Analisis Manajemen Kas Pada PT. Putra Duta Sumatera Medan

BAB II
GAMBARAN UMUM PT DUTA PUTRA SUMATERA MEDAN
A. Sejarah Perusahaan
PT. Duta Putra Sumatera merupakan perusahaan yang bergerak dibidang
pemasaran otomotif. Perusahaan ini merupakan Sub Dealer sepeda motor roda
dua merk Suzuki dari PT. Sunindo Varia Motor Gemilang, dealer utama untuk
mobil merk Mazda dari PT. Unicor Prima Motor dan dealer mobil Volvo dari PT.
Centra Agency. Daerah pemasaran perusahaan ini mencakup Sumatera Utara.
Perusahaan ini sebelumnya bernama PT. Suzuki Expo Motor, berdasarkan
Akte Notaris Agus Salim tanggal 28 Oktober 1981 Nomor 75. Kemudian
perusahaan ini berubah nama menjadi PT. Duta Putra Sumatera melalui Akte
Notaris Agus Salim Nomor 19 Akte Pendirian PT. Duta Putra Sumatera telah
disahkan oleh Menteri Kehakiman dengan Surat Keputusan tanggal 28 Februari
1983 Nomor C2-18775HT010.01H83, dan telah diumumkan dalam Lembaran
Berita Negara Republik Indonesia tanggal 22 Juni 1984 No. 50/1984 Tambahan
Berita Negara Nomor 616/1984.
PT. Duta Putra Sumatera dalam melakukan operasionalnya berkantor di Jl.
Haji Adam Malik No. 101 sebagai Kantor Pusat, dan kantor-kantor perwakilan
penjualan atau Counter Sales terletak disekitar Medan dan Binjai untuk daerah
penjualan di luar kota dilakukan Sub Dealer.


6

Universitas Sumatera Utara

7

Tahun demi tahun perusahaan ini terus berkembang, jumlah penjualan
terus menunjukkan peningkatan. Pada tahun 1994 perusahaan ini hanya berhasil
meraih 10,51 persen, 3.803 unit dari pangsa pasar yang ada. Jumlah ini meningkat
di tahun 2000, yaitu menjadi 15 persen, 7.463 unit dari pangsa pasar untuk tahun
2013 ini perusahaan akan berusaha untuk lebih meningkatkan lagi penjualannya,
manajemen merencanakan untuk membuka beberapa kantor perwakilan penjualan
dan sub dealer yang baru, serta lebih meningkatkan layanan penjualannya.
B. Struktur Organisasi
Struktur organisasi merupakan hal yang sangat penting dalam sebuah
perusahaan karena berfungsi sebagai landasan bagi seluruh fungsi yang ada di
dalam organisasi untuk melaksanakan tugas, wewenang dan tanggung jawab dari
masing-masing fungsi. Pada perusahaan yang berkembang struktur organisasi
dapat dibutuhkan supaya semakin jelas pendelegasian tugas dan wewenang
sehingga


karyawan

ataupun

staf

akan

mengetahui

kepada

siapa

dia

mempertanggung jawabkan pekerjaan yang dikerjakan.
Struktur organisasi sangat penting dalam rangka pencapaian tujuan yang
telah ditentukan oleh suatu perusahaan atau organisasi. Adapun tujuan dibuatnya

struktur organisasi adalah :
1. Memberikan gambaran tentang tugas, wewenang dan tanggung jawab
atasan dan bawahan.
2. Menghindari kesimpang siuran dan persamaan tugas.
3. Menghindari perintah dan tanggung jawab yang sama.

Universitas Sumatera Utara

8

4. Mempermudah komunikasi antara satu bagian dengan bagian lainnya.
Pada umumnya struktur organisasi dapat dibedakan atas 4 jenis yaitu :
a. Struktur Organisasi Garis (Line Organization)
Struktur organisasi ini adalah bentuk organisasi yang tertua dan paling
sederhana, penciptanya adalah Hendry Fayol dari Perancis. Ciri-ciri
bentuk organisasi ini adalah organisasi masih kecil, jumlah karyawan
masih sedikit, pimpinan dan karyawan saling kenal dan spesialisasi
kerja masih belum tinggi. Ada beberapa kebaikan bentuk organisasi
garis yaitu kesatuan komando terjamin dengan baik, pengambilan
keputtusan berjalan dengan cepat dan rasa solidaritas diantara karyawan

umumnya tinggi karena saling mengenal.
b. Struktur Organisasi Fungsional (Functional Organization)
Pada struktur organisasi ini terdapat spesialisasi atau pembagian kerja
yang merupakan keistimewaan dibandingkan dengan struktur organisasi
garis.
c. Struktur Organisasi Garis dan Staff (Line and Staff Organization)
Struktur organisasi ini di ciptakan oleh Emerson dimana tujuannya
adalah untuk menghilangkan kelemahan-kelemahan dari struktur
organisasi garis dan fungsional serta mempertahankan kebaikan dari
struktur organisasi fungsional yaitu spesialisasi.
d. Struktur Organisasi Matriks
Dalam struktur organisasi matriks para pegawai hakikatnya memiliki 2
orang atasan artinya mereka dibawah dualisme wewenang garis

