PENGARUH MOTIVASI DAN KOMPENSASI TERHADAP KINERJA KARYAWAN DENGAN KEPUASAN KERJA SEBAGAI VARIABEL INTERVENING - Test Repository

  

PENGARUH MOTIVASI DAN KOMPENSASI

TERHADAP KINERJA KARYAWAN DENGAN

KEPUASAN KERJA SEBAGAI VARIABEL

  

INTERVENING

( Studi Kasus pada PT. Bank Tabungan Negara Tbk. Kantor Cabang Syariah

  Semarang)

  

SKRIPSI

Diajukan untuk Memenuhi Tugas dan Melengkapi Syarat Guna

Memperoleh Gelar Sarjana Ekonomi (S.E)

  

Disusun Oleh

RATI NAWASTUTI

213-13-075

  

PROGRAM STUDI S1 PERBANKAN SYARIAH

FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS ISLAM

INSTITUT AGAMA ISLAM NEGERI SALATIGA

  

MOTTO

  Rasulullah S.A.W Bersabda: Lebih baik duduk sendirian daripada ditemani dengan keburukan, dan lebih baik duduk dengan baik daripada sendirian. Lebih baik berbicara dengan seorang pencari pengetahuan daripada diam, tapi lebih baik berdiam daripada mengucapkan kata- kata kurang sopan.” (HR Bukhari)

  Orang yang berbahagia bukanlah orang yang hebat dalam segala hal, tapi orang yang bisa menemukan hidupnya dan mengucapkan syukur

  PERSEMBAHAN Alhamdulilahi Rabbil’alamin, skripsi ini dapat terselesaikan atas ridho Allah SWT, skripsi saya persembahkan kepada:

  1. Allah SWT yang telah memberi kemudahan dan kelancaran dalam menyelesaikan pembuatan skripsi ini.

  2. Kedua orang tua saya Bapak Pujiarto dan Ibu Muryati, terimakasih atas dukungan, bimbingan, curahan kasih sayang yang tak terhingga saat ini dan tentu sja doa di setiap sujudnya untuk kesuksesan penulis kelak.

  3. Kakak dan adik saya, Diyah Kumala Sari dan Fakhruddin Abb’ad yang selalu mendukung dan semoga skripsi ini dapat memotivasi kalian yang selalu belajar dengan sungguh-sungguh.

  4. Bapak dan Ibu dosen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam IAIN Salatiga yang selalu membimbing dan mengajarkan banyak ilmu sehingga skripsi ini dapat terselesaikan.

  5. Bapak Huri sebagai dosen pembimbing skripsi terima kasih sudah sabar memberikan ajaran, pengarahan, dan bimbingan.

  6. Sahabat-sahabat seperjuangan di kampus Maiminna Udkhiani, Ratih Lidiyaningsih, Ika Septiana, Ismalia Ratih, Mia Yunita, Anggun Tri Indri, Kid Nafis dan Sachi yang selalu mendukung dan memberikan motivasi satu dengan yang lain dan tetap solid.

  KATA PENGANTAR Dengan menyebut nama Allah SWT Yang Maha Pengasih dan Maha

  Penyayang. Segala puji bagi Allah SWT Tuhan Semesta alam atas limpahan rahmat, hidayah, taufiq dan inayah-Nya sehingga skripsi ini dapar terselesaikan, Sholawat serta salam semoga tercurahkan pada junjungan Nabi Agung

  Muhammad SAW, keluarga dan para sahabat yang telah menunjukkan jalan kebenaran melalui perantara yang paling di ridhoi Allah SWT yaitu agama islam.

  Penulis skripsi ini tidak terlepas dari bantuan serta bimbingan dari berbagai pihak, oleh karenanya dengan segalla kerendahan hati penulis menyampaikan beribu-ibu teriakasih kepada: 1. Bapak Dr. Rahmat Hariyadi, M.Pd selaku Rektor IAIN Salatiga.

  2. Bapak Dr. Anton Bawono, S.E.,M.Si selaku Dekan Fakultas Ekonomi Bisnis Islam IAIN Salatiga.

  3. Ibu Fetria Eka Yudiana, M.Si. selaku Ketua Program Studi S1 Perbankan Syariah Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam IAIN Salatiga

  4. Bapak Nur Huri Mustofa, M. SI selaku dosen pembimbing skripsi yang telah sabar memberikan pengarahan dan bimbingan sehingga skripsi ini dapat terselesaikan.

  5. Segenap Dosen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam IAIN Salatiga yang telah memberikan bekal berbagai teori, ilmu pengetahuan dan pengalaman yang sangat bermanfaat bagi penulis.

  6. Bapak atau Ibu seluruh karyawan PT. Bank Tabungan Negara yang telah diberikan kepada penulis untuk mengadakan penelitian guna mendapatkan data sebagai bahan penulisan skripsi ini.

  7. Orang tua, kakak dan adik yang telah memberkan motivasi, dukungan dan doa restu kepada penulis

  8. Teman-teman satu angkatan 2013 Perbankan Syariah (S1) yang telah sedikit banyak memberikan masukan serta motivasi demi kelancaran pengerjaan skripsi, sehingga ini dapat terselesaikan.

  9. Semua pihak yang telah membantu maupun memberikan motivasi kepada penulis dalam menyelesaikan skripsi ini Penulis menyadari bahwa skripsi ini masih jauh dari kesempurnaan dan tentu saja masih banyak kekurangannya. Oleh karena itu dengan penuh kerendahan hati penulis menyampaikan permohonan maaf sebanyak-banyaknya, serta semoga skripsi ini dapat memberikan manfaat bagi berbagai pihak baik untuk referensi bahan perbandingan peelitian selanjutnya.

