03 BA Tidak Bisa Akses Gedung Pelayanan

BERITA ACARA
TIDAK BISA DIAKSES PORTAL LPSE KEMSOS
PADA HARI RABU TANGGAL 29 APRIL 2015
(PADA SAAT JADWAL PENJELASAN PEKERJAAN)
NOMOR : 03/POKJA-ULP II/PSMP/PLYN/04/2015

PEKERJAAN
Rehabilitasi Gedung Pelayanan PSMP Handayani

KELOMPOK KERJA UNIT LAYANAN PENGADAAN II
Jl. Salemba Raya No. 28 Jakarta Pusat 10430

POKJA ULP II

Pekerjaan

Lokasi
Pekerjaan

: Rehabilitasi Gedung
Pelayanan PSMP

Handayani

: Jl. PPA Bambu Apus
Cipayung Jakarta Timur

BERITA ACARA
TIDAK BISA DIAKSES PORTAL LPSE KEMSOS
Nomor

: 03/POKJA-ULP
II/PSMP/PLYN/04/2015

Tanggal
: 29 April 2015
Lampiran : 1 (satu) Set

Pada hari ini Rabu Tanggal Dua Puluh Sembilan Bulan April Tahun Dua Ribu Lima Belas
dari pukul 07.00 s/d 15.30 WIB portal LPSE Kementerian Sosial RI (www.lpse.kemsos.go.id)
tidak bisa diakses karena terjadi gangguan teknis (server) pada saat jadwal Penjelasan
Pekerjaan (Aanwijzing) Pemilihan Langsung Pascakualifikasi Untuk Pekerjaan Rehabilitasi

Gedung Pelayanan PSMP Handayani.

Berdasarkan Perka LKPP No. 1 Tahun 2015 Tentang E-Tendering Pada Bagian Lampiran Bab
IV. Penutup ayat 1 yang berbunyi : Dalam hal terjadi keadaan kahar atau gangguan teknis
(contoh: gangguan daya listrik, gangguan jaringan, gangguan aplikasi) terkait pelaksanaan
E-Tendering yang mengakibatkan proses pemilihan tidak dapat dilaksanakan dengan
sempurna, maka Pokja ULP dapat:
a. membatalkan/menggagalkan proses pemilihan; atau
b. melakukan penyesuaian jadwal sesuai dengan jumlah hari terjadinya gangguan teknis
tersebut.
Oleh karena itu, Pokja ULP II PSMP Handayani akan menyesuaikan jadwal lelang yang
dapat dilihat pada aplikasi LPSE Kementerian Sosial RI.

Demikian Berita Acara Tidak Bisa Diakses Portal LPSE Kementerian Sosial RI
(www.lpse.kemsos.go.id) ini dibuat sebagai landasan untuk penyesuaian jadwal lelang dan
untuk dapat diketahui calon penyedia barang/jasa.

Jakarta, 29 April 2015
POKJA ULP II
PSMP Handayani


Lampiran : Berita Acara Tidak Bisa Diakses Portal Lpse Kemsos Pada Hari Rabu Tanggal
29 April 2015 (Pada Saat Jadwal Penjelasan Pekerjaan)

Nomor : 03/POKJA-ULP II/PSMP/PLYN/04/2015
Tanggal : 29 April 2015
PRINT SCREEN TIDAK BISA DIAKSES PORTAL LPSE KEMSOS PADA HARI RABU
TANGGAL 29 APRIL 2015 (PADA SAAT JADWAL PENJELASAN PEKERJAAN)
LPSE KEMENTERIAN SOSIAL RI