ANALISIS PENENTUAN SEKTOR UNGGULAN PEREKONOMIAN KABUPATEN KULON PROGO TAHUN 2011- 2015

ANALISIS PENENTUAN SEKTOR UNGGULAN PEREKONOMIAN KABUPATEN KULON PROGO TAHUN 2011- 2015 SKRIPSI

  

Disusun untuk Melengkapi Tugas-Tugas dan Memenuhi

Persyaratan Guna Meraih Gelar Sarjana Ekonomi Program Studi S1 Ekonomi Pembangunan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Sebelas Maret Surakarta Oleh: NIDAUSH SHUBHI LUTHFIYAH F0113068 FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS UNIVERSITAS SEBELAS MARET SURAKARTA 2017

  

ABSTRAK

ANALISIS PENENTUAN SEKTOR UNGGULAN PEREKONOMIAN

KABUPATEN KULON PROGO TAHUN 2011- 2015

Nidaush Shubhi Luthfiyah

  

F0113068

  Penelitian ini bertujuan untuk: 1) mengetahui sektor Basis dan Non Basis dalam perekonomian Kabupaten Kulon Progo Tahun 2011- 2015; 2) mengetahui sektor unggulan perekonomian Kabupaten Kulon Progo Tahun 2011- 2015. Penelitian ini menggunakan data sekunder berupa data time series dari Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) Kabupaten Kulon Progo dan Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) Tahun 2011- 2015. Alat analisis yang digunakan dalam penelitian ini yaitu analisis Location Quotient (LQ) dan analisis Shfit Share.

  Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa 1) Kabupaten Kulon Progo memiliki tujuh sektor Basis ekonomi yaitu sektor Pertambangan dan Penggalian; sektor Perdagangan Besar dan Eceran, Reparasi Mobil dan Sepeda Motor; sektor Pertanian, Kehutanan, Perikanan; sektor Transportasi dan Pergudangan; sektor Jasa Lainnya; sektor Pengadaan Air, Pengolahan Sampah, Limbah dan Daur Ulang; serta sektor Administrasi Pemerintahan, Pertahanan, dan Jaminan Sosial Wajib dan juga memliki sepuluh sektor Non Basis yaitu sektor Jasa perusahaan; sektor Penyediaan Akomodasi dan Makan Minum; sektor Real Estate; sektor Jasa Kesehatan dan Kegiatan Sosial; sektor Informasi dan Komunikasi; sektor Pengadaan Listrik dan Gas; sektor Jasa Pendidikan; sektor Jasa Keuangan dan Asuransi; sektor Konstruksi; serta sektor Industri Pengolahan. 2) sektor Unggulan di kabupaten Kulon Progo dengan kriteria tergolong ke dalam sektor basis dan mempunyai keunggulan kompetitif adalah sektor Perdagangan Besar dan Eceran, Reparasi Mobil dan Sepeda Motor.

  Pemerintah Kabupaten Kulon progo diharapkan terus mengawasi dan memperhatikan keadaan sektor- sektor ekonomi, mengupayakan untuk meningkatkan PDRB guna pengembangan sektor basis dengan tidak mengabaikan sektor Non Basis, dan mengutamakan pengembangan sektor Unggulan yaitu sektor Perdagangan Besar dan Eceran, Reparasi Mobil dan Sepeda Motor guna meningkatkan PDRB. Bagi peneliti selanjutnya agar menganalisis sub sektor unggulan bahkan sampai pada tahapan komoditi unggulan, sehingga mempermudah pemerintah Kabupaten Kulon Progo dalam mengembangkan komoditas melalui penerapan kebijakan di masa yang akan datang.

  

Kata kunci: sektor Basis dan Non Basis, sektor Unggulan, Location Quotient,

dan Shift Share.

  

ABSTRACT

ANALYSIS DETERMINATION OF LEADING SECTORS ECONOMY IN

KULON PROGO REGENCY YEARS 2011-2015

Nidaush Shubhi Luthfiyah

  

F0113068

  This research aims to: 1) know the Base and Non- Base sectors economy in Kulon Progo Regency years 2011-2015; 2) know the Leading sectors economy in Kulon Progo Regency years 2011-2015. This study uses secondary data in the form of time series data from the Gross Regional Domestic Product (GDP) of Kulon Progo and Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) province of years 2011- 2015. Analysis tools used in the study are the analysis of Location Quotient (LQ) and analysis of Shfit Share.

