Model Pembelajaran Kelompok Aplikasi

Model Pembelajaran Kelompok Aplikasi
Robinson Situmorang dalam Atwi Suparman ( 1997:111 ) mengemukakan
bahwa, “ Model kelompok aplikasi adalah suatu model pembelajaran
ketrampilan melalui penerapan dalam situasi nyata. Istilah aplikasi
sering digunakan untuk menggambarkan wujud nyata dari suatu konsep,
prinsip, maupun prosedur.”
Situasi nyata tersebut adalah gambaran wujud nyata dari suatu konsep
berdasarkan pengalaman siswa dalam kehidupan sehari-hari. Standar
kompetensi dan kompetensi dasar ( dalam Permen Diknas, 2006 ,
Standar Isi untuk Pendidikan Dasar dan Menengah ) tercantum bahwa ,
“ Pendidikan IPA diharapkan menjadi wahana bagi peserta didik untuk
mempelajari diri sendiri dan alam sekitar, serta prospek pengembangan
lebih lanjut penerapannya dalam kehidupan sehari-hari.”
Dalam kehidupan sehari-hari siswa sering menjumpai alat musik,
mendengar bunyi alat musik. Siswa menikmati bunyi alat musik dari
berbagai jenis alat musik dengan cara ditup, dipetik atau dipukul yang
menjadikan siswa bergairah dan bersemangat dalam memenuhi
kebutuhan hidup sehari-hari . Berarti bahwa dalam kehidupan seharihari siswa berhubungan langsung dengan perubahan energi bunyi
melalui penggunaan alat musik. Berhubungan langsung tersebut adalah
merupakan pengalaman langsung siswa dari situasi nyata. Soeparno
( 1987 : 6 ) menjelaskan bahwa “ Informasi yang dikomunikasikan

melalui pengalaman langsung merupakan informasi kemungkinan
terserapnya paling besar.” Pengalaman langsung dari situasi nyata
tersebut dimanfaatkan sebagi model pembelajaran dalam upaya untuk
meningkatkan pemahaman perubahan energi bunyi melalui penggunaan
alat music

DAFTAR PUSTAKA
Depdiknas, 2003, Kurikulum 2004 Standar Kompetensi Mata Pelajaran
Sains Sekolah Dasar dan Madrasah Ibtidaiyah, Jakarta, Depdiknas
Haryanto, 2008, Sains Jilid 4 untuk Sekolah Dasar, Jakarta, Erlangga

IGAK Wardhani, Kuswaya Wihardit, 2008, Penelitian Tindakan Kelas,
Jakarta, Universitas Terbuka.
Ihat Hatimah,dkk,2008, Pembelajaran Berwawasan Kemasyarakatan,
Jakarta, Universitas Terbuka.
Kasbolah, Kasihani, 1999, Penelitian Tindakan Kelas (PTK), Malang,
Depdikbud.
Moleong, 2002, Metodologi Penelitian Kualitatif, Bandung, Remaja
Rosdakarya
Nuryantini, Ade, Y, 2004, Pandai Belajar Sains, Bandung, Regina

Permen Diknas, 2006, Standar Isi Untuk Satuan Pendidikan Dasar dan
Menengah.
Sadulloh, Uyi, dkk, 2007, Paedagogik, Bandung, Cipta Utama
Soedarsono, 1977, Pedoman Pelaksanaan Penelitian Tindakan Kelas
Bagian Kedua Rencana , Desain dan Implementasi, Yogyakarta,
Depdikbud.
Soeparno, 1987, Media Pengajaran Bahasa, Yogyakarta, Intasn Pariwara.
Suparman, Atwi, 1997, Model-model Pembelajaran Interaktif, Jakarta,
STIALAN Press.
Suyanto, 1997, Pedoman Pelaksanaan Penelitian Tindakan Kelas Bagian
Kesatu Pengenalan Penelitian Tindakan Kelas, Yogyakarta, Depdikbud.