Universitas Sumatera Utara

9

komando pertama yang divisional atau fungsional yang kedua secara
horizontal. Garis horizontal menggambarkan suatu tim proyek yang

dipimpin oleh seorang manager proyek yang ahli dalam bidang
spesialisasi yang ditugaskan dalam tim. Struktur ini sering disebut
sistem komando jamak.
Secara umum pengertian struktur organisasi perusahaan adalah merupakan
suatu susunan pekerjaan dan wewenang dari masing-masing pekerjaan yang
terdapat dalam suatu perusahaan mulai dari tingkat yang paling atas sampai
tingkat yang paling bawah yang tersusun sedemikian rupa dalam suatu pekerjaan.
Dengan demikian struktur organisasi itu merupakan alat untuk mempermudah
tercapainya tujuan organisasi. Dengan adanya struktur organisasi, pimpinan dan
bawahannya dapat melaksanakan tugas, wewenang dan tanggung jawab dengan
baik. Pimpinan perusahaan dapat melakukan pengawasan terhadap bawahan dan
dalam melaksanakan kegiatannya sehingga aktivitas perusahaan berjalan sesuai
rencanana.
Dilihat dari tujuan dan ruang lingkup dari operasional perusahaan, PT.
Duta Putra Sumatera menggunakan struktur organisasi garis. Bagian-bagian
didalam organisasi dikoordinasikan bersama-sama melalui suatu jalur wewenang
dan tanggung jawab.
Sesuai dengan tugas dan tanggung jawab PT. Duta Putra Sumatera
mempunyai struktur organisasi sebagai berikut :
Adapun susunan tugas, wewenang dan tanggung jawab masing-masing

bagian dalam struktur organisasi perusahaan adalah sebagai berikut :

Universitas Sumatera Utara

10

Universitas Sumatera Utara

11

C. Uraian Pekerjaan
Adapun uraian pekerjaan dari struktur organisasi pada PT. Duta Putra
Sumatera adalah sebagai berikut :
1.

Direktur Utama
a. Memegang pucuk pimpinan perusahaan dan memonitoring jalannya
perusahaan.
b. Merumuskan


dan

menetapkan

tujuan

utama,

kebijaksanaan-

kebijaksanaan dasar dan rencana jangka panjang sperusahaan sebagai
pedoman dalam menjalankan operasional perusahaan.
c. Mewakili perusahaan dalam urusan ekstern yang berhubungan dengan
perusahaan.
d. Bertanggung jawab atas kelanjutan perusahaan dalam segala kegiatan.
2.

Finance Manager
Mengatur keuangan dalam perusahaan, keluar masuknya dana dari
perusahaan semuanya melalui pemantauan, pengawasan dari bagian

keuangan. Bagian keuangan bertanggung jawab kepada Direktur Utama
dalam hal keuangan. Bagian keuangan kesehariannya bekerja sama dengan
Bagian piutang, Kasir, General Affair EDP.
Secara lebih rinci dapat dijelaskan sebagai berikut :
a. Melakukan pembayaran gaji karyawan dan staff perusahaan.
b. Bertanggung jawab atas penyimpangan keuangan perusahaan.
c. Mengurus pinjaman karyawan/staf perusahaan.
d. Melakukan penerimaan dan pembayaran sesuai dengan bukti kas.

Universitas Sumatera Utara

12

e. Menyusun laporan atau keadaan kas dan bank kepada bagian
pembukuan dalam hal ini dibantu oleh bagian kasir.
f. Melakukan pemantauan terhadap aktiva perusahaan dan pembelian
kebutuhan perusahaan dengan dibantu oleh bagian General Affair.
g. Memantau penerapan penggunaan program bagi perusahaan dengan
dibantu oleh bagian EDP.
3.


Accounting Manager
Melaksanakan pembukuan secara terperinci, baik secara manual, maupun
secara sistem komputer.
Tugas dari Accounting Manager dapat dijelaskan sebagai berikut :
a. Menyusun laporan keuangan dan neraca keuangan perusahaan.
b. Mengawasi cash flow perusahaan.
c. Menyusun anggaran pengeluaran dengan persetujuan dari direktur.
d. Mengarahkan, mengawasi dan mengkoordinir kegiatan-kegiatan di
bagian keuangan.
e. Membuat laporan pajak perusahaan untuk dilaporkan pada dinas
perpajakan.
f. Mengaudit semua devisi pada setiap akhir bulan.