  The results of this study indicate that 1) Kulon Progo Regency has seven Base sectors economic, namely Mining and Excavations sectors; Large and Retail Trade, Car and Motorbike Repair sectors; Agriculture, Forestry, Fisheries sectors; Transportation and Warehousing sectors; Other Service sectors; Procurement of Water, Sanitation, Waste and Recycling sectors; as well as sectors of Government Administration, Defence And Compulsory Social Security; and also has ten Non- Base sectors namely, Service Companies sectors; sectors of Provision of Accommodation and Sustenance; the Real Estate sectors; Health Service and Social Activities sectors; Information And Communication sectors; Electricity and Gas Procurement sectors; Education Services sectors; Financial Services and Insurance sectors; the Construction sectors; as well as sectors of the Processing Industry. 2) Leading sectors in Kulon Progo pertained to the criteria in the base and has a competitive advantage is the Large and Retail Trade, Car and Motorbike Repair sectors.

  Government of Kulon Progo Regency is expected to continue to supervise and pay attention to the state of sectors economy, seeking to raise the GDP to the development sectors of the Base by not ignoring the Non-Base sectors, and give priority to the development of the Leading Sectors that is Large and Retail Trade, Car and Motorbike Repair sectors to increase GDP. For the next researchers in order to analyze sub sector superior even to the stage of the Leading Sectors commodity, so simplify Goverment of Kulon Progo Regency in developing a commodity through the application of the policy in the future.

  

Key words: Base and Non- Base sectors, the Leading sectors, Location Quotient,

.

  and Shift Share

HALAMAN PERSETUJUAN

  Skripsi dengan judul:

  

ANALISIS PENENTUAN SEKTOR UNGGULAN PEREKONOMIAN

KABUPATEN KULON PROGO TAHUN 2011- 2015

  Diajukan oleh: Nidaush Shubhi Luthfiyah

  NIM. F0113068 Disetujui dan diterima oleh Pembimbing Surakarta, Dosen Pembimbing Skripsi Dra. Nunung Sri Mulyani M.Si NIP. 19580805 198601 2 001

  

HALAMAN PENGESAHAN

  Skripsi dengan judul:

  

ANALISIS PENENTUAN SEKTOR UNGGULAN PEREKONOMIAN

KABUPATEN KULON PROGO TAHUN 2011- 2015

  Diajukan oleh: Nidaush Shubhi Luthfiyah

  NIM. F0113068 Telah disetujui dan diterima baik oleh Tim Penguji Skripsi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Sebelas Maret guna melengkapi tugas- tugas dan memenuhi syarat- syarat untuk memperoleh gelar Sarjana Ekonomi Program Studi S1 Ekonomi Pembangunan

  Pada Tanggal Tim Penguji Skripsi

  1. Tetuko Rawidyo Putro, S.E, M.Si Ketua ( )

  NIP 19790418 200501 1 003

  2. Nurul Istiqomah, S.E, M.Si Sekretaris ( )

  NIP 19800601 200501 2 021

  3. Dra. Nunung Sri Mulyani, M.Si Pembimbing ( )

  NIP 19580805 198601 2 001 Disahkan oleh Kepala Program Studi S1 Ekonomi Pembangunan Dr. Siti Aisyah Tri Rahayu, S.E.,M.Si NIP. 19680927 199702 2 001

SURAT PERNYATAAN

  Yang bertanda tangan di bawah ini mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Sebelas Maret : Nama : Nidaush Shubhi Luthfiyah NIM. : F0113068 Program Studi : Ekonomi Pembangunan Judul Skripsi : Analisis Penentuan Sektor Unggulan

  Perekonomian Kabupaten Kulon Progo Tahun 2011- 2015

  Menyatakan dengan sebenarnya, bahwa Skripsi yang saya buat ini adalah benar-benar merupakan hasil karya sendiri dan bukan merupakan hasil jiplakan/salinan/sanduran dari karya orang lain. Apabila ternyata dikemudian hari terbukti pernyataan ini tidak benar, maka saya bersedia menerima sanksi akademik berupa penarikan Ijazah dan pencabutan gelar sarjananya.

  Demikian pernyataan ini saya buat dengan sebenar-benarnya.

  Surakarta, 20 Mei 2017 Mahasiswa Nidaush Shubhi Luthfiyah NIM. F0113068

  

MOTTO

  “... Sesungguhnya Allah tidak akan mengubah keadaan suatu kaum sebelum mereka mengubah keadaan diri mereka sendiri...” (Qur’an Surat Ar- Ra’d: 11)

  “Sesungguhnya bersama kesulitan ada kemudahan. Maka apabila engkau telah selesai (dari suatu urusan), tetaplah bekerja keras untuk urusan yang lain), dan hanya kepada Tuhanmulah engkau berharap.

  ( Qur’an Surat Asy- Syarh: 6- 8)

  Barangkali sesuatu ditunda karena hendak disempurnakan; dibatalkan karena hendak diganti yang utama; ditolak karena dinanti yang lebih baik.

