Evaluasi Kinerja IPCLN dalam Pencegahandan Pengendalian Infeksidi Ruang Rawat InapRSUP. H. Adam Malik Medan

Judul

: Evaluasi kinerja IPCLN dalam Pencegahan dan Pengendalian Infeksi di
Ruang Rawat Inap RSUP H. Adam Malik Medan
Nama : Novanda Bangun
Jurusan : Pendidikan Ners
NIM
: 131101153
Tahun : 2016/2017
Abstrak
Healthcare associated infections(HAIs) adalah infeksi yang terjadi atau didapat
dari rumah sakit atau dipelayanan kesehatan lainnya. Infeksi ini memperpanjang
lama rawat inap pasien dan menambah biaya pelayanan kesehatan serta sebagai
penyebab tingginya angka kesakitan dan angka kematian. Adanya upaya dalam
pencegahan infeksi harus diimbangi dengan adanya pengawasan oleh tim
pengendali infeksi. Infection Prevention Control and Link Nurse (IPCLN) sebagai
pelaksana program Pencegahan pengendalian infeksi (PPI)di rumah sakit yang
diharapkan menjadi laeder dalam hal kontrol infeksi di ruangan. Penelitian ini
bertujuan untuk mengidentifikasi kinerja IPCLN dalam pencegahan dan
pengendalian infeksi di ruang rawat inap RSUP H. Adam Malik Medan.
Penelitian ini merupakan deskriptif evaluasi dengan pendekatan kuantitatif dengan

membagikan kuisioner ke 25 IPCLN dengan teknik sampling menggunakan
teknik sampel jenuh. Penelitian ini di mulai dari tanggal 19 April - 17 Mei
2017.Hasil penelitian menunjukkan bahwa kinerja IPCLN yang baik sebanyak 14
IPCLN (56%) dan cukup baik sebanyak 11 IPCLN (44%). Dari 7 IPCLN yang
berpendidikan D3, sebanyak 6 orang IPCLN dalam kategori cukup. Sedangkan
dari 18 IPCLN yang berpendidikan S1 sebanyak 13 IPCLN dalam kategori baik.
Diharapkan kepada penelitian selanjutnya agar mengidentifikasi perbedaan kinerja
IPCLN yang mengikuti pelatihan PPI dasar dengan pelatihan PPI lanjutan.

Kata kunci: HAIs, Infeksi, IPCN, IPCLN, PPI

xiii

Universitas Sumatera Utara

xiv

Universitas Sumatera Utara