KORELASI ANTARA TINGKAT KETERGANTUNGAN DAN PRILAKU PRO-RELASI DALAM HUBUNGAN BERPACARAN SKRIPSI

  

KORELASI ANTARA TINGKAT

KETERGANTUNGAN DAN PRILAKU PRO-RELASI

DALAM HUBUNGAN BERPACARAN

SKRIPSI

  

Diajukan untuk Memenuhi Salah Satu Syarat

Memperoleh Gelar Sarjana Psikologi (S.Psi.)

Program Studi Psikologi

  

Oleh :

STEVANUS

NIM : 049114094

PROGRAM STUDI PSIKOLOGI JURUSAN PSIKOLOGI

  

FAKULTAS PSIKOLOGI

UNIVERSITAS SANATA DHARMA

YOGYAKARTA

2008

HALAMAN MOTTO

  

“ Never run away from reality”

  

Dipersembahkan untuk :

kedua orang tua ku tercinta

Sim Jun Fat

Dan

  

Tjen Miaw Tjhin

  

ABSTRAK

Korelasi antara tingkat ketergantungan dan prilaku pro-relasi dalam

hubungan berpacaran

Fakultas Psikologi

  

Universitas Sanata Dharma

Yogyakarta

2008

  Penelitian ini bertujuan untuk mengungkap korelasi antara tingkat ketergantungan dan prilaku pro-relasi dalam relasi berpacaran pada mahasiswa Yogyakarta yang sedang berada pada tahap dewasa awal.

  Subjek penelitian adalah mahasiswa Yogyakarta yang sedang menjalani hubungan berpacaran jarak dekat. Hubungan berpacaran jarak dekat ini diartikan bahwa baik subjek penelitian maupun pasangannya berada dalam satu kota Yogyakarta.

  Hasil penelitian menunjukkan bahwa korelasi antara tingkat ketergantungan dan prilaku pro-relasi adalah 0,590 dengan taraf signifikansi 0,01. Hal ini membuktikan bahwa terdapat korelasi positif antara tingkat ketergantungan dan prilaku pro-relasi.

  ABSTRACT The correlation between level of dependence and pro-relationship

behaviors in dating relationship

Faculty of Psychology

  Sanata Dharma University Yogyakarta 2008

  This study is aimed to reveal the correlation between level of dependence and pro-relationship behaviors in university student’s dating relationship who is in the stage of development early adulthood.

  Subject for this study are Yogyakarta’s university students who are engaging in dating relationship. Subject and his/her partner in relationship must be living in a same town/ in Yogyakarta.

  The result of study shows that correlation between level of dependence and pro-relationship behavior is 0,590 with significant level of 0,01. This result proves that there is positive relationship between level of dependence and pro- relationship behaviors

KATA PENGANTAR

  Syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa atas berkat-Nya sehingga penulis dapat menyelesaikan penelitian yang berjudul korelasi antara tingkat

  ketergantungan dan prilaku pro-relasi dalam relasi berpacaran.

  Dalam menyelesaikan penelitian ini, penulis banyak mendapat dukungan dari berbagai pihak. Penulis ingin mengucapkan terima kasih kasih secara tulus kepada orang-orang yang telah menginspirasi penulis selama kuliah dan melakukan penelitian ini :

  1. Bapak P. Eddy Suhartanto, S.Psi., M.Si selaku Dekan Fakultas Psikologi Universitas Sanata Dharma Yogyakarta.

  2. Ibu A. Tanti Arini S.Psi., M.Si. selaku dosen pembimbing skripsi yang telah meluangkan waktu untuk memberikan bimbingan kepada penulis.

  3. Ibu P. Henrietta P.D.A.D.S., S.Psi. selaku dosen pembimbing akademik yang telah bersedia meluangkan waktu untuk membantu dan memberikan nasehat yang berharga kepada penulis sepanjang masa perkuliahan ini.

  4. Segenap Bapak dan Ibu dosen Fakultas Psikologi sebagai pembimbing dan rekan diskusi penulis.

  5. Segenap karyawan Fakultas Psikologi : Mas Muji, Mas Gandung, Mbak Nanik, Mas Doni, Pak Gi yang telah membantu penulis selama studi.

  6. Kedua orangtuaku dan keluarga yang selalu memberi bantuan, semangat, dan dukungan tanpa henti kepada penulis sepanjang masa perkuliahan penulis.

  7. My brothers “SHOWS’ yang selalu bisa aku harapkan dan andalkan.

  8. Semua teman-teman yang telah sangat banyak memberikan bantuan dan semangat, beserta hiburan kepada penulis selama penulis kuliah.

  9. Semua pihak yang telah membantu penulis selama ini yang tidak mungkin disebutkan satu-persatu. Terima kasih.

  Penulis menyadari bahwa penelitian dan penyusunan skripsi ini masih jauh dari sempurna. Penulis mengharapkan kritik dan saran yang bersifat membangun demi perkembangan dan kemajuan penulis di masa depan. Akhir kata semoga skripsi ini bisa berguna bagi ilmu pengetahuan dan orang lain.

