MODUS DAN IMPLIKATUR PADA IKLAN HANDPHONE DI TABLOID PULSA EDISI MEI-JULI 2011 Modus Dan Implikatur Pada Iklan Handphone Di Tabloid Pulsa Edisi Mei-Juli 2011.

MODUS DAN IMPLIKATUR PADA IKLAN HANDPHONE
DI TABLOID PULSA EDISI MEI-JULI 2011
SKRIPSI
Untuk Memenuhi Sebagian Persyaratan
Guna Mencapai Derajat
Sarjana S-1

Pendidikan Bahasa, Sastra Indonesia dan Daerah

Disusun oleh:

HENDRATMOKO CATUR PRABA SULISTYA
A 310 060 180

FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN
UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH SURAKARTA
2012
i

MOTTO


1. “Sesungguhnya aku yakin, bahwa sesungguhnya aku akan menemui hisab
terhadap diriku” . (Qs. 69: 20)

2. “ Hai orang-orang yang beriman, bersabarlah kamu dan kuatkanlah
kesabaranmu dan tetaplah siap siaga di perbatasan negerimu dan
bertakwalah kepada Allah, supaya kamu beruntung”. (Qs. 3: 200)

iv

PERSEMBAHAN

Dengan penuh rasa syukur Alhamdulillah, skripsi sederhana ini
diperuntukkan kepada keluarga tercinta:



Ayah dan ibu tercinta, Alm. Sukadi dan Sukijem.




Adik tercinta, Rahma Ratries Alamkhas.

v

KATA PENGANTAR

Assalamualaikum wr.wb.
Puji syukur Alhamdulillah, penulis ucapkan kehadirat Allah SWT yang
telah melimpahkan rahmat, nikmat, dan inayah-Nya. Penulis dapat menyelesaikan
skripsi dengan judul implikatur percakapan pada iklan handphone di tabloid Pulsa
edisi Mei-Juli 2011. Skripsi ini disusun sebagai salah satu syarat guna
memperoleh gelar S-1 jurusan pendidikan Bahasa, Sastra Indonesia dan Daerah,
Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Muhammadiyah Surakarta.
Penulis sadar, bahwa skripsi ini tidak akan selesai tanpa adanya bantuan
dari berbagai pihak. Untuk itu, penulis mengucapkan terima kasih kepada
berbagai pihak yang telah membantu dalam penulisan skripsi ini.
1. Drs. Sofyan Anif, M.Si, selaku Dekan Fakultas Keguruan dan Ilmu
Pendidikan Universitas Muhammadiyah Surakarta.
2. Drs. Agus Budi Wahyudi, M.Hum. Selaku Ketua Jurusan Pendidikan
Bahasa Sastra Indonesia dan Daerah, yang telah memberikan arahan

kepada penulis.
3. Prof. Dr. Abdul Ngalim, M.Hum, selaku pembimbing I yang telah
meluangkan waktu, untuk memberikan bimbingan, dan arahan sejak awal
hingga selesainya skripsi ini.
4. Drs. Andi Haris Prabawa, M.Hum, selaku pembimbing II yang telah
memberikan arahan, bimbingan dan petunjuk kepada penulis sehingga
dapat menyelesaikan skripsi ini.

vi

5. Prof. Dr. Hj. Markhamah, M. Hum, selaku penguji III yang telah
meluangkan waktu untuk menguji dan memberikan arahan, koreksi dan
petunjuk kepada penulis sehingga dapat menyelesaikan skripsi ini.
6. Bapak dan ibu dosen Jurusan Pendidikan Bahasa Sastra Indonesia dan
Daerah yang telah mengajar dan membimbing penulis selama mengikuti
perkuliahan.
7. Dan semua pihak yang tidak dapat penulis sebutkan.
Atas bantuan yang telah diberikan, penulis hanya bisa berdoa semoga
Allah swt memberikan balasan terbaik atas amal yang ilakukan. Penulis
menyadari bahwa karya yang sederhana ini masih jauh dari kesempurnaan. Untuk

itu, penulis mengharapkan kritik dan saran yang membangun dari pembaca.
Penulis berharap semoga karya ini dapat bermanfaat khususnya bagi penulis
sendiri maupun bagi pembaca pada umumnya.
Wassalamualaikum wr.wb.
Surakarta, Juli 2012

Penulis

vii

DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL................................................................................i
HALAMAN PERSETUJUAN............................................................... ii
HALAMAN PERNYATAAN.............................................................. iii
HALAMAN MOTTO.............................................................................iv
HALAMAN PERSEMBAHAN.............................................................v
KATA PENGANTAR...........................................................................vi
DAFTAR ISI........................................................................................vii
ABSTRAK............................................................................................ix

