Penilaian Sistem Pelatihan Dan Pengembangan Keterampilan Kinerja Karyawan PT. Garuda Indonesia

BAB I
PENDAHULUAN
1.1 Alasan Pemilihan Judul
Pelatihan dan pengembangan sering kita dengar dalam dunia kerja di
perusahaan, organisasi, lembaga, atau bahkan dalam instansi pendidikan. Hal ini
dapat diasumsikan bahwa pelatihan dan pengembangan sangat penting bagi
tenaga kerja untuk lebih menguasai dan lebih baik terhadap pekerjaan yang
dijabat atau akan dijabat ke depan. Tidak terlalu jauh dalam instansi pendidikan,
pelatihan dan pengembangan sering dilakukan sebagai upaya meningkatkan
kinerja para tenaga kerja pendidikan yang dianggap belum mampu untuk
mengemban pekerjaannya karena faktor perkembangan kebutuhan masyarakat
dalarn pendidikan. Secara deskripsi tertentu potensi para pekerja pendidikan
mungkin sudah memenuhi syarat administarasi pada pekerjaanya, tapi secara
aktüal para pekerja pendidikan harus mengikuti atau mengimbangi perkembangan
pendidikan sesuai dengan tugas yang dijabat atau yang akan dijabatnya. Hal ini
yang mendorong pihak instansi pendidikan untuk memfasilitasi pelatihan dan
pengembangan karir para tenaga kerja pendidikan guna mendapatkan hasil kinerja
yang baik.

Universitas Sumatera Utara


Dalam instansi pendidikan biasanya para tenaga kerja yang akan menduduki
jabatan baru yang tidak didukung dengan pendidikannya atau belum mampu
melaksanakan tugasnya, biasanya upaya yang ditempuh adalah dengan
melakukan pelatihan dan pengembangan karir. Dengan melalui pelatihan dan
pengembangan, tenaga kerja akan mampu mengerjakan, meningkatkan, dan
mengembangkan pekerjaanya.
Pelatihan (training) adalah proses pendidikan jangka pendek yang
menggunakan prosedur sistematis dan terorganisir sehingga tenaga kerja non
manajerial mempelajari pengetahuan dan keterampilan teknis untuk tujuan
tertentu. Pelatihan kerja menurut undang-undang No.13 Tahun 2003 pasal I ayat
9.adalah keseluruhan kegiatan untuk memberi, memperoleh, meningkatkan, serta
mengembangkan kompetensi kerja, produktivitas, disiplin, sikap, dan etos kerja
pada tingkat ketrampilan dan keahlian tertentu sesuai dengan jenjang dan
kualifikasi jabatan dan pekerjaan.
Selain itu, besarnya arus imigrasi yang akan mempercepat perkembangan dan
memperluas daerah sekitarnya. Dari sisi positif tak dapat dipungkiri bahwa
pariwisata membuka kesempatan kerja yang cukup luas bagi masyarakat. Industri
pariwisata mempunyai mata rantai kegiatan yang sangat panjang sehingga
peluang kerja pun terbuka bagi masyarakat.


Universitas Sumatera Utara

Setelah menemukan orang yang tepat, manajemen PT.Garuda Indonesia dapat
mengajukan calon tersebut untuk dipromosikan atau ditransfer ke posisi yang
kosong. Jika mereka tidak dapat menemukan orang yang tepat, mereka
akanmendapatkan informasi tentang orang yang mendekati persyaratan posisi dan
manajemen PT.Garuda Indonesia dapat mengajukan orang-orang tersebut untuk
promosi atau rencana pengembangan kinerja karyawan lebih lanjut, seperti
pelatihan.
Berdasarkan uraian di atas penulis memilih judul “Penilaian Sistem
Pelatihan dan Pengembangan Keterampilan Kinerja Karyawan PT.Garuda
Indonesia”.

1.2 Pembatasan Masalah
Untuk memaksimalkan kertas karya ini, perlu adanya pembatasan masalah
untuk menghindari peyimpangan. Adapun batasan masalah yang penulis buat
untuk mengetahui komponen kinerja karyawan.
1.3 Tujuan Penulisan
Kertas karya ini memiliki tujuan sehingga dapat memberikan arah dan
jawaban atas permasalahan yang ada. Adapun tujuan dari penulisan kertas karya

ini adalah :

Universitas Sumatera Utara

1. Untuk memenuhi salah satu syarat memperoleh gelar Ahli Madya Pariwisata,
bidang keahlian Usaha Wisata, Fakultas Ilmu Budaya, Universitas Sumatera
Utara.
2. Menegtahui kinerja dan pelatihan karyawan PT.Garuda Indonesia.
3. Melihat peningkatan keterampilan cara kerja karyawan PT.Garuda Indonesia
yang efektif.

1.4 Metode Penelitian
Adapun metode penelitian yang dilakukan adalah :
1. Penelitian Kepustakaan (Library Research) penulis mengumpulkan data atau
teori dengan membaca buku-buku perkuliahan dan bahan yang ada
hubungannya dengan masalah yang akan dibahas, sesuai dengan judul kertas
karya ini.
2. Penelitian Lapangan (Field Research) guna memperluas pengumpulan data di
lokasi penelitian Bandara Internasional Kualanamu.


1.5 Sistematika Penulisan
Kertas karya ini terdiri dari lima bab. Adapun sistematika penulisan kertas
karya ini sebagai berikut:

Universitas Sumatera Utara

BAB I : Pendahuluan
Bab ini berisi tentang latar belakang, pembatasan masalah, tujuan
penulisan, metode penelitian, dan sistematika penulisan.
BAB II : Uraian Teoritis
Bab ini menjelaskan pengertian pariwisata, pengertian wisatawan,
pengertian kinerja, tujuan kinerja, kriteria kinerja, pengertian maskapai
penerbangan bandar udara, dan staff bandara penerbangan.
BAB III : Tinjauan Umum tentang PT.Garuda Indonesia
Bab ini menguraikan tentang sejarah singkat perusahaan, stuktur
organisasi, dan tanggung jawab setiap departemen.
BAB IV : Penilaian Pelatihan dan Pengembangan
Keterampilan Kinerja Karyawan PT.Garuda Indonesia.
Bab ini berisikan tentang apa saja kegiatan pelatihan dan pengembangan
keterampilan karyawan PT. Garuda Indonesia dan Garuda Indonesia

Training Center (GITC).

Universitas Sumatera Utara

BAB V : Penutup
Penulis memberikan kesimpulan dan saran yang ditujukan kepada
PT.Garuda Indonesia dalam pelatihan dan pengembangan keterampilan
karyawan.
DAFTAR PUSTAKA

Universitas Sumatera Utara