PENDAHULUAN Usulan Strategi Pemasaran Kendaraan Bermotor Di Dealer Citra Abadi Motor Dengan Pendekatanquantitative Strategic Planningmatrix (Qspm)(Studi Kasus: Dealer Citra Abadi Motor Jl. Raya Pajang – Gawok Km7).

BAB I
PENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang Masalah
Dealer Citra Abadi Motor adalah dealer yang menjual belikan
sepeda motor setengah pakai. Pada Tahun 2014 dealer ini mengalami
penurunan penjualan sepeda motor. Adapun faktor – faktor yang
mempengaruhi penurunan penjualannya yaitu faktor internal dan eksternal.
Dari faktor internal sendiri yaitu motor setengah pakai sekarang kualitas
kurang bagus dari fisik motor dan selisih harga motor setengah pakai dengan
yang baru sedikit sehingga peminat atau konsumen berkurang dan banyak
memilih motor yang baru. Faktor eksternal yaitu pada akhir – akhir ini sering
bermunculan produk jenis motor yang baru sehingga konsumen beralih ke
motor yang baru karena harga terjangkau oleh masyarakat menengah ke
bawah, model motor bagus dan lebih irit dibandingkan motor yang lama dan
proses atau persyaratan pembelian sama – sama mudah. Oleh karena itu
Dealer Citra Abadi Motor mengalami penurunan penjualan. Hal ini bisa
disebabkan karena strategi pemasaran yang dilakukan kurang tepat. Untuk itu
diperlukan strategi pemasaran yang tepat agar dapat meningkatkan kembali
penjualan kendaraan motor. Suatu strategi pemasaran harus dibuat dengan
memperhatikan semua lingkungan internal


dan eksternal seperti di atas.

Strategi pemasaran sangat spesifik bagi setiap perusahaan.

1

2

Dalam hal ini ada pesaing dealer sejenis yang berada di kecamatan
gatak yaitu dealer Andri Motor. Kondisi dealer sejenis (dealer Andri Motor)
memiliki keunggulan dari lokasi kualitas sepeda motor. Dealer Andri Motor
ini lokasinya strategis karena berada dipusat keramaian (pasar), memiliki stok
sepeda motor yang lebih banyak sehingga pembeli dapat memilih sepeda
motor sesuai dengan keinginan konsumen.
Berdasarkan dari latar belakang diatas, maka peneliti tertarik untuk
melakukan penelitian tentang analisis strategi pemasaran pada Dealer Citra
Abadi Motor dengan metode Quantitavie Strategic Planning Matrix (QSPM),
dan SWOT


1.2. Perumusan Masalah
Dealer Citra Abadi Motor mempunyai suatu masalah dengan
terjadinya penurunan tingkat penjualan. Hal ini bisa disebabkan karena
strategi pemasaran yang digunakan kurang tepat dan belum diketahuinya
posisi perusahaan dari segi pertumbuhan dan pangsa pasar. Untuk itu maka,
penulis membuat rumusan masalah dalam bentuk pertanyaan sebagai berikut:
1. Bagaimana bauran pemasaran (marketing mix) yang selama ini diterapkan
oleh Dealer Citra Abadi Motor dan bagaimana penilaian para konsumen
mengenai bauran pemasarannya ?
2. Bagaimana alternatif strategi pemasaran yang tepat dan efektif untuk
Dealer Citra Abadi Motor agar dapat bersaing dengan para kompetitornya?

3

1.3. Batasan Masalah
Agar dalam pelaksanaan lebih mengarah pada maksud dan tujuan
penulisan, maka batasan – batasan masalah dapat dirumuskan sebagai
berikut:
1. Penelitian ini dilakukan dalam lingkup pemasaran.
2. Data yang diambil melalui penyebaran angket (kuesioner) pada konsumen.


