MENINGKATKAN MINAT SERTA PRESTASI BELAJAR DALAM PEMBELAJARAN MATEMATIKA POKOK BAHASAN PENJUMLAHAN DENGAN MENGGUNAKAN ALAT PERAGA PADA SISWA KELAS DUA SD KANISIUS SOROWAJAN YOGYAKARTA TAHUN PELAJARAN 20102011

MENINGKATKAN MINAT SERTA PRESTASI BELAJAR DALAM PEMBELAJARAN MATEMATIKA POKOK BAHASAN PENJUMLAHAN DENGAN MENGGUNAKAN ALAT PERAGA PADA SISWA KELAS DUA SD KANISIUS SOROWAJAN YOGYAKARTA TAHUN PELAJARAN 2010/2011 SKRIPSI

  Diajukan untuk Memenuhi Salah Satu Syarat Memperoleh Gelar Sarjana Pendidikan

  Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar Oleh:

MELITINA HALAWA NIM: 071134081 PROGRAM STUDI PENDIDIKAN GURU SEKOLAH DASAR JURUSAN ILMU PENDIDIKAN FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN UNIVERSITAS SANATA DHARMA YOGYAKARTA

MENINGKATKAN MINAT SERTA PRESTASI BELAJAR DALAM PEMBELAJARAN MATEMATIKA POKOK BAHASAN PENJUMLAHAN DENGAN MENGGUNAKAN ALAT PERAGA PADA SISWA KELAS DUA SD KANISIUS SOROWAJAN YOGYAKARTA TAHUN PELAJARAN 2010/2011 SKRIPSI

  Diajukan untuk Memenuhi Salah Satu Syarat Memperoleh Gelar Sarjana Pendidikan

  Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar Oleh:

MELITINA HALAWA NIM: 071134081 PROGRAM STUDI PENDIDIKAN GURU SEKOLAH DASAR JURUSAN ILMU PENDIDIKAN FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN UNIVERSITAS SANATA DHARMA YOGYAKARTA

  

PERSEMBAHAN

Karyaku ini kupersembahkan Kepada Hati Kudus Yesus dan Hati Maria

  Para dosen Pembimbingku Kedua orangtua dan sanak keluarga saya Seluruh persaudaraan FCJM &

  Untuk Almamaterku:Universitas Sanata Dharma

  MOTTO Bersukacitalah dalam pengharapan, sabarlah dalam kesesakan, dan bertekunlah dalam doa.

  (Roma 12:12) Percayalah kepada Tuhan dengan segenap hatimu, dan janganlah bersandar kepada pengertianmu sendiri (Amsal 3:5)

  Pernyataan Keaslian Karya

  Saya menyatakan dengan sesungguhnya bahwa skripsi yang saya tulis ini tidak memuat karya atau bagian karya orang lain, kecuali yang disebutkan dalam kutipan dan daftar pustaka, sebagaimana layaknya karya ilmiah.

  Yogyakarta, 03 Desember 2010 Peneliti

  (Melitina Halawa)

  

LEMBAR PERNYATAAN PERSETUJUAN

PUBLIKASI KARYA IMIAH UNTUK KEPENTINGAN AKADEMIS

  Yang bertanda tangan di bawah ini, saya mahasiswa Universitas Sanata Dharma Nama : Melitina Halawa Nomor Mahasiswa : 071134081 Demi pengembangan ilmu pengetahuan, saya memberikan kepada Perpustakaan Universitas Sanata Dharma karya ilmiah saya yang berjudul :

  

Meningkatkan Minat Serta Prestasi Belajar Dalam Pembelajaran

Matematika Pokok Bahasan Penjumlahan Dengan Menggunakan Alat

Peraga Pada Siswa Kelas Dua SD Kanisius Sorowajan Yogyakarta Tahun

Pelajaran 2010/2011 Beserta perangkat yang diperlukan. Dengan demikian saya memberikan kepada Perpustakaan Universitas Sanata Dharma hak untuk menyimpan, mengalihkan

  dalam bentuk media lain, mengelolanya dalam bentuk pangkalan data, mendistribusikan secara terbatas, dan mempublikasikannya di Internet atau media lain untuk kepentingan akademis tanpa perlu meminta izin dari saya, maupun memberikan royalty kepada saya selama tetap mencantumkan nama saya sebagai peneliti. Demikian pernyataan ini saya buat dengan sebenarnya. Dibuat di Yogyakarta Pada tanggal : 03 Desember 2010 Yang menyatakan

  

ABSTRAK

MENINGKATKAN MINAT SERTA PRESTASI BELAJAR

DALAM PEMBELAJARAN MATEMATIKA POKOK

BAHASAN PENJUMLAHAN DENGAN MENGGUNAKAN

ALAT PERAGA PADA SISWA KELAS DUA SD KANISIUS

SOROWAJAN YOGYAKARTA TAHUN PELAJARAN

2010-2011

  Melitina Halawa Universitas Sanata Dharma

  2010 Penelitian ini, bertujuan untuk mengetahui minat serta prestasi belajar dalam pembelajaran Matematika pokok bahasan penjumlahan pada siswa kelas dua SD

  Kanisius Sorowajan tahun pelajaran 2010/2011.

