094302 MQFM 2009 12 Fokus Hari Ini 02 Desember 2009

Ass.. Rangkaian Informasi dari DIY dan Jawa Tengah/ terangkai dalam
Fokus Hari Ini/ di kesempatan Rabu/ 2 Desember 2009// Kali ini
bersama saya.../ dan berikut Informasi selangkapnya...//
Penanggulangan Penyalahgunaan narkoba Dinilai Kurang
Sahabat MQ/ kegiatan penanggulangan penyalahgunaan narkoba selama ini/
dinilai kurang efektif// Kepala Pelaksana Harian Kawat H DPD/ Gerakan Anti
Narkoba -Geranat- DIY -Faris Haidar- mengatakan/ ketidak efektifan tersebut
dikarenakan 3 hal/ diantaranya jumlah pelayanan tempat rehabilitasi medis
maupun sosial yang minim/ angka re.. yang cukup tinggi/ dan tidak adanya
jaringan kerjasama dengan dunia industri// Terkait dengan rehabilitasi bagi
mantan pengguna narkoba/ Faris menambahkan/ semestinya masalah rehabilitasi
harus integral// Karena mantan pecandu tidak dapat sembuh/ sehingga idealnya
para mantan pecandu yang telah menjalani rehabilitasi sosial/ mereka juga
dipekerjakan pada bidang yang sesuai dengan minat dan kemampuannya//
Dilaporkan reporter MQ FM Tria Haidar/ dengan demikian/ para mantan pecandu
tersebut/ dapat memiliki aktifitas positif yang dapat menopang kehidupannya///
Tria
Kerugian Akibat Narkoba Mencapai 32,4 Triliun
Sahabat MQ/ kerugian ekonomi akibat penyalahgunaan narkoba di Indonesia/
mencapai 32 koma 4 triliyun rupiah// Hal tersebut berdasarkan data hasil
penelitian tentang penyalahgunaan narkoba// Direktur Narkoba Polda DIY EdiPurwanto- mengatakan/ jumlah tersebut meningkat tajam dibanding tahun

2004 lalu/ yang mencapai 23 koma 6 triliyun rupiah// Sementara itu/ terkait
dengan pengguna narkoba di Indonesia/ juga mengalami peningkatan// Edi
menambahkan tahun 2008/ sejumlah 3 koma 6 juta orang atau 1 koma 9 persen
dari jumlah penduduk Indonesia telah menggunakan narkoba// Dilaporkan
reporter MQ FM Tria Haidar/ untuk itu pihaknya berharap/ seluruh masyarakat
dapat turut berpartisipasi aktif dalam penanggulangan narkoba// Pasalnya
penyalahgunaan narkoba/ berada di sudut-sudut masyarakat/// Tria
Batan Ajak Para Guru Ukur Radioaktif Kawasan SO 1 Maret
Rabu, 02 Desember 2009 12:27:00
Sahabat MQ/ belasan guru dari beberapa SMA di sekitar kantor Pusat Teknologi
Akselerator/ dan Proses Bahan Badan Tenaga Nuklir Nasional -PTAPB-BATANBabarsari Sleman/ diajak oleh BATAN untuk meneliti tingkat radioaktif/ di sekitar
Monumen Serangan Oemoem 1 Maret Yogyakarta atau Monjali// Aksi tersebut
dilakukan agar para guru menyadari bahwa/ radioaktif berada di alam/ dan
tingkatannya lebih besar dari yang dihasilkan Pembangkit Listrik Tenaga Nuklir PLTN -// Kepala PTAPB BATAN -Widi Setiawan- mengatakan/ ada 2 hal yang dicek
tingkat radioaktifitasnya/ yakni sinar gamma dan partikel debu// Dilansir
krjogja.com/ Widi Setiawan menambahkan/ hasil dari penelitian radioaktivitas
partikel debu di lokasi tersebut/ belum dapat disampaikan/ karena masih
menunggu hasil lab/// krjogja.com

Penerapan SSG Terkendala Sejumlah Hal

Sahabat MQ/ meski seluruh lembaga penyiaran dengan jangkauan nasional harus
segera melaksanakan sistem Trans jaringan -SSG- namun hingga kini/ masih
terkendala sejumlah hal// Legal Officer sebuah stasiun TV swasta nasional -Dodi
Rahman Jatmika- mengatakan/ sejumlah kendala tersebut diantaranya/ aspek
kelembagaan/ isi permodalan/ perijinan teknis/ SDM/ legal dan operasional SSG//
Padahal berdasarkan peraturan menteri nomor 32 tahun 2007/ pelaksanaan SSG
paling lambat 28 Desember 2009// Lebih Dodi menegaskan/ meski demikian/
regulasi tersebut memiliki kekuatan untuk memaksa// Sehingga pihaknya akan
terus berusaha untuk melaksakannya// Dilaporkan reporter MQ FM Tria Haidar/
pihaknya berharap/ Undang-undang tersebut dapat dihadapi dengan persamaan
persepsi/ sehingga mudah untuk diterapkan// Tria
PMI Cabang Solo Siagakan 319 Personel Hadapi Banjir
Rabu, 02 Desember 2009 12:16 WIB
Sahabat MQ/ Palang Merah Indonesia -PMI- cabang Solo/ menyiagakan
sebanyak 319 personel/ untuk menghadapi bencana banjir tahunan di kota
tersebut// Komandan Satuan Siaga Penanggulangan Bencana -Satgana- PMI
cabang Solo -Sumartono Hadinoto- mengatakan/ hal tersebut disebabkan/ terus
meningkatnya curah hujan/ dalam beberapa hari terakhir// Personel tersebut
terbagi atas 40 orang dalam tim inti/ 40 orang tim cadangan/ dan 239 relawan
yang berasal dari berbagai kalangan// Selain personel/ sejumlah peralatan

pendukung juga telah disiapkan/ mulai dari perahu karet dan fiber untuk proses
evakuasi/ mobil ambulans/ perlengkapan medis untuk pertolongan pertama/
logistik/ dan peralatan dapur umum// Dilansir Media Indonesia Online/
Sumartono menambahkan/ persiapan dini tersebut sangat diperlukan// Apalagi
Solo termasuk sebagai kota langganan banjir tahunan/// MIOL
Demikian seluruh rangkaian Informasi seputar DIY dan Jawa Tengah
yang terangkai dalam Fokus Hari Ini/ di kesempatan Rabu/ 2 Desember
2009// Atas nama Tim Kamar Berta yang bertugas saya .../
mengucapkan terimakasih atas perhatian sahabat/ Wassalam///