1.4. Tujuan dan Manfaat Penelitian
1.4.1. Tujuan Penelitian
1. Mengidentifikasi bauran pemasaran (marketing mix) yang telah
diterapkan oleh Dealer Citra Abadi Motor meliputi produk, harga,
tempat, partisipan, proses, lingkungan fisik, dan promosi, serta
penilaian dari para konsumen mengenai bauran pemasarannya.
2. Memberikaan usulan alternatif strategi pemasaran yang dapat
diterapkan untuk meningkatkan penjualan motor Dealer Citra
Abadi Motor.
1.4.2. Manfaat Penelitian
Bagi Dealer Citra Abadi Motor.
Diharapkan penelitian ini akan dapat memberikan masukan bagi
Dealer Citra Abadi Motor dalam penerapan strategi pemasaran agar
dapat meningkatkan penjualan yang bagus dan bersaing dengan
perusahaan sejenis.

4

1.5. Sistematika Penulisan Laporan

Untuk memperjelas pemahaman terhadap penelitian ini maka akan
diuraikan tentang sitematika penulisan Tugas Akhir sebagai berikut:
BAB I

PENDAHULUAN
Bab ini berisi tentang Latar Belakang, Perumusan Masalah, Batasan
Masalah, Tujuan Penelitian, Manfaat Penelitian dan Sistematika
penulisan Laporan.

BAB II LANDASAN TEORI
Landasan teori ini berisi tentang penjelasan tentang konsep dan
prinsip dasar yang akan diterapkan dalam strategi pemasaran di
Dealer Citra Abadi Motor .
BABIII METODOLOGI PENELITIAN
Bab ini berisi tentang obyek penelitian, teknik pengumpulan data,
teknik analisis data, dan pengolahan data serta kerangka pemecahan
masalah (Flow Chart penelitian).
BAB IV PENGUMPULAN dan PENGOLAHAN DATA
Bab ini memuat data – data yang diperlukan untuk penelitian
beserta pengolahan data serta memuat hasil pengolahannya.

BAB V PENUTUP
Bab ini berisikan kesimpulan dan saran bagi perusahaan.
DAFTAR PUSTAKA
LAMPIRAN

Dokumen yang terkait

Analisis strategi pemasaran dalam usaha meningkatkan volume penjualan pada UD. Jaya Abadi Motor di Jember

1 8 94

STRATEGI PROMOSI PENJUALAN PT. BENGAWAN ABADI MOTOR SURAKARTA

1 7 61

NASKAH PUBLIKASI ILMIAH Usulan Strategi Pemasaran Kendaraan Bermotor Di Dealer Citra Abadi Motor Dengan Pendekatanquantitative Strategic Planningmatrix (Qspm)(Studi Kasus: Dealer Citra Abadi Motor Jl. Raya Pajang – Gawok Km7).

0 2 16

TUGAS AKHIR USULAN STRATEGI PEMASARAN KENDARAAN BERMOTOR di Usulan Strategi Pemasaran Kendaraan Bermotor Di Dealer Citra Abadi Motor Dengan Pendekatanquantitative Strategic Planningmatrix (Qspm)(Studi Kasus: Dealer Citra Abadi Motor Jl. Raya Pajang – Gaw

0 2 15

APLIKASI PENDATAAN KENDARAAN BERMOTOR UD. CITRA JAYA MOTOR SURAKARTA Aplikasi Pendataan Kendaraan Bermotor Citra Jaya Motor Surakarta Menggunakan PHP dan MySQL.

0 2 16

PENDAHULUAN Aplikasi Pendataan Kendaraan Bermotor Citra Jaya Motor Surakarta Menggunakan PHP dan MySQL.

0 3 4

PENYELESAIAN WANPRESTASI DALAM PERJANJIAN SEWA BELI KENDARAAN BERMOTOR ( STUDI KASUS DI DEALER ASLI MOTOR KLATEN ).

0 0 11

PENDAHULUAN Strategi Komunikasi Komunitas Klub Motor Dalam Pembentukan Citra(Studi Deskriptif Kualitatif Tentang Strategi Komunikasi Komunitas Klub Motor Dalam Pembentukan Citra).

0 2 8

Analisis dan Usulan Strategi Pemasaran untuk Memenangkang Persaingan (Studi Kasus di Dealer Jaya Motor Subang).

0 2 41

Analisis Keterlambatan Tagihan Piutang Jasa Terhadap Penilaian Performa Dealer di PT. Namoco Abadi Motor.

0 0 10