Penelitian Tahun 2014

PENINGKATAN MUTU PEMBELAJARAN
DI MADRASAH IBTIDAIYAH UNGGULAN RIYADLUL QORI’IN
MA’HAD DIROSATIL QUR’ANIYAH
AJUNG – JEMBER

LAPORAN PENELITIAN
DIPA STAIN JEMBER TAHUN 2014

Oleh:
Dr. H. MUNDIR, M.Pd
NIP: 1963 1103 199903 1 002

KEMENTERIAN AGAMA RI
SEKOLAH TINGGI AGAMA ISLAM NEGERI
(STAIN) JEMBER
2014

-i-

KATA PENGANTAR


Segala puji bagi Allah Swt. atas limpahan taufiq, hidayah, dan inayah-Nya
laporan akhir hasil penelitian ini dapat terselesaikan. Sholawat dan salam semoga
tercurahkan kepada baginda Nabi Agung Muhammad Saw., para sahabat, tabi’in,
tabi’i t-tabi’in, dan melimpah kepada ummatnya, amiin.
Karya tulis ini merupakan laporan akhir hasil penelitian yang berjudul
Peningkatan Mutu Pembelajaran di Madrasah Ibtidaiyah Unggulan Riyadlul
Qori’in Ma’had Dirosatil Qur’aniyah Ajung – Jember. Judul tersebut mengindikasikan bahwa penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif yang
dilakukan dalam rangka mengeksplorasi berbagai hal terkait dengan Peningkatan
Mutu Pembelajaran di Madrasah Ibtidaiyah Unggulan Riyadlul Qori’in Ma’had
Dirosatil Qur’aniyah Ajung – Jember tersebut.
Banyak pihak terkait yang membantu penyelesaian penelitian ini sejak
pengusulan hingga penulisan laporan akhir. Untuk itu, patut kiranya disampaikan
terima kasih kepada mereka. Mereka antara lain adalah ketua STAIN Jember
(sekarang Rektor IAIN Jember) ketua P3M STAIN Jember (sekarang IAIN
Jember), kepala sekolah, dewan guru, karyawan, dan siswa SMP Bustanul
Makmur. Semoga bantuan mereka dicatat oleh Allah sebagai amal sholeh, amiin.
Akhirnya, diharapkan hasil penelitian ini menjadi dasar dan motivator bagi
peneliti dalam pengembangan keilmuan dan profesionalisme, dan juga bagi pihakpihak yang berkepentingan. Semoga karya ini bermanfaat juga adanya. Amiin.
Jember, 06 November 2014
Peneliti


Dr. H. MUNDIR, M.Pd

- ii -

DAFTAR ISI
Halaman Judul ................................................................................................... i
Halaman Pengesahan ......................................................................................... ii
Kata Pengantar ................................................................................................... iii
Daftar Isi ............................................................................................................ iv
Daftar Tabel ....................................................................................................... vi
BAB I

PENDAHULUAN ............................................................................. 1
A. Konteks Penelitian ........................................................................ 1
B. Fokus Penelitian ............................................................................ 4
C. Tujuan Penelitian .......................................................................... 5
D. Manfaat penelitian ........................................................................ 5

BAB II


KAJIAN TEORITIK ......................................................................... 7
A. Paradigma Pembelajaran ............................................................. 7
B. Proses Pembelajaran .................................................................... 20
C. Mutu Pembelajaran ...................................................................... 25
D. Mutu Hasil Belajar ........................................................................ 27

BAB III METODE PENELITIAN .................................................................... 29
A. Pendekatan dan Jenis Penelitian .................................................. 29
B. Subyek Penelitian ........................................................................ 29
C. Kehadiran Peneliti ........................................................................ 30
D. Sumber Data ................................................................................ 30
E. Metode Pengumpulan Data .......................................................... 31
F. Analisis Data ................................................................................. 32
G. Uji Keabsahan Temuan ................................................................ 32
H. Tahap-tahap Penelitian ................................................................. 35
BAB IV PAPARAN DATA DAN TEMUAN PENELITIAN ........................ 36
A. Upaya Kepala Sekolah dalam Meningkatkan Mutu Proses
Pembelajaran di Madrasah Ibtidaiyah Unggulan Riyadlul
Qori’in Ma’had Dirosatil Qur’aniyah Ajung – Jember ................ 36


- iii -

B. Upaya Kepala Sekolah Dalam Meningkatkan Mutu Hasil
Belajar di Madrasah Ibtidaiyah Unggulan Riyadlul Qori’in
Ma’had Dirosatil Qur’aniyah Ajung – Jember ............................ 37
C. Upaya Guru dalam Meningkatkan Mutu Proses Pembelajaran
di Madrasah Ibtidaiyah Unggulan Riyadlul Qori’in Ma’had
Dirosatil Qur’aniyah Ajung – Jember ........................................... 39
D. Upaya Guru dalam Meningkatkan Mutu Hasil Belajar di
Madrasah Ibtidaiyah Unggulan Riyadlul Qori’in Ma’had
Dirosatil Qur’aniyah Ajung – Jember .......................................... 45
E. Temuan Penelitian ......................................................................... 49
F. Pembahasan ................................................................................... 45
BAB V

PENUTUP .......................................................................................... 61
A. Kesimpulan .................................................................................. 61
C. Saran-saran ................................................................................... 65


DAFTAR PUSTAKA ........................................................................................ 66
LAMPIRAN-LAMPIRAN
DAFTAR RIWAYAT HIDUP

- iv -

DAFTAR TABEL
Tabel

Halaman

2.1

Pergeseran Paradigma Pada Proses Pembelajaran ................................... 9

2.2

Perubahan Paradigma Pada Institusi Pendidikan ...................................... 10

-v-


HALA]VIAN IDENTITAS DAI{ PENGESAHAN LAPORAN
1. a. JudulPenelitian

b. JenisPenelitian
c. KategoriPenelitian
2. PenerimaDana
a. NariraLengkap
b. NIP
c. Pangkat
d. Jabatan
e. ProgramStudi
f. Jurusan
g.Vak Wajib
3. LokasiPenelitian
4. Biaya YangDiperlukan
5. SumberDana

di Madrasah
PeningkatanMutu Pembelajaran

IbtidaiyahUnggulanRiyadlulQori'in Ma'had
DirosatilQur'aniyahAjung - Jember
PenelitianLapangan
Individu
Dr. H. Mundir,M.Pd
r963t103199903| 002
PembinaTk. I (tv/b) Lektor Kepala
Dosen(KoordinatorProdiPI & PBA PPs)
PendidikanIslam
Tarbiyah
MetodePenelitian
MadrasahIbtidaiyahUnggulanRiyadlul Qori' in
Ma'hadDirosatilQur'aniyahAjuog - Jember
(SepuluhJutaRupiah)
Rp. 10.000.000,DIPA STAIN JemberTahun2014
Jember,06 November2014

