PENDAHULUAN Pengaruh Transcutaneous Electrical Nerve Stimulation (Tens) Dengan Penambahan Latihan Isotonik Quadriceps Terhadap Penurunan Nyeri Osteoatritis Knee.

BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Permasalahan
Angka harapan hidup manusia meningkat dari waktu ke waktu. Hal ini
diikuti dengan meningkatnya penyakit rematik yang akan mempengaruhi
tingkat kesehatan dan kualitas hidup manusia sehingga mengakibatkan
peningkatan biaya kesehatan (Isbagio, 2006). Salah satu penyakit rematik
yang paling sering ditemukan adalah osteoarthritis (OA) (Tulaar, 2006). Data
kunjungan di poliklinik rematologi RS Cipto Mangunkusumo Jakarta pada
tahun 2000 tercatat sebanyak 35, 6% adalah penderita OA. Insidennya pada
usia kurang dari 20 tahun hanya sekitar 10 % dan meningkat menjadi lebih
dari 80 % pada usia diatas 55 tahun (Isbagio, 2006).
Osteoarthritis (OA) adalah suatu kerusakan pada permukaan kartilago

yang ditandai dengan perubahan histologi, klinis dan radiologi (Moll, 1984).
Penyakit ini bersifat asimetris dan tidak ada komponen sistemik (Parjoto,
2000).
Keluhan OA lutut dapat ditanggulangi dengan beberapa modalitas
fisioterapi. Beberapa modalitas fisioterapi yang dapat dipakai untuk
penanganan gejala klinis dari osteoarthritis lutut antara lain ultrasound, TENS,

microwave diatermy,manual terapi dan terapi latihan. Dengan modalitas yang

1

2

dimiliki oleh fisioterapi serta dengan melihat dari gejala klinis yang
ditimbulkan,

penulis

memilih

TENS (transcutaneous

electric

nerve

stimulation) dan latihan isotonik sebagai penanganan untuk penelitian ini.


Fisioterapi sebagai salah satu profesi kesehatan dituntut untuk melaksanakan
tugas dan fungsinya secara profesional, efektif dan efisien. Hal ini disebabkan
oleh karena pasien/klien fisioterapi secara penuh mempercayakan problematik
atau permasalahan gangguan gerak dan fungsi yang dialaminya untuk
mendapatkan pelayanan fisioterapi yang bermutu dan bertanggung jawab.
Fisioterapi adalah bentuk pelayanan kesehatan yang ditujukan kepada
individu dan atau kelompok untuk mengembangkan, memelihara dan
memulihkan gerak dan fungsi tubuh sepanjang daur kehidupan dengan
menggunakan penanganan secara manual, peningkatan gerak, peralatan,
pelatihan

fungsi,

komunikasi

(Kepmenkes

RI


No.

1363/MENKES/SK/XII/2001).

TENS (transcutaneus electrical nerve stimulation ) merupakan suatu

cara penggunaan energi listrik yang berguna untuk merangsang sistem saraf
melalui permukaan kulit yang telah terbukti efektif untuk menghilangkan
nyeri. TENS mampu mengaktivasi baik serabut saraf berdiameter besar
maupun berdiameter kecil yang akan menyampaikan berbagai informasi
sensoris ke sistem saraf pusat. Efektivitas TENS dapat diterangkan lewat teori
kontrol gerbang (gate control) nya Melzack dan Wall yang diaplikasikan

3

dengan intensitas sesuai toleransi pasien ( Parjoto, 2001). Sedangkan latihan
isotonik adalah kontraksi otot secara konsentrik atau eksentrik menghadapi
tekanan dengan menggerakkan bagian tersebut agar beban tetap konstan.
Manfaat dari latihan isotonik adalah meningkatkan kekuatan otot dan
ketahanan otot jika dilakukan secara rutin (Kurniawan, 2005).


Melihat dari permasalahan diatas, maka penulis ingin melakukan
penelitian untuk mengetahui adanya pengaruh TENS (transcutaneus electrical
nerve stimulation) dengan penambahan latihan isotonik quadriceps terhadap

penurunan nyeri osteoatritis lutut.