  Salatiga , 14 Maret 2018 Penulis

  Rati NawasTuti

  NIM: 213-13-075

  

ABSTRAK

  Nawastuti, Rati. 2018. Pengaruh Motivasi dan Kompensasi Terhadap Kinerja

  Karyawan Dengan Kepuasan Kerja Sebagai Variabel Intervening (Studi Kasus pada PT. Bank Tabungan Negara Tbk. Kantor Cabang Syariah

  Samarang. Skripsi, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam Program Studi S1 Perbankan Syariah IAIN Salatiga. Pembimbing: Nur Huri Mustofa, M.Si. Tujuan penelitian ini adalah untuk menguji pengaruh motivasi dan kompensasi terhadap kinerja karyawan dengan kepuasan kerja sebagai variabel intervening. Metode pengumpulan data dilakukan melalui kuesioner yang disebarkan kepada karyawan Bank BTN Syariah Semarang yang berjumlah 90 responden dengan teknik nonprobability sampling. Data yang diperoleh kemudian dioalah dengan menggunakan alat bantu SPSS versi 19. Teknik analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah path analysis.

  Berdasarkan hasil uji penelitian yang dilakukan menunjukkan bahwa variabel motivasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan, variabel kompensasi berpengaruh positif dan tidak signifikan terhadap kinerja karyawan. Variabel motivasi berpengaruh positif dan tidak signifikan terhadap kepusan kerja, variabel kompensasi berpengaruh postif dan signifikan terhadap kepuasan kerja. Kepuasan kerja tidak mampu memediasi antara motivasi terhadap kinerja karyawan. Kepuasan kerja mampu memediasi antara kompensasi terhadap kinerja karyawan.

  Kata Kunci: Motivasi, Kompensasi, Kinerja Karyawan, Kepuasan kerja.

  DAFTAR ISI

  JUDUL ............................................................................................................ i PERSETUJUAN PEMBIMBING ................................................................... ii PENGESAHAN .............................................................................................. iii PERNYATAAN KEASLIAN TULISAN ...................................................... iv PERNYATAAN BEBAS PLAGIAT .............................................................. v MOTTO .......................................................................................................... vi PERSEMBAHAN ........................................................................................... vii KATA PENGANTAR ................................................................................... viii ABSTRAK ...................................................................................................... x DAFTAR ISI ................................................................................................... xi DAFTAR TABEL ........................................................................................... xv DAFTAR GAMBAR ...................................................................................... xvi

  BAB I PENDAHULUAN ............................................................................... 1 A. Latar Belakang Masalah ...................................................................... 1 B. Rumusan Masalah ............................................................................... 6 C. Tujuan Penelitian ................................................................................. 7 D. Manfaat Penelitian ............................................................................... 8 E. Sistematika Penulisan .......................................................................... 8 BAB II LANDASAN TEORI .......................................................................... 10 A. Telaah Pustaka ..................................................................................... 10 B. Kerangka Teori ..................................................................................... 26

  1. Teori Dua Faktor (Two-Factor-Theory) ......................................... 26

  2. Teori Motivasi dalam Keislaman ................................................... 30

  3. Motivasi .......................................................................................... 33

  a. Pengertian Motivasi ................................................................. 33

  b. Teknik Motivasi Kerja Pegawai ............................................. 34

  4. Kompensasi .................................................................................. 37

  a. Pengertian Kompensasi ........................................................... 37

  b. Bentuk

  • – bentuk Kompensasi .................................................. 38

  c. Tujuan dari adanya Kompensasi ............................................. 39

  d. Indikator

  • – indikator Kompensasi ........................................... 41

  5. Kepuasan Kerja ............................................................................ 43

  a. Pengertian Kepuasan ............................................................... 43

  b. Faktor

  • – faktor Kepuasan Kerja .............................................. 45

  c. Pengaruh Kepuasan Kerja ....................................................... 46

  d. Indikator

  • – indikator kepuasan kerja ....................................... 47

  6. Kinerja Kerja ................................................................................ 48

  a. Pengertian kinerja .................................................................... 48

  b. Faktor

  • – faktor yang Mempengaruhi Kinerja .......................... 49

  c. Indikator

  • – indikator Kinerja .................................................... 50

  d. Tahapan Penilain Kinerja ........................................................ 52

  e. Tujuan Penilain Kerja ............................................................. 52

  C. Kerangka Penelitian ............................................................................ 54

  D. Hipotesisi ............................................................................................. 55

  1. Pengaruh Motivasi terhadap Kinerja Karyawan .......................... 55

  2. Pengaruh Kompensasi terhadap Kinerja Karyawan ..................... 56

  3. Pengaruh Kepuasan Kerja terhadap Kinerja Karyawan ............... 57

  4. Pengaruh Motivasi terhadap Kepuasan Kerja .............................. 58

  5. Pengaruh Kompensasi terhadap Kepuasan Kerja ......................... 58

  6. Pengaruh Motivasi terhadap Kinerja Karyawan dengan Kepuasan Kerja sebagai Variabel Intervening ................................................ 60

  7. Pengaruh Kompensasi terhadap Kinerja Karyawan dengan Kepuasan Kerja sebagai Variabel Intervening ............................................... 61

  BAB III METODE PENELITIAN .................................................................. 63 A. Jenis penelitian .................................................................................... 63 B. Waktu dan Tempat Penelitian ............................................................. 63 C. Populasi dan Sampel ........................................................................... 64 D. Teknik dan Pengumpulan Data ........................................................... 65

  1. Sumber dan Jenis Data ................................................................... 65

  a. Data Primer .............................................................................. 65

  b. Data Sekunder ......................................................................... 65

  2. Pengumpulan Data ....................................................................... 66

  a. Kuesioner ................................................................................. 66

  F. Definisi Konsep dan Operasional ........................................................ 68

  d. Statistik Deskriptif ................................................................... 93

  2. Visi, Misi dan Tujuan Pendirian ..................................................... 86 3. Struktur Organisasi ..........................................................................