4.

Manager Operasional
Adapun tugas dan tanggung jawab dari Manager Operasional yaitu
berhubungan dengan pelayanan yang diberikan kepada konsumen dalam
hal ini khususnya penjualan sepeda motor merk Suzuki pada perusahaan

PT. Duta Putra Sumatera lebih rinci dijelaskan sebagai berikut :

Universitas Sumatera Utara

13

a. Mengontrol penjualan sepeda motor baik di pusat maupun di countercounter dengan penilaian melalui para Branch Manager yang ada pada
setiap counter.
b. Membuat program penjualan yang baru setiap event guna mencapai
hasil penjualan yang maksimal.
c. Membuat laporan penjualan setiap bulan untuk dilaporkan pada direktur
perusahaan.
5.

After Sales Manager
Pada bagian ini mempunyai tugas yang hamper mirip dengan Manager
Operasional tetapi pada bagian ini yang ditawarkan adalah penjualan jasa
service dan spare part Suzuki.

6.


CCD
Pada bagian CCD (Credit Control Departement) mempunyai tugas dan
tanggung jawab dalam hal penagihan angsuran dan penarikan sepeda
motor bagi konsumen yang melakukan tunggakan pembayaran angsuran
melalui kolektor.

Universitas Sumatera Utara

14

D. Kinerja Terkini
Adapun kinerja terkini dari PT. Duta Putra Sumatera adalah dengan
meningkatkan kinerja karyawan karena karyawan salah satu faktor yang penting
dalam mempengaruhi proses kemajuan dan kemunduran suatu perusahaan, yang
artinya dengan meningkatkan kinerja karyawan berarti meningkatkan mutu dan
kualitas perusahaan. Dengan adanya peningkatan hasil kinerja karyawan maka
pihak perusahaan berharap akan adanya peningkatan dari produktivitas kerja yang
dihasilkan oleh karyawan. Oleh karena itu, perusahaan melakukan pengembangan
karyawan melalui latihan dan pendidikan guna memberi manfaat kepada kedua
belah pihak yaitu karyawan dan perusahaan. Dimana manfaat yang diperoleh
karyawan adalah adanya peningkatan kemampuan atau keterampilan. Sedangkan
manfaat

yang diperoleh secara keseluruhan

yaitu dapat

meningkatkan

produktivitas perusahaan.
Selain

meningkatkan

kinerja

karyawan,

perusahaan

juga

tengah

meningkatkan kapasitas produksinya guna memenuhi pangsa pasar otomotif
dengan menitikberatkan pada pengamatan kinerja operator proses permesinan
blok mesin dengan menggunakan metode sampling pekerjaan. Proses pengamatan
dilakukan selama 10 hari kerja, dimana setiap hari kerja dilakukan pengamatan
data sebanyak 30 buah data dengan waktu kerja 6 jam per-hari. Hasil pengolahan
data dari pengamatan yang dilakukan meliputi waktu siklus, waktu normal dan
waktu baku. Berdasarkan data waktu acak dari (300 data) diketahui data
menganggur untuk operator 1 sebanyak 76 kali, operator 2 sebanyak 90, dan data
bekerja untuk 1 operator sebanyak 224 kali, operator 2 sebanyak 210 kali, dengan

Universitas Sumatera Utara

15

keluaran operator 1 adalah 630 unit, operator 2 adalah 380 unit. Untuk nilai
menyesuaikan operator didapat 124% untuk operator 1 dan 99% untuk operator 2,
dengan kelonggaran sebesar 23%. Berdasarkan data tersebut diperoleh waktu
siklus operator 1 dan operator 2 sebesar 4,3 menit/unit produk, dan 6,6 menit/unit
produk. Waktu normal operator 1 dan operator 2 sebesar 5,3 menit/unit produk,
6,56 menit/unit produk, dan waktu bakunya operator 1 dan operator 2 adalah 6,55
menit/unit produk, 8,07 menit/unit produk. Selain itu, perusahaan fokus terhadap
produktivitas pabrik, meningkatkan jaringan dealer,

meningkatkan mutu dan

layanan penjualan, memberikan servis kepada konsumen pemilik kendaraan,
memperbaiki suku cadang yang kurang baik, dan meningkatkan kualitas produk
lain yang memberikan kepuasan pada konsumen serta menyediakan pembiayaan
untuk sepeda motor baru dan bekas yang bekerja sama dengan PT. Wahana
Ottomitra Multiartha, Tbk (WOM Finance).

Universitas Sumatera Utara