  Peneliti menggunakan metode pembelajaran tematik dengan menggunakan alat peraga berupa benda konkrit. Subyeknya adalah siswa kelas II SD Kanisius Sorowajan tahun pelajaran 2010/2011, yang berjumlah 28 orang siswa. Instrumen

  • –instrument yang digunakan peneliti adalah teknik nontes yaitu siswa mengisi kuesioner untuk menyimpulkan minat siswa dalam pembelajaran Matematika pokok bahasan penjumlahan selama proses pembelajaran berlangsung, dan teknik tes yaitu tes tertulis (teknik tanpa menyimpan, teknik menyimpan dan bentuk cerita) dengan tujuan untuk menyimpulkan prestasi siswa dalam pembelajaran Matematika pokok bahasan penjumlahan.

  Berdasarkan hasil yang diperoleh siswa pada akhir siklus kedua, peneliti menyimpulkan dengan menggunakan alat peraga berupa benda konkrit dapat meningkatkan minat serta prestasi belajar siswa. Alat peraga ini digunakan dalam pembelajaran Matematika pokok bahasan penjumlahan. Penelitian ini dilaksanakan pada siswa kelas dua SD Kanisius Sorowajan tahun pelajaran 2010/2011.

  Kata kunci : Minat dan prestasi, alat peraga berupa benda konkrit.

  

ABSTRACT

TO IMPROVE INTEREST AND ACHIEVEMENT

  

IN THE MATHEMATIC LEARNING PROCESS

ESPECIALLY ADDITIONAL TOPIC WIT USING VISUAL AIDS

TO THE ELEMENTARY STUDENTS SECOND GRADE

OF CANISIUS SOROWAJAN YOGYAKARTA YEAR OF ACADEMIC

2010/2011

  Melitina Halawa Sanata Dharma University

  2010 The main purpose of this thesis is to show the interests and the achieve- ments in the Mathematic learning process especially additional topic to the stu- dents of Canisius Sorowajan Second grade year of academic 2010/2011.

  Researcher uses learning method such as concrete objects. The subject is student second grade of Canisius Sorowajan years academic 2010/2011, total 28 students. The instruments used is test note-technical where the students fill the quizioner to make a conclude student’s interest in Mathematic topic additional during the class, and test technical by answer questions aim to conclude students achievement in the Mathematic learning process topic additional.

  According to the result from the final second cycle, researcher conclude that with using visual aids such as concrete objects can improve interest and achievement of to students. It used in Mathematic learning process especially ad- ditional topic. This research is implemented in Sorowajan Canisius Elementary School.

  Key Words : Interest and achievement, visual aids such as concreate object.

  

Kata Pengantar

  Puji dan syukur kepada Tuhan Yang Maha Baik yang selalu melindungi, menyer- tai saya, menerangi hati dan pikiran serta memberikan kesehatan kepada peneliti selama menyelesaikan karya ilmiah ini. Karya ilmiah ini diberi judul

  

Meningkatkan Minat Serta Prestasi Belajar Dalam Pembelajaran

Matematika Pokok Bahasan Penjumlahan Dengan Menggunakan Alat

Peraga Pada Siswa Kelas Dua SD Kanisius Sorowajan Yogyakarta Tahun

Pelajaran 2010/2011.

  Peneliti merasakan bahwa karya ilmiah ini selesai berkat cinta kasih dari banyak pihak. Untuk itu, peneliti menyampaikan limpah terima kasih kepada yang disebutkan berikut ini.

  1. Drs. T. Sarkim, M. Ed, Ph. D. selaku Dekan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Sanata Dharma Yogyakarta.

  2. Bapak Drs. Puji Purnomo, M. Si. selaku ketua prodi PGSD Sanata Dharma Yogyakarta.

  3. Bapak Drs. A. Sardjana, M. Pd. selaku Dosen Pembimbing I yang dengan sabar dan tulus membimbing peneliti selama proses menyusun karya ilmiah ini.

  4. Bapak Drs. J. Sumedi selaku dosen pembimbing II yang dengan sabar, teliti, dan rela membimbing peneliti selama proses menyusun karya ilmiah ini.

  5. Bapak B. Suwardi, S. Pd. selaku kepala sekolah SD Kanisius Sorowajan Yogyakarta yang telah memberi izin kepada peneliti untuk melakukan penelitian.

  6. Ibu Katarina Siwi P. S. Pd. Selaku guru kelas IIA SD Kanisius Sorowajan.

  7. Segenap staf guru dan karyawan serta siswa kelas II SD Kanisius Sorowajan Yogyakarta yang telah membantu pelaksanaan penelitian.

  8. Bapak dan Ibu Dosen PGSD yang telah membimbing dan mengajari peneliti selama belajar di PGSD.

  9. Kepada Orangtua dan saudara-saudariku yang selalu memberikan dorongan kepada peneliti untuk tetap setia menjalani tugas perutusan di meja studi.

  10. Seluruh persaudaraan FCJM, secara khusus pada suster FCJM komunitas “Laverna” Yogyakarta yang dengan cinta memberi dukungan kepada peneliti.