  Yogyakarta, 24 Mei 2008 penulis

  

DAFTAR ISI

  HALAMAN PERSETUJUAN PEMBIMBING .................................................... ii HALAMAN PENGESAHAN .............................................................................. iii HALAMAN MOTTO ........................................................................................... iv HALAMAN PERSEMBAHAN ............................................................................. v ABSTRAK ............................................................................................................ vi ABSTRACT ........................................................................................................ vii HALAMAN PERNYATAAN PERSETUJUAN PUBLIKASI KARYA

  ILMIAH UNTUK KEPENTINGAN AKADEMIS............................................. viii KATA PENGANTAR .......................................................................................... ix PERNYATAAN KEASLIAN KARYA ............................................................... xi DAFTAR ISI ........................................................................................................ xii DAFTAR TABEL ................................................................................................ xv DAFTAR SKEMA .............................................................................................. xvi DAFTAR LAMPIRAN ...................................................................................... xvii

  BAB I PENDAHULUAN ...................................................................................... 1 A. Latar Belakang ........................................................................................... 1 B. Rumusan Masalah ...................................................................................... 5 C. Tujuan Penelitian ....................................................................................... 6 D. Manfaat Penelitian ...................................................................................... 6 BAB II. TINJAUAN TEORITIS ........................................................................... 7 A. Prilaku Pro-relasi ........................................................................................ 7

  B. Tingkat Ketergantungan ........................................................................... 10

  C. Masa Dewasa Awal .................................................................................. 11

  D. Hubungan antara Tingkat Ketergantungan dan Prilaku Pro-Relasi ......... 12

  E. Hipotesis ................................................................................................... 14

  BAB III. METODE PENELITIAN ...................................................................... 15 A. Jenis Penelitian ......................................................................................... 15 B. Identifikasi Variabel ................................................................................. 15 C. Definisi Operasional ................................................................................. 15 D. Subjek ....................................................................................................... 17 E. Pengukuran ............................................................................................... 18 F. Reliabilitas dan Validitas ......................................................................... 22 G. Prosedur Pengambilan Data ..................................................................... 23 H. Pelaksanaan Uji Coba Tes ........................................................................ 23 I. Hasil Uji Coba Alat Tes ........................................................................... 24 J. Pelaksanaan Penelitian ............................................................................. 26 K. Analisis Data ............................................................................................ 27 BAB IV. HASIL DAN PEMBAHASAN ............................................................ 28 A. Deskripsi Data Penelitian ......................................................................... 28 B. Analisis Hasil Penelitian .......................................................................... 29 C. Pembahasan .............................................................................................. 31 D. Keterbatasan Penelitian ............................................................................ 34 BAB V. KESIMPULAN DAN SARAN .............................................................. 36 A. Kesimpulan ............................................................................................... 36

  B. Saran ......................................................................................................... 36 Daftar Pustaka ...................................................................................................... 38

  Lampiran .............................................................................................................. 40

  

DAFTAR TABEL

  Halaman Tabel 1 Jenis Kelamin Subjek ................................................................... 16 Tabel 2 Fakultas Subjek................................................................... ..........16 Tabel 3 Usia Subjek (Tahun)... ..................................................................17 Tabel 4 Lama Pacaran.................................................................................18 Tabel 5 Blue Print Skala Prilaku Pro-relasi................................................ 20 Tabel 6 Blue Print Skala Tingkat Ketergantungan......................................21 Tabel 7 Hasil Try-out Skala Prilaku Pro-relasi............................................24 Tabel 8 Blue-Print Final Skala Prilaku Pro-relasi...................................... 25 Tabel 9. Hasil try-out skala tingkat Ketergantungan ..…………………… 26 Tabel 10. Blue-print Final skala tingkat ketergantungan ............................ 26 Tabel 11. Statistik deskriptif prilaku pro-relasi ………………………….... 28 Tabel 12. Kategorisasi skor subjek dalam prilaku pro-relasi ……………... 28 Tabel 13. Statistik deskriptif Tingkat ketergantungan ……………….…… 28 Tabel 14. Kategorisasi skor subjek dalam Tingkat ketergantungan ………. 29

  

DAFTAR SKEMA

Halaman

  Skema 1. Proses pergeseran motivasi mengikuti Tingkat ketergantungan terhadap relasi/ pasangan............................................................13

  

DAFTAR LAMPIRAN

  Halaman 1. Skala Prilaku pro-relasi dan tingkat ketergantungan try-out ...................... 41 2.

  Reliabilitas skala prilaku pro-relasi dari hasil try-out ............................... 49 3. Reliabilitas skala tingkat ketergantungan dari hasil try-out ...................... 52 4. Skala prilaku pro-relasi dan tingkat ketergantungan ................................ 57 5. Hasil Uji normalitas dan linearitas ............................................................ 62 6. Hasil analisis regresi ................................................................................. 63

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Masalah Istilah “relasi dekat” merujuk pada “ relasi yang banyak melibatkan

  kesaling-tergantungan antar individu yang sedang dalam relasi tersebut” ( Taylor, Peplau, Sears, 1994 ). Relasi ini dapat terjadi antara individu dengan orang tuanya, teman, guru, bahkan rival atau kompetitornya. Lebih jauh lagi, ketika dua orang saling bergantung dalam tingkat yang tinggi, relasi ini memiliki potensi untuk menimbulkan emosi yang kuat satu sama lain. Mereka juga cenderung berpikir bahwa relasi mereka inilah yang menjadi sumber dari perasaan positif seperti cinta, perhatian, dsb. Dua individu yang sedang dalam relasi ini saling mempengaruhi hidup satu sama lain, berbagi pikiran dan emosi, serta melakukan berbagai aktivitas bersama. Salah satu bentuk dari relasi dekat ini adalah pacaran.

  Relasi pacaran ini sesuai dengan teori perkembangan Erikson sebagai bentuk interaksi intim yang dominan pada masa dewasa awal. Pada masa ini, individu akan menghadapi tugas perkembangan untuk mengembangkan suatu relasi yang intim dengan orang lain. Dalam relasi intim ini, seseorang berkesempatan untuk mengembangkan kemampuan memahami dan berbagi dengan orang lain, sampai individu tersebut matang secara sosial, yaitu mampu berkomunikasi secara efektif dengan orang lain, peka terhadap kebutuhan orang lain, dan mampu bertoleransi. Jika individu gagal dalam mengembangkan suatu hubungan yang intim pada masa ini, individu dapat mengalami isolasi. Isolasi adalah suatu ketidakmampuan untuk membangun hubungan yang bermakna dengan orang lain sehingga dapat membahayakan kepribadian individu (Santrock, 1995 ).

