Studi Performansi Pembangkit Listrik Tenaga Mesin Gas (PLTMG) Di Daerah Krisis Sumatera Utara

ABSTRAK
Telah dilakukan penelitian mengenai analisis daya listrik pada generator
pembangkit listrik PLTMG (Pembangkit Listrik Tenaga Mesin Gas) di Paya Pasir
Medan, untuk mengetahui performansi di PLTMG (Pembangkit Listrik Tenaga
Mesin Gas) dan untuk mengetahui situasi dan daerah krisis listrik.
Dengan menganalisis daya generator Pembangkit Listrik Tenaga Mesin
Gas (PLTMG) maka dapat diperoleh daya yang dapat dihasilkan oleh generator
dan dapat mengetahui semakin besar beban terpasang maka tekanan gas pada
generator akan semakin besar. Maka didapat hasil dari analisis tersebut pada
generator 1 saat beban pagi hari 180,9 MVA dan saat beban siang hari 174,4
MVA, sedangkan pada generator 2 saat beban pagi hari 177,7 MVA dan saat
beban siang hari 171,1 MVA.

3

Universitas Sumatera Utara