  11. Saudariku Sr. Rafaela, SCMM, sebagai sahabat untuk berbagi suka duka dan yang selalu bersedia membantu.

  12. Kepada semua teman-teman PGSD angkatan 2007/2008 terimakasih atas semua kebaikan.

  13. Kepada semua pihak yang tidak sempat saya sebutkan, yang telah memberikan bantuan dan dukungan kepada peneliti.

  Peneliti menyadari bahwa masih banyak kekurangan dalam karya tulis ini, meskipun demikian peneliti berharap semoga karya tulis ini bermanfaat.

  Yogyakarta, 03 Desember 2010 Peneliti

  (Melitina Halawa)

  

DAFTAR ISI

Halaman

  

HALAMAN JUDUL ................................................................................................................... i

HALAMAN PERSETUJUAN PEMBIMBING ....................................................................... ii

HALAMAN PENGESAHAN ..................................................................................................... iii

HALAMAN PERSEMBAHAN ................................................................................................ iv

MOTTO ....................................................................................................................................... v

PERNYATAAN KEASLIAN KARYA .................................................................................... vi

LEMBAR PERNYATAAN PERSETUJUAN PUBLIKASI KARYA

  

ILMIAH UNTUK KEPENTINGAN AKADEMIS ................................................................ vii

ABSTRAK ................................................................................................................................... viii

ABSTRACT ................................................................................................................................ ix

KATA PENGANTAR ................................................................................................................ x

DAFTAR ISI ............................................................................................................................... xii

DAFTAR LAMPIRAN .............................................................................................................. ix

DAFTAR TABEL ........................................................................................................................ xvii

DAFTAR GAMBAR .................................................................................................................. xix

  

BAB I. PENDAHULUAN ........................................................................................ 1

A. Latar Belakang ......................................................................................... 1

B. Identifikasi Masalah ................................................................................. 3

C. Pembatasan Masalah ................................................................................ 4

D. Rumusan Masalah .................................................................................... 4

E. Tujuan Penelitian ...................................................................................... 4

F. Manfaat Penelitian .................................................................................... 5

G. Batasan Pengertian .................................................................................... 6

  

BAB II. KAJIAN PUSTAKA .................................................................................... 7

A. Pengertian Minat Belajar ............................................................................ 7

  

1. Definisi Minat ........................................................................................ 7

  

2. Ciri-ciri Minat ......................................................................................... 10

  

3. Cara Menumbuhkan Minat dan Motivasi .............................................. 12

  

4. Definisi Belajar ...................................................................................... 14

  

5. Fungsi Minat dalam Belajar ................................................................... 17

  

B. Teori Pembelajaran Matematika ............................................................... 18

  

1. Definisi Pembelajaran Matematika ........................................................ 18

  

2. Fungsi dan Tujuan Pelajaran Matematika .............................................. 21

  

3. Pengertian Minat Belajar Matematika ................................................... 22

  4. Faktor-faktor yang Mempengaruhi Minat Belajar Siswa dalam

Belajar Matematika ............................................................................... 22

C. Pembelajaran Tematik ............................................................................... 23

  

1. Definisi Pembelajaran Tematik ............................................................... 23

  

2. Tujuan Pembelajaran Tematik ................................................................ 24

  

3. Karakteristik Pembelajaran Tematik ....................................................... 24

  

4. Rambu-Rambu Pembelajaran Tematik ................................................... 25

  

5. Prinsip-prinsip Pembelajaran Tematik .................................................... 26

  

6. Kelebihan dan Kelemahan Pembelajaran Tematik ................................. 26

  

7. Perencanaan Standar Kompetensi, Kompetensi Dasar, dan Indikator .... 27

  

D. Definisi Penjumlahan ................................................................................ 29

  E. Alat Peraga ................................................................................................ 33

  

1. Definisi Alat Peraga .............................................................................. 33

  

2. Peranan Alat Peraga untuk Pendidikan Sekolah ................................... 34

  

3. Syarat dan Ciri Media Alat Peraga ........................................................ 36

  

4. Tujuan, Fungsi dan Nilai Alat Peraga ................................................... 37

  

5. Prinsip-prinsip dan Langkah-langkah Penggunaan Alat Peraga ........... 39

  

6. Keuntungan dan Hambatan Penggunaan Alat Peraga ........................... 40

  

H. Kerangka Berpikir ..................................................................................... 41

  

I. Hipotesis Tindakan .................................................................................... 41

  

BAB III.METODE PENELITIAN ............................................................................ 42

A. Setting Penelitian ...................................................................................... 42

B. Desain Penelitian ....................................................................................... 44

C. Rencana Tindakan ..................................................................................... 46

D. Penyusunan Instrumen .............................................................................. 60

E. Teknik Pengumpulan Data ........................................................................ 65

F. Teknik Analisis Data ................................................................................. 65

BAB IV.HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN ........................................... 71

A. Deskripsi Data ........................................................................................... 71

B. Analisis Data ............................................................................................. 89

C. Pembahasan ............................................................................................... 101

BAB V.PENUTUP ....................................................................................................... 117

A. Kesimpulan ............................................................................................... 117

B. Implikasi .................................................................................................... 118

C. Saran .......................................................................................................... 118

DAFTAR PUSTAKA .................................................................................................. 120

LAMPIRAN ................................................................................................................. 122

  

DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1 Silabus ....................................................................................................... 123

Lampiran 2 RPP ............................................................................................................ 129

  

