Studi Pemanfaatan Gelombang Pasang Surut Sebagai Energi Pembangkit Listrik Alternatif

ABSTRAK
Pembangkit listrik tenaga pasang surut memanfaatkan energi pasang surut
air laut menjadi energi listrik melalui turbin dan generator. Energi potensial yang
terkandung dalam perbedaan pasang surut air laut dimanfaatkan untuk penggerak
turbin air dan bila turbin air ini dihubungkan dengan generator dapat
menghasilkan listrik. Potensi energi pasang surut di Bagan Siapi-api menurut hasil
perhitungan dalam penelitian ini memiliki tinggi maksimum sebesar 6,40 m yang
dapat dimanfaatkan untuk merancang pembangkit listrik tenaga pasang surut.
Hasil analisa potensi energi listrik yang dapat dihasilkan di Bagan Siapiapi setiap tahunnya diperkirakan mencapai 34,83 MWh menggunakan sistem daur
tunggal (air surut) dan 43,68 MWh menggunakan sistem daur ganda dengan
kolam tunggal seluas 1 ha. Energi listrik tersebut cukup untuk digunakan
masyarakat di daerah pesisir pantai atau di pulau-pulau terpencil dan pulau-pulau
di daerah perbatasan yang belum terjangkau listrik PLN.
Kata kunci: pembangkit listrik, pasang surut, energi

Universitas Sumatera Utara