  Berdasarkan pengamatan dan pengalaman pribadi peneliti, bagi pasangan yang sedang dalam relasi pacaran, relasi ini memiliki pengaruh dalam kehidupan pasangan. Misalnya menurut pengakuan dari beberapa teman peneliti, mereka sering kehilangan konsentrasi belajar ketika sedang ada masalah dengan pasangan mereka, sebaliknya ada yang merasa lebih bersemangat dalam kuliah karena adanya dukungan dari pacar mereka.

  Relasi ini menduduki prioritas yang cukup penting dalam kehidupan para pasangan yang sedang pacaran. Peneliti beberapa kali menemukan teman yang rela membolos kuliah untuk merawat pacarnya yang mengalami kecelakaan atau sakit. Ada juga yang membolos kuliah untuk menemani pacarnya yang berkunjung dari jauh ( untuk mereka yang berpacaran jarak jauh ). Banyak di antara mereka rela menghabiskan banyak uang atau menabung demi menyenangkan pasangan mereka. Peneliti juga melakukan sebuah survey sederhana untuk mengungkap kedudukan relasi pacaran dalam kehidupan pasangan mahasiswa. Dari 5 teman yang ditanya peneliti, 5 orang mengaku relasi ini penting bagi mereka. dari kelima orang ini, 2 orang (perempuan) mengaku bahwa kuliah lebih penting dari relasi pacaran, 2 orang (laki-laki) mengaku pacaran dan kuliah sama pentingnya ( prioritas tertinggi saat ini ) dan 1 orang mengaku bahwa relasi ini lebih penting dari kuliah (laki-laki).

  Berbagai konsekuensi juga dihadapi oleh oleh mereka yang mengalami putusnya hubungan dalam pacaran. Konsekuensi ini cukup bervariasi dari individu yang terlihat tidak bermasalah karena putusnya relasi ini sampai ada individu yang terpuruk dalam kesedihan dan keputusasaaan. Beberapa di antara teman peneliti yang mengalami putusnya hubungan ini melarikan diri ke minuman keras dan rokok, ada yang kehilangan motivasi dan semangat yang akhirnya berpengaruh pada nilai akademik. Peneliti juga pernah menemukan pasangan yang hubungannya memburuk setelah putusnya hubungan pacaran mereka, sampai pada tahap saling meneror, menyakiti, atau mengancam. Bahkan ada pasangan yang mengancam akan bunuh diri jika hubungan pacaran mereka berakhir. Kasus bunuh diri yang benar-benar terjadi di Indonesia karena alasan putusnya hubungan pacaran ini salah satunya adalah : Eva (21) yang mencoba bunuh diri dengan memanjat tower satelindo setinggi 75 m ( putus cinta, mencoba bunuh diri panjat tower, 2004 , www.suaramerdeka.com).

  Pasangan-pasangan yang sedang dalam relasi pacaran ini cepat atau lambat akan menghadapi suatu konflik atau masalah dalam hubungan mereka. Masalah ini bisa bervariasi dari masalah tentang perbedaan pendapat, masalah kepercayaan, sampai pada masalah perbedaan prinsip dan gaya hidup. Hasil akhir dari permasalahan ini juga sangat bervariasi, yaitu ada pasangan yang bertahan dan ada pasangan yang putus karena permasalahan yang sama.

  Dari penelitian Wieselquist, Rusbult, Foster, Agnew (1999), peneliti menemukan prilaku pro-relasi sebagai hal yang penting dalam relasi berpacaran, maka penelitian ini akan memfokuskan perhatian terhadap prilaku pro-relasi yang dapat dilakukan dalam rangka mempertahankan relasi pacaran.

  Prilaku pro-relasi merupakan berbagai prilaku yang dilakukan oleh pasangan untuk menjaga dan mempertahankan kelangsungan suatu relasi (Wieselquist et al, 1999). Berbagai variasi tindakan pro-relasi ini menurut Wieselquist et al. (1999), yaitu : (a) Kecenderungan untuk menghindari alternatif patner yang menggoda, singkatnya kecenderungan individu untuk bertahan pada satu pasangan khusus; (b) Kecenderungan untuk mendahulukan aktivitas – aktivitas untuk kebaikan hubungan, dalam hal ini, individu akan mendahulukan aktivitas yang dapat berakibat baik pada pasangan atau relasi mereka daripada kegiatan yang mereka sukai; dan (c) Kecenderungan untuk menyesuaikan daripada membalas ketika patner berlaku kurang baik, pasangan lebih memilih untuk sabar dan tetap berprilaku menyenangkan ketika patnernya bersikap buruk.

  Prilaku pro relasi ini pada awalnya diteliti secara khusus, oleh : Van Lange et al. pada tahun 1997 mengenai kesediaan pasangan untuk berkorban (Wieselquist et al, 1999) , Miller pada tahun 1997 mengenai perhatian terhadap alternatif pasangan (Wieselquist et al, 1999), dan Rusbult et al. pada tahun 1991 mengenai prilaku akomodatif (Wieselquist et al, 1999).

  Hal yang membuat relasi pacaran menjadi berharga dan perlu dipertahankan bagi pasangan adalah ketergantungan mereka terhadap relasi ini.