Mengetahui

Peneliti


la P3M

..':./'"y1, , -.,

I 003

(H#

199903I 002
NIP 19631103
Menyetujui
STAIN Jember

-ll-

KATA PENGANTAR

Segala puji bagi Allah Swt. atas limpahan taufiq, hidayah, dan inayah-Nya
laporan akhir hasil penelitian ini dapat terselesaikan. Sholawat dan salam semoga

tercurahkan kepada baginda Nabi Agung Muhammad Saw., para sahabat, tabi’in,
tabi’i t-tabi’in, dan melimpah kepada ummatnya, amiin.
Karya tulis ini merupakan laporan akhir hasil penelitian yang berjudul
Peningkatan Mutu Pembelajaran di Madrasah Ibtidaiyah Unggulan Riyadlul
Qori’in Ma’had Dirosatil Qur’aniyah Ajung – Jember. Judul tersebut mengindikasikan bahwa penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif yang
dilakukan dalam rangka mengeksplorasi berbagai hal terkait dengan Peningkatan
Mutu Pembelajaran di Madrasah Ibtidaiyah Unggulan Riyadlul Qori’in Ma’had
Dirosatil Qur’aniyah Ajung – Jember tersebut.
Banyak pihak terkait yang membantu penyelesaian penelitian ini sejak
pengusulan hingga penulisan laporan akhir. Untuk itu, patut kiranya disampaikan
terima kasih kepada mereka. Mereka antara lain adalah ketua STAIN Jember
(sekarang Rektor IAIN Jember) ketua P3M STAIN Jember (sekarang IAIN
Jember), kepala sekolah, dewan guru, karyawan, dan siswa SMP Bustanul
Makmur. Semoga bantuan mereka dicatat oleh Allah sebagai amal sholeh, amiin.
Akhirnya, diharapkan hasil penelitian ini menjadi dasar dan motivator bagi
peneliti dalam pengembangan keilmuan dan profesionalisme, dan juga bagi pihakpihak yang berkepentingan. Semoga karya ini bermanfaat juga adanya. Amiin.
Jember, 06 November 2014
Peneliti

Dr. H. MUNDIR, M.Pd


-i-

DAFTAR ISI
Halaman Judul ................................................................................................... i
Halaman Pengesahan ......................................................................................... ii
Kata Pengantar ................................................................................................... iii
Daftar Isi ............................................................................................................ iv
Daftar Tabel ....................................................................................................... vi
BAB I

PENDAHULUAN ............................................................................. 1
A. Konteks Penelitian ........................................................................ 1
B. Fokus Penelitian ............................................................................ 4
C. Tujuan Penelitian .......................................................................... 5
D. Manfaat penelitian ........................................................................ 5

BAB II

KAJIAN TEORITIK ......................................................................... 7

A. Paradigma Pembelajaran ............................................................. 7
B. Proses Pembelajaran .................................................................... 20
C. Mutu Pembelajaran ...................................................................... 25
D. Mutu Hasil Belajar ........................................................................ 27

BAB III METODE PENELITIAN .................................................................... 29
A. Pendekatan dan Jenis Penelitian .................................................. 29
B. Subyek Penelitian ........................................................................ 29
C. Kehadiran Peneliti ........................................................................ 30
D. Sumber Data ................................................................................ 30
E. Metode Pengumpulan Data .......................................................... 31
F. Analisis Data ................................................................................. 32
G. Uji Keabsahan Temuan ................................................................ 32
H. Tahap-tahap Penelitian ................................................................. 35
BAB IV PAPARAN DATA DAN TEMUAN PENELITIAN ........................ 36
A. Upaya Kepala Sekolah dalam Meningkatkan Mutu Proses
Pembelajaran di Madrasah Ibtidaiyah Unggulan Riyadlul
Qori’in Ma’had Dirosatil Qur’aniyah Ajung – Jember ................ 36

- ii -

B. Upaya Kepala Sekolah Dalam Meningkatkan Mutu Hasil
Belajar di Madrasah Ibtidaiyah Unggulan Riyadlul Qori’in
Ma’had Dirosatil Qur’aniyah Ajung – Jember ............................ 37
C. Upaya Guru dalam Meningkatkan Mutu Proses Pembelajaran
di Madrasah Ibtidaiyah Unggulan Riyadlul Qori’in Ma’had
Dirosatil Qur’aniyah Ajung – Jember ........................................... 39
D. Upaya Guru dalam Meningkatkan Mutu Hasil Belajar di
Madrasah Ibtidaiyah Unggulan Riyadlul Qori’in Ma’had
Dirosatil Qur’aniyah Ajung – Jember .......................................... 45
E. Temuan Penelitian ......................................................................... 49
F. Pembahasan ................................................................................... 45
BAB V

PENUTUP .......................................................................................... 61
A. Kesimpulan .................................................................................. 61
C. Saran-saran ................................................................................... 65

DAFTAR PUSTAKA ........................................................................................ 66
LAMPIRAN-LAMPIRAN
DAFTAR RIWAYAT HIDUP

- iii -

DAFTAR TABEL
Tabel

Halaman

2.1

Pergeseran Paradigma Pada Proses Pembelajaran ................................... 9

2.2

Perubahan Paradigma Pada Institusi Pendidikan ...................................... 10

- iv -

1

BAB I
PENDAHULUAN
A. KONTEKS PENELITIAN
Ikhtiar untuk menciptakan pembelajaran yang bermutu memerlukan
adanya penerapan model pembelajaran yang tepat, agar siswa dapat aktif
selama proses pembelajaran bewrlangsung. Pembelajaran yang berkualitas
tidak hanya ditentukan oleh peranan seorang guru, tetapi juga peranan siswa.
Dalam realitas yang di lapangan, tidak sedikit ditemukan fakta bahwa proses
pembelajaran lebih didominasi oleh proses pembelajaran yang berpusat pada
guru (Teacher Centered Learning, CTL), sehingga siswa bersifat pasif dan
tidak kreatif selama proses pembelajaran. Hal ini dikarenakan masih
banyaknya guru yang mengelola sistem pembelajaran secara konvensional.
Rendahnya mutu proses pembelajaran dan hasil belajar tidak terlepas
dari mutu kinerja guru dalam proses pembelajaran. Kurangnya kreativitas guru
dalam mengkolaborasikan model pembelajaran menjadikan suasana belajar
siswa terkesan tidak menarik dan monoton. Hal ini berdampak secara langsung
terhadap keterlibatan siswa dalam proses pembelajaran yang akhirnya mereka
merasa tidak tertarik dengan pembelajaran dengan indikasi adanya perilaku
mengantuk, bosan, bermain dan menimbulkan keributan saat proses
pembelajaran berlangsung.
Dari sini dapat dipahami bahwa hasil belajar yang bermutu salah
satunya ditentukan oleh proses pembelajaran yang bermutu, dan pembelajaran
yang bermutu salah satunya ditentukan oleh kinerja guru yang bermutu
(profesional). Dan salah satu bentuk kinerja guru yang bermutu adalah
penerapan strategi pembelajaran yang berpusat pada siswa. Banyak ditemukan
hasil

penelitian

yang

membuktikan

tentang

keberhasilan

penerapan

pembelajaran yang berpusat paa siswa dengan segala bentuk metodenya. Di
antara hasil penelitian itu adalah hasil penelitian Sulastriningsih Djumingin
yang berjudul “Penerapan Pembelajaran yang Berpusat pada Siswa melalui