  B. Deskripsi Obyek Penelitian ................................................................. 89

  1. Deskripsi Responden .................................................................... 89

  a. Deskripsi Responden Berdasarkan Jenis Kelamin .................. 89

  b. Deskripsi Responden Berdasarkan Umur ................................ 90

  c. Deskripsi Responden Berdasarkan Pendidikan Terakhir ........ 92

  C. Analisis Data ....................................................................................... 94

  BAB IV ANALISA DATA DAN PEMBAHASAN ....................................... 85 A. Gambaran Umum Objek Penelitian .................................................... 85

  1. Hasil Uji Instrumen ...................................................................... 94

  a. Uji Validitas ............................................................................. 94

  b. Uji Reliabilitas ......................................................................... 96

  D. Hasil Uji Asumsi Klasik ...................................................................... 97

  1. Hasil Uji Multikoloniieritas ......................................................... 97

  2. Hasil Uji Heteroskedastisitas ....................................................... 98

  3. Hasil Uji Normalitas ..................................................................... 100

  1. Gambaran Umum Perusahaan ........................................................ 85

  3. Analisis Jalur (Path Analysis) ....................................................... 83

  G. Instrumen Penelitian ............................................................................ 74

  a. Uji secara Individuaal (Uji t) .................................................... 78

  H. Uji Instrumen Penelitian ...................................................................... 75

  1. Analisis Deskripsi Variabel .......................................................... 75

  2. Uji Validitas .................................................................................. 76

  3. Uji Reliabilitas ............................................................................. 77

  I. Alat Analisis ........................................................................................ 78

  1. Uji Stastistik ................................................................................. 78

  b. Uji secara Serempak (Uji F) ..................................................... 78

  d. Linearitas ................................................................................. 82

  c. Koefisien Determinasi (Uji R

  2

  ) ................................................ 79

  2. Uji Asumsi Klasik ........................................................................ 79

  a. Multikolonearitas ..................................................................... 80

  b. Heteroskedastisitas .................................................................. 81

  c. Normalitas ............................................................................... 82

  4. Hasil Uji Linieritas ....................................................................... 102

  2. Hasil Uji F ...................................................................................... 107

  

2

  3. Hasil Uji Determinasi (Uji R ) ........................................................ 108

  F. Hasil Uji Path Analisys ....................................................................... 109

  G. Hasil Uji Hipotesis .............................................................................. 112

  1. Pengaruh Motivasi terhadap Kinerja Karyawan ............................. 113

  2. Pengaruh Kompensasi terhadap Kinerja Karyawan ....................... 113

  3. Pengaruh Kepuasan Kerja terhadap Kinerja Karyawan ................. 114

  4. Pengaruh Motivasi terhadap Kepuasan Kerja ................................ 115

  5. Pengaruh Kompensasi terhadap Kepuasan Kerja ........................... 115

  6. Pengaruh Motivasi terhadap Kinerja Karyawan dengan Kepuasan Kerja Sebagai Variabel Intervening .............................................. 116

  7. Pengaruh Kompensasi terhadap Kinerja Karyawan dengan Kepuasan Kerja Sebagai Variabel Intervening .............................................. 116

  BAB V PENUTUP .......................................................................................... 118 A. Kesimpulan .......................................................................................... 118 B. Saran .................................................................................................... 119 DAFTAR PUSTAKA RIWAYAT HIDUP LAMPIRAN LEMBARAN KONSULTASI

  DAFTAR TABEL

Tabel 2.1 Penelitian Terdahulu ....................................................................... 14Tabel 3.1 Daftar Lokasi Penelitian ................................................................. 63Tabel 3.2 Definisi Konsep dan Operasional ................................................... 71Tabel 4.1 Klasifikasi Responden Berdasarkan Jenis Kelamin ........................ 90Tabel 4.2 Klasifikasi Berdasarkan Umur Responden ..................................... 91Tabel 4.3 Klasifikasi Berdasarkan Tingkat Pendidikan Terakhir Responden . 92Tabel 4.4 Hasil Uji Statistik Deskriptif ........................................................... 93Tabel 4.5 Hasil Uji Validitas ............................................................................ 94Tabel 4.6 Hasil Uji Reliabilitas ....................................................................... 96Tabel 4.7 Hasil Uji Multikolonieritas ............................................................. 98Tabel 4.8 Hasil Uji Heteroskedastisitas (Metode Uji Glejser) ........................ 99Tabel 4.9 Hasil Uji Kolmogorov-Sminov ....................................................... 101Tabel 4.10 Hasil Uji Linieritas (X1) ................................................................ 102Tabel 4.11 Hasil Uji Linieritas (X2) ............................................................... 103Tabel 4.12 Hasil Uji Linieritas (Z) .................................................................. 103Tabel 4.13 Hasil Uji t test 1 ................................................................................ 105Tabel 4.14 Hasil Uji t test 2 ................................................................................ 106Tabel 4.15 Hasil Uji F .................................................................................... 107

  2 Tabel 4.16 Hasil Uji Determinasi (R ) ............................................................ 108

Tabel 4.17 Kesimpulan Hasil Uji Hipotesis Penelitian ................................... 117

  DAFTAR GAMBAR

Gambar 2.1 Kerangka Konsep Penelitian ....................................................... 55Gambar 3.1 Model Struktur Analsis Jalur ...................................................... 84Gambar 4.1 Struktur Organisasi Bank BTN Syariah Cabang Semarang ........ 88

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Dalam era globalisasi saat ini, kualitas sumber daya manusia memegang peranan penting bagi tercapainya tujuan suatu organisasi. Dalam organisasi, masalah kualitas sumber daya manusia selalu

  mendapatkan perhatian khusus, karena peran dalam kedudukan sumber daya manusia sangat diharapkan oleh, masyarakat untuk pembangunan di Negara Indonesia.

