Pertumbuhan dan Produksi Hijauan Alfalfa (Medicago sativa L) pada Komposisi Media Tanam yang Berbeda dan Pemberian Inokulan. - Diponegoro University | Institutional Repository (UNDIP-IR)

RINGKASAN

DANANG SURYO PUTRO. H2C 004 075. 2008. Pertumbuhan dan Produksi Hijauan
Alfalfa (Medicago sativa L) pada Komposisi Media Tanam yang Berbeda dan Pemberian
Inokulan. (Pembimbing: FLORENTINA KUSMIYATI dan WIDYATI SLAMET).
Penelitian bertujuan untuk mengkaji pengaruh komposisi media tanam dan
pemberian inokulan terhadap pertumbuhan dan produksi hijauan alfalfa. Penelitian
dilaksanakan bulan September 2006 sampai dengan Januari 2007 di rumah kaca
Laboratorium Ilmu Tanaman Makanan Ternak Fakultas Peternakan Universitas
Diponegoro Semarang.
Materi yang digunakan dalam penelitian adalah benih alfalfa, inokulan, tanah
latosol, kompos, pupuk Urea, SP-36, KCl. Peralatan yang digunakan adalah pot kapasitas
6 kg (24 buah), ayakan pasir, sekop kecil, sekop, ember plastik, alat tulis, kertas label,
timbangan analitis dengan ketelitian 0,5 g dan 0,001 g, cangkul, meteran, eksikator,
cawan porselin, pinset, gunting dan oven.
Rancangan yang digunakan adalah Rancangan Acak Lengkap (RAL) pola faktorial
4x2 dengan 3 ulangan. Faktor pertama adalah media tanam
tanah : kompos,
yaitu tanah : kompos = 1 : 1 (M1), tanah : kompos = 2 : 1 (M2), tanah : kompos = 3 : 1
(M3), tanah : kompos = 4 : 1 (M4). Faktor kedua adalah pemberian inokulan, yaitu tanpa
inokulan (I0) dan dengan pemberian inokulan (I1). Variabel yang diamati pada penelitian

adalah jumlah daun, tinggi tanaman, produksi segar dan produksi bahan kering. Data
dianalisis ragam untuk menguji pengaruh perlakuan, dilanjutkan dengan uji wilayah
ganda Duncan untuk mengetahui perbedaan antar perlakuan.
Hasil analisis ragam menunjukkan bahwa interaksi antara perlakuan media tanam
dan pemberian inokulan tidak berpengaruh nyata (p>0,05) terhadap pertumbuhan dan
produksi hijauan alfalfa. Perlakuan media tanam berpengaruh nyata (p0,05)
terhadap tinggi alfalfa. Perlakuan pemberian inokulan tidak memberikan pengaruh nyata
(p>0,05) terhadap pertumbuhan dan produksi hijauan alfalfa.
Simpulan dari penelitian ini adalah tidak ada interaksi antara perlakuan komposisi
media tanam yang berbeda dan pemberian inokulan terhadap pertumbuhan dan produksi
hijauan alfalfa. Komposisi media tanam meningkatkan jumlah daun dan produksi hijauan
alfalfa. Media tanam tanah : kompos 1:1 merupakan media terbaik untuk pertumbuhan
dan produksi hijauan alfalfa. Pemberian inokulan tidak meningkatkan pertumbuhan dan
produksi hijauan alfalfa.

Dokumen yang terkait

Kecernaan In Vitro Alfalfa (Medicago sativa L.) pada Media Tanam dan Inokulasi yang Berbeda. - Diponegoro University | Institutional Repository (UNDIP-IR)

0 0 1

Kecernaan In Vitro Alfalfa (Medicago sativa L.) pada Pemupukan Fosfat dan Umur Defoliasi Pertama yang Berbeda. - Diponegoro University | Institutional Repository (UNDIP-IR)

0 0 1

Kadar dan Serapan Fosfat Hijauan Alfalfa (Medicago sativa L.) dengan Pemupukan Nitrogen dan Fosfat dari Sumber yang Berbeda. - Diponegoro University | Institutional Repository (UNDIP-IR)

0 0 1

Pertumbuhan dan Produksi Bahan Kering Hijauan Alfalfa (Medicago sativa L.) pada Pemupukan Fosfat dan Umur Defoliasi yang Berbeda. - Diponegoro University | Institutional Repository (UNDIP-IR)

0 0 1

Kadar dan Serapan Nitrogen Hijauan Alfalfa (Medicago sativa L) dengan Aplikasi Jenis Pupuk Fosfat yang Berbeda. - Diponegoro University | Institutional Repository (UNDIP-IR)

0 0 1

Kualitas Alfalfa (Medicago sativa L.) pada Pemupukan Fosfat dan Umur Defoliasi Pertama yang Berbeda. - Diponegoro University | Institutional Repository (UNDIP-IR)

0 0 2

Kualitas Alfalfa (Medicago sativa L.) pada Komposisi Media Tanam dan Inokulasi. - Diponegoro University | Institutional Repository (UNDIP-IR)

0 0 1

Pertumbuhan dan Produksi Hijauan Alfalfa pada Pemupukan Fosfat dan Interval Waktu Pemotongan yang Berbeda. - Diponegoro University | Institutional Repository (UNDIP-IR)

0 0 1

PERSEPSI GURU DAN SISWA TENTANG MUTU PEN

0 0 10

Alat Berat Dan Pemindahan Tanah Mekanis

0 0 15