HALAMAN JUDUL - PEMBUATAN APLIKASI ” NO DRUGS ” APLIKASI PEMBELAJARAN TENTANG BAHAYA PENYALAHGUNAAN NARKOBA DAN OBAT TERLARANG BERBASIS ANDROID - UNS Institutional Repository

  

PEMBUATAN APLIKASI ” NO DRUGS ” APLIKASI PEMBELAJARAN

TENTANG BAHAYA PENYALAHGUNAAN NARKOBA DAN OBAT

TERLARANG BERBASIS ANDROID

TUGAS AKHIR

  Disusun untuk memenuhi salah satu syarat dalam memperoleh gelar Ahli Madya pada Program Studi Diploma III Teknik Informatika Universitas Sebelas Maret

  Disusun oleh :

  

FAJAR FEBRIYANTO

M3114063

PROGRAM DIPLOMA III TEKNIK INFORMATIKA

FAKULTAS MATEMATIKA DAN ILMU PENGETAHUAN ALAM

UNIVERSITAS SEBELAS MARET

HALAMAN JUDUL

  Dengan ini saya menyatakan bahwa dalam pengerjaan Tugas Akhir ini tidak terdapat karya yang pernah diajukan untuk memperoleh gelar kesarjanaan disuatu perguruan tinggi, dan sepanjang pengetahuan saya, tidak terdapat karya atau pendapat yang pernah ditulis atau diterbitkan oleh orang lain, kecuali secara tertulis diacu dalam naskah ini dan disebutkan dalam Daftar Pustaka serta karya cipta yang dibuat tidak melanggar hak cipta milik orang lain.

  Surakarta, 16 Juni 2017 Fajar Febriyanto

  NIM. M3114063 Semakin menunda-nuda akan menghancurkan harimu (Penulis) Harga kebaikan manusia adalah diukur menurut apa yang telah dilaksanakan/diperbuatnya.(Ali Bin Abi Thalib) Bertakwalah pada Allah maka Allah akan mengajarimu. Sesungguhnya Allah Maha Mengetahui segala sesuatu.(QS Al-Baqarah ayat: 282) Jika orang berpegang pada keyakinan, maka hilanglah kesangsian. Tetapi, jika orang sudah mulai berpegang pada kesangsian, maka hilanglah keyakinan.(Sir Francis Bacon) Barangsiapa sungguh-sungguh, sesungguhnya kesungguhannya itu adalah untuk dirinya sendiri. (QS Al-Ankabut [29]: 6) Semua orang tidak perlu menjadi malu karena pernah berbuat kesalahan, selama ia menjadi lebih bijaksana daripada sebelumnya." (Alexander Pope) Kebanggaan kita yang terbesar adalah bukan tidak pernah gagal, tetapi bangkit kembali setiap kali kita jatuh." (Confusius)

  Tugas Akhir ini penulis persembahkan untuk : 1.

  Ayah dan Ibu tercinta yang selalu mendoakan, memberi semangat, menyediakan segala fasilitas dan menjadi alasan bagi saya untuk menyelesaikan laporan tugas akhir ini.

  2. Seluruh teman-teman D3 Teknik Informatika angkatan 2014 khususnya kelas TIB angkatan 2014 yang selalu memberikan semangat, penghiburan serta dukungan selama 3 tahun menuntut ilmu.

  3. Para karyawan/wati Program Studi Diploma III Teknik Informatika Universitas Sebelas Maret yang telah membantu penulis dalam proses belajar.

  4. Dan semua pihak yang telah membantu penulis menyelesaikan laporan tugas akhir ini yang tidak bisa penulis sebutkan satu persatu.

  

KATA PENGANTAR

Assalamualaikum wr.wb.

  Puji syukur kehadirat Allah SWT yang telah melimpahkan rahmat dan karunianya sehingga penulis dapat menyelesaikan Tugas Akhir dengan judul ”

  PEMBUATAN APLIKASI ”NO DRUGS ”APLIKASI PEMBELAJARAN TENTANG BAHAYA PENYALAHGUNAAN NARKOBA DAN OBAT TERLARANG BERBASIS ANDROID”. Laporan Tugas Akhir ini disusun untuk memenuhi salah satu syarat dalam memperoleh gelar Ahli Madya (Amd) pada Program Studi Diploma III Teknik Informatika Universitas Sebelas Maret.

  Dalam melakukan penelitian dan penyusunan laporan Tugas Akhir ini penulis telah mendapatkan dukungan dan bantuan dari berbagai pihak. Penulis mengucapkan terimakasih yang tak terhingga kepada : 1.

  Bapak Prof. Ir. Ari Handono Ramelan, M.Sc.(Hons)., Ph.D. selaku Pimpinan Fakultas MIPA Universitas Sebelas Maret yang telah memberikan izin kepada penulis untuk belajar dan hingga akhirnya dapat menyelesaikan pembelajaran di Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Sebelas Maret.