1

2

Model Pembelajarn Kooperatif Tipe STAD dalam Mata Pelajaran Bahasa
Indonesia di SMP Negeri 26 Makassar” menunjukkan adanya peningkatan
mutu proses pembelajaran (motivasi belajar) dan mutu hasil belajar (rata-rata
ulangan harian).1 Berikutnya adalah hasil penelitian Ganti Depari dengan judul
“Pembelajaran Kooperatif Team Games Tournament dan Learning Cycle pada
Mata Pelajaran Elektronika Digital”. Hasil penelitiannya menunjukkan bahwa
terdapat perbedaan rata-rata hasil belajar antara model pembelajaran learning
cycle (0,58) dengan Team games tournament (0,73) yaitu thitung= 3,69 sehingga
diperoleh thitung = 3,69> ttabel(0,95)(58) = 1,676. Penelitian ini dapat disimpulkan
bahwa

pembelajaran

dengan

menggunakan

model

pembelajaran

kooperatifteam games tournament lebih baik dibandingkan dengan model
learning cycle dalam meningkatkan prestasi belajar siswa.2
Dua hasil penelitian tersebut menunjukkan bahwa hasil belajar
ditentukan oleh proses pembelajaran dan proses pembelajaran ditentukan oleh
kinerja guru dalam pembelajaran, mulai dari perencanaan, pelaksanaan, hingga
evaluasinya. Itu artinya bahwa kinerja guru harus diperhatikan lebih dahulu, di
samping mutu proses pembelajaran dan hasil belajar.
Awal tahun pelajaran 2014/2015 merupakan awal tahun pelajaran yang
penuh harapan bagi Madrasah Ibtidaiyah Unggulan Riyadlul Qori’in (MIU
RQ) Ma’had Dirosatil Qur’aniyah. Pada tahun ini, seluruh dewan guru yang
telah bergelar sarjana, telah lulus mengikuti PLPG. Melalui PLPG dewan guru
dibekali sejumlah ilmu pengetahuan yang dapat dijadikan dasar untuk
meningkatkan mutu pembelajaran, baik mutu proses pembelajaran maupun
mutu hasil belajar. Salah satu ilmu pengetahuan tersebut adalah ilmu terkait
dengan strategi pembelajaran, yaitu pembelajaran aktif, kreatif, efektif, dan
menyenangkan (PAIKEM). Dengan PAIKEM, guru menjadi semakin
profesional dalam mengelola pembelajaran, siswa semakin aktif dan senang
1

Sulastriningsih Djumingin, Penerapan Pembelajaran yang Berpusat pada Siswa melalui
Model Pembelajarn Kooperatif Tipe STAD dalam Mata Pelajaran Bahasa Indonesia di SMP
Negeri 26 Makassar, (Makassar: Universitas Negeri Makassar, 2009), h. 1
2
Ganti Depari, Pembelajaran Kooperatif Team Games Tournament dan Learning Cycle pada
Mata Pelajaran Elektronika Digital, (Bandung: FPTK UPI, 2011), h. 1

2

3

belajar.

Hal

ini

mengindikasikan

adanya

peningkatan mutu proses

pembelajaran, dan secara teoritik akan berdampak pula pada hasil belajar.
Madrasah Ibtidaiyah Unggulan Riyadlul Qori’in (MIU RQ), pada tahun
pembelajaran

2014/2015

tengah

berupaya

mengkondisikan

proses

pembelajaran sebaik dan seoptimal mungkin dengan menerapkan strategi
pembelajaran yang lebih memberdayakan siswa untuk belajar yang sering
disebut dengan student centered learning. Hal ini diindikasikan dengan adanya
komitmen bersama antara dewan guru dengan kepala sekolah untuk berupaya
membuat kelas tidak ada yang kosong dari pembelajaran pada saat-saat jam
efektif.3 Apabila ada salah satu dewan guru yang berhalangan, maka
diharapkan

sedapat

mungkin

menyampaikan

informasi

(izin)

sehari

sebelumnya, agar kepala sekolah dan dewan guru yang lain dapat segera
mempersiapkan tindakan perencanaan pembelajaran di hari esoknya pada
kelas yang ditinggalkan oleh guru yang bersangkutan. Dengan demikian,
pengkondisian belajar terhadap siswa tetap berlangsung dengan diwakili oleh
dewan guru lain. Di sini, seorang guru bukan lagi merupakan satu-satunya
sumber belajar, tetapi masih banyak sumber belajar yang lain di luar guru,
misalnya teman sesama guru, siswa, perpustakaan, lingkungan, dan lain
sebagainya. Hal ini merupakan salah satu dampak dari pergeseran paradigma
pembelajaran dari teacher-centered learning (TCL) ke student-centered
learning (SCL). Perubahan dan pergeseran paradigma tersebut selanjutnya
berdampak pada skenario (langkah-langkah, proses) pembelajaran dan
akhirnya berdampak pula pada hasil belajar siswa.
Berdasarkan studi dokumentasi, ditemukan bahwa pada tahun pelajaran
2014/2015, dewan guru dan kepala sekolah MIU Riyadlul Qori’in telah
berupaya meningkatkan mutu proses pembelajaran dan hasil belajar diawali
dengan penyusunan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) sesuai dengan
kurikulum yang berlaku; yaitu kelas 1 dan 4 telah mencoba menerapkan

3

Hasil wawancara awal dengan kepala MIU Riyadlul Qori’in, Sabtu, 02 Agustus 2014.

3

4

kurikulum 2013, sementara kelas II, III dan V, VI masih menggunakan RPP
sesuai kurikulum tingkat satuan pendidikan (KTSP).4
Nah, untuk mengetahui lebih jauh tentang berbagai upaya kepala
sekolah dan guru dalam meningkatkan mutu proses pembelajaran dan hasil
belajar siswa, maka kali ini dilakukan penelitian dengan judul “Peningkatan
Mutu Pembelajaran di Madrasah Ibtidaiyah Unggulan Riyadlul Qori’in
Ma’had Dirosatil Qur’aniyah Ajung – Jember”
B. FOKUS PENELITIAN
Berdasarkan konteks penelitian yang telah terdeskripsikan, fokus
penelitian dirumuskan sebagai berikut.
1. Bagaimana upaya kepala madrasah dalam meningkatkan mutu proses
pembelajaran di Madrasah Ibtidaiyah Unggulan Riyadlul Qori’in Ma’had
Dirosatil Qur’aniyah Ajung – Jember?
2. Bagaimana upaya kepala madrasah dalam meningkatkan mutu hasil belajar
di Madrasah Ibtidaiyah Unggulan Riyadlul Qori’in Ma’had Dirosatil
Qur’aniyah Ajung – Jember?
3. Bagaimana upaya guru dalam meningkatkan mutu proses pembelajaran di
Madrasah Ibtidaiyah Unggulan Riyadlul Qori’in Ma’had Dirosatil
Qur’aniyah Ajung – Jember?
4. Bagaimana upaya guru dalam meningkatkan mutu hasil belajar di
Madrasah Ibtidaiyah Unggulan Riyadlul Qori’in Ma’had Dirosatil
Qur’aniyah Ajung – Jember?