  Dari pengertian ini, SDM sangat berperan penting dalam pemenuhan tujuan perusahaan terutama dalam peningkatan kerja. Dengan adanya sumber daya manusia yang berkualitas baik, dapat membuat kelancaran aktivitas organisasi serta kinerja yang dapat ditingkatkan (Indrayanti, 2014). Tujuan organisasi harus dicapai oleh sumber daya manusia, maka dari itu sumber daya manusia harus memberikan kontribusi kerja sebesar-besarnya. Tak hanya itu, sumber daya manusia juga harus digerakan untuk menghasilkan kinerja yang semaksimal mungkin.

  Sekalipun sumber daya manusia berperan penting dalam kualitas kinerja, kinerja masih menjadi permasalahan di organisasi termasuk perusahaan yang harus segera diketahui penyebabnya.

  Menurut Suryoadi (2012) Kinerja karyawan yang tinggi sangatlah diharapkan oleh perusahaan tersebut. Semakin banyak karyawan yang keseluruhan akan meningkat sehingga perusahaan akan dapat bertahan dalam persaingan global. Namun kinerja karyawan di dalam suatu organisasi tidak selalu mengalami peningkatan, terkadang kinerja karyawan mengalai peningkatan, terkadang kinerja mengalami penurunan.

  Terciptanya kinerja karyawan yang dapat timbul apabila organisasi mampu mencipatkan kondisi yang dapat mendorong dan memungkinkan karyawan untuk mengembangakan dan meningkatkan kemampuan serta ketrampilan yang dimiliki secara optimal sehingga karyawan dapat memberkan kontribusi yang positif. Salah satu upaya yang dapat ditempuh untuk mempengaruhi kinerja karyawan adalah dengan memberikan motivasi untuk mempengaruhi kinerja keryawan adalah dengan memberikan motivasi dan kompensasi karena kepuasan dapat mempengaruhi perilaku karyawan untuk bekerja lebih bersemangat dan memacu tingginya kinerja menurut Handoko (2014:2)

  Motivasi berkaitan dengan kondisi batin/psikologi seseorang. Kondisi batin itu sendiri dapat terlihat dari semangat atau kegairahan kerja yang menghasilkan kegiatan kerja sebagai kontribusi bagi pencapaian tujuan perusahaan tempatnya bekerja. Dari segi psikologi kenyataan menunjukkan bahwa gairah atau semangat dan sebaliknya tidak bergairah atau tidak bersemangat seseorang pekerja dalam melaksanakan pekerjaannya, sangat dipengaruhi oleh motivasi yang mendorongnya (Yahyo, dkk 2013). Motivasu sebagai dorongan untuk meningkatkan kemampuan untuk memberikan kepuasan atau kebutuhan seseorang (Sofyandi, 2007:99). Jika karyawan mamiliki motivasi yang tinggi untuk mencapai tujuan, maka ia akan melakukan tugas yang telah diberikan sebaik-baaiknya.

  Kemudian faktor selanjutnya yang mempengaruhi kinerja karyawan yaitu kompensasi. Menurut Rohayati (2014) kompensasi penghargaan yang diberikan kepada karyawan baik secara langsung maupun tidak langsung. Bentuk kopensasi langsung berupa gaji, tunjangan, bonus dan komisi. Sedangkan untuk kompensasi tidak langsun seperti pelatihan , wewenang, dan tanggunga jawab dan penghargaan atas kinerja. Jika dikelola dengan baik, kompensasi mambantu oerusahaan mencapai tujuan dan memperoleh, memelihara, dan menjaga karyawan dengan baik. Sebaliknya tanpa kompensasi yang cukup, karyawan yang ada sangat mungkin untuk meninggalkan perusahaan untuk melakukan penempatan kembali tidaklah mudah. Pemberian kompensasi sangat penting bagi perusahaan, karena mencerminkan upaya organisasi untuk mempertahankan sumber daya manuasia. Kerugian yang didapat apabila kompensasi diberikan secara tidak tepat adalah perusahaan bisa kehilangan keryawan yang memilii kinerja yang baik, dan perusahaan harus mengeluaarkan biaya untuk penarikan karyawan baru yang berkualitas (Yahyo, dkk 2013)

  Kepuasan kerja merupakan keadaan penting yang harus dimiliki dengan lingkungan kerja dan mereka akan bekerja dengan penuh gairah serta bersungguh-sungguh sehingga kontribusi terdapat pencapaian tujuan perusahaan akan meningkat (Kunartinah, 2012 dalam Nurchayani). Selain itu tingkat kepuasan kerja yang tinggi akan mempengaruhi kinerja, karena merupakan dampak dari keefektifan untuk kesuksesan dalam bekerja, sementara kepuasan yang rendah pada perusahaan adalah sebagian dari rangkaian penurunan moral organisasi dan meningkatnya absensi karyawan (Muhadi, 2017 dalam Hidayat)

  Dalam sebuah bank, tenaga kerja merupakan aset yang sangat penting. Selain dalam mengelola dan memotivasi tenaga kerja yang memiliki kinerja yang baik agar tidak terjadi perpindahan karyawan. Perpindahan karyawan akan menimbulkaan ketidakstabilan dalam organisasi tersebut dan juga peningkatan biaya rekrutmen karyawan. Oleh karena itu, pihak bank juga harus menjamin kepuasan keryawan untuk meningkatkan kinerja karyawan tersebut.