  (Salim A. Fillah)

HALAMAN PERSEMBAHAN

  Karya ini kupersembahkan kepada: 1.

  Abi-ku Wahyudi dan Ummi-ku Nur Khomisatul Fitri, orang tua yang sangat aku cintai.

  2. Dua laki- laki yang aku sayangi, Dik Elfath dan Dik Aza.

  3. Almamaterku FEB UNS.

KATA PENGANTAR

  Segala puji syukur kehadirat Allah SWT atas petunjuk dan rahmat yang diberikan, sehingga penulis mampu menyelesaikan skripsi dengan judul

  “Analisis

Penentuan Sektor Unggulan Perekonomian Kabupaten Kulon Progo Tahun

2011-

  2015”.

  Skripsi ini disusun untuk melengkapi tugas-tugas dan memenuhi persyaratan guna meraih gelar sarjana ekonomi program Studi S1 Ekonomi Pembangunan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Sebelas Maret Surakarta. Proses penyusunan skripsi ini tidak terlepas dari bantuan berbagai pihak, oleh karena itu pada kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada:

  1. Abi dan Ummi yang selalu memberikan cinta kepada anak- anaknya. Terima kasih atas segala perhatian, keteladanan, dan pengorbanan yang telah Abi Ummi berikan selama ini. Hanya Allah SWT yang mampu membalas.

  2. Dik Elfath dan Dik Aza, saudara laki- laki yang terus memberikan semangat untukku agar segera menyelesaikan studi. Nanti, kalian harus lebih sukses daripada aku.

  3. Dra. Nunung Sri Mulyani M.Si, selaku dosen pembimbing akademik sekaligus pembimbing skripsi yang dengan sabar dan bijaksana telah meluangkan waktu, tenaga, dan pikiran dalam membimbing dan memberikan masukan kepada penulis dalam penyusunan skripsi ini.

4. Dr. Siti Aisyah Tri Rahayu, S.E.,M.Si, selaku Ketua Jurusan Ekonomi

  Pembangunan yang telah memberikan kemudahan bagi penulis dalam pelaksanaan penulisan skripsi ini.

  5. Dosen dalam Tim Penguji yang telah meluangkan waktunya untuk menguji penulis, sehingga penulis dapat melaksanakan proses ujian skripsi.

  6. Bapak dan Ibu Dosen di Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Sebelas Maret, khususnya Program Studi Ekonomi Pembangunan yang telah membagikan ilmu yang bermanfaat selama penulis menjalani masa perkuliahan.

  7. Saudari- saudariku dari “Kos Fatimah”. Adalah anugerah luar biasa dapat bertemu kalian. Semoga ukhuwah ini terus terjaga sampai kapanpun.

  8. Keluarga besar BPPI FEB UNS. Semoga kita bisa berkumpul bersama di Surga-Nya. Terima kasih banyak atas segalanya.

  9. Teman- teman seperjuangan, Ekonomi Pembangunan angkatan 2013, senang bisa mengenal kalian. Mari sukses bersama.

  10. Teman- teman KKN #PagerLorBahagia, sungguh senang bisa mengenal kalian: Dian, Irna, Fatma, Dea, Aning, Nindi, Fahmi, dan Ridho. Terima kasih atas pengalamannya selama kita mengabdi.

  11. Baby Cat, Mayesa Hafsah Kirana, Si Kecil yang cantik dan cerdas dari Oman, yang tingkah polahnya dapat menghibur penulis ketika kejenuhan datang saat mengerjakan skripsi. Terima kasih juga untuk ibuk Retnohening yang bersedia membagikan video- video Kirana lewat Instagram. Ibuk menginspirasi sekali.

  12. Semua kenalan penulis yang tidak bisa disebutkan satu persatu. Terima kasih atas kebaikan yang diberikan kepada penulis dan sudah mau menyemangati penulis untuk segera menyelesaikan studi.

  13. Kepada semua pihak yang telah membantu penulis dalam proses pengerjaan skripsi ini. Terima Kasih. Hanya Allah yang dapat membalas kebaikan Anda semua.

  Sungguh hanya Allah SWT yang mampu membalas semua kebaikan dan bantuan dari pihak- pihak di atas. Akhirnya dengan segala kerendahan hati, penulis berharap skripsi ini dapat bermanfaat bagi pihak- pihak yang membutuhkan, dan dapat dijadikan referensi bagi penelitian- penelitian selanjutnya. Penulis juga menyadari bahwa penulisan skripsi ini masih jauh dari kesempurnaan dan banyak kelemahan, sehingga penulis mengharapkan kritik dan saran atas skripsi ini.

  Surakarta, 20 Mei 2017 Penulis