  Ketergantungan terhadap relasi merupakan salah satu faktor yang mendorong pasangan melakukan berbagai usaha pemeliharaan relasi. Tingkat ketergantungan juga menentukan berapa besar arti relasi / pasangan bagi individu dalam hidup mereka. Semakin tinggi tingkat ketergantungan individu terhadap relasi, maka semakin tinggi/ besar dampaknya bagi inidividu ketika relasi ini berakhir (Wieselquist et al, 1999)

  Hal lain yang mendorong seorang individu bersedia melakukan berbagai prilaku pro-relasi berangkat dari meningkatnya ketergantungan individu terhadap hubungan mereka. Seiring dengan perubahan waktu, tingkat ketergantungan individu terhadap relasi akan berubah. Jika ketergantungan semakin meningkat, maka keinginan untuk bertahan dalam relasi jangka panjang dan rasa kelekatan psikologis akan muncul dan berkembang. Ketergantungan terhadap relasi pada taraf yang tinggi akan mengubah motivasi tindakan seseorang dari tindakan demi diri sendiri ke arah tindakan demi relasi/ pasangan. Individu yang memiliki ketergantungan yang tinggi akan melakukan berbagai prilaku pro-relasi yang ditujukan demi kebaikan relasi dan pasangannya (Wieselqust et al, 1999).

  Dalam penelitian Wieselquist et al. ketergantungan berperan sebagai variabel mediator antara kepercayaan dan komitmen. Variabel kepercayaan dan komitmen ini kemudian dikorelasikan dengan prilaku pro-relasi. Berangkat dari penelitian Wieselquist et al. penelitian ini bermaksud mengungkap hubungan langsung antara ketergantungan dan prilaku pro-relasi dalam hubungan berpacaran pada mahasiswa di Yogyakarta.

B. Rumusan Masalah

  Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah apakah ada hubungan antara ketergantungan dan prilaku pro-relasi dalam relasi berpacaran pada subjek pasangan mahasiswa di Yogyakarta.

  C. Tujuan Penelitian

  Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara ketergantungan dan prilaku pro-relasi dalam relasi berpacaran pada subjek pasangan mahasiswa di Yogyakarta.

  D. Manfaat Penelitian

  1. Manfaat Teoritis

  Penelitian diharapkan dapat memberi sumbangan pada ilmu psikologi sosial, terutama dalam konteks penelitian – penelitian tentang relasi interpersonal. Penelitian ini secara khusus memperjelas hubungan antara ketergantungan dan prilaku pro-relasi.

  2. Manfaat Praktis

  Penelitian ini diharapkan dapat bermanfaat bagi mahasiswa yang sedang berada pada tahap perkembangan masa dewasa awal dan sedang menjalin relasi pacaran. Penelitian ini diharapkan dapat membantu mereka mengetahui salah satu hal yang dapat memprediksi munculnya prilaku pro- relasi. Pengetahuan ini dapat mereka gunakan sebagai bahan evaluasi terhadap relasi berpacaran yang sedang mereka jalani.

BAB II TINJAUAN TEORITIS A. Prilaku pro-relasi

  1. Definisi prilaku pro-relasi

  Tindakan pro-relasi didefinisikan sebagai berbagai prilaku yang dilakukan oleh pasangan untuk menjaga dan mempertahankan kelangsungan suatu relasi ( Wieselquist et al, 1999).

  2. Bentuk-bentuk prilaku pro-relasi

  Berbagai variasi tindakan pro-relasi ini menurut Wieselquist et al. yaitu :

  a. Penghindaran alternatif patner yang menggoda, yaitu kecenderungan untuk menjauhi dan menghindari alternatif patner yang menggoda, singkatnya kecenderungan individu untuk bertahan pada satu pasangan khusus dan mengabaikan alternatif pasangan yang ada atau menggoda.

  b. Kesediaan berkorban, yaitu kecenderungan untuk mendahulukan aktivitas – aktivitas untuk kebaikan hubungan, individu akan mendahulukan kegiatan atau aktivitas yang dapat berakibat baik pada pasangan atau relasi mereka daripada kegiatan yang mereka suka.

  c. Prilaku akomodatif, yaitu kecenderungan untuk menyesuaikan daripada membalas ketika patner berlaku kurang baik, pasangan lebih memilih utuk sabar dan tetap berprilaku baik atau menyenangkan ketika patnernya bersikap buruk.

  Ketiga prilaku ini merupakan prilaku tersendiri yang pernah diteliti oleh peneliti yang berbeda. Wieselquist et al kemudian menjadikan ketiga bentuk prilaku ini sebagai aspek bagian dari prilaku pro-relasi.

3. Faktor-faktor lain yang berkorelasi dengan prilaku pro-relasi

   a. Komitmen

  Komitmen merupakan salah satu variabel dari penelitian Wieselquist yang dikorelasikan dengan prilaku pro-relasi. Tingkat komitmen mewakili orientasi jangka panjang terhadap relasi, termasuk keinginan untuk mempertahankan hubungan beserta perasaan keterikatan psikologis (Rusbult et al, 1994). Individu dipercaya akan melakukan prilaku pro-relasi dalam rangka mempertahankan hubungannya dengan pasangannya dan didorong oleh perasaan keterikatan psikologisnya.

   b. Kepercayaan

  Kepercayaan didefinisikan sebagai harapan individu bahwa pasangannya dapat dijadikan tempat bergantung serta bersikap baik dan responsif terhadap kebutuhannya.