BAB I PENDAHULUAN.................................................................... 1
A. Latar Belakang....................................................................... 1
B. Pembatasan Masalah.............................................................. 3
C. Rumusan Masalah.................................................................. 3
D. Tujuan Penelitian................................................................... 4
E. Manfaat Penelitian................................................................. 4
F. Sistematika Penulisan............................................................ 5
BAB II TINJAUAN PUSTAKA DAN LANDASAN TEORI........... 6
A. Tinjauan Pustaka.................................................................... 6
B. Landasan Teori..................................................................... 13
1. Pengertian Pragmatik.................................................... 13
2. Implikatur ..................................................................... 14

viii

3. Situasi Tutur.................................................................. 17
4. Tindak Tutur................................................................. 20
5. Jenis-jenis Tindak Tutur................................................ 22
6. Prinsip Kerja Sama........................................................ 25
7. Prinsip Kesopanan......................................................... 27

8. Media Cetak.................................................................. 33
9. Tabloid.......................................................................... 33
10. Iklan ............................................................................. 35
BAB III METODE PENELITIAN..................................................... 39
A. Bentuk Penelitian................................................................. 39
B. Obyek Penelitian.................................................................. 39
C. Data dan Sumber Data......................................................... 40
D. Teknik Pengumpulan Data................................................... 40
E. Teknik Analisis Data............................................................ 41
F. Teknik Penyajian Hasil Analisis.......................................... 41
BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN........................................... 42
A. Hasil Penelitian.................................................................... 42
B. Pembahasan ......................................................................... 47
1. Analisis modus kalimat pada iklan handphone di Tabloid
pulsa edisi bulan Mei-Juli 2011.................................... 47
2. Implikatur iklan handphone di tabloid pulsa edisi MeiJuli 2011........................................................................ 58

ix

BAB V PENUTUP............................................................................ 95

A. Simpulan ........................................................................... 95
B. Implikasi ........................................................................... 96
C. Saran .................................................................................. 98
DAFTAR PUSTAKA
LAMPIRAN

x

ABSTRAK
MODUS DAN IMPLIKATUR PADA IKLAN HANDPHONE DI
TABLOID PULSA EDISI MEI-JULI 2011
Hendratmoko Catur Praba Sulistya (A 310 060 180), Jurusan Bahasa Sastra
Indonesia dan Daerah. Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas
Muhammadiyah Surakarta, 2012, 99 halaman.
Penelitian ini memiliki dua masalah yakni: (1) Bagaimanakah modus
kalimat yang digunakan pada iklan handphone di tabloid Pulsa edisi Mei-Juli
2011? Dan (2) Bagaimanakah implikatur yang terdapat pada iklan handphone di
tabloid Pulsa edisi Mei-Juli 2011?. Data dalam penelitian ini adalah kata, frase
dan kalimat yang terdapat pada iklan handphone di tabloid Pulsa.
Penelitian ini berjenis penelitian kualitatif. Teknik pengumpulan data dalam

penelitian ini menggunakan dengan cara menyimak penggunaan bahasa pada iklan
handphone di tabloid Pulsa. Teknik penyediaan data dalam penelitian ini
menggunakan teknik catat, yang dilakukan dengan cara pencatatan terhadap datadata yang terkumpul pada kartu data. Teknik catat dilakukan untuk mencatat data
yang berupa tuturan pada iklan yang mengandung implikatur.
Teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakan metode padan ekstra
lingual. Metode padan ekstra lingual merupakan metode yang digunakan untuk
menganalisis unsur yang bersifat ekstra lingual, seperti menghubungkan masalah
bahasa dengan masalah di luar bahasa. Setelah data terkumpul, analisis yang
dilakukan dalam penelitian ini adalah dengan cara mengidentifikasi jenis tuturan
berdasarkan modus kalimat yang digunakan, serta mengidentifikasi bentuk
implikatur pada iklan handphone di tabloid Pulsa.
Sesuai dengan rumusan masalah yang telah dibuat, penelitian ini
menghasilkan dua hal. Pertama, diperoleh modus kalimat yang digunakan dalam
iklan handphone di tabloid Pulsa edisi Mei-Juli 2011, yaitu terdapat iklan
handphone yang menggunakan modus kalimat berita dan perintah. Kedua, adalah
implikatur yang terdapat pada iklan handphone di tabloid Pulsa edisi Mei-Juli
2011. Implikatur yang terdapat pada iklan handphone di tabloid Pulsa berupa
maksud penulis pesan (O1) yang menyuruh/ memerintah kepada pembaca. Dalam
rangka menyampaikan maksud yang terimplikasi dalam iklan tersebut, penulis
menggunakan beberapa tindak tutur, yaitu tindak tutur tak langsung dan tindak

tutur ilokusi. Dalam rangka menyampaikan maksud tuturan, penulis iklan
cenderung melanggar prinsip kerjasama, akan tetapi penulis iklan benar-benar
memperhatikan prinsip kesopanan karena seluruh perintah tidak diungkapkan
melalui tuturan langsung kepada pembaca.

Kata kunci: Modus kalimat dan implikatur, iklan handphone tabloid pulsa.

xi