Hubungan penerapan absensi Fingerprint dengan disiplin guru di SMP Negeri 3 Surabaya.

HUBUNGAN PENERAPAN ABSENSI FINGERPRINT
DENGAN DISIPLIN GURU DI SMP NEGERI 3
SURABAYA

SKRIPSI

Oleh:
Rizka Maulida
NIM: D73213064

PRODI MANAJEMEN PENDIDIKAN ISLAM
FAKULTAS TARBIYAH DAN KEGURUAN
UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SUNAN AMPEL
SURABAYA
2017

ABSTRAK

Rizka Maulida (D73213064), 2017: Hubungan Absensi Fingerprint Dengan
Disiplin Guru di SMP Negeri 3 Surabaya, Dosen Pembimbing I, Dr. Ali Maksum, M.Ag.,
M. Si dan Dosen Pembimbing II, Ali Mustofa, M. Pd.

Penelitian ini dilatarbelakangi dengan adanya teknologi yang semakin canggih yaitu
dengan adanya pengembangan alat absensi dengan menggunakan scan jari atau lebih dikenal
dengan fingerprint. Pada era sekarang ini, banyak perusahan bahkan lembaga pendidikan
sudah menggunakan alat tersebut sebagai alat absensi yang bertujuan untuk meningkatkan
disiplin karyawan ataupun pegawainya. Seperti yang sudah diterapkan di SMP Negeri 3
Surabaya yang memanfaatkan fingerprint sebagai alat absensi dalam meningkatkan disiplin
guru.
Masalah yang diangkat dalam penelitian ini adalah : (1) Bagaimana penerapan absensi
fingerprint di SMP Negeri 3 Surabaya? (2) Bagaimana disiplin guru di SMP Negeri 3
Surabaya? (3) Bagaimana hubungan penerapan absensi fingerprint dengan disiplin guru di
SMP Negeri 3 Surabaya?
Penelitian ini merupakan jenis penelitian kuantitatif dengan menggunakan metode
pengumpulan data melalui angket dan observasi. Peneliti mencoba menjawab dengan
menggunakan analisa deskriptif, penjabaran hasil data dihitung dengan nilai frekuensi
prosentase relatif. Sedangkan untuk mengetahui efektifitas tidaknya penerapan absensi
fingerprint dalam disiplin guru di SMP Negeri 3 Surabaya digunakan rumus product moment
dengan bantuan program SPSS 23 dan hasilnya diinterpretasikan dengan kalimat yang
bersifat kualitatif.
Berdasarkan hasil analisis dari rumusan masalah yang pertama yaitu bagaimana
penerapan absensi fingerprint di SMP Negeri 3 Surabaya tergolong baik, karena berada

diantara (35%-65%) dengan nilai rata-rata 40,800 dan standar deviasi sebesar 3,34800.
Sedangkan hasil analisis dari rumusan masalah yang kedua yaitu bagaimana disiplin guru di
SMP Negeri 3 Surabaya tergolong tinggi, karena berada diantara (35% - 65%) dengan nilai
rata-rata 42,288 dan standar deviasi sebesar 7,4303. Untuk rumusan masalah yang ketiga
yaitu bagaimana hubungan penerapan absensi fingerprint dengan disiplin guru di SMP
Negeri 3 Surabaya didapatkan bahwa nilai Sig (2-tailed) = 0,000. Karena nilai sig (2-tailed) <
0,05 pada table r Product Moment dengan taraf 5% nilai 0,294 maka disimpulkan bahwa
terdapat hubungan antara absensi fingerprint dengan disiplin guru. Sedangkan dari nilai
person correlation yaitu r = 0,881. Dapat disimpulkan bahwa hubungannya sangat kuat,
karena berada diantara (0,80 – 1,000) dan hubungan antara variabel absensi fingerprint
dengan disiplin guru searah.

Kata Kunci: Absensi Fingerprint, Disiplin Guru.

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id

DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL ......................................................................................................... ii
PERSETUJUAN PEMBIMBING SKRIPSI ...................................................................... iii

PENGESAHAN TIM PENGUJI SKRIPSI ....................................................................... iv
SURAT PERNYATAAN KEASLIAN ............................................................................. v
ABSTRAK ......................................................................................................................... vi
HALAMAN PERSEMBAHAN ........................................................................................ vii
KATA PENGANTAR ....................................................................................................... viii
DAFTAR ISI ...................................................................................................................... x
DAFTAR TABEL .............................................................................................................. xii

BAB

I : PENDAHULUAN
A.
B.
C.
D.
E.
F.
G.
H.
I.


Latar Belakang Penelitian .................................................................................
Rumusan Masalah ............................................................................................
Tujuan Penelitian .............................................................................................
Manfaat Penelitian ...........................................................................................
Batasan Penelitian ............................................................................................
Penelitian Terdahulu ........................................................................................
Hipotesis ..........................................................................................................
Definisi Operasional .........................................................................................
Sistematika Pembahasan ..................................................................................

1
5
5
6
6
7
9
10
11


BAB II : KAJIAN PUSTAKA
A. Disiplin Guru ................................................................................................... 13
1. Pengertian Disiplin ......................................................................................... 13
2. Disiplin Dalam Perspektif Islam ..................................................................... 13
3. Macam-macam Disiplin .................................................................................. 15
4. Faktor-faktor yang Mempengaruhi Disiplin ................................................... 17
5. Regulasi tentang Disiplin ................................................................................ 20
B. Absensi Fingerprint ........................................................................................ 22
1. Pengertian Absensi Fingerprint ...................................................................... 22
2. Sejarah Fingerprint ......................................................................................... 22
3. Jenis Biometrika ............................................................................................... 24
4. Fungsi Fingerprint .......................................................................................... 25
5. Mekanisme Fingerprint .................................................................................. 26
6. Teknik Pembacaan (Sensor) Fingerprint ......................................................... 27
7. Teknik Identifikasi dengan Fingerprint ........................................................... 29
i

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id


8. Evaluasi Kinerja Sistem Sidik Jari (Fingerprint).............................................. 30
9. Kelemahan dan Kelebihan Absensi Fingerprint .............................................. 30
C. Hubungan Penerapan Absensi Finger Print Dengan Disiplin Guru ................ 32
BAB III : METODE PENELITIAN
A. Jenis Penelitian .................................................................................................. 33
B. Objek Penelitian ................................................................................................ 34
C. Lokasi Penelitian ............................................................................................... 34
D. Populasi dan Sampel ......................................................................................... 34
E. Teknik Pengumpulan Data ................................................................................ 35
F. Instrumen Penelitian ........................................................................................... 37
G. Jenis dan Sumber Data ...................................................................................... 38
H. Pengolahan dan Analisis Data ........................................................................... 39
1. Pengolahan Data ......................................................................................... 39
2. Analisis Data .............................................................................................. 39
BAB IV : HASIL PENELITIAN
A. Gambaran Umum Objek Penelitian .....................................................................
1. Sejarah Singkat Berdirinya SMP Negeri 3 Surabaya ...................................
2. Letak Geografis Obyek Penelitian ...............................................................
3. Visi Misi Sekolah .........................................................................................
4. Profil SMP Negeri 3 Surabaya .....................................................................

