BERITA ACARA PENJELASAN

PANITIA PELELANGAN UMUM
PENGADAAN PERLENGKAPAN MISA
DITJEN BIMAS KATOLIK KEMENTERIAN AGAMA RI
TAHUN ANGGARAN 2012

PENGADAAN
PERLENGKAPAN MISA
DITJEN BIMAS KATOLIK
KEMENTERIAN AGAMA RI TAHUN
ANGGARAN 2011.

BERITA ACARA PENJELASAN PEKERJAAN
(AANWIJZING)
NOMOR : 05/ PP - PM/IX/2012
Tanggal: 05 September 2012

Pada hari ini Rabu tanggal Lima bulan September tahun Dua Ribu Dua Belas (05-092012) tepat pukul 10.00-12.00 WIB kegiatan penjelasan telah melaksanakan Penjelasan
Pekerjaan (Aanwijzing) Pengadaan Perlengkapan Misa Direktorat Jenderal Bimbingan
Masyarakat Katolik Tahun Anggaran 2012 melalui LPSE Kementerian Agama, dengan
pokok-pokok penjelasan sebagai berikut :
1. Kegiatan penjelasan dilaksanakan dengan menjawab 11 pertanyaan yang disampaikan

oleh dua penyedia dari 23 penyedia yang sudah mendaftar.
2. Adapun Penjelasan Dokumen Pelelangan Umum disampaikan oleh Panitia kepada para
penyedia dengan proses tanya jawab dengan penyedia sehingga disepakati perlu
dilakukan beberapa perubahan/ralat dan penambahan pada beberapa item dalam dokumen
sebagai berikut :
a. Penjelasan Umum:
Berdasarkan pertanyaan penanya 31660170 yang menanyakan kejelasan judul paket
pekerjaan, maka panitia menegaskan bahwa judul paket pekerjaan adalah "Pengadaan
Perlengkapan Misa".
b. Penjelasan Teknis:






Berdasarkan pertanyaan penanya 31660170 dengan pertanyaan, “Masa berlaku
jaminan penawaran: berlaku 60 hari kalender terhitung sejak tanggal
dikeluarkannya jaminan atau sejak batas akhir pemasukan dokumen?”, dijelaskan
bahwa “masa berlaku jaminan penawaran berlaku 60 hari kalender terhitung sejak

tanggal dikeluarkannya jaminan (tetap sama dengan yang tertulis dalam
dokumen)”.
Berdasarkan pertanyaan penanya 31660170 dengan pertanyaan, “Dalam dokumen
tertulis bahwa barang merupakan produk OBOR. Dengan demikian panitia sudah
menunjuk merk OBOR. Apakah yang dimaksud sekualitas OBOR? Apakah boleh
kami menggunakan produk selain OBOR?” dijelaskan bahwa “Barang ini
memang milik OBOR dan OBOR itu milik KWI, jadi penyedia mengambil barang
tersebut dari OBOR, karena kualitasnya sesuai dengan standar kualitas yang
digunakan oleh Gereja Katolik.”
Berdasarkan pertanyaan penanya 31155170 dengan pertanyaan, “Masalah Pajak.
Sesuai dengan peraturan yang berlaku adalah 3 bulan terakhir dan SPT Tahunan,
persyaratan ini bisa digantikan dengan Surat Keterangan Fiscal ( artinya kalau ada
laporan pajak 3 bulan terakhir dan SPT Tahunan ) maka tidak harus ada Surat