4

Hasil Studi Dokumentasi dalam bentuk RPP kelas I, IV, II, III, V, dan VI, Sabtu, 06 September
2014

4

5

C. TUJUAN PENELITIAN
Berdasarkan fokus penelitian, tujuan penelitian dirumuskan sebagai
berikut.
1. Mendeskripsikan berbagai upaya kepala madrasah dalam meningkatkan
mutu proses pembelajaran di Madrasah Ibtidaiyah Unggulan Riyadlul
Qori’in Ma’had Dirosatil Qur’aniyah Ajung – Jember.
2. Mendeskripsikan berbagai upaya kepala madrasah dalam meningkatkan
mutu hasil belajar di Madrasah Ibtidaiyah Unggulan Riyadlul Qori’in
Ma’had Dirosatil Qur’aniyah Ajung – Jember.
3. Mendeskripsikan berbagai upaya guru dalam meningkatkan mutu proses
pembelajaran di Madrasah Ibtidaiyah Unggulan Riyadlul Qori’in Ma’had
Dirosatil Qur’aniyah Ajung – Jember.
4. Mendeskripsikan berbagai upaya guru dalam meningkatkan mutu hasil
belajar di Madrasah Ibtidaiyah Unggulan Riyadlul Qori’in Ma’had
Dirosatil Qur’aniyah Ajung – Jember.
D. MANFAAT/KONTRIBUSI PENELITIAN
Berdasarkan tujuan penelitian yang telah dirumuskan, tujuan penelitian
dirumuskan sebagai berikut.
1. Penelitian ini mampu menemukan berbagai upaya kepala sekolah dan guru
dalam rangka meningkatkan mutu proses pembelajaran dan hasil belajar di
Madrasah Ibtidaiyah Unggulan Riyadlul Qori’in Ma’had Dirosatil
Qur’aniyah Ajung – Jember.
2. Penelitian ini dapat dijadikan sebagai referensi bagi para pemerhati
pendidikan dalam rangka peningkatan mutu proses pembelajaran dan hasil
belajar.
3. Penelitian ini menjadi salah satu upaya peningkatan kualifikasi keilmuan di
bidang penelitian tentang peningkatan mutu proses pembelajaran dan hasil
belajar.

5

6

4. Penelitian ini akan menambah khazanah keilmuan bagi peneliti terkait
dengan berbagai upaya untuk meningkatkan mutu proses pembelajaran dan
mutu hasil belajar siswa.

6

7

BAB II
KERANGKA TEORITIK
A. PARADIGMA PEMBELAJARAN
Pembelajaran

(instruction)

merupakan

bagian

dari

pendidikan

(education). Pendidikan mengacu pada belajar yang tidak terbatas pada
lembaga sekolah. Pendidikan dapat dilaksanakan di rumah, masyarakat, dunia
kerja, dan lain-lain, sementara pembelajaran mengacu pada belajar di lembaga
sekolah, baik di dalam kelas maupun di luar kelas. Apabila konsep
pembelajaran dan pendidikan ini dikaitkan dengan paradigma, maka lahirlah
konsep paradigma pembelajaran sebagai bagian dari paradigma pendidikan.
Menurut tim penyusun paradigma pendidikan nasional abad XXI,
paradigma pendidikan adalah suatu cara memandang dan memahami
pendidikan, dan dari sudut pandang ini kita mengamati dan memahami
masalah-masalah pendidikan yang dihadapi dan mencari cara mengatasi
permasalahan tersebut (BSNP, 2010: 6).1 Dengan begitu dapat diartikan bahwa
paradigma pembelajaran adalah suatu cara memandang dan memahami
pembelajaran, dan dari sudut pandang ini kita mengamati dan memahami
masalah-masalah pembelajaran yang dihadapi dan mencari cara mengatasi
permasalahan pembelajaran tersebut.
Pergeseran paradigma pendidikan atau pembelajaran abad XXI tersebut
sejatinya telah dirintis sejak diberlakukannya Peraturan Pemerintah RI Nomor
19 Tahun 2005 Tentang Standar Nasional Pendidikan, yang kemudian direvisi
melalui Peraturan Pemerintah Nomor 32 Tahun 2013 tentang Standar Nasional
Pendidikan (SNP). Dalam SNP dijelaskan bahwa salah satu sasaran reformasi
pendidikan adalah penyelenggaraan pendidikan. Penyelenggaraan pendidikan
dinyatakan sebagai proses pembudayaan dan pemberdayaan peserta didik yang
berlangsung sepanjang hayat, yang ditandai dengan adanya pendidik yang
mampu menjadi uswah (figur tauladan) dan mampu membangun kemauan,
1

Tim Penyusun. 2010, Paradigma Pendidikan Nasional Abad XXI, (Jakarta: Badan Standar
Pendidikan Nasional), h. 6

7

8

serta mengembangkan potensi dan kreativitas peserta didik. Prinsip tersebut
menyebabkan pergeseran paradigma pendidikan, dari pardigma pengajaran ke
paradigma pembelajaran.2 Dengan adanya regulasi seperti tersebut di atas,
muncul pertanyaan, apakah mengajar sebagai proses untuk menanamkan
pengetahuan di abad teknologi saat ini masih relevan.
Setidaknya ada tiga alasan perlunya perubahan paradigma pendidikan.3
Pertama, bahwa peserta didik adalah bukan orang dewsa dalam bentuk mini
(miniatur orang dewasa), tetapi mereka adalah manusia yang sedang
berkembang, memiliki segenap potensi dan dalam perkembangannya
memerlukan komponen eksternal. Kedua, ledakan ilmu dan teknologi
mengakibatkan setiap orang tidak mungkin menguasai setiap cabang
keilmuan. Ketiga, penemuan-penemuan baru khususnya dalam bidang
psikologi, mengakibatkan pemahaman baru terhadap konsep perubahan
tingkah-laku manusia.
Dengan perubahan paradigma tersebut, maka pembelajaran telah
mengalami perubahan: dari model pembelajaran dimana guru menjadi pusat
perhatian, menjadi pola pembelajaran dimana peserta didik menjadi subyek
yang lebih aktif; dari pola interaksi yang hanya satu arah dimana guru
berbicara dan siswa mendengar

menjadi suatu model interaksi yang

melibatkan seluruh panca indera; dari perspektif pembelajaran dimana setiap
siswa memperoleh ilmu dan pengalaman yang sama, menjadi terjadinya
akuisisi terhadap pengetahuan yang bervariasi dan beragam; dari lingkungan
belajar yang monoton, menjadi suatu lingkungan yang interaktif dengan
menggunakan berbagai media dan fasilitas pendidikan; dari lokasi
pembelajaran yang terisolasi di kelas dan/atau laboratorium semata, menjadi
tempat belajar mengajar yang bervariasi; dari alur penyampaian pengetahuan
2

Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 32 Tahun 2013 Tentang Perubahan Atas
Peraturan Pemerintah Nomor 19 Tahun 2005 Tentang Standar Nasional Pendidikan, (Jakarta:
Sekretarian Negara RI, 2013), h. 5
3
Karwono. Paradigma Baru tentang Pembelajaran dan Apliksinya. Artikel dalam
http://karwono.wordpress.com/2008/09/02/paradigma-baru-tentang-pembelajaran-dan-apliksinya/.
Diakses Jumat, 30 Desember 2011.