  2. Bapak Abdul Aziz S.Kom., M.Cs selaku Ketua Progran Studi Diploma III Teknik Informatika Universitas Sebelas Maret yang telah memberi izin kepada penulis untuk belajar dan hingga akhirnya dapat menyelesaikan pembelajaran di Program Studi DIII Teknik Informatika FMIPA Universitas Sebelas Maret.

  3. Ibu Hartatik S.Si,M.Si selaku Dosen Pembimbing yang dengan penuh kesabaran dan ketulusan memberikan ilmu serta bimbingan terbaik kepada penulis dalam penyusunan dan pembuatan Tugas Akhir ini.

  4. Para Dosen Program Studi Diploma III Teknik Informatika Universitas Sebelas Maret yang telah memberikan bekal ilmu kepada penulis.

  Penulis menyadari sepenuhnya bahwa laporan Tugas Akhir ini masih jauh dari sempurna. Untuk itu, semua jenis saran, kritik dan masukan yang bersifat membangun sangat penulis harapkan untuk kedepannya. Akhir kata, semoga tulisan ini dapat memberikan manfaat dan memberikan wawasan tambahan bagi para pembaca dan khususnya bagi penulis sendiri.

  Wassalamualaikum wr.wb.

  Surakarta, 16 Juni 2017 Penulis

DAFTAR ISI

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

DAFTAR TABEL

  

DAFTAR GAMBAR

  

  

  

  

  

  

  

ABSTRACT

  Fajar Febriyanto.2017.Development of application

  ”No Drugs”

applications of learning about the dangers of drug abuse and Illicit Drug-based

Android. At present, the problem of juvenile delinquency is a social problem that

  still faced by the nation of Indonesia. Drug abuse and illegal drugs is an example of aberrant behavior among adolescents. Lack of knowledge and information on the types of and the dangers of drug use is one of the indicators of high number of drug use among adolescents. In the current era of growth flow of information growing exponentially. In an effort to overcome these problems is to create an application that can be used to assist in presenting information on the types of drugs and the impact of drug use.

  This writing method using the library by collecting data on drug abuse and the impact of its use as a source of reference in making this application. Data presented in informative are accompanied by a complete descriptive so that it can be developed further and implemented.

  The advantages of this mobile application usage is as a medium of information regarding the impact of the abuse of drugs is open and free so that anyone can use it. mobile applications can be used as one of the media of socialization about the dangers of drug abuse and illicit drug that could be a new breakthrough for the people especially teenagers in order to avoid the danger of drug abuse. Expected by the existence of this application, can reduce the number of drug abuse in Indonesia.

  Keyword :No Drugs, the abuse of drugs, the impact of drugs, types of drugs,

  mobile applications, android

  

ABSTRAK

  Fajar Febriyanto.2017.Pembuatan

  aplikasi “No Drugs”,aplikasi

pembelajaran tentang bahaya penyalahgunaan narkoba dan obat terlarang

berbasis Android.Saat ini,Permasalahan kenakalan remaja merupakan

  permasalahan sosial yang masih dihadapi oleh bangsa Indonesia.Penyalahunaan narkoba dan obat-obatan terlarang merupakan contoh dari perilaku menyimpang di kalangan remaja.Kurangnya pengetahuan dan informasi tentang jenis-jenis dan bahaya dari penggunaan narkoba merupakan salah satu indikator tingginya angka penggunaan narkoba di kalangan remaja.Pada era sekarang pertumbuhan arus informasi semakin berkembang pesat.Sebagai upaya untuk mengatasi permasalahan tersebut adalah dengan membuat sebuah aplikasi yang dapat digunakan untuk membantu dalam menyajikan informasi mengenai jenis narkoba dan dampak penggunaan narkoba.

  Penulisan ini menggunakan metode kepustakaan dengan mengumpulkan data penyalahgunaan narkotika dan dampak penggunaannya sebagai sumber referensi dalam pembuatan aplikasi ini.Data yang disajikan secara informatif yang disertai dengan deskriptif yang lengkap sehingga dapat dikembangkan dan diterapkan lebih lanjut.

  Kelebihan dari penggunaan aplikasi mobile ini adalah sebagai media informasi mengenai dampak penyalahgunaan napza adalah terbuka dan bebas sehingga siapa saja dapat menggunakannya.aplikasi mobile dapat digunakan sebagai salah satu media sosialisasi tentang bahaya penyalahgunaan narkoba dan obat terlarang yang dapat menjadi terobosan baru bagi masyarakat khususnya remaja agar dapat terhindar dari bahaya penyalahgunaan narkoba.Diharapkan dengan adanya aplikasi ini,dapat menurunkan angka penyalahagunaan narkoba di Indonesia.

  

Kata Kunci : No Drugs, penyalahgunaan napza, dampak napza, jenis napza,

  aplikasi mobile.android