PROPOSAL INVESTASI USAHA Kopi ABC

PROPOSAL
INVESTASI USAHA
Kopi ABC

Diajukan untuk memenuhi salah satu
Tugas Mata Kuliah Kewirausahaan dan Etika Bisnis

Disusun Oleh :
Siti Rohmah Ningrum
NPM : 12.110.0154

SEKOLAH TINGGI ILMU EKONOMI
“Yasa Anggana” GARUT
JL.Otto Iskandardinata No.278A. Tarogong Garut 44151
Telp./Fax.(0262)233549

1


KATA PENGANTAR


Syukur alhamdulilah penyusun ucapkan ke kehadirat Illahi Rabbi. Berkat rahmat
karunia-nya penyusun dapat menyelesaikan tugas ini. Didalam pembuatan makalah ini
penyusun buat memenuhi tugas mata kuliah “ Kewirausahaan dan Etika Bisnis“.
Walaupun jauh dari kesempurnaan.
Karena atas berkat rahmatnya-lah saya sebagai penyusun dapat menyelesaikan
makalah ini yang berjudul “ Proposal Investasi Usaha Kopi ABC “.
Investasi adalah suatu istilah dengan beberapa pengertian yang berhubungan
dengan keuangan dan ekonomi. Istilah tersebut berkaitan dengan akumulasi suatu
bentuk aktiva dengan suatu harapan mendapatkan keuntungan simasa depan. Terkadang
investasi disebut juga sebagai penanaman modal.
Demikian isi makalah “Proposal Investasi Usaha Kopi ABC “, tersebut dengan
berharap semoga bermanfaat bagi saya, tidak lupa ucapan terima kasih kepada Dosen
Pembimbing mata kuliah “Kewirausahaan dan Etika Bisnis” yang telah memberikan
bimbingan.

Garut, 11 Desember 2014

Penyusun

2


DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL............................................................................................... i
KATA PENGANTAR............................................................................................ ii
DAFTAR ISI........................................................................................................... iii
BAB I PENDAHULUAN
1.1

Latar Belakang.................................................................................. 2

1.2

Identifikasi Usaha............................................................................. 5

1.3

Ruang Lingkup................................................................................. 5

1.4


Maksud dan Tujuan.......................................................................... 5

BAB II DESKRIPSI USAHA
2.1

Jenis Usaha....................................................................................... 6

2.2

Prospek Usaha.................................................................................. 6

2.3

Analisis Persaingan.......................................................................... 6

2.4

Tahapan Joint dan Pemesanan............................................................7


BAB III ASPEK PEMASARAN
3.1

Tujuan Pemasaran............................................................................ 8

3.2

Konsep Pemasaran...........................................................................8

BAB IV ASPEK FINANSIAL
4.1

Permodalan.....................................................................................9

4.2

Rencana Anggaran Biaya................................................................ 9

4.3


Harga Pokok Penjualan................................................................... 9

4.4

Harga Jual Produksi......................................................................... 9

4.5

Analisa Pendapatan..........................................................................10

BAB V KESIMPULAN
4.1

Kesimpulan....................................................................................... 11
3

BAB I
PENDAHULUAN
1.1


Latar Belakang
Saat ini kita sudah memasuki era Dunia Globalisasi yang mungkin sekarang

sudah tak asing lagi buat kita semua. Dunia globalisasi telah masuk kesemua Negara tak
heran globalisasi membawa hal yang baik dan buruknya. Globalisasi juga telah
berkembang merambah kedunia perekonomian yang berupa penanaman modal. Setiap
individual pada dasarnya memerlukan investasi, karena dengan investasi setiap orang
dapat memepertahankan dan memperluas basis kekayaanya yang dapat digunakan
sebagai jaminan sosial dimasa depannya.Sehingga dengan investasi bisa mempermudah
usaha dalam segala bidang usaha.
Berdasarkan uaraian di atas, maka penulis menyimpulkan bahwa perkembangan
ekonomi di Indonesia semakin bertumbuh pesat setiap tahunnya. Salah satu dapak
positifnya adalah tingginya angka kebutuhan hidup terutama pada pangan salah satunya
minuman. Minuman yang sangat di gemari oleh setiap kalangan mulai dari
remaja,dewasa hingga orang tua yaitu kopi. Beberapa perusahaan kopi berkompetisi
untuk mendapatkan kepercayaan dari masyarakat. Melihat perkembangan kopi di
Indonesia semakin meningkat produsen mulai melakukan inovasi baru dengan
mrnciptkan kopi instan beraneka rasa. Kopi ABC merupakan salah satu perusahaan kopi
yang menciptakan kopi susu dan berbagai varian rasa. Sehingga hal ini dapat menjadi
peluang yang sangat bagus bagi para investor usaha.