  Individu yang memiliki tingkat kepercayaan tinggi akan melakukan prilaku pro-relasi dengan harapan untuk mempertahankan pasangannya saat ini yang dianggap sebagai “yang terbaik” bagi dia. Bagi individu yang melakukan prilaku pro-relasi ini, tindakan yang dia lakukan dalam rangka mempertahankan hubungan mereka tidak akan sia-sia karena dia percaya pasangannya akan berlaku “baik” dan responsif terhadap kebutuhannya.

c. Reciprocitas

  Wieselquist et al menyebutkan tentang prinsip reciprocitas dalam prilaku pro-relasi. Berdasarkan prinsip ini, seseorang melakukan prilaku pro- relasi dengan harapan pasangannya akan melakukan prilaku pro-relasi dalam tingkatan yang sama. Namun, terdapat perbedaan antara motivasi prilaku pro- relasi berdasarkan prinsip reciprocitas dan prilaku pro-relasi yang meningkat mengikuti peningkatan ketergantungan.

  Dalam prilaku pro-relasi yang meningkat mengikuti meningkatnya ketergantungan, prilaku ini merupakan hasil dari perubahan motivasi demi diri sendiri menjadi demi relasi karena keinginan individu untuk mempertahankan hubungan ini. Sedangkan dalam prilaku pro-relasi berdasarkan prinsip reciprocitas, individu bersedia melakukan prilaku pro-relasi ditentukan dengan harapan bahwa pasangannya akan melakukan prilaku pro-relasi pada tingkatan yang sama.

  Perbedaan motivasi tindakan menjadi alasan mengapa Wieselquist et al. lebih memilih menggunakan istilah tindakan pemeliharaan relasi (maintenance acts) ketika menjelaskan prilaku berdasarkan reciprocitas yang berbeda dengan prilaku pro-relasi (pro-relationship behavior). Akibat perbedaan ini, prinsip reciprocitas dapat mempengaruhi tindakan nyata dalam melakukan tindakan untuk mempertahankan relasi dengan pasangannya, namun tindakan yang merupakan produk reciprocitas ini berbeda dari prilaku pro-relasi yang akan diteliti di sini.

B. Tingkat Ketergantungan

  1. Definisi tingkat ketergantungan

  Tingkat ketergantungan dalam relasi mewakili seberapa besar seseorang yakin bahwa relasi ini merupakan sumber-sumber dari perasaan positif (senang, bahagia) yang muncul dalam dirinya, sehingga individu ini merasa membutuhkan relasi ini. (Wieselquist et al, 1999).

  2. Aspek-aspek pembentuk ketergantungan

  Tiga aspek ketergantungan ( dependence ) dalam relasi adalah (Wieselquist et al, 1999) :

  a. Tingkat kepuasan, yaitu seberapa besar relasi ini memuaskan kebutuhan paling penting bagi individu ( misalnya : kebutuhan akan intimasi, seksualitas).

  b. Kualitas dari alternatif pemenuhan kebutuhan, yaitu kebutuhan-kebutuhan terpenting dari individu terpenuhi dalam relasi. Tingkat ketergantungan invidu terhadap relasi akan semakin tinggi jika kualitas alternatif pemenuhan kebutuhan individu ini buruk. Hal ini berarti kebutuhan-kebutuhan terpenting dari individu tidak dapat dipenuhi di luar relasi ( mis : oleh diri sendiri, teman, atau keluarga).

  c. Ukuran investasi, yaitu sejumlah sumber-sumber yang telah melekat pada relasi atau telah dipergunakan demi kelangsungan relasi ( misalnya : waktu dan usaha, kepemilikan bersama, dll ).

C. Masa Dewasa Awal

  Masa dewasa awal merupakan suatu masa individu mengalami transisi dari masa remaja menuju masa dewasa ( Santrock, 1995). Dua kriteria untuk menunjukkan akhir masa muda dan permulaan masa dewasa awal adalah kemandirian ekonomi dan kemandirian dalam membuat keputusan. Yang dimaksud kemandirian ekonomi di sini yaitu ketika seseorang mendapatkan pekerjaan penuh waktu yang kurang lebih tetap. Namun, mendapat kemandirian ekonomi terlepas dari orang tua biasanya berlangsung bertahap, sehingga terkadang kita sering menemukan lulusan universitas yang memperoleh pekerjaan dan tetap tinggal atau kembali tinggal bersama orang tuanya. Berdasarkan kriteria usia, yang termasuk dalam kategori dewasa awal yaitu individu yang memiliki umur kronologis yang terletak antara 20 sampai 35 tahun (Santrock , 1995)

  Peneliti memfokuskan penelitian ini pada mahasiswa yang sedang berada pada tahap perkembangan masa dewasa awal karena berkaitan erat dengan tugas perkembangan mereka saat ini untuk membangun suatu relasi yang intim. Menurut Erikson (Santrock, 1995), keberhasilan atau kegagalan individu dalam tugas perkembangan ini akan berpengaruh pada tugas perkembangan berikutnya dan hal ini menjadikan relasi intim ini sebagai suatu hal yang penting dalam kehidupan individu yang sedang dalam tahap masa dewasa awal.

D. Hubungan antara tingkat ketergantungan dan prilaku pro-relasi

  Seiring dengan berjalannya waktu, akan terjadi perubahan dalam tingkat ketergantungan terhadap relasi. Individu yang tingkat ketergantungannya semakin meningkat akan merasa bahwa hubungan ini semakin berarti dan berharga bagi mereka. Mereka akan merasa membutuhkan hubungan ini dalam hidup mereka.

  Rasa kebutuhan individu terhadap relasi pacarannya akan menimbulkan keinginan individu untuk bertahan dalam relasi dan mengubah prilaku individu.

