BERITA ACARA EVALUASI PEMBUKTIAN KUALIFIKASI

PANITIA PENGADAAN BARANG DAN JASA DIREKTUR
JENDERAL BIMBINGAN MASYARAKAT ISLAM TAHUN
ANGGARAN 2012
------------------------------------------------------------------------------BERITA ACARA EVALUASI PEMBUKTIAN KUALIFIKASI
PENGIRIMAN BUKU NIKAH TAHUN 2012
Nomor: 25/EPROC KIRIM/BUKUNIKAH/2012

Pada hari ini selasa tanggal dua puluh tiga bulan Oktober tahun dua ribu dua belas, dimulai
jam 15.00 WIB, kami selaku Panitia Pengadaan Pengiriman Buku Nikah Tahun 2012
berdasarkan Surat Keputusan Dirjen Bimas Islam Nomor DJ.II/683/2012, telah melaksanakan
evaluasi pembuktian kualifikasi terhadap Dokumen Penawar Pengiriman Buku Nikah Tahun
2012 dengan hasil sebagai berikut:
1. Rapat pembuktian kualifikasi dibuka dan di Pimpin Ketua Panitia;
2. Pembuktian kualifikasi dilakukan terhadap calon pemenang peserta Pengiriman Buku
Nikah Tahun 2012, yaitu:
No
Nama
Nilai Penawaran
Alamat
Hasil Kualifikasi
Perusahaan

(Rp)
1. PT. Sarana Daya 365.153.932
Jl. KS. Tubun No. 6 Sesuai dengan dokumen
Semesta
Petamburan Jakarta penawaran
Barat
2. PT. Mitra Buana 370.115.000
Jl. Dewi Sartika No. Sesuai dengan dokumen
Expres
234, Cililitan Jakarta penawaran
Timur
Mandala 384.588.132
3. CV.
Jl. Kampung Bandan Sesuai dengan dokumen
Raya No.1Gedung
penawaran
Dumastio
Perumka Pintu D,
Jakarta Utara
3. Pembuktian kualifikasi dilakukan dengan memeriksa kebenaran isian kualifikasi yang

diupload oleh peserta pemilihan langsung melalui aplikasi SPSE pada website LPSE
Kementerian Agama;
4. Pembuktian kualifikasi dilakukan dengan meminta kepada peserta Pengiriman Buku
Nikah Tahun 2012 untuk menunjukan dokumen asli dari persyaratan kualifikasi dan
menyerahkan fotocopy dari masing-masing dokumen;
5. Hasil pembuktian kualifikasi adalah sebagaimana terlampir;
6. Berdasarkan hasil pembuktian kualifikasi dinyatakan bahwa 3 peserta yang sesuai dan
dinyatakan memenuhi syarat pembuktian kualifikasi.
Demikian Berita Acara Evaluasi Dokumen Kualifikasi dan Pembuktian Kualifikasi ini dibuat
dengan sesungguhnya untuk dipergunakan sebagaimana mestinya.

Jakarta, 23 Oktober 2012
TTD
Panitia Pengadaan Barang/Jasa
Pengiriman Buku Nikah Tahun 2012