Maka, penulis tertarik untuk menulis makalah yang membahas mengenai cara
memulai berinvestasi usaha dengan menanam modal pada produk kopi ABC yang
bervariasi sehingga, proposal ini penulis beri judul “Proposal Investasi Usaha Kopi
ABC ”.

4

1.2

Identifikasi Usaha

Nama Usaha

: Investasi Usaha Kopi ABC susu

Pemilik Usaha

: Siti Rohmah Ningrum

Alamat Usaha


: Kp.Bebedahan No.241 Ds.Wanamekar
Kec. Wanaraja - Garut

Contact Person

1.3

: (0262) 441516 / nengittay33@yahoo.com

Ruang Lingkup Usaha
Ruang Lingkup usaha yang saya rintis ini masih ruang lingkup toko kelontongan

di pasar, namun partner saya diluar lumayan sehingga memudahkan untuk
mengembangkan usaha lebih besar lagi, usaha ini sangan menjanjikan karena setiap
warung serta toko sangat membutuhkan produk ini.

1.4

Tujuan Usaha

Tujuan dalam pemilihan judul proposal “Proposal Investasi Usaha Kopi ABC

Susu“ untuk menyelesaikan tugas mata kuliah ini. Dan untuk pembelajaran bagi para
mahasiswa juga masyarakat luas yang membutuhkan ilmu pengetahuan dari proposal
ini. Serta memenuhi kebutuhan konsumen, menciptakan peluang usaha baru,
menerapkan kemampuan berwirausaha, memunculkan bakat untuk berbisnis, dan
mendapatkan penghasilan.

5

BAB II
DESKRIPSI USAHA

2.1 Jenis Usaha
Memberi investasi berupa produk Kopi ABC Susu ke ruko atau toko terutama
yang berada di pasar Wanaraja. Dengan sistem bagi hasil yang sudah di tentukan.
2.2 Prospek Usaha
Usaha yang saya dirikan ini adalah usaha untuk kelas menengah ke atas, karna
setiap toko yang memesan produk ini harus membeli lebih dari 2 dus, dalam usaha ini
tingkat persaingan cukup sulit diatasi terutama dalam harga, tetapi saya yakin usaha

saya ini akan terus berjalan.
2.3 Analisis Persaingan Usaha
 Strength (Kekuatan)
Menjadi pelopor pertama pemberian investasi Kopi ABC,
Produk Kopi ABC memiliki berbagai varian rasa,
Memiliki harga yang terjangkau semua kalangan,
Memiliki rasa yang tidak terlalu pahit dan manis mampu membawa suasna
nyaman.
 Weakness (Kelemahan)
Kurangnya pendistribusian usaha, sehingga tidak smua orang mengetahui usaha
saya ini.
 Opportunity (Peluang)
Dapat memingat konsumen karna Kopi ABC banyak disukai masyarakat
sehingga para pemilik toko dapat bergabung dengan bisnis yang saya geluti.
 Threatment (Ancaman)
Terjadinya kerugian apabila mendapatkan konsumen yang tidak jujur untuk
membagi laba.

6


2.4 Tahapan Joint dan Pemesanan
Adapun tatacara brgabung serta memesan produk kopi ABC, antara lain:
a. Membawa KTP Diri
b. Mengisi Formulir
c. Mengisi Surat Perjanjian
d. Pemesanan Harus Lebih dari 2 dus
e. Pembagian laba di sesuaikan dengan harga barang
f. Pembayaran Laba di berikan setiap 1 minggu sekali.