5. Struktur Organisasi SMP Negeri 3 Surabaya ...............................................
6. Sarana dan Prasarana SMP Negeri 3 Surabaya ............................................
7. Keadaan Guru ...............................................................................................
8. Keadaan Siswa .............................................................................................
B. Persiapan dan Pelaksanaan Penelitian .................................................................
1. Persiapan Awal .............................................................................................
2. Penyusunan Instrumen .................................................................................
3. Pelaksanaan Penelitian .................................................................................
C. Uji Validitas dan Reliabilitas ................................................................................
1. Uji Validitas .................................................................................................
2. Hasil Uji Reliabilitas ....................................................................................
D. Penyajian Data Angket ........................................................................................
1. Data Tentang Penerapan Fingerprint di SMP Negeri 3 Surabaya ................
2. Data Tentang Disiplin Guru di SMP Negeri 3 Surabaya .............................
E. Analisis Data Penelitian .......................................................................................
1. Data Tentang Penerapan Fingerprint di SMP Negeri 3 Surabaya ................
2. Data Tentang Disiplin Guru di SMP Negeri 3 Surabaya .............................
3. Data Tentang Hubungan Penerapan Absensi Fingerprint Dengan Disiplin
Guru di SMP Negeri 3 Surabaya ..................................................................


43
43
43
44
44
45
45
47
50
50
50
50
51
51
51
53
53
54
60
69

70
71
72

BAB V : PENUTUP
A. Kesimpulan ............................................................................................................ 76
B. Saran ...................................................................................................................... 77
DAFTAR PUSTAKA
LAMPIRAN-LAMPIRAN
ii

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id

DAFTAR TABEL

Tabel : Sarana dan Prasarana SMP Negeri 3 Surabaya ................................. 45
Tabel : Data Guru SMP Negeri 3 Surabaya ................................................... 47
Tabel : Data Siswa SMP Negeri 3 Surabaya ................................................. 50
Tabel : Pelaksanaan Penelitian ....................................................................... 51
Tabel : Hasil Uji Validitas Fingerprint ........................................................... 52

Tabel : Hasil Uji Validitas Disiplin Guru ...................................................... 52
Tabel : Hasil Uji Reliabilitas .......................................................................... 53
Tabel : Data Nilai Angket Penerapan Absensi Fingerprint ............................ 55
Tabel : Daftar Prosentase Pertanyaan Absensi Fingerprint ............................ 56
Tabel : Data Nilai Angket Disiplin Guru ....................................................... 61
Tabel : Daftar Prosentase Pertanyaan Disiplin Guru ...................................... 62
Tabel : Kategori Skor Penerapan Absensi Fingerprint ................................... 70
Tabel : Kategori Skor Disiplin Guru ............................................................... 71
Tabel : Kriteria Penilaian Korelasi ................................................................. 72
Tabel : Kerja Korelasi Produk Moment ......................................................... 72

iii

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id

BAB I
PENDAHULUAN
A. Latar Belakang Penelitian
Pendidikan adalah usaha sadar untuk menyiapkan peserta didik melalui
kegiatan bimbingan, pengajaran, atau latihan bagi perannya dimasa yang akan

datang. Tujuan pendidikan pada dasarnya adalah arah yang hendak dicapai demi
terwujudnya tujuan hidup manusia. Selain itu untuk terwujudnya tujuan
pendidikan tersebut, maka perlu didukung oleh guru yang merupakan salah satu
faktor penunjang keberhasilan keberhasilan dalan dunia pendidikan. Seperti dalam
kutipan dibawah ini:
Menurut Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2005
Tentang Guru dan Dosen menyatakan bahwa “Guru adalah pendidik
Profesional dengan tugas utama mendidik, mengajar, membimbing,
mengarahkan, melatih, menilai, dan mengevaluasi peserta didik pada
pendidikan anak usia dini jalur pendidikan formal, pendidikan dasarm
dan pendidikan menengah.1

Guru memiliki peran dan fungsi yang sangat penting dalam membentuk
kepribadian, akhlak, mentalitas, dan moral anak. Dengan demikian dapat
dikatakan tercapainya tujuan pendidikan di sekolah sangat dipengaruhi oleh sikap
guru dalam melaksanakan tugas dan profesinya. Kenyataan inilah yang
mengharuskan guru memiliki disiplin yang tinggi dalam melaksanakan tugas dan
fungsinya, karena guru adalah tokoh yang menjadi panutan bagi peserta didik dan
lingkungannya. Seperti halnya pepatah jawa yang mengatakan bahwa guru
11

Undang-Undang RI No. 14 tahun 2005 tentang Guru dan Dosen (Yogyakarta: Pustaka Pelajar,
2009) Hal. 3

1

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id

2

singkatan dari digugu dan ditiru, dalam hal ini semua apa yang dilakukan,
diperbuat dan diucapkan oleh seorang guru pasti akan di tirukan oleh muridnya
Seperti biasa suatu lembaga pendidikan/instansi lain memiliki daftar
hadir untuk mengetahui kehadiran para personelnya setiap hari, dalam hal ini
sekolah juga memiliki daftar hadir setiap hari yang akan menjadi laporan setiap
bulan kepada atasan atau Dinas Pendidikan dan Kebudayaan di suatu daerah.
Tetapi pada kenyataannya guru dapat merapel tanda tangan untuk daftar hadir
yang disediakan. Kepala Sekolah biasanya dalam rapat telah menekankan
kehadiran guru secara kontinyu dan rajin mengajar sesuai dengan tugas
dibebankan. Memang tidak semua guru melakukan pelanggaran, tetapi jika
dikalkulasikan se-Kabupaten, se-Provinsi dan se-Indonesia maka memberikan
dampak yang negatif yakni pencapaian pembelajaran yang kurang optimal.
Kedisiplinan merupakan fungsi terpenting dalam manajemen sumber daya
manusia karena semakin baik disiplin pegawai, semakin tinggi pula hasil kerja
yang dapat tercapai. 2
Disiplin sangat penting bagi guru dalam melaksanakan tugasnya sebagai
pendidik dan pengajar. Dengan disiplin, guru dapat melaksanakan tugas
profesinya. Masalah disiplin kerja erat kaitannya dengan sikap dan perilaku
seseorang dalam melaksanakan pekerjaan yang menjadi tanggung jawabnya. Ada
beberapa faktor yang diduga turut mempengaruhi disiplin kerja guru, yang
merupakan bagian perilaku setiap individu dalam menjalankan aktivitas
pekerjaannya. Konsep disiplin berkaitan dengan tata tertib, aturan atau norma
2