1. RPP 1 ........................................................................................................... 129

  

2. RPP 2 .......................................................................................................... 134

  

3. RPP 3 ........................................................................................................... 139

  

4. RPP 4 ........................................................................................................... 144

Lampiran 3 LKS ........................................................................................................... 148

  

1. LKS Siklus I ................................................................................................. 148

  

2. LKS Siklus II ............................................................................................... 152

Lampiran 4 Soal Tes Awal dan Ulangan ..................................................................... 157

  

1. Tes Awal ...................................................................................................... 157

  

2. Soal Ulangan Siklus I ................................................................................... 161

  

3. Soal Ulangan Siklus II ................................................................................. 164

Lampiran 5 Kunci Jawaban LKS ................................................................................... 167

  

1. Siklus I .......................................................................................................... 167

  

2. Siklus II ......................................................................................................... 169

Lampiran 6 Kunci Jawaban Tes Awal dan Ulangan ..................................................... 172

  

1. Tes Awal ....................................................................................................... 172

  

2. Siklus I .......................................................................................................... 175

  

3. Siklus II ......................................................................................................... 177

Lampiran 7 Lembar Observasi Siswa ........................................................................... 180

  

1. Silus I ............................................................................................................. 180

  

2. Siklus II ......................................................................................................... 181

  

Lampiran 8 Lembar Observasi Peneliti ........................................................................ 182

  

1. Siklus I .......................................................................................................... 182

  

2. Siklus II ......................................................................................................... 183

Lampiran 9 Pengujian Validitas .................................................................................... 184

  

1. Test-retest 1 ................................................................................................... 184

  

2. Test-retest 2 ................................................................................................... 187

Lampiran 10 Kesimpulan Pengolahan Data Validitas .................................................. 190

  

1. Test-retest 1 .................................................................................................... 190

  

2. Test-retest 2 ................................................................................................... 192

Lampiran 11 Tabel r ...................................................................................................... 194

Lampiran 12 Reliabilitas ............................................................................................... 195

  

1. Tanpa Teknik Menyimpan ............................................................................ 195

  

2. Teknik Menyimpan ........................................................................................ 297

  

3. Bentuk Cerita. ................................................................................................ 199

Lampiran 13 Foto Dokumentasi Penelitian .................................................................. 201

Lampiran 14 Surat Izin dan Surat Keterangan .............................................................. 214

  

1. Surat Izin ........................................................................................................ 214

  

2. Surat Keterangan ............................................................................................ 215

Lampiran 15 Biodata ..................................................................................................... 216

  

DAFTAR TABEL

Tabel 1 Waktu Penelitian .............................................................................................. 43

Tabel 2 Lembaran Kuesioner ....................................................................................... 62

Tabel 3 Kisi-kisi Tes Awal, dan Siklus II ..................................................................... 63

Tabel 4 Kisi-kisi Soal Siklus I ...................................................................................... 64

Table 5 Pedoman Persentase Rata-rata Kelas dalam Persen ......................................... 66

Tabel 6 Kualifikasi Koefisien Korelasi Pada Pengujian Validitas ................................ 67

Table 7 Kualifikasi Koefisien Korelasi Pada Pengujian Reliabilitas ............................ 69

Tabel 8 Hasil Minat Siswa Pada Tes Awal ................................................................... 73

Tabel 9 Jumlah Siswa yang Tertarik dengan Penjumlahan Pada Tes Awal ................. 74

Tabel 10 Hasil Tes Awal ............................................................................................... 75

Tabel 11 Hasil Lembaran Kuesioner Pada Siklus I ...................................................... 79

Tabel 12 Jumlah Siswa yang Berminat dengan Penjumlahan Pada Siklus I ................ 80

Tabel 13 Hasil Ulangan Siklus I ................................................................................... 81

Tabel 14 Hasil Lembaran Kuesioner Pada Siklus II ..................................................... 86

Tabel 15 Jumlah Siswa yang Berminat dengan Penjumlahan Pada Siklus II ............... 87

Tabel 16 Hasil Ulangan Pada Siklus II ......................................................................... 88

Tabel 17 Perbandingan Minat Pada Tes Awal, Siklus I, dan Siklus II ......................... 95

Tabel 18 Ringkasan Jumlah Siswa yang Berminat dengan Penjumlahan Pada Tes Awal,

  Siklus I, dan Siklus II ......................................................................................... 96

Tabel 19 Perbandingan Hasil Ulangan Pada Tes Awal, Siklus I, dan Siklus II ........... 97

Tabel 20 Perbandingan Minat, Prestasi Pada Tes Awal, Siklus I, dan Siklus II ........... 98

Tabel 21 Ketuntasan Serta Persentase Ketuntasan Minat Siswa .................................. 99

Tabel 22 Ketuntasan Serta Persentase Ketuntasan Prestasi Siswa ................................. 99

  

Tabel 23 Ringkasan Minat Siswa Sebelum dan Sesudah Tindakan ............................. 113

Tabel 24 Ringkasan Prestasi Siswa Sebelum dan Sesudah Tindakan ........................... 114

Tabel 25 Perbandingan Minat Serta Prestasi Siswa Pada Tes Awal, Siklus I, dan Siklus II ......................................................................................................... 115