  Faktor motivasi merupakan salah faktor yang menyebabkan menurunnya karyawan pada PT. BTN (Persero) Tbk. Kantor Cabang Syaariah Semarang dalam bekerja karena ada beberapa karyawan yang merasa kurang puas dengan pemenuhan kebutuhan fisiknya. Misalnya pemberian fasilitas, tunjangan-tunjangan dan lain-lain yang menyebabkan karyawan kurang termotivasi dalam bekerja. Hal ini nampak sebagian karyawan merasa tidak mendapat tunjangan yang cukup.

  Sedangkan permasalahan kepuasan kerja karyawan pada PT. BTN (Persero) Tbk. Kantor Cabang Syariah Semarang dihadapkan dengan berbagai peraturan yang dan prosedur kerja sesuai yang ditetapkan organisasi. Hal ini menyangkut persepsi merekan terhadap sistem insentif, kelengakapn sarana kerja, serta kehangatan hubungan kerja dengan atasan maupun sesama kerja.

  Karyawan bank syariah merupakan faktor yag sangat penting untuk mencapai visi misi PT.Bank Tabungan Negara Tbk. Kantor Cabang Syariah Semarang. Kegiatan perusahaan dapat terlaksana dengan baik, karena itu kinerjanya dituntut untuk lebih profesional guna dapat merai prestasi dalam pekerjaannya. Melihat hal tersebut, maka dalam penelitian ini penliti tertarik untuk mengangkat permasalahan yang terkait dengan faktor-faktor yang mempengaruhi kinerja karyawan PT.Bank Tabungan Negara Tbk. Kantor Cabang Syariah Semarang.

  Faktor yang menyebabkan permasalah motivasi karyawan pada PT. Bank Tabungan Negara Tbk. Kantor Cabang Syariah yaitu dengan semakin menurunya motivasi yang dikarenakan beberapa karyawan yang merasa tidak puas dengan

  Berdasarkan latar belakang diatas, penelitian tertarik untuk melakukan penelitian dengan judul “PENGARUH MOTIVASI DAN

  

KOMPENSASI TERHADAP KINERJA KARYAWAN DENGAN

KEPUASAN KERJA SEBAGAI VARIABEL INTERVENING

  (STUDI KASUS PADA PT.BANK TABUNGAN NEGARA TBK. KANTOR CABANG SYARIAH)

B. Rumusan Masalah

  Dari latar belakang masalah yang dijelaskan diatas, dapat diketahui bahwa permasalahan dalam penelitian ini adalah:

  1. Bagaimana pengaruh motivasi terhadap kepuasan kerja pada PT. Bank Tabungan Negara Tbk. Kantor Cabang Semarang ? 2. Bagaimana pengaruh kompensasi terhadap kepuasan kerja pada PT.

  Bank Tabungan Negara Tbk. Kantor Cabang Semarang ? 3. Bagaimana pengaruh motivasi terhadap kinerja karyawan pada PT.

  Bank Tabungan Negara Tbk. Kantor Cabang Semarang ? 4. Bagaimana pengaruh kompensasi terhadap kinerja karyawan pada PT.

  Bank Tabungan Negara Tbk. Kantor Cabang Semarang ?

  5. Bagaimana pengaruh kepuasan kerja terhadap kinerja karyawan pada PT. Bank Tabungan Negara Tbk. Kantor Cabang Semarang ?

  6. Bagaimana pengaruh motivasi terhadap kinerja dengan kepuasan kerja sebagai variabel intervening PT. Bank Tabungan Negara Tbk. Kantor Cabang Semarang ?

  7. Bagaimana pengaruh kompensasi terhadap kinerja karyawan dengan kepuasan kerja sebagi variabel intervening pada PT. Bank Tabungan Negara Tbk. Kantor Cabang Semarang ?

C. Tujuan Penelitian

  Sesuai dengan latar belakang dan rumusan masalah di atas, maka tujuan penelitian inia adalah:

  1. Untuk mengetahui pengaruh motivasi terhadap kepuasan kerja pada PT. Bank Tabungan Negara Tbk. Kantor Cabang Semarang.

  2. Untuk mengetahui pengaruh kompensasi terhadap kepuasan kerja pada PT. Bank Tabungan Negara Tbk. Kantor Cabang Semarang.

  3. Untuk mengetahui pengaruh motivasi terhadap kinerja karyawan pada PT. Bank Tabungan Negara Tbk. Kantor Cabang Semarang.

  4. Untuk mengetahui pengaruh kompensasi terhadap kinerja karyawan pada PT. Bank Tabungan Negara Tbk. Kantor Cabang Semarang.

  5. Untuk mengetahui pengaruh kepuasan kerja terhadap kinerja karyawan pada PT. Bank Tabungan Negara Tbk. Kantor Cabang Semarang

  6. Untuk mengetahui pengaruh motivasi terhadap kinerja dengan kepuasan kerja sebagai variabel intervening PT. Bank Tabungan Negara Tbk. Kantor Cabang Semarang

  7. Untuk mengetahui pengaruh kompensasi terhadap kinerja karyawan dengan kepuasan kerja sebagi variabel intervening pada PT. Bank Tabungan Negara Tbk. Kantor Cabang Semarang

  D. Manfaat Penelitian

  1. Bagi PT. Bank Tabungan Negara (Persero), tbk. Kantor Cabang Syariah Semarang Sebagai bahan pertimbangan untuk meningkatkan kinerja karyawan dengan cara memperhatikan kepuasan kerja sebagai pengaruhnya dan juga memperhatikan motivasi dan kompensasi yang diterima keryawan pada PT. Bank Tabungan Negara (Persero), tbk. Kantor Cabang Syariah Semarang)

  2. Bagi Penulis Sebagai sarana untuk menerapkan ilmu yang sudah di pelajari secara teoritis pada bangku perkuliahan dan juga sebagai pemenuhan atas syarat kelulusan unruk memeperoleh gelar Sarjana (S1) pada Jurusan Perbankan Syariah Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam IAIN SALATIGA

  3. Bagi Pembaca Hasil penelitian ini diharapakan dapat menjadi bahan acuan bagi pembaca untuk melakukan penelitian selanjutnya.

