Perancang Alat Ukur Kadar Gas Karbon Monoksida (CO) Pada Emisi Gas Buang Kendaraan Berbasis Arduino

BAB I
PENDAHULUAN
1.2

Latar belakang

Polusi udara adalah salah satu masalah yang sangat meresahkan
masyarakat. Udara merupakan campuran beberapa kandungan gas. Tetapi terdapat
juga gas yang berdampak negatif bagi manusia dan lingkungan. Gas yang
berdampak negatif ini diakibatkan adanya pencemaran udara dari industri maupun
transpotasi, seperti asap cerobong pabrik maupun asap kendaraan. Penyumbang
terbesar dari polusi udara adalah asap kendaraan bermotor.
Gas buang kendaraan merupakan salah satu polutan atau sumber
pencemaran udara yang relatif besar. Udara polutan ini mengandung racun yang
berbahaya bagi kesehatan manusia, terutama gas karbon monoksida (CO).Gas
karbon monoksida (CO) ini merupakan salah satu sebab utama keracunan yang
paling umum bagi kesehatan manusia. Standar emisi gas buang yang sering diukur
dan dipantau dengan kandungan gas tertentu, yaitu senyawa hidrokarbon (HC),
karbon monoksida (CO), karbon dioksida (CO2), oksigen (O2) dan nitrogen
dioksida (NO2).
Di kota-kota besar, kontribusi gas buang kendaraan bermotor sebagai

sumber polusi udara mencapai 60-70%. Sedangkan kontribusi gas buang dari
cerobong asap industri hanya berkisar 10-15%, sisanya berasal dari sumber
pembakaran lain,misalnya dari rumah tangga, pembakaran sampah, kebakaran
hutan, dll. Semuanya diemisikan oleh kendaraan bermotor. WHO memperkirakan
bahwa 70% penduduk kota di dunia pernah menghirup udara kotor akibat emisi

Universitas Sumatera Utara

kendaraan bermotor, sedagkan 10% sisanya menghirup udara yang bersifat
marginal. Akibatnya fatal bagi bayi dan anak-anak.
Untuk mengetahui konsentrasi emisi gas buang maka diperlukan alat ukur
emisi gas, tetapi alat ini kebanyakan tidak efisien dalam penggunaannya karena
bentuk dari alat yang terlalu besar dan harganya sangat mahal.Oleh karena itu
dalam penelitian ini dibuat alat yang lebih sederhana, portable dan murah, yaitu
alat ukur emisi gas buang yang berbasis mikrokontroler.Sehingga dengan alat ini
dapat mengetahui tingkat atau konsentrasi emisi gas buang dengan mudah.

1.11

Rumusan Masalah


Tugas Akhir ini membahas tentang perancangan yang terdiri dari sensor gas
karbon monoksida yaitu MQ-7, Arduino Uno R3 sebagai pusat kendalinya beserta
software pemrogramannya, Buzzer & LED sebagai indikator jika hasil
pengukuran melebihi batas, dan LCD sebagai tampilannya.

1.3

Tujuan Penulisan
Penulisan laporan projek ini adalah untuk:
1. Sebagai salah satu syarat untuk dapat menyelesaikan Tugas Akhir pada
program Diploma Tiga (D-III) Metrologi Dan Instrumentasi FMIPA
Universitas Sumatera Utara.
2. Pengembangan kreatifitas mahasiswa dalam bidang ilmu instrumentasi
pengontrolan dan elektronika sebagai bidang diketahui.

Universitas Sumatera Utara

3. Merancang


suatu

alat

pengukuran

karbon

monoksida

dengan

menggunakan sensor MQ-7 untuk kemudian ditampilkan pada LCD
dengan menggunakan Arduino Uno R3.
4. Penulis ingin memberikan penjelasan tentang penggunaan dan cara kerja
alat ukur emisi gas buang dengan menggunakan sensor MQ-7.

1.4 Batasan Masalah
Mengacu pada hal diatas Penulis Perancangan Alat Ukur Emisi Gas Buang
Kendaraan Bermotor Menggunakan SensorMQ-7, dengan batasan-batasan sebagai

berikut:
1. Sensor karbon monoksida yang digunakan merupakan sensor MQ-7.
2. Sensor yang digunakan hanya mampu mengukur karbon monoksida.
3. Pengujian yang dilakukan hanya menggunakan gas pembuangan kendaraan
Bermotor.
4. Pengujian dilakukan dengan membandingan yang lebih standar.

1.5
1.

Metode Penelitian
Study literatur
Merupakan metode yang dilakukan oleh penulis dengan mengunjungi
tempat dan mempelajari website ataupun buku-buku yang berkaitan
dengan pembuatan alat ukur emisi gas buang pada kendaraan bermotor
dengan menggunakan sensor MQ-7

2.

Persiapan pembuatan konsep alat ukur


Universitas Sumatera Utara

Merupakan suatu tahap awal dalam merumuskan masalah dan membuat
rancangan konsep dalam menyelesaikan suatu masalah. Bentuknya adalah
konsep tertulis dan tergambarkan dalam bentuk diagram blok.
3.

Perancangan dan pembuatan alat ukur
Proses merancang desain dan bentuk alat ukur sampaimembuat alat
ukurnya.

4.

Menguji mekanika dari alat ukur
Merupakan tahap menguji mekanika dari alat ukur, untuk dilanjutkan agar
bisa di program.

5.


Proses pembuatan pemrograman
Kegiatan dimana mencari algoritma yang menjadi suatu program untuk
alat ukur emisi gas buang dengan menggunakan mikrokontroler Arduino
Uno R3 .

6.

Uji tahap awal
Proses menguji alat ukur emisi gas buang pada kendaraan bermotor ini,
agar bisa dikalibrasi/dibandingkan dengan standar yang ada.

7.

Membuat kesimpulan dari hasil alat ukur emisi gas buang dengan
menggunakan sensor MQ-7.

1.6 Sistematika Penulisan
Adapun Sistematika Penulisan Tugas Akhir ini adalah sebagai berikut:
BAB I : PENDAHULUAN
Pada bab ini membahas tentang latar belakang projek akhir, identifikasi

masalah, maksud dan tujuan, metode penelitan, tinjauan pustaka, dan
sistematika penulisan.

Universitas Sumatera Utara

BAB II : LANDASAN TEORI
Pada bab ini berisi penjelasan dasar teori mengenai konsep yang
digunakan dalam pembahasan sistem perancangan alat ukur ini.
BAB III : METODE PENELITIAN
Pada bab ini akan dibahas secara detail tentang perancangan, konstruksi
alat, sistem mikrokontroler, beserta program pengolah data dari masukan
sensor gas ke penampil LCD.
BAB IV : HASIL DAN DATA PENGUJIAN
Pada bab ini berisi uraian hasil pengujian alat ukur emisi gas buang pada
kendaraan bermotor
BAB V : KESIMPULAN DAN SARAN
Sebagai bab terakhir penulisan, penulis akan menguraikan beberapa
kesimpulan dari uraian bab-bab sebelumnya dan penulis akan berusaha
memberikan saran yang mungkin bermanfaat.


Universitas Sumatera Utara