Surya Mahdalena, Alfiandri & Wayu Eko Yudiatmaja, Pengaruh Penerapan Absensi Finger
Print dan Pengawasan terhadap Disiplin Kerja Pegawai di Instansi Vertikal dibawah Kementrian
Pendidikan dan Kebudayaan (Tanjungpinang :Universitas Maritim Raja Ali Haji, 2016) hal. 1

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id

3

dalam kehidupan bersama (yang melibatkan orang banyak). Menurut Moeliono
disiplin artinya adalah ketaatan (kepatuhan) kepada peraturan tata tertib, aturan
atau norma dan lain sebagainya.3
Perkembangan ilmu teknologi dan pengetahuan di era globalisasi saat ini
terlihat sangat pesat. Perkembangan tersebut tidak hanya melahirkan era informasi
global, tetapi juga melahirkan media informasi dan telekomunikasi yang tidak
mengenal batas ruang dan waktu. Pengaruh global juga berdampak dalam bidang
pendidikan, misalnya saat ini muncul alat-alat canggih yang memudahkan
manusia terutama guru (pendidik) dan tenaga pendidik dalam meningkatkan
kinerjanya. Disamping kecanggihan teknologi tersebut, suatu lembaga pendidikan
juga dituntut untuk mampu menghadapi persaingan yang sangat tinggi dengan
memanfaatkan sumber daya yang ada.
Sistem sidik jari atau yang disebut dengan fingerprint pada awalnya
hanya digunakan untuk penyelidikan kriminal. Akan tetapi pada tahun 1970
beberapa perusahaan sedikitnya sudah menggunkana teknologi tersebut. Efisiensi
yang menjadi dasar penggunaan sistem identifikasi sidik jari diperusahaan atau
instansi. Alat ini mendorong perusahaan untuk menghemat waktu, tenaga,
sekaligus jaminan keamanan dan yang terpenting adalah tidak dapat
memanipulasikan absensi. Dari keunggulan sistem ini lah sehingga suatu lembaga
pendidikan mau menerapkan sistem sidik jari (fingerprint) sebagai alat absensi
kehadiran. Selain itu fingerprint juga memudahkan bagi administratornya untuk
merekap absensi para guru dan pembagian gaji guru.

3

Suparlan, Menjadi Guru Efektif, (Yogyakarta: Hikayat Publishing, 2005) Hal. 14

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id

4

Tujuan utama disiplin adalah untuk meningkatkan efisiensi semaksimal
mungkin dengan cara mencegah pemborosan waktu dan energi. Disiplin juga
dapat mencegah permulaan kerja yang lambat atau terlalu awalnya mengakhiri
kerja yang disebabkan karena keterlambatan atau kemalasan. Dari pernyataan
tersebut

dapat

disimpulkan

bahwa

apabila

suatu

lembaga

pendidikan

menggunakan sistem absensi sidik jari (fingerprint) maka lembaga tersebut dapat
meminimalisir waktu dan tenaga yang terbuang sia-sia. Karena absensi finger
print dapat mengurangi masalah-masalah yang ditimbulkan oleh penggunaan
sistem absensi manual. Misalnya manipulasi data dan penitipan absensi. 4
Berdasarkan data yang diperoleh penulis melalui wawancara terhadap
narasumber yang mana adalah Bapak Drs. M. Lutfi (selaku wakil kepala bidang
HUMAS SMP Negeri 3 Surabaya) bahwasannya pada tahun 2011, SMP Negeri 3
Surabaya mulai menerapkan absensi guru dengan menggunakan sidik jari
(fingerprint).5 Hal ini dilakukan untuk menghindari terjadinya korupsi waktu atau
menitip absen kepada temannya atau guru yang lain. untuk itu pemerintah
menyediakan alat fingerprint pada masing-masing sekolah yang berstatus negeri.
Fingerprint tersebut adalah alat absensi yang canggih dimana alat ini bisa
merekam sidik jari guru saat jam hadir dan jam pulang. Alat ini juga bekerja
secara online dan dapat dipantau dari komputer yang terhubung. Akan tetapi pada
awal bulan Agustus SMP Negeri 3 Surabaya juga sudah menggunakan fingerprint

4

Edy Sutrisno, Manajemen Sumber Daya Manusia (Jakarta : Kencana Prenada Media Group,
2009) hal. 88
5
Interview, Drs.M. Lutfi selaku Wakil Kepala Sekolah Bid. Humas SMP Negeri 3 Surabaya, Pada
tanggal 14 Desember 2016

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id

5

yang disertai dengan identifikasi wajah atau gambar muka. Hal ini dapat
mempermudah guru dalam mengisi absensi kehadiran.
Untuk itu, peneliti melakukan penelitian yang berhubungan dengan
absensi guru, dengan judul “Hubungan Penerapan Absensi Fingeprint dengan
Disiplin Guru di SMP Negeri 3 Surabaya”.
B. Rumusan Masalah
Berdasarkan latar belakang masalah di atas, penulis merumuskan
rumusan masalah sebagai berikut:
1. Bagaimana penerapan absensi fingerprint di SMP Negeri 3 Surabaya?
2. Bagaimana disiplin guru di SMP Negeri 3 Surabaya?
3. Bagaimana hubungan penerapan absensi fingerprint dengan disiplin
guru di SMP Negeri 3 Surabaya?
C. Tujuan Penelitian
Setiap kegiatan penelitian yang dilakukan harus memiliki tujuan yang
jelas sebab dengan mempunyai tujuan yang jelas kegiatan itu tidak akan sia-sia.
Adapun tujuan dalam penelitian tersebut adalah :
1. Untuk mengetahui penerapan absensi fingerprint di SMP Negeri 3
Surabaya.
2. Untuk mengetahui disiplin guru di SMP Negeri 3 Surabaya.
3. Untuk membuktikan sejauhmana hubungan penerapan absensi finger
print dengan disiplin guru di SMP Negeri 3 Surabaya.