  E. Sistematika Penulisan

  Adanya sistematiak penulisan adalah untuk mempermudah pembahasan dalam penulisan. Sistematika penulisan penelitian ini adalah sebagai berikut: BAB I PENDAHULUAN: Merupakan bab pendahuluan yang membahas tentang latar belakang masalah, rumusan masalah, tujuan penelitian, kegunaan penelitian dan sistematika penulisan.

  BAB II LANDASAN TEORI: Memuat teori-teori sebagai landasan/telaah pustaka dalam menganalisis masalah pokok yang telah dikemukakan, kerangka teori, kerangka penelitian dan hipotesis.

  BAB III METODOLOGI PENELITIAN: Memuat uraian tentang jenis penelitian, lokasi dan waktu penelitian, teknik pengambilan sampel, jenis dan sumber data, metode pengumpulan data, metode analisis data, skala pengukuran, variabel penelitian dan definisi operasional dan alat analisis.

  BAB IV ANALISIS PENELITIAN: Memuat analisis data yang membahas tentang diskripsi obyek penelitian dan analisis data. BAB V KESIMPULAN: Merupakan bab penutup yang berisi kesimpulan yag didapat dari hasil penelitian dan saran sebagai masukan bagi bank dan penelitian selanjutnya. DAFTAR PUSTAKA LAMPIRAN

BAB II LANDASAN TEORI A. TELAAH PUSTAKA Penelitian terdahulu merupakan kumpulan hasil-hasil penelitian

  yang telah dilakukan oleh peneliti-peneliti terdahulu dan mempunyai kaitan dengan penelitian yang akan dilakukan. Penelitian yang dilakukan oleh Purnomo dan Dwiloka (2017) dengan judul “Pengaruh Motivasi Kerja, Kompensasi dan Komunikasi Pimpinan terhadap Kinerja Kryawan pada PT Bank Jateng Cabang Temanggung” hasil penelitian menunjukkan bahwa analisis regresi menunjukan bahwa motivasi kerja, kompensasi dan komunikasi secara bersama-sama berpengaruh terhadap kinerja di PT Bank Jateng Cabang Temanggung.

  Selanjutnya penelitian dari Rahmayanti, D., Afandi, I(2014 )yang berjudul “Analisis Pengaruh Kepemimpinan, Motivasi, Lingkungan kerja, dan Kedisplinan terhadap Kinerja Karyawan (Studi Kasus: Operator Welding I A, Pt, Xyz Motor)” hasil penelitiannya menyatakan bahwa motivasi tidak berpengaruh positif terhadap kinerja karyawan Variabel menunjukkan nilai t hitung sebesar 0,671 dengan taraf P-value 0,504.

  Selanjutnya penelitian dari Yuliana, (2016) yang berjudul “Pengaruh Kepemimpinan, Motivasi, dan Lingkungan Kerja Terhadap Kinerja Karyawan (Studi Kasus pada PT. BCA Syariah Semarang)” hasil dari penelitian menyatakan bahwa kepemimpinan, motivasi, dan karyawan pada PT.BCA Syariah Semarang, angka koefisen determinasi sebesar 0.837.

  Selanjutnya penelitian dari Sari, dkk (2012) dengan judul “Pengaruh Kepemimpinan, Motivasi, dan Stres Keerja terhadap Kinerja Karyawan pada Bank Syariah Mandiri Kantor Cabang Makssar” hasil penelitian ini adalah kepemimpinan, motivasi, stres kerja secara simultan dan parsial berpengaruh terhadap kinerja karyawan

  Selanjutnya penelitian dari Lukito, dkk (2016) dengan judul “Pengaruh Motivasi Instrinsik, Motivasi Ekstrinsik dan pengalam kerja terhadap Kinerja Karyawan (

  Studi Kasus pada BTPN Syariah Semarang)” hasil penelitian ini motivasi instrinsik, motivasi ekstrinsik dan pengalam kerja berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan.

  Selanjutnya Kasenda (2013) dengan judul “Kompensasi dan Motivasi Pengaruhnya terhadap Kinerja Kryawan pada PT.Bangun Wenang Beverages Company Manado” hasil dari penelitian menyatakan nilai koefisien regresi berganda menunjukka bahwa kompensasi berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan dengaan nilai koeisien yang positif. Hal ini juga dibuktikan dengan nilai t hitumg >t tabel dengan tingkat signifikan > . Motivasi berpengaruh signifikan terhdap kinerja karyawan nilai koefisien adalah positif. Hal ini juga dibuktikan dengan nilai t hitung >>t tabel dengan tingkat signifikan < . Hubungan antara kompensasi dan motivasi dengan kinerja sangat kuat.

  Selanjutnya Maringka, dkk (2017) dengan judul “Hubungan Lingkungan Kerja dan Kompensasi Terhadap Kinerja Karyawan pada PT.

  Bank Sulutgo Cabang Utama Manado” hasil dari penelitian menyatakan lingkungan kerja dan kompensasi secara simultan berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan. Lingkungan kerja sacara parsial positif dan tidak berpengaruh secara signifikan terhadap kinerja. Kompensasi secara parsial berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja.