Tabel 26 Perbandingan Minat Siswa Pada Tes Awal, Siklus I, dan Siklus II ............... 116

Tabel 27 Silabus ............................................................................................................ 123

Tabel 28 Lembar Observasi Siswa Siklus I .................................................................. 180

Tabel 29 Lembar Observasi Siswa Siklus II ................................................................. 181

Tabel 30 Lembar Observasi Peneliti Siklus I ................................................................ 182

Tabel 31 Lembar Observasi Peneliti Siklus II .............................................................. 183

Tabel 32 Pengujian Validitas Kegiatan 1 Pada Test-retest 1 ........................................ 184

Tabel 33 Pengujian Validitas Kegiatan 2 Pada Tes-retest 1 ......................................... 185

Tabel 34 Pengujian Validitas Kegiatan 3 Pada Test-retest 1 ........................................ 186

Tabel 35 Pengujian Validitas Kegiatan 1 Pada Test-retest 2 ........................................ 187

Tabel 36 Pengujian Validitas Kegiatan 2 Pada Test-retest 2 ........................................ 188

Tabel 37 Pengujian Validitas Kegiatan 3 Pada Test-retest 2 ........................................ 189

Tabel 38 Kesimpulan Hasil Validitas Test-retest 1 ....................................................... 190

Tabel 39 Kesimpulan Hasil Validitas Test-retest 2 ....................................................... 192

Tabel 40 Tabel r ............................................................................................................ 194

Tabel 41 Daftar Reliabilitas Penjumlahan Tanpa Teknik Menyimpan ......................... 195

Tabel 42 Reliabilitas dengan Teknik Menyimpan ........................................................ 197

Tabel 43 Reliabilitas Penjumlahan dalam Bentuk Cerita ............................................. 199

  

DAFTAR GAMBAR

Gambar 1 Jaring-jaring/Laba-laba Tematik .................................................................. 28

Gambar 2 Alat Peraga ................................................................................................... 35

Gambar 3 Alur Pelaksanaan dalam Penelitian .............................................................. 45

Gambar 4 Grafik Rata-rata Minat serta Prestasi ........................................................... 99

Gambar 5 Grafik Ketuntasan dan Grafik Persentase Ketuntasan Minat ....................... 100

Gambar 6 Grafik Ketuntasan dan Grafik Persentase Ketuntasan Prestasi .................... 100

Gambar 7 Dokumentasi Pelaksanaan Penelitian di Kelas II SD Kanisius Sorowajan .. 211

  BAB

  I PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

  Menurut Einstein (2008: V) Matematika adalah pelajaran yang sederhana, lucu bahkan hanya seperti permainan. Namun, kenyataannya dilapangan bahwa mata pelajaran Matematika merupakan mata pelajaran yang ditanggapi oleh sebagian besar siswa, sebagai mata pelajaran yang sulit, membingungkan, terlalu abstrak untuk dipelajari.

  Hal ini, sudah dialami oleh siswa dimana kesalahan tersebut tidak hanya terletak dipihak siswa namun kemungkinan disebabkan oleh gaya guru yang kurang melibatkan siswa dalam menyelesaikan suatu masalah dengan menggunakan metode yang sesuai dengan pertumbuhan dan perkembangan anak didik.

  Tugas sebagai seorang guru adalah membimbing, mengajar dan melatih anak didik. Dalam hal membimbing: guru memberi bantuan berupa arahan, motivasi, nesehat dan lain-lain. Mengajar dalam hal ini: guru menjalin interaksi yang menarik minat siswa dalam belajar. Sedangkan guru sebagai pelatih: mengembangkan keterampilan tertentu.

  Peneliti sadar akan tugas tersebut maka peneliti berusaha meningkatkan minat serta prestasi belajar siswa dalam pembelajaran Matematika pada pokok bahasan penjumlahan dengan menggunakan metode yang tepat, yaitu metode yang relevan dengan tingkat pertumbuhan dan perkembangan siswa sejak dini dan perkembangan siswa, diharapkan mata pelajaran Matematika menjadi mata pelajaran yang disenangi oleh siswa dari tingkat SD.

  Jean Piaget (Muchtar A. Karim dkk, 1996: 19-22) ada empat tahap teori belajar. Pertama, tahap sensori motor (0-2 tahun) anak mengembangkan konsep dasar melalui interaksi dengan dunia fisik. Kedua, tahap praoperasional (2-7 tahun) anak sudah mulai menggunakan simbol. Ketiga, tahap operasi konkrit (7-12 tahun) anak mengembangkan konsep dengan menggunakan benda-benda konkrit. Keempat tahap operasi formal (12 tahun-dewasa) anak sudah mulai mampu berpikir abstrak.

  Peneliti melakukan penelitian ini pada siswa kelas dua SD, dan menggunakan alat peraga berupa benda konkrit (karet gelang, sedotan, gambar serta kartu bilangan yang sesuai dengan bahan ajar dan benda-benda lain yang ada di alam sekitar), dengan menggunakan metode pembelajaran tematik, maka mengkaitkan antara beberapa mata pelajaran yaitu mata pelajaran Matematika, mata pelajaran Bahasa Indonesia, serta mata pelajaran Seni Budaya dan Keterampilan sehingga dapat memberikan pengalaman bermakna kepada siswa yang disebut dengan pembelajaran tematik. Dimana, pembelajaran tematik lebih menekankan pada keterlibatan siswa dalam belajar secara aktif dalam proses pembelajaran, akhirnya siswa memperoleh pengalaman langsung dan terlatih untuk dapat menemukan sendiri berbagai pengetahuan yang dipelajarinya.