8

9

yang satu arah, menjadi pertukaran ilmu pengetahuan dan kompetensi yang
multi arah; dari mekanisme pembelajaran yang pasif, menjadi sangat aktif
karena terjadinya komunikasi multi arah antara seluruh peserta didik; dari
mempelajari hal-hal yang bersifat faktual dan historis, menjadi aktivitas
berfikir secara lateral; dari yang berbasis pengetahuan pasif untuk dihafalkan,
menjadi latihan pengambilan keputusan berdasarkan ragam informasi yang
diperoleh; dari pembahasan suatu materi ilmu yang bersifat reaktif, menjadi
lebih terencana dan holistik; dari pembahasan kasus-kasus masa lalu yang
telah terjadi dan bersifat historik serta tertutup, menjadi lebih otentik karena
kontekstual; dan dari konteks kejadian yang artifisial menjadi peristiwa yang
kongkrit.4
Secara visual, Depdiknas memperjelas pergeseran paradigma pada
pembelajaran dan pada institusi pendidikan sebagaimana pada tabel berikut.5
Tabel 2.1
Pergeseran Paradigma Pada Proses Pembelajaran
DARI

KE

1

2

Teacher centered instruction

Student centered instruction

Single-sense

Multisensory stimulation

Single path-progresison

Multipath progression

Single media

Multimedia

Isolated work

Collaborative work

Information delivery

Information exchange

Passive learning

Active/inquiry-based learn

Factual thinking

Critical thinking

4

Richardus Eko Indrajit. Teknologi Informasi dan Perguruan Tinggi: Menjawab Tantangan
Pendidikan Abad Ke-21 (2011). http://issuu.com/ocwcon-sortium/docs/buku-rei-tik-perguruan
tinggi-semifinal. (Online), diakses 13 Juli 2012).
5
Depdiknas, Blue Print TIK Untuk Pendidikan: Kebijakan Pemerintah dalam Pengembangan TIK
di Bidang Pendidikan, (Jakarta: Depdiknas, 2005)

9

10

1

2

Knowledge-based decision making

Informed decision making

Reactive respon

Proacvtive and planned act

Isolated

Authentic

Artificial context

Real-world context

Sumber data: Blue Print TIK Untuk Pendidikan, Depdiknas, 2005

Tabel 2.2
Perubahan Paradigma Pada Institusi Pendidikan
DARI

KE

Studying once a life

Life-long learning

Ivory towers

Competitive markets

Single-mode institutions

Multiple-mode institutions

Broad scope institutions

Profiled institutions

Isolated institutions

Cooperating institution

Single-unit curricula

Inter-unit curricula

Broad basic studies

Just-in-time basic studies

Curricula-oriented degrees

Knowledge certificates

Term-oriented learning

Learning on demand

Linear curricula

Learning spaces

Sumber data: Blue Print TIK untuk Pendidikan, Depdiknas, 2005
Lebih rinci lagi ditambahkan bahwa perubahan di atas merupakan garis
perbandingan tentang eksistensi pembelajaran sebelum dan sesudah abad XXI.
Secara garis besar pergeseran paradigma pendidikan (pembelajaran) dari
sebelum abad XXI menuju abad XXI tersebut dapat dipaparkan sebagai
berikut: a) dari berpusat pada guru menuju berpusat pada siswa; b) dari satu
arah menuju interaktif; c) dari isolasi menuju lingkungan jejaring; d) dari
pasif menuju aktif-menyelidiki; e) dari maya atau abstrak menuju konteks
dunia nyata; f) dari pribadi menuju pembelajaran berbasis tim; g) dari luas

10

11

menuju perilaku khas memberdayakan kaidah keterikatan; h) dari stimulasi
rasa tunggal menuju stimulasi ke sehala penjuru; i) dari alat tunggal menuju
alat multimedia; j) dari hubungan satu arah bergeser menuju kooperatif; k)
dari produksi massa menuju kebutuhan pelanggan; l) dari usaha sadar tunggal
menuju jamak; m) dari satu ilmu pengetahuan bergeser menuju pengetahuan
disiplin jamak; n) dari kontrol terpusat menuju otonomi dan kepercayaan; o)
dari pemikiran faktual menuju kritis; dan p) dari penyampaian pengetahuan
menuju pertukaran pengetahuan.6
Perbandingan sebagaimana terdeskripsikan pada tabel di atas,
menunjukkan bahwa konsep pembelajaran telah mengalami pergeseran atau
perubahan makna yang berdampak pada subtansi dan implementasi di dalam
kelas maupun di luar kelas. Perubahan tersebut seiring dengan perjalanan
reformasi pendidikan di Indonesia, dimana dalam dunia pendidikan telah
terjadi perubahan regulasi yang mendasar yaitu dengan lahirnya UndangUndang Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional; UndangUndang Nomor 14 Tahun 2005 tentang Guru dan Dosen, dan Permen Nomor
19 Tahun 2005 tentang Standar Nasional Pendidikan dan diperbaharui dengan
Permen Nomor 32 Tahun 2013 tentang Standar Nasional Pendidikan (SPN).
Dalam SPN, pasal 1 ayat 19, disebutkan bahwa pembelajaran adalah
proses interaksi antar peserta didik, antara peserta didik dengan pendidik dan
sumber belajar pada suatu lingkungan belajar.7 Dalam regulasi tersebut,
pemerintah tidak lagi menggunakan istilah mengajar, melainkan istilah
pembelajaran, dan tidak lagi menggunakan kata siswa melainkan kata peserta
didik. Penggunaan istilah tersebut membawa perubahan mendasar karena
pijakan filosofis antara mengajar dan pembelajaran memang berbeda. Satu
berpijak pada aliran behavioristik dan yang satunya pada konstruktivistik.8

6

Tim Penyusun. 2010, Paradigma Pendidikan Nasional Abad XXI, (Jakarta: Badan Standar
Pendidikan Nasional), h. 48-50.
7
Permen Nomor 32 Tahun 2013 tentang Standar Nasional Pendidikan (SPN), 26
8
Indrawati & Wanwan Setiawan, Pembelajaran Aktif, Kreatif, Efektif, dan Menyenangkan untuk
Guru Sekolah Dasar, (Jakarta: Pusat Pengembangan dan Pemberdayaan Pendidik dan Tenaga
Kependidikan Ilmu Pengetahuan Alam (PPPTK IPA) untuk Program BERMUTU, 2009), 12.