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id

6

D. Manfaat Penelitian
Dengan adanya penelitian ini diharapkan mampu memberikan manfaat
sebagai berikut:
1) Akademik Ilmiah
Hasil penelitian ini diharapkan dapat menambah khazanah ilmu
pengetahuan di bidang pendidikan khususnya dalam menambah
pengetahuan, menambah wawasan keilmuan penelitian, dan disiplin guru
dalam mewujudkan guru yang profesional.
2) Manfaat Praktis
Hasil penelitian ini diharapkan dapat digunakan sebagai acuan dalam
membentuk karakter guru yang profesional dalam meningkatkan disiplin
guru menuju tercapainya tujuan yang dicita-citakan.
E. Batasan Penelitian
Untuk membatasi ruang lingkup penelitian di SMP Negeri 3 Surabaya
sangat diperlukan batasan penelitian dengan maksud agar variabel yang diteliti
tidak meluas dan tetap fokus pada bagimana penerapan absensi fingerprint di
SMP Negeri 3 Surabaya dan bagaimana disiplin guru di SMP Negeri 3
Surabaya.

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id

7

F. Penelitian Terdahulu

No.

Nama

Judul

1.

Ummul
Azizah

Efektifitas
Presensi
Melalui
Fingerprint
Terhadap
Kedisiplinan
Mengajar
Guru di SMP
Negri 2 Sedati

2.

Febrian
i
Widyas
tuti

Hubungan
Penerapan
Absensi Sidik
Jari
(Finger
Print) dengan
Motivasi dan
Kinerja
Karyawan
(Studi Kasus
Pada Fakultas
Ekonomi dan
Bisnis
Universitas

Temuan/Kesimpula
n
Berdasarkan
dari
hasil
penelitian
dengan
cara
menyebarkan
angket
bahwa
kedisiplinan
mengajar guru di
SMP Negeri 2
Sedati adalah dari
data yang diperoleh
di atas maka dapat
disimpulkan
prosentase idealnya
adalah
nilai
3
dengan
jumlah
frekuensinya 289
adalah
65,6%.
Maka
dapat
dikatakan
bahwa
kedisiplinan
mengajar guru di
SMP Negeri 2
Sedati
tergolong
cukup.
Karena
berada
diantara
(56%-75%).
Dengan demikian
kedisiplinan
mengajar
guru
setelah
diterapkannya
mesin fingerprint
berpengaruh dalam
menciptakan sikap
disiplin guru.
Setelah
diterapkannya
absensi sidik jari,
karyawan merasa
lebih baik dalam
melakukan
pekerjaan.
Nyatanya pengaruh
absensi sidik jari ini
terlihat dari nilai
signifikansi
yang
diperoleh
yaitu
sebesar
0,000.

Persamaan

Perbedaan

Penelitian
yang
dilakukan oleh
saudari
Ummul
Azizah dengan
penelitian
yang
akan
dilakukan oleh
penulis hampir
sama
dalam
pembahasanny
a yaitu samasama
membahas
tentang
absensi finger
print dan juga
termasuk
penelitian
kuantitatif.

Penelitian yang dilakukan
oleh
saudari
Ummul
Azizah dengan penelitian
yang akan dilakukan oleh
penulis sangat berbeda
dari segi objek sekolahnya
dan juga dari variabel Y
nya.

Penelitian
yang
dilakukan oleh
saudari
Febriani
Widyastuti
dengan
penelitian
yang
akan
dilakukan oleh
penulis hampir
sama
dalam
pembahasanny

Penelitian yang dilakukan
oleh saudari Febriani
Widyastuti
dengan
penelitian
yang
akan
dilakukan oleh penulis
sangat berbeda dari segi
study kasusnya dan juga
dari variabel Y nya.

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id

8

Muhammadiy
ah Surakarta)

3.

Surya
Mahdal
ena,
Alfiand
ri dan
Wayu
Eko
Yudiat
maja

Pengaruh
Penerapan
Absensi finger
print
dan
Pengawasan
Terhadap
Disiplin Kerja
Pegawai
di
Instansi
Vertikal
dibawah
Kementrian
Pendidikan
dan
Kebudayaan

4.

Hanafi
Muslim

Peningkatan
Kedisiplinan
Siswa dalam
Pelaksanaan
Ibadah Shalat
Dhuha
dan
Dzuhur
Melalui
Fingerprint di
SMK Negeri 1
Surabaya

Walaupun
hal
tersebut di atas
tidak
terlalu
mendominasi salah
satu faktor yang
dapat meningkatkan
motivasi
kerja
karyawan Fakultas
Ekonomi dan Bisnis
Universitas
Muhammadiyah
Surakarta.
Hasil
pengujian
hipotesis penerapan
absensi finger print
dan
pengawasan
menunjukkan hasil
taraf
signifikansi
sebesar 0,001. Taraf
signifikansi tersebut
lebih kecil di 0,05,
yang berarti bahwa
hipotesis
dalam
penelitian
ini
menerima Ha dan
menolak
Ho.
Artinya
bahwa
penerapan absensi
finger print dan
pengawasan
berpengaruh positif
terhadap
disiplin
kerja pegawai di
instansi vertikal di
bawah Kementerian
Pendidikan
dan
Kebudayaan.
Dengan
adanya
fingerprint
yang
digunakan sebagai
alat presensi siswa
dalam
melaksanakan
ibadah shalat dhuha
dan dzuhur sangat
bermanfaat sekali
dan mempermudah
bagi guru untuk
mengetahui siswa
mana yang disiplin
dalam
melaksanakan
shalat dan siswa
mana yag tidak
disiplin
dalam

a yaitu samasama
membahas
tentang
absensi finger
print dan juga
termasuk
penelitian
kuantitatif

Penelitian
yang
dilakukan oleh
saudara Surya
Mahdalena,dk
k
dengan
penelitian
yang
akan
dilakukan oleh
penulis hampir
sama
dalam
pembahasanny
a yaitu samasama
membahas
tentang
absensi finger
print dan juga
termasuk
penelitian
kuantitatif.

Penelitian yang dilakukan
oleh
saudara Surya
Mahdalena,dkk
dengan
penelitian
yang
akan
dilakukan oleh penulis
berbeda dari segi variabel
Y nya.

Penelitian
yang
dilakukan oleh
saudara
Hanafi
Muslim
dengan
penelitian
yang
akan
dilakukan oleh
penulis hampir
sama
dalam
pembahasanny
a yaitu samasama
membahas
tentang finger
print.

Penelitian yang dilakukan
oleh
saudara Hanafi
Muslim dengan penelitian
yang akan dilakukan oleh
penulis berbeda dari segi
objeknya dan juga jenis
peneitian dan metodenya.

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id

9

melaksanakan
shalat. Yang jelas
dengan
adanya
fingerprint tersebut
jauh lebih baik
banyak siswa yang
melaksanakan
shalat
daripada
sebelumnya.