  SD Kanisius Sorowajan merupakan salah satu lembaga pendidikan formal. Ketika peneliti mengikuti Pemantapan Kemampuan Mengajar (PKM) di SD Kanisius Sorowajan, peneliti menemukan para siswa, mengalami kesulitan dalam pembelajaran Matematika. Para siswa mengalami kebosanan dalam pembelajaran Matematika secara khusus pada pokok bahasan penjumlahan tersusun pendek ke bawah. Dalam wawancara dengan wali kelas kelas II SD Kanisius Sorowajan terungkap bahwa ini terjadi bukan hanya dari pihak guru saja. Namun, juga dari pihak siswa. Dimana, dari pihak guru: kurang menanamkan konsep melalui penggunaan alat peraga dalam menyampaikan pembelajaran sedangkan dari pihak siswa: cepat bosan, malas mengulang kembali materi yang sudah diterima serta sering lupa pada apa yang sudah dipelajarai.

  Berdasarkan uraian di atas peneliti tertarik untuk memecahkan masalah tersebut. Peneliti memilih judul Meningkatkan Minat Serta Prestasi Belajar dalam Pembelajaran Matematika Pokok Bahasan Penjumlahan dengan Menggunakan Alat Peraga Pada Siswa Kelas Dua SD Kanisius Sorowajan Yogyakarta Tahun Pelajaran 2010/2011.

B. Identifikasi Masalah

  Berdasarkan latar belakang masalah yang telah dikemukan maka diperoleh beberapa permasalahan yang dapat diidentifikasikan yaitu:

  1. Siswa tidak dibiasakan menggunakan alat peraga berupa benda konkrit dalam menyelesaikan suatu masalah.

  2. Kurang tepatnya metode yang digunakan guru kelas rendah di dalam menyampaikan pembelajaran.

  C. Pembatasan Masalah

  Dalam penelitian ini, peneliti membatasi permasalahan pada meningkatkan minat serta prestasi belajar dalam pembelajaran Matematika pokok bahasan penjumlahan dengan menggunakan alat peraga pada siswa kelas dua SD Kanisius Sorowajan.

  D. Rumusan Masalah

  Berdasarkan latar belakang, identifikasi masalah dan batasan masalah tersebut di atas, maka rumusan permasalahan yang diajukan dalam penelitian ini adalah sebagai berikut. Apakah dengan menggunakan alat peraga berupa benda konkrit dapat meningkatkan minat serta prestasi belajar dalam pembelajaran Matematika pada pokok bahasan penjumlahan pada siswa kelas II SD Kanisius Sorowajan Yogyakarta tahun pelajaran 2010/2011?.

  E. Tujuan Penelitian

  Adapun tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana meningkatkan minat serta prestasi belajar dalam pembelajaran Matematika pada pokok bahasan penjumlahan dengan menggunakan alat peraga berupa benda konkrit pada siswa kelas dua SD Kanisius Sorowajan Yogyakarta.

F. Manfaat Penelitian 1.

  Bagi Sekolah Memberi masukan bagi sekolah dalam meningkatkan minat serta prestasi belajar dalam pembelajaran Matematika pada pokok bahasan penjumlahan dengan menggunakan alat peraga pada siswa kelas dua SD Kanisius Sorowajan Yogyakarta.

2. Bagi Guru a.

  Menambah wawasan dan kreativitas guru dalam menyampaikan suatu materi penjumlahan pada siswa kelas dua SD dengan menggunakan alat peraga berupa benda konkrit.

  b. Menambah pengetahuan guru dalam meningkatkan minat serta prestasi belajar dalam pembelajaran Matematika pada pokok bahasan penjumlahan dengan menggunakan alat peraga berupa benda konkrit pada siswa kelas dua SD.

  3. Bagi siswa kelas II SD Penelitian ini diharapkan dapat bermanfaat sebagai masukan bagi siswa kelas II SD untuk membantu meningkatkan minat serta prestasi belajar pokok bahasan penjumlahan dengan bantuan alat peraga berupa benda konkrit.

G. Batasan Pengertian 1.

  Minat Minat belajar adalah kehendak hati seseorang untuk terlibat pada suatu objek, perasaan senang atau tidak senang, dan tertarik atau tidak tertarik terhadap mata pelajaran tertentu yang mempengaruhi prestasi belajar siswa.

2. Pembelajaran Matematika

  Pembelajaran Matematika adalah proses interaksi antara guru dan siswa dalam belajar tentang konsep-konsep, dan struktur-struktur Matematika yang terdapat didalam materi yang dipelajari sebagai alat pikir, alat berkomunikasi, dan alat untuk memecahkan berbagai masalah.

  3. Pembelajaran Tematik Pembelajaran Tematik adalah pembelajaran yang menggunakan tema dan mengaitkan beberapa mata pelajaran sehingga dapat memberikan suatu pengalaman khusus dan bermakna kepada siswa.