7

BAB III
ASPEK PEMASARAN
3.1 Tujuan Pemasaran
Memberikan informasi terhadap target pasar

sehingga dapat meningkatkan

penjualan yang akan membuat keutungan yang otomatis meningkat, membuat berbagai
promosi sehingga akan menambah pelanggan baru dan menjaga hubungan baik terhadap
konsumen, membuat kestabilan produk yang harus tetap terjaga meski situasi pasar
kurang mendukung, melakukan promosi secara berkala sehingga membuat produk yang
kita jual menjadi berbeda dari produk lain dan tetap unggul dibanding pesaingnya, Citra
produk yang kita hasilkan tetap terasa di mata konsumen. Dan promosi yang kita
lakukan dapat mempelajari keinginan konsumen lebih spesifik sebagai bahan
pertimbangan untuk produk kedepannya.
3.2 Konsep Pemasaran
a) Produk
Produk Kopi ABC ini memiliki beberapa varian rasa antara lain : ABC bubuk
murni, ABC plus, ABC susu, ABC mocca, AABC brownies, ABC STMJ,dan
ABC white.
b) Tempat
Tempat yang menjadi sasaran pemasaran yaitu di sekitar pasar wanaraja, karna
lebih strategis dari gudang penyimpanan.
c) Harga
Harga yang kami tawarkan cukup terjangkau, sesuai dengan harga yang sudah
beredar di pasaran.
d) Promosi
Promosi usaha yang saya lakukan yaitu dengan cara membuat face to face ke
pasar di wilayah pasar wanaraja.
e) Distribusi
Distribusi produk ini dilakukan oleh saya sendiri dengan cara mendatangi tok
secara langsung.

8

BAB IV
ASPEK FINANSIAL
4.1 Permodalan
Modal Awal

: Rp.1.050.000

Modal Pinjaman

: Rp.

Total Modal

: Rp. 1.078.000

28.000

4.2 Rencana Anggaran Biaya (RAB)
a. Harga Kopi ABC
No
1

Merek
Kopi ABC Susu

Harga / Dus
Rp. 98.000

Jumlah / Dus
11

Total
Rp. 1.078.000

4.3 Harga Pokok Penjualan
Harga Pokok

= Biaya bahan Baku
Jumlah produk
= Rp. 1.078.000
11
= Rp. 98.000 / dus

4.4 Harga Jual Produk
Harga Jual

= Harga pokok + laba
= Rp. 98.000 + Rp. 6.500
= Rp. 104.500 / dus

(hal ini dikarnakan, disesuaikan dengan harga kopi di pasaran)

9

4.5 Analisis Pendapatan
a. Pendapatan
 Pendapatan perminggu

= Harga jual x Jumlah produk terjual
= Rp. 104.500 x 11
= Rp. 1.149.500

 Pendapatan perbulan

= pendapatan perminggu x 4 minggu
= Rp. 1.149.500 x 4
= Rp. 4.598.000

 Pendapatan pertahun

= pendapatan perbulan x 12 bulan
= Rp. 4.598.000 x 12
= Rp. 55.176.000

b. Laba
 Laba perdus

 Laba Perminggu

 Laba Perbulan

 Laba Pertahun

= Harga jual – harga pokok
= Rp 104.500 – Rp. 98.000
= Rp. 6.500 / dus
= Laba perdus x jumlah produk terjual
= Rp. 6.500 x 11
= Rp. 71.500
= Laba perminggu x 4 minggu
= Rp 71.500 x 4
= Rp. 286.000
= Laba perbulan x 12 bulan
= Rp. 286.000 x 12
= Rp. 3.432.000

10

BAB V
PENUTUP

5.1 Kesimpulan
Investasi adalah suatu istilah dengan beberapa pengertian yang berhubungan
dengan keuangan dan ekonomi. Istilah tersebut berkaitan dengan akumulasi suatu
bentuk aktiva dengan suatu harapan mendapatkan keuntungan simasa depan. Terkadang
investasi disebut juga sebagai penanaman modal.
Dengan modal awal Rp. 1.078.000 menjadi Rp. 1.149.500 dengan memperoleh
laba Rp. 71.500 setiap minggunya. Sekarang laba yang saya dapat sudah mencapai Rp.
186.500 selama kurang lebih 3 minggu.
Demikian proposal usaha saya, besar harapan proposal usaha ini dapat diterima,
saya menyadari masih banyak kekurangan dalam penulisan proposal ini, maka dari itu
kritik dan saran yang akan membangun sangat saya butuhkan dari berbagai pihak.
Semoga dengan adanya kegiatan ini dapat menambah pengetahuan kita dalam
berwirausaha.

11