G. Hipotesis
Hipotesis adalah pernyataan atau dugaan yang bersifat sementara
terhadap suatu masalah penelitian yang kebenarannya masih lemah sehingga
harus diuji secara empiris (hipotesis berasal dari kata hypo yang berarti
dibawah dan thesa yang berarti kebenaran).6
Adapun hipotesis dalam penelitian ini adalah :
1) Hipotesi

Kerja (Ha) : menyatakan adanya hubungan yang signifikan

antara variabel

X dan variabel Y, yaitu antara Penerapan absensi finger

print dengan disiplin guru di SMP Negeri 3 Surabaya. Dengan rumusan :
Jika penerapan absensi fingerprint baik, maka disiplin guru juga tinggi.
2) Hipotesis Nol (Ho) : menyatakan tidak adanya perbedaan antara dua
variabel, atau tidak adanya hubungan antara variabel X dengan variabel
Y. Atau dengan kata lain tidak ada hubungan antara penerapan absensi
fingerprint dengan disiplin guru di SMP Negeri 3 Surabaya.

6

Iqbal Hasan, Analisis Data Penelitian dengan Statistik (Jakarta: PT Bumi Aksara, 2004) hal. 31

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id

10

H. Definisi Operasional
Untuk menghindari kesalahpahaman terhadapa judul, serta memudahkan
pembaca memahaminya, maka penulis perlu menjelaskan pengertian dalam
judul tersebut. Adapun judul skripsi ini adalah “Hubungan Penerapan Absensi
Fingerprint Dengan Disiplin Guru di SMP Negeri 3 Surabaya. Adapun rincian
definisinya adalah :
1. Hubungan
Hubungan adalah sangkut-paut, ikatan.
2. Penerapan
Penerapan adalah proses, cara, perbuatan menerapkan.7
3. Absensi fingerprint
Absensi finger print adalah suatu mesin yang digunakan untuk mengetahui
dan mendata kehadiran dengan mengndentifikasi tekstur sidik jari sebagai
media pendataan.8
4. Disiplin
Disiplin adalah sikap kejiwaan dari seseorang atau sekelompok orang yang
senantiasa berkehendak untuk mengikuti atau mematuhi segala aturan/
keputusan yang telah ditetapkan.9

7

Departemen Pendidikan Nasional, Kamus Besar Bahasa Indonesia (Jakarta : Balai Pustaka,
2005) hal. 1180
8
Asmira , Efektifitas Penerapan Absensi (Finger Print) dalam meningkatkan Disiplin Kerja
Pegawai di Kecamatan Anggana Kabupaten Kutai Kartanegara (eJournal Ilmu Pemerintah,
2016, 4 (3) :1009-1022). hal 1014
9
Ibid, hal. 1015

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id

11

5. Guru
Guru adalah tenaga profesional yang membantu orang tua untuk mendidik
anak-anak pada jenjang pendidikan sekolah.10
6. Sekolah Menengah Pertama (SMP)
Sekolah Menengah Pertama (SMP) adalah sekolah umum selepas sekolah
dasar, sebelum Sekolah Menengah Umum (SMU).11
I. Sistematika Pembahasan
Untuk mendapatkan gambaran yang jelas tentang tata urutan penelitian
ini, maka peneliti mencantumkan sistematika laporan penulisan sebagai
berikut:
Bab I, tentang Pendahuluan. Pada bab ini mengurai latar belakang
penelitian, rumusan Penelitian, manfaat penelitian, Peneliti tedahulu, hipotesis,
definisi operasional dan sistematika pembahasan.
Bab II, tentang Kajian Pustaka. Pada bab ini menjelaskan tentang
penelitian terdahulu yang relevan, kajian kepustakaan konseptual penjelasan
teori yang berkenaan tentang pengertian fingerprint, sejarah fingerprint,
kelebihan fingerprint dan kelemahan fingerprint. Selanjutnya di bahas tentang
pengertian disiplin serta faktor-faktor yang mempengaruhi disiplin itu sendiri.
Setelah itu dijelaskan tentang efektifitas penerapan absensi fingerprint terhadap
disiplin guru di SMP Negeri 3 Surabaya.

10

Suparlan, Menjadi Guru Efektif (Yogyakarta : Hikayat Publishing, 2005) hal. 13
Departemen Pendidikan Nasional, Kamus Besar Bahasa Indonesia (Jakarta : Balai Pustaka,
2005) hal. 1014

11

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id

12

Bab III, tentang Metode Penelitian. Pada bab ini membahas secara detail
mengenai metode yang digunakan dalam upaya penelitian ini yang terdiri dari :
jenis penelitian,obyek penelitian, lokasi penelitian, populasi dan sampel, cara
pengumpulan data, sumber data dan analisis data.
Bab IV, tentang Hasil Penelitian dan Pembahasan. Pada bab ini
menjelaskan mengenai gambaran umum lokasi penelitian, penyajian data yang
memaparkan fakta-fakta mengenai masalah yang diangkat dan hasil analisis
data dan di uji keabsahan datanya dibandingkan dengan teori. Hasil uraian
tersebut tertulis sub bab pembahasan.
Bab V, tentang Penutupan. Pada bab ini berisi penutup yang menjelaskan
tentang kesimpulan dan saran.

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id

BAB II
KAJIAN PUSTAKA
A. Disiplin Guru
1. Pengertian Disiplin
Disiplin adalah sikap kesediaan dan kerelaan seseorang untuk memetuhi dan menaati
norma-norma peraturan yang berlaku di sekitarnya.1Misalnya guru. Sekarang ini mungkin
jarang bahkan sulit menemukan guru yang benar-benar disiplin. Disiplin waktu, disiplin
seragam juga disiplin hadir. Hadir bukan sekedar datang ke tempat tugas, tetapi hadir
untuk menjalankan tugasnya yaitu mengajar. Guru yang disiplin waktu, ia akan berusaha
sebisa mungkin datang tepat waktu sehingga ketika bel masuk berbunyi dan KBM
(Kegiatan Belajar Mengajar) dimulai guru telah siap dengan materi yang akan diajarkan.
Disiplin pegawai yang baik akan mempercepat tujuan lembaganya, sedangkan
disiplin yang merosot akan menjadi penghalang dan memperlambat pencapaian tujuan
lembaganya. Disiplin perlu untuk mengatur tindakan kelompok, dimana setiap anggotanya
harus mengendalikan dorongan hatinya dan bekerjasama demi kebaikan bersama.
Keteraturan adalah ciri utama organisasi dan disiplin merupakan salah satu metode
untuk memelihara keteraturan tersebut. Tujuan utama disiplin adalah untuk meningkatkan
efisiensi semaksimal mungkin dengan cara mencegah pemborosan waktu dan energi.
Selain itu disiplin juga mengatasi kesalahan dan keteledoran yang disebabkan karena
kurang perhatian, ketidakmampuan, dan keterlambatan. Disiplin berusaha mencegah
permulaan kerja yang lambat atau terlalu awalnya mengakhiri kerja disebabkan karena
keterlambatan atau kemalasan.
2. Disiplin Dalam Perspektif Islam
Rasulullah saw mengingatkan umatnya dalam sebuah haditsnya :
1