  4. Penjumlahan Penjumlahan adalah operasi Matematika yang melibatkan beberapa bilangan sehingga mendapatkan bilangan lain.

  5. Alat Peraga atau Benda Konkrit Alat peraga atau benda konkrit adalah segala sesuatu yang dapat digunakan untuk menyalurkan pesan dari pengirim kepada penerima pesan yang dapat merangsang pikiran, perasaan, perhatian dan kemauan siswa sehingga dapat mendorong terjadinya proses belajar pada siswa.

BAB II KAJIAN PUSTAKA A. Pengertian Minat Belajar 1. Definisi Minat Banyak orang tidak mengerti arti sebenarnya istilah “minat” akibatnya

  mereka sering mengacaukannya dengan apa yang tepatnya dapat disebut suatu “kesenangan”. Minat merupakan sumber motivasi yang mendorong orang untuk melakukan apa yang mereka inginkan bila mereka bebas memilih. Bila mereka melihat bahwa sesuatu akan menguntungkan, mereka merasa berminat. Ini kemudian mendatangkan kepuasan. Bila kepuasan berkurang minat pun berkurang (Elizabeth B. Hurlock, 1989).

  Sardiman A. M. (1988: 76) berpendapat bahwa minat adalah “sebagai suatu kondisi yang terjadi apabila seseorang melihat ciri-ciri atau arti sementara situasi yang dihubungkan dengan keinginan-keinginan atau kebutuhan-kebutuhan sendiri”. Sedangkan I. L. Pasaribu dan Simanjuntak mengartikan minat adalah “sebagai suatu motif yang menyebabkan individu berhubungan secara aktif dengan sesuatu yang menariknya”.

  Slameto (2003: 180) minat adalah suatu rasa lebih suka dan rasa keterikatan pada suatu hal atau aktivitas tanpa ada yang menyuruh. Minat pada dasarnya adalah penerimaan akan suatu hubungan antara diri sendiri dengan sesuatu di luar diri. Semakin kuat atau dekat hubungan tersebut, semakin besar minat.

  Jersild dan Tasch (Wayan Nurkancana dan P.P.N. Sunartana, 1983: 224) minat atau intrest menyangkut aktivitas yang dipilih secara bebas oleh individu. Sedangkan Doyles Fryer (Wayan Nurkancana dan P.P.N.

  Sunartana, 1983: 224) minat atau intrest adalah gejala psikis yang berkaitan dengan obyek atau aktivitas yang menstimulir perasaan senang pada individu. Arden Frandsen dari Moentoyah (1993: 7) minat merupakan salah satu tanda kematangan dan kesiapan seseorang untuk giat dalam kegiatan belajar.

  Dari beberapa pendapat para ahli di atas, peneliti dapat menyimpulkan minat adalah kehendak hati seseorang untuk terlibat pada suatu objek, perasaan senang atau tidak senang dan tertarik atau tidak tertarik terhadap mata pelajaran tertentu yang mempengaruhi prestasi belajar siswa. Perasaan tidak senang menghambat dalam belajar, karena tidak melahirkan sikap positif dan tidak menunjang minat belajar.

  Jadi, minat adalah sangat penting dalam pendidikan. Suatu minat dapat diekspresikan melalui suatu pernyataan yang menunjukkan bahwa siswa lebih menyukai suatu hal daripada hal lainnya, dapat pula dimanifestasikan melalui partisipasi dalam suatu aktivitas. Siswa yang memiliki minat terhadap subyek tertentu cenderung untuk memberikan perhatian yang lebih besar terhadap subjek tersebut.

  Hurlock (1995: 177) minat mempunyai dua aspek yakni: a. Aspek kognitif.

  Aspek kognitif didasarkan atas konsep yang dikembangkan mengenai bidang yang berkaitan dengan minat. Misalnya, aspek kognitif dari minat anak terhadap sekolah. Bila mereka menganggap sekolah sebagai tempat mereka dapat belajar tentang hal-hal yang telah menimbulkan rasa ingin tahu sehingga mereka mendapat kesempatan untuk bergaul dengan teman sebaya yang tidak didapat pada masa prasekolah. Minat mereka terhadap sekolah sangat berbeda dibandingkan bila minat itu didasarkan atas konsep sekolah yang menekankan peraturan sekolah dan kerja keras untuk menghafal pelajaran.

  b. Aspek afektif Aspek afektif yang membangun aspek kognitif minat dinyatakan dalam sikap terhadap kegiatan yang ditimbulkan minat. Seperti halnya aspek kognitif, aspek afektif berkembang dari pengalaman pribadi, dari sikap orang yang penting yaitu orang tua, guru, dan teman sebaya terhadap kegiatan yang berkaitan dengan minat tersebut, dan dari sikap yang dinyatakan atau tersirat dalam berbagai bentuk media massa terhadap kegiatan itu.

  Dari kedua aspek di atas yang lebih penting perananya adalah aspek afektif daripada aspek kognitif dengan alasan: 1) Aspek afektif mempunyai peran yang besar dalam memotivasi tindakan daripada aspek kognitif. Suatu bobot emosianal positif dari minat memperkuat minat itu dalam tindakan, suatu bobot emosional yang tidak menyenangkan mempunyai pengaruh sebaliknya. Bobot itu mengakibatkan kebosanan disertai pengaruh yang memperlemah motivasi.

