakar // menurut Yasir Feri/ yaitu cucu dari H Umar Bisyir nahdi selaku pendiri usaha mi
ini menceritakan / kondisi pabrik ini hampir mirip ketika pertama kali didirikan/ pabrik mi yang bertempat di
dusun bendo desa trimurti kecamatan srandakan Bantul ini/ didirikan sekitar tahun 1940-an // pada sekitar tahun
1982 pabrik mi ini sempat berhenti karna menurutnya selain dalam masa masa sulit/ juga tidak ada penerus dari
usaha ini// sehingga pada tahun 2002 / usaha ini didirikan kembali//


================================Statement========================================
(Kemarin 2002 saya……… mereka bekerja sama membangun pabrik ini)
Yasir Feri (pemilik Pabrik Mi)

Para pekerja yang diambil dari penduduk sekitar / karna menurutnya mereka lebih berpengalaman //dan
ia tetap melestarikan peralatan – peralatan tradisional /karna mereka dari dulu memang terbiasa memakai alat
ini / selain itu apabila alat alat tersebut digantikan dengan mesin maka rasa dari mi lethek tersebut sudah lain
menurut salah satu pekerjanya// mi lethek yang berbahan tepung tapioka dan tepung gaplek ini proses
pembuatannya tidak begitu rumit / tepung tersebut digiling menggunakan silinder sehingga kadar airnya rendah
/ yang kemudian dioven menggunakan tungku// setelah di oven lalu tepung tersebut di giling sekali lagi yang
kemudian dicampur dengan tepung kering// hasil dari silinder tersebut di press dan dijemur sampai kering// dari
mi lethek ini/ masyarakat dusun bendo dapat memperoleh pekerjaan untuk menghidupi keluarga mereka//

Tommy melaporkan untuk apa kabar jogja RBTV//

ACC

Redaktur


Narator

Editor

1