  Selanjutnya Agung, dkk (2017) “Pengaruh Stres Kerja, Motivasi Kerja dan Kompensasi terhadap Kinerja Karyawan” hasil dari penelitian ini menyatakan stres kerja, motivasi kerja dan kompensasi berpengaruh terhadap kinerja karyawan pada Bank Syariah Mandiri Kanwil V Surabaya. Kompensasi berpengaruh dominan terhadap kinerja karyawan pada Bank Syariah Mandiri Kanwil V Surabaya.

  Selanjutnya Riansari, T., dkk (2012) dengan judul “Pengaruh Kompensasi dan lingkungan Kerja terhadap Kepuasan Kerja dan Kinerja Karyawan (Studi Kasus PT Bank Tabungan Pensiun Nasional, Tbk Cabang Malang ) hasil dari penelitian menyatakan kompensasi tidak berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan namun kompensasi berpengaruh signifikan terhadap kepuasan kerja. Kepuasan kerja juga berpengaruh terhadap kinerja karyawan.

  Selanjutnya Juliningrum, E., dan Sudiro, a., (2012) dengan judul “Pengaruh Kompensasi, Budaya Organisasi, terhadap Motivasi Kerja dan berpengaruh secara signifikan terhadap kinerja sedangkan budaya organisasi berpengaruh signifikan terhadap motivasi kerja dan kinerja.

  Selanjutnya Dewi, C.N.C dkk (2014) dengan judul “Pengaruh Stres Kerja dan Kepuasan Kerja terhadap Kinerja Karyawan pada bagian Tenaga Penjualan UD Surya Raditya Negara” hasil dari penelitian ini menyatakan ada pengaruh positif dan signifikan kepuasan kerja karyawan terhadap kinerja karyawan pada bagian penjualan UD Surya Raditya Negara.

  Menurut Sudir o Achmad (2009) dengan judul “Pengaruh Komitmen Keorganisasian dan Kepuasan terhadap Kinerja Tenaga Edukatif/Dosen (Studi di Universitas Brawijaya Malang)” hasil dari penelitian ini menyatakan kepuasan kerja tidak berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan dengan menggunakan alat analisis Regresi Linier Berganda.

  Selanjutnya Yudistira Arya Sapoetra, dkk (2013) dengan judul “Pengaruh Strategi Komunikasi terhadap Kinerja Individu dan Kepuasan Kerja (Studi pada Kepolisian Resort Mala ng Kota” hasil dari penelitian ini menyatakan bahwa kepuasan kerja tidak berpengaruh terhadap kinerja karyawan.

  Menurut Rahman Aziz, dkk (2017) dengan judul “Pengaruh Motivasi, Kepuasan Kerja, dan Pengembangan Karir terhadap Kinerja Pegawai bagian Perlenga kan Sekretariat Daerah Kota Makasar”. Hasil karir secara simultan bepengaruh signifkan terhadap kinerja pegawai Bagian Perlengakapan Sekretariat Daerah Kota Makassar.

  Selanjutnya Poniasih L.N.G dan A.A Sagung Kartika (2015) dengan judul “Pengaruh Motivasi Kerja, Komunikasi, dan Stres Kerja terhadap Kepuasan Kerja Karyawan” hasil penelitian ini menunjukkan variabel motivasi kerja, komunikasi, dan stres kerja secara simultan dan parsial berpengaruh signifikan terhadap kepuasan kerja karyawan.

  Menurut Ratnaningsih (2018) dengan judul “Pengaruh Promosi dan Motivasi terhadap Kepuasan Kerja (Studi pada Bank BJB Se- Periangan Timur)” hasil dari penelitian ini menyatakan promosi dan motivasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan kerja.

  Selanjutnya Riansari Titi, dkk (2012) dengan judul ”Pengaruh Kompensasi dan Lingkungan Kerja terhadap Kepuasan Kerja dan Kinerja Karyawan (Studi Kasus PT Bank Tabungan Pensiun Nasional, Tbk Cabang Malan g)” hasil dari penelitian ini menyatakan Kompensasi berpengaruh secara langsung terhadap kepuasan kerja karyawan PT Bank BTPN. Semakin tinggi kompensasi, maka akan semakin tinggi pula kepuasan kerja.

  Menurut Sari Elviera (2009) dengan judul “Pengaruh Kompensasi dan Iklim Organisasi terhadap Kepuasan Kerja” hasil dari penelitian ini menyatakan kompensasi secara signifikan berpengaruh terhadap kepuasan kerja.

Tabel 2.1 Penelitian Terdahulu Motivasi (X1) terhadap Kinerja Karyawan (Y) No Penelitian Judul Variabel Hasil

  1 Purnomo dan Dwiloka (2017)

  Pengaruh Motivasi Kerja, Kompensasi dan Komunikasi Pimpinan terhadap Kinerja Kryawan pada PT Bank Jateng Cabang Temanggung

  Independen (X)

  Motivasi Kompensasi Komunikasi

  Dependen (Y)

  Kinerja Karyawan

  Analisis regresi menunjukan bahwa motivasi kerja, kompensasi dan komunikasi secara bersama- sama berpengaruh terhadap kinerja di PT Bank Jateng Cabang Temanggung.

  2 Rahmayanti,

  D., Afandi, I(2014 )

  Analisis Pengaruh Kepemimpinan, Motivasi,

  Independen (X)

  Kepemimpinan Motivasi

  Motivasi tidak berpengaruh positif terhadap kinerja karyawan kerja, dan Kedisplinan terhadap Kinerja Karyawan (Studi Kasus: Operator Welding I A, Pt, Xyz Motor) kerja

  Kedisplinan

  Dependen (Y)

  Kinerja Karyawan menunjukkan nilai t hitung sebesar 0,671 dengan taraf P- value 0,504.