  2) Aspek afektif minat, sekali terbentuk, cenderung lebih tahan terhadap perubahan dibandingkan dengan aspek kognitif. Informasi yang tidak tepat tentang pekerjaan-aspek kognitif dari minat pada pekerjaan dapat diperbaiki secara relatif mudah tatkalah anak bertambah besar dan lebih mengenal berbagai pekerjaan, dan di sekolah mendapat bimbingan mengenai berbagai lapangan pekerjaan. Mengubah aspek afektif minat anak sangatlah sulit.

  2. Ciri-ciri Minat Untuk mengerti peran minat yang penting dalam kehidupan anak perlu diketahui ciri-ciri minat anak (Elizabeth B.Hurlock, 1989) antara lain: a. Minat tumbuh bersamaan dengan perkembangan fisik dan mental.

  Minat disemua bidang berubah selama terjadi perubahan fisik dan mental, pada waktu pertumbuhan terlambat dan kematangan dicapai.

  Anak yang berkembang lebih cepat atau lebih lambat daripada teman sebayanya. Mereka yang lambat matang, menghadapi masalah sosial karena minat mereka disamakan dengan minat yang lebih dewasa.

  b. Minat bergantung pada kesiapan belajar.

  Anak-anak tidak dapat mempunyai minat sebelum mereka siap secara fisik dan mental. c.

  Minat bergantung pada kesempatan belajar.

  Kesempatan untuk belajar bergantung pada lingkungan dan minat, baik anak-anak maupun dewasa yang menjadi lingkungan anak. Karena lingkungan anak kecil terbatas pada lingkungan rumah, minat mereka tumbuh dari rumah. Dengan bertambah luasnya lingkup sosial, mereka menjadi tertarik pada minat orang di luar rumah yang mulai mereka kenal.

  d.

  Perkembangan minat mungkin terbatas.

  Ketidak mampuan fisik dan mental serta pengalaman sosial yang terbatas membatasi minat anak.

  e. Minat dipengaruhi pengaruh budaya.

Dokumen yang terkait

PENINGKATAN PRESTASI BELAJAR MATEMATIKA DENGAN MENGGUNAKAN ALAT PERAGA PADA SISWA KELAS IV SD NEGERI 5 SUKARAJA

1 15 47

PAYA MENINGKATKAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA PADA POKOK BAHASAN PECAHAN DENGAN MENGGUNAKAN ALAT PERAGA DI KELAS IV SD NEGERI 3 MATARAM KECAMATAN GADINGREJO KABUPATEN PRINGSEWU TAHUN PELAJARAN 2011/2012

0 3 42

UPAYA MENINGKATKAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA PADA POKOK BAHASAN PECAHAN DENGAN MENGGUNAKAN ALAT PERAGA DI KELAS IV SD NEGERI 3 MATARAM KECAMATAN GADINGREJO KABUPATEN PRINGSEWU TAHUN PELAJARAN 2011/2012

0 31 213

MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA KELAS IV (EMPAT) SD LEMPONGSARI 02 SEMARANG PADA POKOK BAHASAN PENJUMLAHAN DAN PENGURANGAN BILANGAN BULAT MENGGUNAKAN PERAGA GARIS BILANGAN TAHUN PELAJARAN 2005

0 3 98

EKSPERIMENTASI PEMBELAJARAN MATEMATIKA DENGAN MENGGUNAKAN ALAT PERAGA PADA POKOK BAHASAN BANGUN RUANG SISI LENGKUNG DITINJAU DARI AKTIVITAS BELAJAR SISWA KELAS IX SMP KOTA SURAKARTA TAHUN PELAJARAN 2008 2009

4 54 248

UPAYA MENINGKATKAN PRESTASI BELAJAR MATEMATIKA DENGAN MENGGUNAKAN ALAT PERAGA PADA SISWA KELAS III SD NEGERI SRAGEN 1

1 7 61

UPAYA MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA PADA PELAJARAN MATEMATIKA POKOK BAHASAN PENJUMLAHAN PECAHAN DENGAN MENGGUNAKAN METODE PERMAINAN BAGI KELAS IV SD NEGERI 010187 KAB. BATUBARA TA. 2011-2012.

0 1 19

EKSPERIMEN PEMBELAJARAN MATEMATIKA REALISTIK DENGAN MENGGUNAKAN ALAT PERAGA PADA POKOK BAHASAN HIMPUNAN DITINJAU DARI AKTIVITAS BELAJAR SISWA.

0 0 8

UPAYA MENINGKATKAN HASIL BELAJAR MATA PELAJARAN MATEMATIKA DENGAN MENGGUNAKAN ALAT PERAGA UPAYA MENINGKATKAN HASIL BELAJAR MATA PELAJARAN MATEMATIKA DENGAN MENGGUNAKAN ALAT PERAGA PAPAN BERPAKU PADA SISWA KELAS V MIM SAJEN TRUCUK KLATEN TAHUN PELAJARAN

0 0 15

MENINGKATKAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA DENGAN MENGGUNAKAN ALAT PERAGA DEKAK-DEKAK PADA SISWA KELAS III SD NEGERI SARDONOHARJO 2 KECAMATAN NGAGLIK.

4 15 246