Keterangan Fiscal”, dijelaskan bahwa dipilih saja salah satu dari dokumen antara
laporan pajak bulanan 3 bulan terakhir pada tahun berjalan beserta SPT dan
Surat Keterangan Fiscal sebagai bukti kewajiban pajak.
Berdasarkan pertanyaan penanya 31155170 dengan pertanyaan, “Apakah jaminan
penawaran harus disampaikan ke panitia sebelum batas Upload, atau ditunjukkan
pada saat pembuktian dokumen bagi pemenang?”, dijelaskan bahwa jaminan
penawaran disampaikan kepada panitia sebagai lampiran surat penawaran cukup
dengan mengupload bersamaan dengan dokumen penawaran lainnya (dokumen
asli disampaikan pada panitia pada waktu pembuktian kualifikasi).
Berdasarkan pertanyaan penanya 31155170 dengan pertanyaan, “tenaga teknis
didrop aja karena pengadaan ini adalah pengadaan barang jadi” dijelaskan bahwa
bagian tersebut dikosongkan saja dalam daftar kualifikasi (atau diberi tanda strip
"-").
Berdasarkan pertanyaan penanya 31155170 dengan pertanyaan, ”Modal Kerja (
Dukungan Bank ) di drop aja karena Pengadaan ini adalah pengadaan kelas Kecil”
dijelaskan bahwa kolom isian dalam daftar kualifikasi tersebut dikosongkan saja
(atau diberi tanda strip "-").
Berdasarkan pertanyaan penanya 31155170 dengan pertanyaan, ”Apakah Neraca

yang dimaksud adalah Neraca yang ada pada SPT Tahunan ?” dijelaskan bahwa
yang dimaksud bukan neraca yang ada pada SPT Tahunan, melainkan necara
akhir seperti pada contoh dalam lampiran dokumen pengadaan (lihat lampiran
dokumen pada halaman 17).

c. Ralat (penambahan/ Pengurangan)




Berdasarkan pertanyaan penanya 31155170 dengan pertanyaan, “Halaman 7.
tertera Identitas (jenis barang/peralatan misa) sebaiknya di drop saja di karenakan
di spesifikasi teknis barang sudah lengkap semua”, dilakukan ralat yaitu
pernyataan “Identitas (jenis barang/peralatan misa) yang ditawarkan tercantum
dengan lengkap dan jelas;” pada halaman 7 Poin E. BENTUK, LAMPIRAN,
METODE DAN PEMBUKAAN SURAT PENAWARAN, Nomor 4 huruf a,
dihilangkan.
Berdasarkan pertanyaan penanya 31155170 dengan pertanyaan, “halaman 16. poin
2. pajak tahunan 2010 seharusnya 2011 tolong di koreksi dan untuk pajak 3 bulan
(Maret, April, Mei) sebaiknya (Mei, juni, juli) mohon dikoreksi”, dilakukan

koreksi: pada bagian lampiran halaman 16 poin E. Data Keuangan, Nomor 2.
Pajak, tertulis:
1. Nomor Pokok Wajib Pajak
2.

3.

Bukti Pelunasan Pajak Tahun
2010 Nomor/Tanggal
Laporan bulanan PPH/PPN tiga
bulan terakhir (Maret, April, Mei
2011) Nomor/Tanggal

:

:
:

dikoreksi menjadi:


1. Nomor Pokok Wajib Pajak
2.

3.



Bukti Pelunasan Pajak Tahun
2011 Nomor/Tanggal
Laporan bulanan PPH/PPN tiga
bulan terakhir (Mei, Juni, Juli
2012) Nomor/Tanggal

:

:
:

Berdasarkan pertanyaan penanya 31155170 dengan pertanyaan, “Apakah
Purnajual bisa didrop? mengingat barang ini adalah barang keperluan Misa yang

seharusnya sudah terus ada.”, dilakukan koreksi dengan menghilangkan kalimat:
“Jaminan purna jual sesuai dengan yang ditetapkan dalam Dokumen Pemilihan”
dari halaman 8 Huruf F. EVALUASI PENAWARAN, Nomor 3. Evaluasi
Teknis, Poin b.

Kegiatan penjelasan/aanwijzing Dokumen Pelelangan Umum Pengadaan
Perlengkapan Misa Direktorat Jenderal Bimbingan Masyarakat Katolik Tahun
Anggaran 2012 ini ditutup pada pukul 12.00. WIB. Demikian Berita Acara ini dibuat dalam
rangkap secukupnya.

Pengadaan Pelelangan umum
TTD
Panitia