  Prilaku individu akan berubah dimulai dari pergeseran motivasi prilaku individu. Sebelum individu memulai relasi pacaran dengan orang lain, prilaku individu cenderung lebih mementingkan ketertarikan pribadinya. Namun ketika individu memulai relasi pacaran, individu ini menyadari bahwa dia harus mulai memikirkan perasaan pasangannya. Dari sini mulai terjadi pergeseran motivasi dari motivasi prilaku untuk ketertarikan pribadi ke arah motivasi prilaku demi kepentingan pasangan/ relasi. Salah satu hal yang menentukan pergeseran motivasi dalam diri individu yang sedang berpacaran ini adalah tingkat ketergantungan yang dia miliki terhadap pasangan/ relasinya.

  Ketergantungan yang tinggi memiliki peran terhadap prilaku individu. Individu yang memiliki ketergantungan yang tinggi akan merasa dia perlu mempertahankan relasi ini jika dia mendapatkan kepuasan yang tidak dia temukan dalam relasinya dengan orang lain. Selain itu, individu akan merasa mengalami kerugian jika relasinya berakhir karena investasi yang telah dia tanamkan dalam relasi ini. Dari sini, ketergantungan akan berperan dalam proses berpikir inidividu ketika dia menghadapi suatu dilemma dan menentukan keputusan akhir dari individu dalam pemecahan masalah dilemma ini. Ketika individu memiliki tingkat ketergantungan tinggi terhadap relasinya, dia cenderung akan lebih memilih prilaku yang dapat memberikan keuntungan terhadap relasinya dibandingkan dengan prilaku yang memberikan keuntungan terhadap dia sendiri tapi dapat membahayakan relasinya.

  

Skema 1. Proses pergeseran motivasi mengikuti tingkat ketergantungan

terhadap relasi/ pasangan

Relasi Pacaran

  

Tingkat

Ketergantungan

Rendah Tinggi

Tidak terjadi Terjadi pergeseran motivasi dari prilaku pergeseran motivasi mementingkan diri sendiri ke arah prilaku demi kebaikan relasi

  

Kebaikan Relasi Konflik Ketertarikan Pribadi Konflik Kebaikan Relasi

Proses kognisi Proses kognisi

mempertimbangkan tindakan mempertimbangkan tindakan

yang akan diambil dalam yang akan diambil demi

rangka mengejar ketertarikan kepentingan relasi pribadi

  

Prilaku demi diri sendiri Prilaku pro-relasi

E. Hipotesis H = 1

  Terdapat korelasi positif antara tingkat ketergantungan dan prilaku pro- relasi dalam relasi berpacaran pada subjek pasangan mahasiswa di Yogjakarta.

  Kenaikan pada variabel ketergantungan akan diikuti dengan kenaikan pada variabel prilaku pro-relasi.

  H = 0

  Tidak terdapat korelasi antara tingkat ketergantungan dan prilaku pro- relasi dalam relasi berpacaran pada subjek mahasiswa yang sedang berpacaran di Jogjakarta.

BAB III METODE PENELITIAN A. Jenis Penelitian Penelitian ini merupakan penelitian korelasi yang bertujuan untuk

  memperjelas hubungan antara ketergantungan dan bentuk-bentuk prilaku pro- relasi.

  B. Identifikasi variable

  Variabel prediktor : Ketergantungan Variabel kriterium : Prilaku pro-relasi

  C. Definisi Operasional

  1. Prilaku pro-relasi : Bentuk-bentuk tindakan nyata ( overt behavior ) meliputi : a. penghindaran alternatif pasangan (kecenderungan untuk menjauhi dan menghindari alternatif patner yang menggoda) b. kesediaan berkorban (kecenderungan untuk mendahulukan aktivitas – aktivitas untuk kebaikan hubungan daripada aktivitas demi diri sendiri) c. prilaku akomodatif (kecenderungan untuk menyesuaikan daripada membalas ketika patner berlaku kurang baik)

  Ketiga prilaku ini dilakukan seseorang untuk menjaga dan mempertahankan relasinya ( pacaran ) dengan pasangannya. Prilaku pro-relasi subjek dilihat dari skor total yang diperoleh subjek dalam skala prilaku pro- relasi. Subjek dikatakan memiliki prilaku-pro-relasi yang tinggi jika subjek mendapat skor total yang tinggi dalam skala ini. Skor total yang rendah akan mencerminkan prilaku pro-relasi yang rendah dari subjek.

  2. Ketergantungan : keyakinan bahwa relasi pacaran individu merupakan sumber-sumber dari perasaan positif yang muncul dalam dirinya, sehingga individu ini merasa membutuhkan relasi ini. Aspek-aspek dari tingkat ketergantungan ini adalah : a. Tingkat kepuasan, yaitu seberapa besar relasi ini memuaskan kebutuhan paling penting bagi individu ( misalnya : kebutuhan akan intimasi, seksualitas) b. Kualitas dari alternatif pemenuhan kebutuhan, yaitu kebutuhan-kebutuhan terpenting dari individu terpenuhi dalam relasi. Tingkat ketergantungan invidu terhadap relasi akan semakin tinggi jika kualitas alternatif pemenuhan kebutuhan individu ini buruk. Hal ini berarti kebutuhan-kebutuhan terpenting dari individu tidak dapat dipenuhi di luar relasi ( mis : oleh diri sendiri, teman, atau keluarga).

  c. Ukuran investasi, yaitu sejumlah sumber-sumber yang telah melekat pada relasi atau telah dipergunakan demi kelangsungan relasi ( misalnya : waktu dan usaha, kepemilikan bersama, dll ).

  Tingkat ketergantungan subjek akan dilihat dari skor total yang diperoleh subjek dalam skala tentang ketergantungan. Subjek dikatakan memiliki tingkat ketergantungan yang tinggi jika subjek memperoleh skor total yang tinggi dalam skala ini. Skor total yang rendah mencerminkan rendahnya tingkat ketergantungn yang idividu miliki terhadap relasi atau pasangannya.

