Rancang Bangun Absorber Pada Mesin Pendingin Menggunakan Siklus Absorbsi Dengan Pasangan Refrijeran-Absorbent Amonia-Air

ABSTRAK
Penggunaan mesin pendingin merupakan suatu kebutuhan pokok dalam
era sekarang ini ,modifikasi dari mesin pendingin adalah salah satu cara dalam
menghadapi persoalan krisis energi yang sedang terjadi sekarang ini, salah
satunya dengan memanfaatkan sumber energi yang tidak terpakai yang

ada

disekitar kita, sebagai contoh adalah pemanfaatan gas buang. Mesin pendingin
absorbsi adalah salah satu contoh pemanfaatan gas buang sebagai sumber energi
utama dalam mekanismenya. Salah satu komponen yang berpengaruh dalam
mesin ini adalah absorber dimana absorber berfungsi sebagai wadah untuk
melarutkan antara absorben dan refrijeran, tipe absorber yang dirancang pada
penelitian ini adalah tipe shell and tube dengan bahan stainless stell 304. Adapun
tujuan dari penelitian ini adalah merancang sebuah absorber untuk beban
evaporator 50 W dan untuk mengetahui unjuk kerja dari absorber sebagai salah
satu komponen siklus absorbsi. Dimana dari hasil penelitian yang dilakukan
didapat dimensi absorber adalah panjang 61,0406 cm, diameter tube 14,3002 cm
dan diameter shell 16,8275 cm sedangkan laju perpindahan panas rata-rata
absorber pada pengujian pertama sebesar 79,1284 kW, pada pengujian kedua
78,43 kW dan pengujian ketiga sebesar 75,29 kW dan keefektifan rata rata dari

ketiga pengujian absorber sebesar 31,06%

Kata kunci: Mesin pendingin,Panas buang, absorbsi, absorber

Universitas Sumatera Utara