11

12

Aliran behavioristik lebih berfokus pada terbentuknya perilaku yang
nampak sebagai hasil belajar, sedangkan aliran konstruktivistik lebih berfokus
pada pembentukan perilaku internal yang sangat mempengaruhi perilaku yang
nampak tersebut.9 Pada tataran praktis, aliran behavioristik menjelma melalui
direct instruction, sebuah pendekatan pembelajaran dimana ketrampilan dasar,
urutan materi, tujuan belajar, dan lingkungan belajar ditata dan dirancang
secara ketat oleh guru. Sedangkan aliran konstruktivistik menjelma melalui
pembelajaran non-direct instruction.10 Pembelajaran direct instruction dikenal
pula dengan istilah teacher centered learning (TCL), sedangkan pembelajaran
non-direct instruction dengan istilah student centered learning (SCL).
Pertanyaan yang muncul adalah kapan seseorang harus mengkondisikan
pembelajaran berpusat pada guru, dan kapan dia harus mengkondisikan
pembelajaran berpusat pada siswa?
Mengajar
menanamkan

(teaching)

pengetahuan

memang
atau

terkesan

transfer

of

sebagai

proses

knowledge,

untuk

sementara

pembelajaran (instruction) adalah “Instruction is a set of event that effect
learners in such a way that learning is facilitated.” Dengan begitu,
pembelajaran adalah serangkaian kegiatan dalam rangka memfasilitasi siswa
agar mereka dapat belajar.11
Pergeseran pardigma pembelajaran tersebut membawa konsekuensi atau
dampak yang berbeda, baik dalam tataran perencanaan, proses, maupun hasil
pembelajaran. Untuk itu perlu dipaparkan secara jelas tentang pembelajaran
yang berpusat pada guru dan pembelajaran yang berpusat pada siswa.12

9

Robert E. Slavin, Educational Psychology Theory and Practice, (Boston: Allyn and Bacon,
1994), h. 152
10
Bruce Joyce. & Marsha Weil, Models of Teaching. New Jersey: Prentice-Hall, Inc. Englewood
Cliffs, 1980), h. 295. Baca juga Richard I. Arends, Learning to Teach (6th Edition), (New York:
McGraw Hill, 2004), h. 300.
11
Robert M. Gagne, Leslie J. Briggs, & Walter W. Wager, 1992. Principles of Instructional
Design, (New York: Holt, Rinerchart and Winston, 1992), h. 3
12
Sharon E. Smaldino, Deborah L. Lowther, & James D. Russel, Instructional Technology &
Media for Learning, Diterjemah ke dalam Bahasa Indonesia dengan Judul Teknologi
Pembelajaran dan Media untuk Belajar Oleh Arif Rahman, (Jakarta: Kencana, 2012), h. 49

12

13

1. Pembelajaran Berpusat pada Guru
Pembelajaran berpusat pada guru adalah pembelajaran yang
diilhami oleh pemikiran (filsafat) behavioristik. Pembelajaran ini sering
direalisasikan melalui presentasi dan penjelasan (presenting and
eksplaining), pembelajaran langsung (direct instruction), dan pengajaran
konsep (concept teaching).13 Namun demikian, metode pembelajaran yang
sering digunakan antara lain adalah ceramah, tanya jawab, dan penugasan.
Ketiga metode ini akan diuraikan satu persatu dengan mengacu pada
pendapat Mulyani Sumantri dan Johar Permana14 dan pendapat Wina
Sanjaya.15
(a) Ceramah
Metode ceramah adalah cara mengajar yang paling popular dan
banyak dilakukan oleh guru. Hal ini karena metode ceramah mudah
disajikan dan tidak banyak memerlukan media. Metode ceramah adalah
penyajian pelajaran oleh guru dengan cara memberikan penjelasan secara
lisan kepada siswa. Penggunaan metode ceramah sangat tergantung pada
kemampuan

guru.

Penguasaan

guru

terhadap

materi

pelajaran,

kemampuan berbahasa, intonasi suara, penggunaan media, dan variasi
gaya mengajar lainnya sangat menentukan keberhasilan metode ini.
Metode ceramah bertujuan menyampaikan materi pelajaran yang
bersifat informasi, yaitu konsep, pengertian, prinsip-prinsip yang banyak
dan luas serta hasil penemuan-penemuan baru yang belum terpublikasikan
secara meluas. Secara lebih khusus tujuan metode ceramah adalah sebagai
berikut: a) Menciptakan landasan pemikiran siswa agar dapat belajar
melalui bahan tertulis hasil ceramah guru. b) Menyajikan garis-garis besar
isi pelajaran dan permasalahan perting yang terdapat dalam isi pelajaran.
13

Richard I. Arends, Learning to Teach diterjemahkan ke dalam Bahasa Indonesia dengan judul
Belajar untuk Mengajar oleh: Helly Prajitno Sutjipto dan Sri Mulyantini Sudjipto (Yogyakarta:
Pustaka Pelajar, 2008), h.. 259
14
Mulyani Sumantri & Johar Permana, Strategi Belajar Mengajar, (Jakarta: Depdiknas: 1999), h.
30
15
Wina Sanjaya. Strategi Pembelajaran (Jakarta: Kencana, 2006), h. 124

13

14

c) Merangsang siswa untuk belajar mandiri dan menumbuhkan rasa ingin
tahu melalui pengayaan belajar. d) Memperkenalkan hal-hal baru dan
memberikan penjelasan secara gamblang teori dan prakteknya. e) Sebagai
langkah awal untuk metode yang lain dalam upaya menjelaskan prosedur
yang harus ditempuh siswa. Misalnya sebelum eksperimen siswa diberi
penjelasan tentang apa-apa yang harus dilakukan oleh siswa.
(b) Tanya jawab
Metode tanya jawab adalah cara penyampaian suatu pelajaran
melalui interaksi dua arah dari guru kepada siswa atau dari siswa kepada
guru agar diperoleh jawaban kepastian materi melalui jawaban lisan guru
atau siswa. Dalam metode tanya jawab, guru dan siswa sama-sama aktif.
Siswa dituntut untuk aktif agar mereka tidak tergantung pada keaktifan
guru. Rasa ingin tahu anak usia SD harus ditumbuh-suburkan agar ia
menjadi manusia yang kreatif. Untuk itu guru harus menguasai
keterampilan bertanya dan juga harus mempunyai semangat yang tinggi
didalam menciptakan situasi yang kondusif bagi terlaksananya tanya
jawab yang mendidik.
Metode tanya jawab memiliki tujuan sebagai berikut: a) untuk
mengetahui penguasaan siswa terhadap materi pelajaran, b) mendorong
siswa berani mengajukan pertanyaan kepada guru tentang masalah yang
belum dipahami, c) menimbulkan kompetisi belajar yang sehat, dimana
siswa yang aktif dan dapat menjawab pertanyaan guru atau siswa lain
dengan baik akan lebih percaya diri dan akan terus berusaha untuk lebih
baik lagi, dan siswa yang belum aktif atau tidak dapat menjawab
pertanyaan guru atau siswa lainnya dapat mempersiapkan diri lebih baik
lagi dalam kesempatan lain, d) melatih siswa untuk berpikir dan berbicara
secara sistematis dan sistemik berdasarkan pemikiran yang orisinal, dan e)
dengan metode tanya jawab siswa diarahkan agar mengerti, memahami
dan berinteraksi secara aktif dalam pembelajaran sehingga tujuan dapat
dicapai dengan baik.

