PENGARUH PENGGUNAAN FACEBOOK TERHADAP KINERJA KARYAWAN BAGIAN MARKETING PADA PT BUDI BERLIAN MOTOR LAMPUNG

ABSTRAK
PENGARUH PENGGUNAAN FACEBOOK TERHADAP KINERJA
KARYAWAN BAGIAN MARKETING PADA
PT BUDI BERLIAN MOTOR LAMPUNG
Oleh
EKA FITRIYANTI

Facebook merupakan jejaring sosial yang sangat populer dan mendunia. Pada
hakikatnya tidak ada yang salah dengan keinginan seseorang melakukan atau
mengakses facebook akan tetapi saat hal itu dilakukan pada jam-jam kerja
tentunya mengakibatkan kinerja karyawan tidak optimal.
Masalah dalam penelitian ini adalah pencapaian target rata-rata masih mengalami
penurunan hal itu dibarengi dengan booming facebook. Perumusan masalah
adalah tidak tercapainya target, menunjukkan bahwa penjualan produk mengalami
penurunan, sedangkan perumusan permasalahannya adalah peningkatan
penggunaan facebook dapat menjadi indikasi adanya penurunan kinerja karyawan
bagian marketing pada PT Budi Berlian Motor Lampung, diketahui dari 68
karyawan terdapat sebanyak 91,2% memiliki akun facebook aktif, hal tersebut
dapat menjadi indikasi terhadap menurunnya pencapaian target rata-rata pada
Tahun 2009 yaitu sebesar 83,4% hal itu dibarengi dengan booming facebook.
Hipotesis penelitian ini adalah “Ada pengaruh yang signifikan dalam penggunaan

facebook terhadap kinerja karyawan bagian marketing pada PT Budi Berlian
Motor Lampung”. Variabel yang digunakan dalam penelitian ini adalah variabel
penggunaan facebook sebagai variabel X dan variabel kinerja Y.
Populasi penelitian ini adalah karyawan PT Budi Berlian Motor Lampung bagian
Marketing yaitu sebanyak 68 karyawan dengan teknik sensus. Adapun alat

EKA FITRIYANTI
analisis yang digunakan adalah analisis kualitatif yaitu dilakukan untuk
mengetahui distribusi frekuensi tentang penggunaan facebook (X) dan kinerja (Y),
sedangkan analisis kuantitatif yaitu menggunakan analisis regresi linier sederhana
digunakan untuk menguji pengaruh variabel (X) dan (Y) dengan rumus: Y= a +
bx + e. Dari hasil analisis diperoleh nilai Y = 3,410 + 0,781 X .
Hasil perhitungan menyimpulkan bahwa terdapat pengaruh positif dan signifikan
antara penggunaan facebook terhadap kinerja Bagian Marketing pada PT Budi
Berlian Motor Lampung thitung(10,157)>nilai ttabel(1,671). Tingkat keeratan
hubungan variabel (X) dengan (Y) termasuk dalam kategori kuat, karena
rhitung(0,610) terletak antara 0,601-0,800. Besarnya pengaruh penggunaan
facebook terhadap kinerja adalah 61,0% (R2; 0,610).
Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan facebook pada variabel X dan
Y yaitu waktu akses saat jam kerja dapat mengurangi waktu kerja. sehingga

kualitas kerja menjadi kurang optimal. Begitu pula dengan frekuensi penggunaan
facebook saat jam kerja dapat mengurangi kuantitas kerja, Lama waktu
penggunaan facebook saat jam kerja dapat mengganggu konsistensi kerja, akses
facebook pada saat jam kerja menyebabkan pekerjaan tidak dapat diselesaikan
sesuai dengan target yang diinginkan perusahaan. Manfaat penggunaan facebook
untuk membantu menyelesaikan tugas-tugas, meningkatkan kerjasama yang baik
antara pihak perusahaan dengan pihak lain yaitu calon konsumen, Karyawan PT
Budi Berlian Motor Lampung khususnya bagian marketing hendaknya tidak
mengakses facebook saat jam kerja, apalagi menggunakannya diluar kepentingan
pekerjaan karena dapat menyebabkan pekerjaan tidak dapat diselesaikan sesuai
dengan target yang diinginkan perusahaan

Dokumen yang terkait

Analisis Pengaruh Promotional Mix Terhadap Volume Penjualan Pada PT Mayangsari Berlian Motor

0 15 77

ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KEPUASAN KERJA KARYAWAN (Studi Pada Karyawan Bagian Non Marketing PT Ford Motor Indonesia).

0 3 19

PENGARUH KECERDASAN EMOSIONAL, KECERDASAN INTELEKTUAL DAN KECERDASAN SPIRITUAL TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA PT. NASMOCO BAHANA MOTOR KOTA YOGYAKARTA (Studi pada Karyawan Marketing PT. Nasmoco Bahana Motor Kota Yogyakarta)

0 5 26

PENGARUH KECERDASAN EMOSIONAL, KECERDASAN INTELEKTUAL DAN KECERDASAN SPIRITUAL TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA PT. NASMOCO BAHANA MOTOR KOTA YOGYAKARTA (Studi pada Karyawan Marketing PT. Nasmoco Bahana Motor Kota Yogyakarta)

1 13 147

Pengaruh Psychological Capital terhadap Kinerja Karyawan Bagian Marketing PT. Agrodana Futures.

1 6 17

PENGARUH GAYA KEPEMIMPINAN DAN KOMITMEN ORGANISASI TERHADAP KINERJA KARYAWAN BAGIAN PENJUALAN (SALES) PADA PT. MANDALA MANDIRI MOTOR SURABAYA.

0 0 97

PENGARUH STRESS KERJA TERHADAP MOTIVASI DAN DAMPAKNYA PADA KINERJA KARYAWAN BAGIAN MARKETING PT. JUNGER FARMA DISTRIBUTOR DI SURABAYA.

3 3 103

PENGARUH KOMUNIKASI TERHADAP DISIPLIN KERJA KARYAWAN PADA PT LAUTAN BERLIAN UTAMA MOTOR DI BANDAR LAMPUNG

0 0 2

BAB III PENYAJIAN DATA LAPANGAN A. Hasil Penelitian 1. Sejarah Singkat PT. Budi Berlian Motor - ANALISIS STRATEGI BISNIS TERHADAP KEUNGGULAN BERSAING DITINJAU DARI ETIKA BISNIS ISLAM ( Studi Pada PT Budi Berlian Motor Natar Lampung Selatan ) Skripsi - Rad

0 0 13

BAB IV - PENGARUH PELATIHAN DAN KOMITMEN ORGANISASIONAL TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA PT.NASMOCO KALIGAWE SEMARANG BAGIAN MARKETING - Unika Repository

0 0 17