B. Rumusan masalah
Apakah ada

pengaruh

TENS (transcutaneus

electrical

nerve

stimulation) dengan penambahan latihan isotonik quadriceps terhadap


penurunan nyeri osteoatritis lutut ?
C. Tujuan Penelitian
Tujuan penelitian yang ingin dicapai penulis adalah untuk mengetahui
manfaat

TENS

(transcutaneus

electrical

nerve

stimulation )

dengan

penambahan latihan isotonik quadriceps terhadap penurunan nyeri osteoatritis
lutut


4

D. Manfaat Penelitian
1.

Manfaat Praktis
a) Memberikan sumbangan bagi pembangunan ilmu pengetahuan dan
teknologi intervensi fisioterapi, khususnya bidang fisioterapi pada
masalah osteoatritis lutut.
b) Memberi masukan bagi khasanah ilmu pengetahuan baru, bagi dunia
pendidikan fisioterapi pada khususnya dengan harapan dapat
meningkatkan mutu pendidikan fisioterapi
c) Memperoleh pengalaman dalam penelitian yang di harapkan akan
bermanfaat dalam memberikan pelayanan kesehatan, khususnya
bidang fisioterapi.

2.

Manfaat Teoritis
Sebagai informasi ilmiah serta untuk menambah wawasan untuk

penelitian selanjutnya.

Dokumen yang terkait

PENDAHULUAN Pengaruh Kompres Hangat Dan Transcutaneous Electrical Nerve Stimulation (Tens) Terhadap Penurunan Nyeri Haid Pada Mahasiswi S1 Fisioterapi UMS.

0 2 5

PENGARUH TRANSCUTANEOUS ELECTRICAL NERVE STIMULATION Pengaruh Transcutaneous Electrical Nerve Stimulation (Tens) Dengan Penambahan Latihan Isotonik Quadriceps Terhadap Penurunan Nyeri Osteoatritis Knee.

0 4 18

PENGARUH TRANSCUTANEOUS ELECTRICAL NERVE STIMULATION Pengaruh Transcutaneous Electrical Nerve Stimulation (Tens) Dengan Penambahan Latihan Isotonik Quadriceps Terhadap Penurunan Nyeri Osteoatritis Knee.

0 2 16

PENGARUH PENAMBAHAN LATIHAN ISOTONIK OTOT QUADRICEPS PADA PERMASALAHAN OSTEOATRITIS KNEE “Pengaruh Penambahan Latihan Pembebanan Isotonik Otot Quadriceps Pada Permasalahan Osteoatritis Knee.

0 2 18

PENDAHULUAN “Pengaruh Penambahan Latihan Pembebanan Isotonik Otot Quadriceps Pada Permasalahan Osteoatritis Knee.

0 1 4

PENGARUH PENAMBAHAN LATIHAN ISOTONIK OTOT “Pengaruh Penambahan Latihan Pembebanan Isotonik Otot Quadriceps Pada Permasalahan Osteoatritis Knee.

1 13 14

PENGARUH TRANSCUTANEOUS ELECTRICAL NERVE STIMULATION (TENS) TERHADAP PENGURANGAN NYERI KRONIK PADA PENGARUH TRANSCUTANEOUS ELECTRICAL NERVE STIMULATION (TENS) TERHADAP PENGURANGAN NYERI KRONIK PADA PENDERITA OSTEOARTHRITIS (OA) GENU DI PANTI WREDA DARMA

0 1 17

PENGARUH PENAMBAHAN TRANSCUTANEOUS ELECTRICAL NERVE STIMULATION (TENS) PADA LATIHAN OTOT QUADRICEPS TERHADAP PENINGKATAN KEMAMPUAN FUNGSIONAL PADA OSTEOARTHRITIS LUTUT NASKAH PUBLIKASI - PENGARUH PENAMBAHAN TRANSCUTANEOUS ELECTRICAL NERVE STIMULATION (TEN

0 0 18

PERBEDAAN PENGARUH PENAMBAHAN TRANSCUTANEOUS ELECTRICAL NERVE STIMULATION (TENS) PADA LATIHAN ISOTONIK TERHADAP PENURUNAN NYERI PADA OSTEOARTHRITIS KNEE NASKAH PUBLIKASI - PERBEDAAN PENGARUH PENAMBAHAN TRANSCUTANEOUS ELECTRICAL NERVE STIMULATION (TENS) PA

0 0 18

PERBEDAAN PENAMBAHAN TRANSCUTANEOUS ELECTRICAL NERVE STIMULATION (TENS) PADA CORE STABILITY EXERCISE TERHADAP PENURUNAN NYERI PUNGGUNG BAWAH (NPB) NON SPESIFIK

0 1 15