Edy Sutrisno, Manajemen Sumber Daya Manusia (Jakarta : Kencana Prenada Media Group, 2009) hal. 86

13

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id

14

‫غ‬

‫ق ْل س‬

‫ ش ب ق ْل ه‬: ‫ا ْغ ْ خ ْ س ق ْل خ ْ س‬

‫صح‬
ْ ‫ق ْل‬

‫ح‬

ْ ‫ق ْل ف‬

‫ف اغ ق ْل ش ْغ‬

Artinya: “ Manfaatkanlah lima perkara sebelum lima perkara : waktu mudamu sebelum
datang waktu tuamu, waktu sehatmu sebelum datang waktu sakitmu, masa kayamu sebelum
datang masa fakirmu, masa luangmu sebelum datang masa sibukmu, hidupmu sebelum
datang matimu.” (H.R Baihaqi).
Selain hadits, dalam alquran juga terdapat ayat yang menjelaskan tentang diplin waktu
yaitu pada Surat Al-Jumuah Ayat 9-10 :

‫ْ ْ ْالج ع ف ْسع ْ ا إل‬
‫ْ ْ ْع‬
َ ‫ْ فضْل‬

‫ا ْب غ ا‬

‫ا‬

‫ا إذا د ل‬

‫آ‬

‫ال‬

‫أ‬

ْ ‫ذ ْ َ ذ ا ْال ْع ذل ْ خ ْ ل ْ إ‬
ْ ‫فإذا قض ال ا ف ْ ش ا ف اأ‬
‫ا َ ث ا لع ْ ْف ح‬

‫ا ْذ‬

Artinya : “Wahai orang-orang yang beriman, apabila kalian diseru untuk menunaikan shalat
jum’at, maka bersegeralah untuk mengingat Allah dan tinggalkanlah jual beli. Yang demikian
itu lebih baik bagi kalian jika kalian mengetahui. Apabila telah ditunaikan shalat, maka
bertebaranlah kalian di muka bumi, dan carilah karunia Allah, dan ingatlah Allah banyakbanyak supaya kalian beruntung,” (QS. Al-Jumuah : 9-10).
Sikap disiplin dalam islam sangat dianjurkan, bahkan diwajibkan. Sebagaimana
manusia dalam kehidupan sehari-hari memerlukan aturan-aturan atau tata tertib dengan
tujuan segala tingkah lakunya berjalan sesuai dengan aturan yang ada. Apabila seseorang
tidak dapat menggunakan waktu dengan sebaik-baiknya, maka waktu itu akan membuat
kita sendiri sengsara, oleh karena itu kita hendaknya dapat menggunakan dan
memanfaatkan waktu dengan baik, termasuk waktu didalam belajar.

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id

15

Islam juga memerintahkan umatnya untuk selalu konsisten terhadap peraturan Allah
yang telah ditetapkan. Hal ini sesuai dengan firman Allah dalam surat Huud ayat 112 :

‫ْع‬

ْ َ
‫طغ ْ ا إ ه ب‬

‫ع‬

ْ

ْ ‫أ‬

ْ ‫ف ْس‬
‫ب‬

Artinya : “Maka tetapkanlah kamu pada jalan yang benar, sebagaimana diperintahkan
kepadamu dan (juga) orang yang telah taubat beserta kamu dan janganlah kamu melampaui
batas. Sesungguhnya dia maha melihat apa yang kamu kerjakan.”2
Dari ayat di atas menunjukkan bahwa, disiplin bukan hanya tepat waktu saja, tetapi
juga patuh pada peraturan-peraturan yang ada. Melaksanakan yang diperintahkan dan
meninggalkan segala yang dilarang-Nya. Disamping itu juga melakukan perbuatan
tersebut secara teratur dan terus-menerus walaupun hanya sedikit. Karena selain
bermanfaat bagi kita sendirijuga perbuatan yang kita kerjakan secara kontinyu dicintai
Allah walaupun hanya sedikit.
3. Macam-macam Disiplin
Disiplin merupakan tindakan manajemen untuk mendoorng para anggota organisasi
memenuhi tuntuan berbagai ketentuan tersebut. Dengan kata lain disiplin pegawai adalah
suatu bentuk pelatihan yang berusaha memperbaiki dan membentuk pengetahuan, sikap
dan perilaku karyawan sehingga para karyawan tersebut secara sukarela berusaha bekerja
secara kooperatif dengan karyawan yang slaing sehingga dapat meningkatkan prestasi
kerjanya. 3 Ada dua jenis disiplin dalam organisasi yaitu:

Al u ’a , “u at Huud Ayat
, Yayasa Pe yele gga a da Pe e je ah Al u a , Al u a da Te je ah ya,
Depag RI, 2000, Hal. 344
3
Sondang Siagian, Manajemen Sumber Daya Manusia (Jakarta : Bumi Aksara, 1995) hal. 305
2

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id

16

a. Disiplin Preventif
Tindakan yang mendorong para karyawan untuk taat kepada berbagai ketentuan
yang berlaku dan memenuhi standar yang telah ditetapkan. Artinya melalui kejelasan
dan penjelasan tentang pola sikap, tindakan dan perilaku yang diinginkan dari setiap
anggota organisasi diusahakan pencegahan jangan sampai para karyawan berperilaku
negatif.
Keberhasilan penerapan disiplin preventif terletak pada disiplin pribadi para
anggota organisasi. Akan tetapi agar disiplin pribadi tersebut semakin kokoh, paling
sedikit tiga hal perlu mendapat perhatian manajemen. Pertama : para anggota
organisasi didorong agar mempunyai rasa memiliki organisasi, karena secara logika
seseorang tidak akan merusak sesuatu yang merupakan miliknya.
Kedua: para karyawan perlu diberi penjelasan tentang berbagai ketentuan yang
wajib ditaati dan standar yang harus dipenuhi. Penjelasan bermaksud seyogianya
disertai oleh informasi lengkap mengenai latar belakang berbagai ketentuan yang
bersifat normatif tersebut. Ketiga: para karyawan didorong menentukan sendiri caracara pendisiplinan diri dalam kerangka ketentuan-ketentuan ayng berlaku umum bagi
seluruh anggota organisasi.
b. Disiplin Korektif
Jika ada karyawan yang pada kenyataannya telah melakukan pelanggaran atas
ketentuan-ketentuan yang berlaku atau gagal memenuhi standar yang telah ditetapkan
kepadanya harus dikenakan sanksi disipliner. Berat atau ringannya suatu sanksi
tentunya tergantung pada bobot pelanggaran yang telah dilakukan. Pengenaan sanksi