14

15

(c) Metode Penugasan
Metode penugasan atau pemberian tugas adalah cara penyajian
bahan pelajaran dengan cara memberikan tugas tertentu agar siswa
melakukan kegiatan belajar, dan kemudian hasil pelaksanaan tugas itu
dilaporkan kepada guru. Tujuan penggunaan metode pemberian tugas
adalah sebagai berikut: a) untuk memperdalam bahan ajar yang ada. b)
untuk mengecek penguasaan siswa terhadap bahan yang telah dipelajari. c)
untuk membuat siswa aktif belajar, baik secara individu maupun
kelompok.
2. Pembelajaran Berpusat pada Siswa
Pembelajaran berpusat pada siswa adalah pembelajaran yang
diilhami oleh pemikiran (filsafat) konstruktivistik. Pembelajaran ini sering
disebut dengan pembelajaran tidak langsung, pembelajaran inovatif, atau
pembelajaran interaktif. Sejumlah pembelajaran yang termasuk ke dalam
pembelajaran tersebut adalah pembelajaran inkuiri, pembelajaran berbasis
masalah, pembelajaran kooperatif, pembelajaran contextual teaching and
learning.16 Timothy J. Newby menambahkan bahwa terdapat sejumlah
metode yang dapat digunakan dalam pembelajaran tidak langsung, seperti
metode cooperative learning, discovery, problem solving, games,
simulation, discussion, drill and practice, tutorial, demonstration, dan
presentation.17
Pembelajaran tidak langsung, inovatif, atau interaktif sebagaimana
dipapakan di atas, sejatinya tidak saja berkaitan dengan strategi atau
metode mengajar, tetapi secara umum bersentuhan dengan pembelajaran
sejak perencanaan, proses pelaksanaan, hingga evaluasi pembelajaran.
Oleh karena itu, Hisyam Zaini merekomendasikan bahwa pembelajaran
16

Junaidi, Husniyatus Salamah, Supardi, Zainal Abidin, Mukhlison, dan Mustamin, Strategi
Pembelajaran, Edisi Pertama, (Surabaya: Learning Assistance Program for Islamic Schools
(LAPIS), 2008), 6-13.
17
Timothy J. Newby, Donald R. Stepich, James D. Lehman, & James D. Russell, Instructional
Technology for Teaching and Learning: Desgning Instruction, Integrating Computers, and Using
Media (London: Prentice Hall International (UK) Limited, 2000), 91.

15

16

tidak langsung, inovatif, atau interaktif secara makro dapat diwujudkan
melalui perancangan pembelajaran (desain pembelajaran) yang terdiri
atas: course outline atau Satuan Acara Perkuliahan untuk satu semester,
dan lesson plan atau rencana pengajaran dalam setiap kali tatap muka.
Course outline mencakup 4 desain, yaitu: a) desain materi pembelajaran,
baik yang disajikan berupa peta konsep (concept map), maupun berupa
daftar sejumlah topik yang diagendakan dalam suatu jadwal tatap-muka
(time line); b) desain tujuan pembelajaran (learning objectives); c) desain
strategi pembelajaran; dan d) desain evaluasi pembelajaran.18
Dari sejumlah strategi pembelajaran atau metode mengajar di atas,
yang sering digunakan adalah strategi pembelajaran inkuiri dan diskoveri,
pembelajaran kooperatif, pembelajaran contextual teaching and learning,
diskusi, dan demonstrasi.19
(a) Pembelajaran Inkuiri dan Diskoveri
Pembelajaran inkuiri merupakan proses pembelajaran yang
didasarkan pada pada pencarian dan penemuan melalui proses berfikir
secara sistematis. Pengetahuan bukanlah sejumlah fakta hasil dari
mengingat, akan tetapi hasil dari proses menemukan sendiri. Tindakan
guru bukan memberikan materi pembelajaran untuk dihafalkan, melainkan
merancang pembelajaran yang memungkinkan peserta didik menemukan
sendiri materi yang harus dipahaminya.
Belajar merupakan proses mental seseorang menuju perkembangan
intelektual, mental emosional, dan kemampuan individu yang utuh.
Langkah-langkah sistematis dalam metode inkuiri adalah(1) merumuskan
masalah, (2) mengajukan hipotesis, (3) mengumpulkan data, (4) menguji
hipotesis berdasarkan data yang dikumpulkan, (5) membuat kesimpulan.20

18

Hisyam Zaini, Bermawy Munthe, dan Sekar Ayu Aryani, Amin Djamaluddin, & Rifqi Rosyad,
Desain Pembelajaran di Perguruan Tinggi ..., 35
19
Hasil wawancara dengan kepala sekolah, hari Senin, 08 September 2014.
20
Udin Syaefudin Sa'ud, Inovasi Pendidikan (Bandung: Alfabeta, 2009), 169.

16

17

Pembelajaran diskoveri merupakan pembelajaran yang lebih
menekankan

pada

aspek

penemuan

dan

pengalaman

langsung.

Pembalajaran diskoveri lebih mengutamakan proses dari pada hasil
belajar. Ada beberapa langkah dalam pembelajaran diskoveri yaitu (1)
adanya masalah yang akan dipecahkan, (2) sesuai dengan tingkat
perkembangan kognitif peserta didik, (3) konsep atau prinsip yang harus
ditemukan oleh peserta didik melalui kegiatan tersebut perlu dikemukakan
dan ditulis secara jelas, (4) harus tersedia alat dan bahan yang diperlukan,
(5) susunan kelas diatur dengan baik sehingga memudahkan terlibatnya
arus bebas pikiran peserta didik dalam proses pembelajaran, (6) guru harus
memberikan kesempatan kepada peserta didik untuk mengumpulkan data,
dan (7) guru harus memberikan jawaban dengan cepat dan tepat dengan
data dan informasi yang diperlukan peserta didik.21
Pada pembelajaran diskoveri bahan ajar tidak disajikan dalam
bentuk jadi, tetapi dalam bentuk setengah jadi atau bahkan seperempat
jadi, bahan ajar disajikan dalam bentuk pertanyaan-pertanyaan yang harus
dijawab atau masalah-masalah yang harus dipecahkan. Pada pembelajaran
diskoveri jawaban atas pertanyaan-pertanyaan tersebut tidak hanya satu,
atau ada kemungkinan jawaban yang diberikan masih berupa hipotesis
yang perlu pembuktian.
(b) Pembelajaran Kooperatif
Pembelajaran kooperatif (cooperative learning) merupakan bentuk
pembelajaran dengan cara siswa belajar dan bekerja dalam kelompokkelompok kecil secara kolaboratif yang anggotanya terdiri