D. Subjek

  Subjek dalam penelitian ini adalah mahasiswa pada masa dewasa awal (umur kronologis 20-35 tahun) yang sedang dalam relasi pacaran. Subjek tinggal di daerah Yogyakarta dan pasangannya juga menetap di daerah yang sama/ berada satu kota dengan subjek (pacaran jarak dekat). Subjek penelitian ini terdiri atas para mahasiswa yang berasal dari berbagai daerah di Indonesia dan tinggal di Yogyakarta untuk kuliah. Berikut adalah tabel keterangan karakteristik yang termasuk dalam penelitian.

  Tabel 1. Jenis kelamin subjek

  Perempuan Laki-laki Total 47 (67%) 23 (33%) 70 (100%)

  

Tabel 2. Fakultas subjek

  FST Ekonomi Psikologi Farmasi FKIP DLL Total 19 11 (16%) 9 (13%) 12 (17%) 10 9 (13%)

  70 (27%) (14%) (100%)

  

Tabel 3. Usia subjek ( Tahun )

  18-19

  20

  21 22 23-24 Total 11 (16%) 12 (17%) 23 (33%) 10 (14%) 14 (20%) 70 (100%)

  Tabel 4. Lama pacaran

  0 - 6 7 – 12 1< X 2 2< X 3

  3 Tahun + Tidak Total Bulan bulan tahun Tahun mencantumkan

  18 8 30 (43%) 7 (10%) 6 (8%) 1 ( 2% )

  70 (26%) (11%)

  (100%)

E. Pengukuran 1. Skala prilaku pro-relasi

  Skala ini merupakan skala yang disusun peneliti dalam rangka mengukur prilaku pro-relasi subjek dalam relasi pacarannya. Skala ini disusun peneliti dengan menggunakan aspek-aspek yang digunakan wieselquist dalam penelitiannya, yaitu : penghindaran alternatif lain, kesediaan berkorban, prilaku akomodatif. (Wieselquist et al, 1999).

  Subjek akan diberikan sejumlah skala yang menanyakan tentang prilaku yang akan mereka lakukan jika dihadapkan dalam situasi tertentu.

  Skor dari jawaban subjek berkisar dari 1 – 5. Skor ini akan dijumlahkan untuk mendapatkan gambaran prilaku pro-relasi subjek. Semakin tinggi skor yang diperoleh subjek, semakin tingi tingkat prilaku pro-relasi yang dilakukan subjek.

  Pada iatem favorabel, Skor sesuai dengan nomor kotak yang tertera pada kotak respon. Semakin subjek mengarah ke respon setuju, maka semakin tinggi skor yang diperoleh subjek. Pada aitem unfavorabel, skor dari subjek akan dibalik. Misalnya jika subjek memberi respon 4 pada aitem unfavorabel, maka skor sebenarnya dari subjek adalah 2.

  Model item pada aspek penghindaran alternatif lain menggunakan model pilihan jawaban dengan skala likert. Contoh : aku ingin memiliki lebih dari satu orang pacar

  3

  

4

  3

  2

  1

  5

  

4

  2

  Tidak setuju Setuju

  1

  

Mendahulukan Mendahulukan

Aktivitas Pacar

  Seandainya kamu harus memilih antara pacarmu dengan aktivitas terpenting di atas (alasannya berhubungan dengan keinginan atau permintaan pacarmu), seberapa jauh kamu akan bersedia mempertimbangkan untuk mengorbankan aktivitas tersebut demi pacarmu?

  ……………………

  Tuliskan aktivitas yang menurutmu paling penting dalam hidupmu selain pacaran

  Pada aspek yang kedua, sebagian model item masih sama seperti model item pada aspek pertama. Pada bagian lainnya, subjek diminta menuliskan 5 aktivitas terpenting dalam hidupnya selain pacaran. Kemudian subjek akan diminta untuk memilih antara mendahulukan aktivitasnya atau pacarnya (hubungan pacaran). Contoh:

  5 Pada aspek ketiga, model item masih sama dengan model item pada aspek pertama. Contoh : Aku memarahi pacarku ketika dia sedang “bete” dan bersikap buruk padaku.

  1

  2

  

3

  4

  5 Tidak setuju Setuju

Tabel 5. Blue-print skala prilaku pro-relasi

  Aspek yang diukur Jumlah item Fav Unfav Total

  1. Penghindaran alternatif pasangan 2,3,5,7,9,11 (6) 1,4,6,8,10 (5) 11 (39%)

  2. Kesediaan berkorban 1,2,3,4,5,6,7 (7) 7 (25%)

  3. Prilaku akomodatif 1,4,6,8,9 (5) 2,3,5,7 ,10 (6) 10 (36%) Total jumlah Item 28 (100%)

2. Skala ketergantungan

  Skala ini merupakan skala yang disusun peneliti dalam rangka mengukur tingkat ketergantungan subjek dalam relasi pacarannya. Skala ini disusun peneliti dengan menggunakan aspek-aspek yang digunakan wieselquist dalam penelitiannya (Wieselquist et al, 1999).

  Tingkat ketergantungan yang dimiliki oleh subjek akan dilihat dari seberapa tinggi terpenuhinya aspek-aspek yang membentuk ketergantungan.

  Skor dari jawaban subjek berkisar dari 1-5 untuk tiap pertanyaan. Skor ini kemudian dijumlahkan untuk memperoleh gambaran tingkat ketergantungan subjek terhadap relasi. Semakin tinggi skor yang diperoleh, semakin tinggi tingkat ketergantungan subjek terhadap relasi.