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id

17

pun harus mempunyai nilai pelajaran dalam arti mencegah orang lain melakukan
pelanggaran serupa. 4
Pengenaan sanksi korektif diterapkan dengan memperhatikan paling sedikit tiga
hal. Pertama, karyawan yang dikenakan sanksi harus diberitahu pelanggaran atau
kesalahan apa yang telah diperbuatnya. Kedua, kepada yang bersangkutan diberi
kesempatan membela diri. Ketiga, dalam hal pengenaan sanksi terberat, yaitu
pemberhentian, perlu dilakukan “wawancara keluar”. Dengan wawancara seperti itu,
karyawan diharapkan memahami, meskipun barangkali tidak dapat menerima.
Disamping itu karyawan tersebut meninggalkan organisasi dengan perasaan antipati
sekecil mungkin terhadap organisasi.
3. Faktor-faktor yang Mempengaruhi Disiplin
Disiplin harus ditegaskan dalam berbagai aspek, karena tanpa dukungan
disiplin, proses untuk mewujudkan suatu tujuan akan sulit. Jadi kedisiplinan
merupakan kunci keberhasilan dalam mencapai tujuan. Disiplin yang baik
mencerminkan besarnya rasa tanggung jawab seseorang terhadap tugas-tugas yang
diberikan kepadanya. Hal ini mendorong gairah kerja, semangat kerja, dan
terwujudnya tujuan perusahaan, karyawan dan masyarakat. Untuk memelihara dan
meningkatkan kedisiplinan yang baik adalah hal yang sulit, karena banyak faktor yang
mempengaruhinya. 5
Menurut Singodimedjo faktor yang mempengaruhi disiplin pegawai adalah : 6
1) Besar kecilnya pemberian kompensasi

4

Ibid, hal. 306
Malayu Hasibuan, Manajemen Sumber Daya Manusia (Jakarta: Bumi Aksara, 2000) hal. 190
6
Edy Sutrisno, Manajemen Sumber Daya Manusia (Jakarta : Kencana Prenada Media Group,2009) hal. 89

5

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id

18

Besar kecilnya kompensasi dapat memengaruhi tegaknya disiplin. Para karyawan
akan mematuhi segala peraturan yang berlaku, bila ia merasa mendapat jaminan balas
jasa yang setimpal dengan jerih payahnya yang telah dikonstribusikan bagi
perusahaan.
2) Ada tidaknya keteladanan kepala sekolah dalam lembaga pendidikan Keteladanan
pimpinan sangat penting sekali, karena dalam lingkungan perusahaan, semua
karyawan akan selalu memerhatikan bagaimana pimpinan dapat menegakkan disiplin
dirinya dan bagaimana ia dapat mengendalikan dirinya dari ucapan, perbuatan dan
sikap yang dapat merugikan aturan disiplin yang sudah ditetapkan.
3) Ada tidaknya aturan pasti yang dapat dijadikan pegangan
Pembinaan disiplin tidak akan dapat terlaksana dalam perusahaan, bila tidak ada
aturan tertulis yang pasti untuk dapat dijadikan pegangan bersama. Disiplin tidak
mungkin ditegakkan bila peraturan yang dibuat hanya berdasarkan instruksi lisan
yang dapat berubah-ubah sesuai dengan kondisi dan situasi.
4) Keberanian pimpinan dalam mengambil tindakan
Bila ada seorang karyawan yang melanggar disiplin, maka perlu ada keberanian
pimpinan untuk mengambil tindakan yang sesuai dengan tingkat pelanggaran yang
dibuatnya. Dengan adanya tindakan terhadap pelanggar disiplin, sesuai dengan sanksi
yang ada, maka semua karyawan akan merasa terlindungi, dan dalam hatinya berjanji
tidak akan berbuat hal yang serupa.7
5) Ada tidaknya pengawasan pimpinan
Dalam setiap kegiatan yang dilakukan oleh perusahaan perlu ada pengawasan,
yang akan mengarahkan para karyawan agar dapat melaksanakan pekerjaan dengan
7

Ibid, hal. 90

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id

19

tepat dan sesuai dengan yang telah ditetapkan. Namun sudah menjadi tabiat manusia
pula bahwa mereka selalu ingin bebas, tanpa terikat atau diikat oleh peraturan apapun
juga. Dengan adanya pengawasan seperti demikian, maka sedikit banyak karyawan
akan terbiasa melaksanakan disiplin kerja. Mungkin untuk sebagian karyawan yang
sudah menyadari arti disiplin, pengawasan seperti ini tidak perlu, tetapi bagi karyawan
lainnya, tegaknya disiplin masih perlu agak dipaksakan, agar mereka tidak berbuat
semaunya dalam perusahaan.8
6) Ada tidaknya perhatian kepada para karyawan
Karyawan adalah manusia yang mempunyai perbedaan karakter antara yang satu
dengan yang lain. Seorang karyawan tidak hanya puas dengan penerimaan
kompensasi yang tinggi, pekerjaan yang menantang, tetapi juga mereka masih
membutuhkan perhatian yang besar dari pimpinannya sendiri. Keluhan dan kesulitan
mereka ingin didengar, dan dicarikan jalan keluarnya, dan sebagainya. Pimpinan yang
berhasil memberi perhatian yang besar kepada para karyawan akan dapat menciptakan
disiplin kerja yang baik.
7) Diciptakan kebiasaan-kebiasaan yang mendukung tegaknya disiplin. Kebiasaankebiasaan positif itu antara lain :
a. Saling menghormati, bila ketemu di lingkungan pekerjaan
b. Melontarkan pujian sesuai dengan tempat dan waktunya, sehingga para karyawan
akan turut merasa bangga dengan pujian tersebut.
c. Sering

mengikutsertakan

karyawan

dalam

pertemuan-pertemuan,

apalagi

pertemuan yang berkaitan dengan nasib dan pekerjaan mereka.