dari

dua

sampai enam orang dengan struktur kelompok yang bersifat heterogen.
Keberhasilan

21

belajar dan kelompok tergantung pada kemampuan dan

E. Mulyasa, Kurikulum Berbasis Kompetensi, (Bandung: Remaja Rodaskarya, 2007), 110.

17

18

aktivitas anggota kelompok, baik secara individual maupun secara
kelompok.22
Siswa yang belajar menggunakan metode pembelajaran kooperatif
akan memiliki motivasi yang tinggi karena didorong dan didukung oleh
teman sebaya. Karena pembelajaran kooperatif berangkat dari asumsi
mendasar dalam kehidupan masyarakat yaitu “getting better together” atau
“meraih yang lebih baik secara bersama-sama.23
(c) Pembelajaran Contextual Teaching and Learning
Pembelajaran Contextual Teaching and Learning (CTL) merupakan
suatu konsepsi yang membantu guru dalam proses pembelajaran dengan
mengaitkan isi mata pelajaran dengan situasi dunia nyata dan motivasi
peserta didik yang membuat hubungan antara pengetahuan dan
penerapannya dalam kehidupan mereka sebagai anggota keluarga,
masyarakat, warga negara dan tenaga kerja. CTL juga merupakan suatu
reaksi terhadap suatu teori yang pada dasarnya behavioristik yang telah
mendominasi pendidikan selama puluhan tahun. Pendekatan CTL
mengakui bahwa pembelajaran merupakan suatu proses kompleks dan
banyak fase yang berlangsung jauh melampaui drill-oriented dan
motodologi stimulus-response.24
Pembelajaran CTL adalah pembelajaran yang memungkinkan
peserta didik mengaitkan, memperluas, dan menerapkan pengetahuan dan
ketrampilan akademik mereka dalam memecahkan masalah-masalah dunia
nyata atau masalah-masalah yang stumilisasi. Pembelajaran kontekstual
yang kita terapkan dalam pembelajaran di desain dengan melibatk an
siswa mengalami dan menerapkan apa yang sedang kita ajarkan dengan
mengacu pada masalah-masalah dunia nyata yang berhubungan dengan

22

Rusman, Model-Model Pembelajaran Mengembangkan Profesionalisme Guru, (Jakarta: PT.
Rajagrafindo Persada, 2011), 202.
23
Etin Solihatin & Raharjo, Cooperative Learning, (Jakarta: Bumi Aksara, 2007), 4-5.
24
Junaidi, Husniyatus Salamah, Supardi, Zainal Abidin, Mukhlison, dan Mustamin, Strategi
Pembelajaran, Edisi Pertama,...., 13.

18

19

peran dan tanggung jawab mereka sebagai anggota keluarga, masyarakat,
warga negara dan tenaga kerja. Jadi dapat dipahami bahwa pembelajaran
kontekstual adalah pembelajaran yang memiliki hubungan yang erat
dengan pengalaman yang sesungguhnya.
Pembelajaran CTL memiliki tujuh indikator, yaitu modeling
(pemusatan perhatian, motivasi, penyampaian kompetensi -tujuan,
pengarahan -petunjuk, rambu -rambu, contoh), questioning (eksplorasi,
membimbing, menuntun, mengarahkan, mengembangkan, evaluasi,
inkuiri, generalisasi), learning community (seluruh siswa partis ipatif
dalam belajar kelompok atau individual, minds-on, hands-on, mencoba,
mengerjakan), inquiry (identifikasi, investigasi, hipotesis, konjektur,
generalisasi, menemukan), constructivism (membangun pemahaman
sendiri,

mengkonstruksi

konsep-aturan,

analisis-sintesis),

reflection

(review, rangkuman, tindak lanjut), authentic assessment (penilaian
selama proses dan sesudah pembelajaran, penilaian terhadap setiap
aktvitas -usaha siswa, penilaian portofolio, penilaian seobjektif objektifnya dari berbagai aspek dengan berbagai cara).
(d) Metode diskusi
Metode diskusi dapat diartikan sebagai jalan untuk memecahkan
suatu permasalahan yang memerlukan beberapa jawaban alternatif yang
dapat mendekati kebenaran dalam proses pembelajaran (PBM). Metode ini
bila digunakan dalam PBM akan dapat merangsang murid untuk berpikir
sistematis, logis, kritis, dan bersikap demokratis dalam menyumbangkan
pikiran-pikirannya untuk memecahkan sebuah masalah. Walaupun begitu,
metode ini tidak selalu tepat digunakan pada setiap pelajaran, karena
metode ini juga memiliki nilai positif dan negatif. Oleh karena itu,
pendidik hendaknya mampu menggunakan metode ini sesuai dengan
situasi dan kondisi yang kondusif.25

25

Kamsinah, Metode Dalam Proses Pembelajaran: Studi Tentang Ragam dan Implementasinya.
Lentera Pendidikan, Vol. 11 (1) Juni 2008: 101-114

19

20

(e) Metode demonstrasi
Metode demonstrasi adalah metode mengajar dengan cara
memperagakan dan mempertunjukkan pada siswa tentang suatu proses,
situasi atau benda tertentu yang sedang dipelajari baik dalam bentuk
sebenarnya maupun dalam bentuk tiruan yang dipertunjukkan oleh guru
atau sumber belajar lain yang ahli dalam topik bahasan yang harus
didemonstrasikan. Metode Demonstrasi biasanya berkenaan dengan
tindakan-tindakan atau prosedur yang dilakukan misalnya: proses
mengerjakan sesuatu, proses menggunakan sesuatu, membandingkan suatu
cara dengan cara lain, atau untuk mengetahui/melihat kebenaran sesuatu.
Metode demonstrasi digunakan dengan tujuan mengajarkan suatu proses
atau prosedur yang harus dikuasai oleh siswa; mengkongkritkan informasi
atau penjelasan kepada siswa; dan mengembangkan kemampuan
pengamatan kepada para siswa secara bersama-sama.
Metode demonstrasi merupakan salah satu metode mengajar
dengan menggunakan peragaan untuk memperjelas suatu pengertian atau
untuk memperlihatkan bagaimana melakukan sesuatu dengan jalan
mende-monstrasikannya terlebih dahulu kepada siswa. Metode ini dapat
menghilangkan verbalisme sehingga siswa akan semakin memahami
materi pelajaran. Akan tetapi, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan
agar metode ini dapat berjalan dengan efektif dan efisien. Dengan kata
lain, materi yang didemonstrasikan perlu ditindak-lanjuti oleh siswa dalam
kehidupan sehari-hari maupun dengan latihan yang kontinyu sehingga
siswa tidak lupa dengan materi tersebut.26
B. PROSES PEMBELAJARAN
Pergeseran paradigma pembelajaran mengamanatkan adanya proses
pembelajaran yang benar-benar memberdayakan, mengeksplorasi kreatifitas
siswa selama mengikuti pembelajaran dan inovatif (menyenangkan). Hal ini
merupakan amanat yang harus dilaksanakan, sebagaimana ditegaskan dalam
26

Kamsinah. Metode Dalam Proses Pembelajaran .... 101-114

20

21

Permen Nomor 32 Tahun 2013, pasal 19, ayat (1) dinyatakan bahwa: proses
pembelajaran pada satuan pendidikan diselenggarakan secara interaktif,
inspiratif, menyenangkan, menantang, memotivasi siswa untuk berpartisipasi
aktif, memberikan ruang gerak yang cukup bagi prakarsa, kreativitas dan
kemandirian sesuai dengan bakat, minat dan perkembangan fisik serta
psikologi siswa. Model pembelajaran sebagaimana diamanatkan di atas sering
disebut

istilah

PAKEM

(Pembelajaran

Aktif,

Kreatif,

Efektif,

dan

Menyenangkan), atau PAIKEM (Pembelajaran Aktif, Inovatif, Kreatif,
Efektif, dan Menyenangkan.27
Dengan penerapan PAIKEM diharapkan proses pembelajaran benarbenar invoatif dan dapat menimbulkan atau meningkatkan aktivitas siswa,
kretivitas, efektivitas serta tidak membosanka