  3 Yuliana, (2016)

  Pengaruh Kepemimpinan, Motivasi, dan Lingkungan Kerja Terhadap Kinerja Karyawan (Studi Kasus pada PT. BCA Syariah Semarang)

  Independen (X)

  Kepemimpinan Motivasi Lingkungan Kerja

  Dependen (Y)

  Kinerja Karyawan kepemimpinan, motivasi, dan lingkungan kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan pada PT.BCA Syariah Semarang, angka koefisen determinasi sebesar 0.837

  (2012) Kepemimpinan, Kepemimpinan motivasi dan Motivasi dan Motivasi stres kerja secara Stres Kerja Stres Kerja simultan dan terhadap Dependen parsil Kinerja Kinerja berpengaruh Karyawan pada Karyawa terhadap Kinerja Bank Syariah Karyawan Mandiri Kantor Cabang Makkasar

  5 Lukito, dkk Pengaruh Independen Motivasi (2016) Motivasi Motivasi Instrinsik, instrinsik, Instrinsik motivasi

  Motivasi Motivasi ekstrinsik, dan Ekstrinsik dan Ekstrinsik pengalaman kerja Pengalaman Pengalaman berpengaruh Kerja Terhadap Kerja terhadap kinerja kinerja Dependen karyawan Karyawan Kinerja (Studi pada Karyawan BTPN Syariah Semarang)

  6 Kasenda Kompensasi nilai koefisien

  Independen

  (2013) dan Motivasi (X) regresi berganda Pengaruhnya Kompensasi menunjukka terhadap Motivasi bahwa Kinerja Dependen (Y) kompensasi Kryawan pada Kinerja berpengaruh PT.Bangun Karyawan signifikan Wenang terhadap kinerja Beverages karyawan Company dengaan nilai Manado koeisien yang positif. Hal ini juga dibuktikan dengan nilai t hitumg >t tabel dengan tingkat signifikan > . Motivasi berpengaruh signifikan terhdap kinerja karyawan nilai positif. Hal ini juga dibuktikan dengan nilai t >>t

  hitung tabel

  dengan tingkat signifikan < .

  Hubungan antara kompensasi dan motivasi dengan kinerja sangat kuat.

  7 Maringka, Hubungan Independen lingkungan kerja dkk (2017) Lingkungan (X) dan kompensasi Kerja dan Lingkungan secara simultan Kompensasi Kerja berpengaruh terhadap Kompensasi signifikan Kinerja Dependen (Y) terhadap kinerja Karyawan pada Kinerja karyawan.

  PT. Bank Karyawan Lingkungan kerja Sulutgo Cabang sacara parsial Utama Manado positif dan tidak berpengaruh terhadap kinerja. Kompensasi secara parsial berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja.

  8 Riansari, T., Pengaruh Independen kompensasi tidak dkk (2012) Kompensasi (X) berpengaruh dan lingkungan Kompensasi signifikan Kerja terhadap Lingkungan terhadap kinerja Kepuasan Kerja Kerja karyawan namun dan Kinerja Dependen (Y) kompensasi Karyawan Kepuasan Kerja berpengaruh (Studi Kasus Kinerja signigikan PT Bank Karyawan terhadap Tabungan kepuasan kerja.

  Pensiun Kepuasan kerja Nasional, Tbk juga berpengaruh Cabang Malang terhadap kinerja ) karyawan.

  9 Juliningrum, Pengaruh Independen kompensasi tidak

  Sudiro,

  Stres kerja Motivasi kerja Kompensasi

  Independen(X)

  11 Dewi, C.N.C dkk (2014) Pengaruh Stres Kerja dan Kepuasan Kerja

  Kepuasan kerja (Z) terhadap Kinerja Karyawan (Y)

  Kompensasi berpengaruh dominan terhadap kinerja karyawan pada Bank Syariah Mandiri Kanwil V Surabaya.

  Kinerja Karyawan

  Dependen

  Independen

  a., (2012)

  Pengaruh Stres Kerja, Motivasi Kerja dan Kompensasi Terhadap Kinerja Karyawan

  10 Agung dan Hening (2017)

  Motivasi Kerja Kinerja Kryawan secara signifikan terhadap kinerja sedangkan budaya organisasi berpengaruh signifikan terhadap motivasi kerja dan kinerja.

  Dependen (Y)

  Kompensasi Budaya Organisasi

  Budaya Organisasi, terhadap Motivasi Kerja dan Kinerja Pegawai

  Stres Kerja Kepuasan Kerja ada pengaruh positif dan signifikan Kinerja Karyawan pada bagian Tenaga Penjualan UD Surya Raditya Negara

  Kinerja Karyawan karyawan terhadap kinerja karyawan pada bagian penjualan UD Surya Raditya Negara.

  12 Sudiro Achmad (2009)

  Pengaruh Komitmen Keorganisasian dan Kepuasan terhadap Kinerja Tenaga Edukatif/Dosen (Studi di Universitas Brawijaya Malang)

  Independen (X)

  Komitmen Keorganisasian Kepuasan kerja

  Dependen (Y)

  Kinerja Karyawan kepuasan kerja tidak berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan dengan menggunakan alat analisis Regresi Linier Berganda

  13 Yudistira Arya Sapoetra, dkk (2013)

  Pengaruh Strategi Komunikasi terhadap Kinerja

  Independen (X)

  Strategi Komunikasi

  Dependen (Y)

  kepuasan kerja tidak berpengaruh terhadap kinerja karyawan. Kepuasan Kerja (Studi pada Kepolisian Resort Malang Kota

  Karyawan Kepuasan Kerja

  14 Rahman Aziz, dkk (2017)

  Pengaruh Motivasi, Kepuasan Kerja, dan Pengembangan Karir terhadap Kinerja Pegawai bagian Perlengakan Sekretariat Daerah Kota Makasar