8

Ibid, hal.91

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id

20

d. Memberi tahu bila ingin meninggalkan tempat kepada rekan sekerja, dengan
menginformasikan, ke mana dan untuk urusan apa, walaupun kepada bawahan
sekalipun.9
Sedangkan menurut Bedjo Siswanto hal-hal yang berkaitan dengan disiplin
kerja adalah10
a. Frekuensi kehadiran
b. Ketaatan pada standar kerja
c. Ketaatan pada peraturan kerja yang meliputi: bertanggung jawab atas semua
pekerjaan yang dibebankan
d. Etika kerja yang meliputi: berpakaian sopan dan rapi
e. Produktivitas yang meliputi: menghasilkan pekerjaan yang berkualitas serta
bekerja sesuai target dan kemampuan.

4. Regulasi tentang Disiplin
11

Peraturan Pemerintah No. 53 tahun 2010 Pasal 1 berbunyi:
1) Disiplin Pegawai Negeri Sipil adalah kesanggupan Pegawai Negeri Sipil untuk
menaati kewajiban dan mengindari larangan yang ditentukan dalam peraturan
perundang-undangan dan/atau peraturan kedinasan yang apabila tidak ditaati
atau dilanggar dijatuhi hukuman disiplin.
2) Pegawai Negeri Sipil yang selanjutnya disingkat PNS adalah PNS Pusat dan
PNS Daerah.

9

Ibid, hal. 92
Bedjo Siswanto, Manajemen Tenaga Kerja Indonesia,(Jakarta, PT. Bumi Aksara, 2003) hal 291
11
PP RI No. 53 tahun 2010 tentang Disiplin Pegawai Negeri Sipil (Jakarta: Pidi, 2010) hal. 1

10

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id

21

3) Pelanggaran disiplin adalah setiap ucapan, tulisan atau perbuatan PNS yang
tidak menaati kewajiban dan/atau melanggar larangan ketentuan disiplin PNS,
baik yang dilakukan di dalam maupun di luar jam kerja.
4) Hukuman disiplin adalah hukuman yang dijatuhkan kepada PNS karena
melanggar peraturan disiplin PNS.
5) Pejabat, Pembina Kepegawaian Pusat, Pejabat Pembina Kepegawaian Daerah
Provinsi, dan Pejabat Pembina Kepegawaian Daerah Kabupaten/ Kota adalah
sebagaimana dimaksud dalam peraturan perundang-undangan yang mengatur
wewenang pegangkatan, pemindahan, dan pemberhentian PNS.
6) Upaya administratif adalah prosedur yang dapat ditempuh oleh PNS yang tidak
puas terhadap hukuman disiplin yang dijatuhkan kepadanya berupa keberatan
atau banding administratif.
7) Keberatan adalah upaya administratif yang dapat ditempuh oleh PNS yang tidak
puas terhadap hukuman disiplin yang djatuhkan oleh pejabat yang berwenang
menghukum kepada atasan pejabat yang berwenang menghukum.
8) Banding administratif adalah upaya administratif yang dapat ditempuh oleh
PNS yang tidak puas terhadap hukuman disiplin berupa pemberhentian dengan
hormat tidak atas permintaan sendiri atau pemberhentian tidak dengan hormat
sebagai PNS yang dijatuhkan oleh pejabat yang berwenang menghukum, kepada
Badan Pertimbangan Kepegawaian.12

12

Ibid, hal. 2

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id

22

B. Absensi Fingerprint
1. Pengertian Absensi Fingerprint
Absensi adalah daftar kehadiran pegawai/siswa/pendidik/tenaga pendidik yang berisi
jam datang dan jam pulang serta alasan atau keterangan kehadirannya. Absensi ini
berkaitan dengan penerapan disiplin yang ditentukan oleh suatu masing-masing
perusahaan atau institusi atau lembaga pendidikan. Absensi diterapkan guna untuk
meningkatkan mutu atau kualitas lembaga tersebut.
Fingerprint berasal dari bahasa inggris yang adalah sidik jari. Sidik jari berarti
penyelidikan bekas jari untuk mengetahui dengan membeda-bedakan orang (dengan
meneliti garis-garis rekaman ujung jari).13
Jadi, absensi fingerprint adalah salah satu mesin absensi jenis biometrik yang
menggunakan metode pendeteksian melalui sidik jari karyawan untuk mendata daftar
kehadiran karyawan. Jenis fingerprint ini mulai dikenal dan digunakan sejak 1997. Awal
mulanya, penemu dan pencipta teknologi mesin absensi menyadari bahwa sidik jari
merupakan salah satu bagian pada tubuh manusia yang unik dan berbeda satu sama lain.
bahkan kembar identik sekalipun memiliki jenis dan bentuk sidik jari yang berbeda. Hal
inilah yang menjadi pemicu timbulnya gagasan mengintegrasikan mesin absensi
fingerprint.
2. Sejarah Fingerprint
Jauh sebelum adanya teori-teori modern tentang sidik jari itu bermunculan
(biometrik), sesungguhnya al-qur’an telah mengupasnya. Alqur’an telah memperhatikan
sidik jari sebagai sesuatu yang sangat vital dalam anggota tubuh kita. Allah berfirman :

13

Departemen Pendidikan Nasional, Kamus Besar Bahasa Indonesia (Jakarta : Gasindo, 1990) Edisi ketiga,
Cetakan ke 1, hal. 1062

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id

23

“Apakah manusia mengira bahwa kami tidak akan mengumpulkan (kembali) tulangbelulangnya? Ya, bahkan kami mampu menyusun (kembali) ujung jari-jarinya dengan
sempurna. “ QS. Al-Qiyamah (75:3-4).14
Menurut Harun Yahya dalam pesona al-qur’an ketika menjelaskan ayat di atas
menulis bahwa penekanan pada sidik jari memiliki makna sangat khusus. Ini dikarenakan
sidik jari setiap orang adalah khas bagi dirinya sendiri. Setiap orang yang hidup atau
pernah hidup di dunia ini memiliki serangkaian sidik jari yang unik dan berbeda dari orang
lain. itulah mengapa sidik jari dipakai sebagai kartu identitas yang sangat penting bagi
pemiliknya dan digunakan untuk tujuan ini diseluruh dunia. Harun Yahya melanjutkan,
sistem pengkodean lewat sidik jari ini dapat disamakan dengan sistem kode garis
(barcode) sebagaimana yang digunakan saat ini. Akan tetapi, yang penting bahwa
keunikan sidik jari sebagai lengkungan – lengkungan biasa tanpa makna khusus. Namun,
dalam al-qur’an Allah merujuk kepada sidik jari, yang sedikitpun tak menarik perhatian
orang waktu itu, dan mengarahkan perhatian kita pada arti penting sidik jari yang ba