Surat Edaran Tindak Lanjut Pelaksanaan e-PUPNS pada Kementerian Agama

KEMENTERIAN AGAMA Rl
SEKRETARIAT JENDERAL
Jl. Lapangan Banteng Barat No.3-4 Jakarta
Telepon: 3811244, 3811642, 3811658, 3811679,3811779, 3812216
Nomor
Lamp.
Peri hal

B.ll/1/ 00 119.1 /2 016
Jakarta,7Januari2016
1 (satu) lembar
Tindak Lanjut Pelaksanaan e-PUPNS pada Kementerian Agama
Kepada
Yth. Pejabat Pembina Kepegawaian
1. Unit Eselon I Pusat
2. Perguruan Tinggi Keagamaan Negeri
3. Kepala Kantor Wilayah Provinsi
4. Kepala Kantor Kabupaten/Kota
5. Kepala Balai Diklat Keagamaan
6. Kepala Balai Litbang Keagamaan
Kementerian Agama


1. Dengan hormat disampaikan bahwa, sebagai tindak lanjut dari pelaksanaan e-PUPNS 2015 berdasarkan
Peraturan Kepala Badan Kepegawaian Negara Nomor 19 Tahun 2015 tentang Pedoman Penadataan Ulang
Pegawa i Negeri Sipil Tahun 2015 Secara Elektronik dan Surat Edaran Kepala BKN Nomor K.26-30/V77-4//99
Tanggal 27 Juli 2015 tentang lmplementasi e-PUPNS bahwa jadual pelaksanaan dimulai bulan September
dan berakhir pada akhir Desember 2015, sesuai jadual tersebut pelaksanaan e-PUPNS telah ditutup pada
tanggal31 Desember 2015.
2. Sehubungan dengan hal tersebut diimbau kepada seluruh pimpinan satuan organisasi dan satuan kerja
Kementerian Agama pusat dan daerah untuk melakukan hal-hal sebagai berikut:
a. melakukan pengecekan apakah masih terdapat PNS yang belum mendaftar/registrasi pada e-PUPNS;
b. Apabila terdapat PNS yang belum mendaftar/ registrasi e-PUPNS, pimpinan satuan organisasi/satuan
Kerja segera menyampaikan data kepada Sekretaris Jenderal Kementerian Agama c.q. Kepala Biro
Kepegawaian secara hierarkhis dengan alasan yang rasional dan disampaikan selambat-lambatnya
tanggal17 Januari 2016 dengan format Excel (contoh format terlampir) disertai surat pengantar melalui
alamat e-mail datinpeg@kemenag.go.id, setelah daftar tersebut kami kirim ke BKN, pendaftaran
susulan dapat dilakukan hingga batas waktu sampai dengan tanggal 31 Januari 2016;
c. Bagi PNS yang sudah melakukan registrasi namun belum menyelesaikan pengisian data e-PUPNS, atau
status data masih pada PNS yang bersangkutan, segera melakukan pengisian data kemudian mengirim
data secara sistem ke verifikator dan melengkapi dokumen pendukung sesuai dengan ketentuan yang
berlaku dan diberikan waktu sampai dengan tanggal17 Januari 2016;

d. Verifikasi data Ievell dan level 2 segera diselesaikan sampai dengan tanggal17 Januari 2016, e-PUPNS
dinyatakan selesai jika data PNS sudah mencapai verifikasi level 3 dan dokumen pendukung yang
disampaikan ke verifikator lengkap;
e. Apabila sampai dengan batas waktu yang telah ditentukan oleh BKN tidak ditindaklanjuti, data PNS
yang bersangkutan akan dihapus dari Database Kepegawaian Nasional.
3. Demikian atas perhatian dan kerjasama Saudara, kami sampaikan terima kasih .

•l

Tembusan:
1. Sekretaris Jenderal Kementerian Agama, Jakarta;
2. Kepala Badan Kepegawaian Negara, Jakarta;
3. lnspektur Jenderal Kementerian Agama, Jakarta.

..,.,.,. ....,""hsusi, M.M .
,a,6'010111987031002

.......... - • •

..


·.

Lampiran Surat:
Nomor :
Tanggal :

DAFTAR PNS YANG MENDAFTAR SUSULAN E-PUPNS
SATUAN ORGANISASI/KERJA: ............................ ..