UJI AKTIVITAS ANTI BAKTERI DAN ANTI BURAM TiO2 NANOPARTIKEL TERDADAH KROMIUM-VANADIUM.

UJI AKTIVITAS ANTI BAKTERI DAN ANTI BURAM TiO2 NANOPARTIKEL
TERDADAH KROMIUM-VANADIUM
Oleh:
Nanda
10307141005
Pembimbing Utama : Dr. Hari Sutrisno
ABSTRAK
Penelitian tentang uji aktivitas anti bakteri dan anti buram TiO 2 nanopartikel terdadah
kromium-vanadium bertujuan untuk mengetahui pengaruh variasi presentase pendadah
vanadium-kromium dalam TiO2 anatas terhadap karakteristik permukaan, aktivitas anti
bakteri dengan bakteri Eschericia collii dan aktivitas anti buram.
Material Ti1-(x+y)CrxVyO2 yang mempunyai variasi campuran presentase vanadiumkromium 0%, 3%, 6% dan 9% diuji untuk mengetahui luas permukaan, diameter pori dan
jenis isotherm adsorpsi-desorpsi dengan alat micromeritics ASAP 2020, uji aktivitas anti
bakteri dengan metode dilusi menggunakan bakteri Eschericia colli di laboratorium
mikrobiologi, Balai Laboratorium Kesehatan Yogyakarta dan uji anti buram yang dilakukan
di laboratorium FMIPA UNY.
Hasil uji porosimetri diketahui masing-masing nilai luas permukaan BET pada tiap
sampel Ti1(x+y)CrxVyO2 0%, 3%, 6% dan 9% yaitu 228.2557 m²/g, 67.9733 m²/g, 70.0574 m²/g
dan 52.6399 m²/g cenderung menurun dari variasi pendadah terkecil ke terbesar. Sedangkan
masing-masing nilai diameter pori rata-rata adsorpsi-desorpsi tiap sampel Ti 1(x+y)CrxVyO2 0%,
3%, 6% dan 9% pada saat mengalami adsorpsi yaitu 8.1808 nm, 14.8017 nm, 9.7161 nm dan

12.7414 nm dan pada saat mengalami desorpsi yaitu 7.9197 nm, 14.0236 nm, 8.9194 nm dan
12.0402 nm cenderung mengalami penurunan dari variasi presentase pendadah terkecil ke
terbesar sedangkan jenis adsorpsi-desorpsi isothermal dari semua sampel termasuk dalam tipe
struktur mesopori yang ditandai dengan adanya loop histeris dan lekukan kondensasi pada
rentang P/Po 0,8-1,0. Aktivitas anti bakteri diuji dengan menggunakan metode dilusi terhadap
bakteri diperoleh hasil bahwa sampel Ti 1-(x+y)CrxVyO2 9% efektif dapat membunuh bakteri
Eschericia colli didalam inkubator. Serta uji aktivitas anti buram dengan suspensi Ti 1(x+y)CrxVyO2 dalam kadar 200 ppm dihasilkan bahwa semua variasi sampel Ti 1-(x+y)CrxVyO2
mempunyai sifat superhidrofilik secara beturut-turut dari variasi sampel Ti 1-(x+y)CrxVyO2 9%,
6%, 3% dan 0%.
Kata kunci : TiO2 nanopartikel, anti bakteri, anti buram, porosimetri, mesopori, loop
histeris