  Pada iatem favorabel, Skor sesuai dengan angka yang tertera pada garis respon. Semakin subjek mengarah ke respon setuju, maka semakin tinggi skor yang diperoleh subjek. Pada aitem unfavorabel, skor dari subjek akan dibalik. Misalnya jika subjek memberi respon 4 pada aitem unfavorabel, maka skor sebenarnya dari subjek adalah 2.

  Model item pada skala ini menggunakan model pilihan jawaban dengan skala likert. Contoh :

  1. Aku senang berpacaran dengan pacarku saat ini (Tingkat kepuasan)

  2. Hanya pacarku yang bisa menghiburku ketika aku sedih (Kualitas alternatif)

  3. Aku tidak mau mengeluarkan uang demi pacarku (tingkat investasi)

  

Tabel 6. Blue-print skala tingkat ketergantungan

Aspek yang diukur Jumlah item Fav Unfav Total

  1. Tingkat kepuasan 1,3,5,7,9 (5) 2,4,6,8,10 (5) 10 (33%)

  2. Ketersediaan alternatif lain 3,5,8,9 (4) 1,2,4,6,7,10 (6) 10 (33%)

  3. Tingkat investasi 1,2,4,7,9 (5) 3,5,6,8,10 (5) 10 (33%) Total jumlah Item 30 (100%)

  Pada alat ukur, angka pada kotak pengukur respon tidak ditulis. Hal ini dilakukan dalam usaha mengurangi nilai tengah dan menghasilkan variasi respon yang lebih banyak. ( alat ukur yang kata sifatnya berada pada akhir bar lebih menghasilkan variasi respon yang lebih baik ). (Steiner, D.

  L., & Norman, G. R., 1995).

F. Reliabilitas dan Validitas

  1. Reliabilitas

  Pendekatan reliabilitas yang digunakan adalah pendekatan konsistensi internal. Koefisien dari reliabilitas keseluruhan alat tes ini akan diestimasi denga koefisien alpha cronbach.

  Suatu tes yang reliabel secara internal konsisten menandakan bahwa semua itemnya mengukur sifat kepribadian yang sama. Item-item tes itu dikatakan homogen atau ditarik dari ranah yang sama (Supratiknya, 1998).

  2. Validitas

  Validitas alat tes menentukan sejauh mana skor murni ditentukan oleh sifat-sifat yang relevan dengan tujuan tes. Suatu tes dikatakan memiliki validitas apabila alat ini dapat mengukur dengan tepat apa yang seharusnya dia ukur.

  Validitas yang digunakan dalam alat ini adalah validitas isi yang diperoleh lewat analisis rasional terhadap isi tes serta didasarkan penilaian subjektif. Validitas ini diperoleh lewat pemeriksaan terhadap tes dan menyimpulkan apakah tes ini memberikan kesan mengukur sifat yang ingin diukur. Orang yang diminta bisa siapa saja mulai dari pakar sampai subjek yang dites ( Supratiknya, 1998 ). Dalam penelitian ini, penilaian dan analisis rasional tehadap isi tes akan dilakukan oleh dosen pembimbing penelitian.

  G. Prosedur pengambilan data

  Skala akan dibagikan pada subjek. Selama pengisian skala, subjek diminta untuk mengisinya secara terpisah dari pasangannya. Subjek diyakinkan bahwa respon mereka akan dijaga kerahasiaannya.

  H. Pelaksanaan Uji Coba Alat Tes

  Instrument pengukuran disebarkan kepada 70 subjek yang berdomisili di daerah paingan. Instrument ini disebarkan oleh penulis sendiri kepada teman- teman mahasiswa yang sudah peneliti kenal. Sebagian kecil instrument dititipkan kepada teman-teman penulis untuk disebarkan kepada teman-teman kos yang lainnya.

  Khusus untuk alat tes yang dititipkan, penulis sudah memberi instruksi kepada teman tentang persyaratan subjek penelitian yang ingin diteliti penulis.

  Lama waktu keseluruhan proses try-out ini berjalan 2 minggu. Dari 70 alat tes yang disebarkan, hanya 50 sampel yang dapat digunakan subjek. 16 sampel tidak dapat digunakan karena subjek tidak mengisi identitas secara lengkap atau karena subjek melewatkan nomor soal dalam tes, sedangkan 4 sampel sisanya hilang.

  Penulis memproses data hasil try out dengan program SPSS 13.0 for window.

I. Hasil Uji Coba Alat Tes

1. Reliabilitas dan daya beda Skala prilaku pro-relasi

  Penulis memilih nilai daya beda 0,20 sebagai indeks cutting point untuk menentukan daya beda skala prilaku pro-relasi. Hal ini berdasarkan aturan bahwa sebuah item harus memiliki korelasi dengan skor total di atas 0,20 dengan menggunakan corrected item-total correlation (Steine, 1995).

  Setelah diadakan uji reliabilitas lagi pada item yang terseleksi, ternyata satu item pada aspek kedua memiliki korelasi di bawah 0,20. Satu item pada aspek kedua ini tetap digunakan karena mengandung isi yang penting untuk mengukur prilaku pro-relasi.

  Tabel 7. Hasil try-out skala prilaku pro-relasi

  Aspek yang diukur Jumlah item sebelum gugur sesudah Hasil akhir

  1. Penghindaran alternatif pasangan

  11

  6 5 5 (42%)

  2. Kesediaan berkorban

  7 7 1 (8%)

  3. Prilaku akomodatif

  10

  4 6 6 (50%) Total jumlah Item

  

26

  17 11 12(100%)

  

Tabel 8. Blue-print final skala prilaku pro-relasi

Aspek yang diukur Jumlah item Fav Unfav Total