SOAL UAS BAHASA INDONESIA GASAL 20152016 KELAS X STECE

ULANGAN AKHIR SEMESTER GASAL
SMA STELLA DUCE 1 YOGYAKARTA
TAHUN PELAJARAN 2015/2016
----------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------Mata pelajaran
: Bahasa Indonesia (WAJIB)
Kelas / Program : X MIPA/IPS/BAHASA dan BUDAYA
Hari, tanggal
: Kamis, 03 Desember 2015
Waktu
: 07.30 – 09.30
PETUNJUK UMUM
1. Tulislah terlebih dahulu identitas Anda pada lembar jawab!
2. Periksalah soal dengan seksama sebelum mulai mengerjakan!
3. Periksalah seluruh pekerjaan Anda sebelum diserahkan kepada pengawas ulangan!
4. Kerjakan semua soal! Soal pilihan ganda sebanyak 50 soal dan uraian 5 soal.

A. SOAL PILIHAN GANDA
PETUNJUK KHUSUS
Pilihlah satu jawaban yang paling tepat!

1. Ikan air tawar terbagi ke dalam tiga golongan, yakni ikan peliharaan, ikan buas, dan ikan liar.

Ikan peliharaan terdiri atas ikan-ikan yang mudah diperbanyak. Contohnya: ikan bandeng,
ikan mas, ikan gurami, dan lain-lain. Ikan buas memiliki sifat jahat terhadap ikan-ikan lain.
Contohnya: ikan gabus, ikan lele. Ikan liar, meskipun jarang dipelihara, tetapi memiliki
keuntungan secara ekonomis. Contohnya ikan pari, ikan bunter, dan ikan jeler.
Teks laporan observasi di atas adalah bagian ….
a. Contoh
b. Sebab-Akibat
c. Pengertian
d. Klasifikasi
e. Definisi
2. Harimau dapat mencapai tinggi 1,5 meter, panjang 3,3 meter, dan berat 300 kg. Bulunya
berwarna putih dan coklat keemasan dengan belang atau loreng berwarna hitam. Gigi
taringnya kuat dan tajam untuk mengoyak daging. Kakinya berjumlah empat dengan cakar
yang kuat untuk menerkam mangsanya.
Teks laporan hasil observasi di atas berbentuk ….
a. Eksposisi
b. Deskripsi
c. Definisi
d. Argumentasi
e. Klasifikasi

3. Kalimat di bawah ini yang mempunyai kata berantonim adalah ….
a. Harimau dapat hidup di hutan, padang rumput, dan daerah payau atau hutan bakau.
b. Andi sangat bahagia bertemu ayahnya kemarin, sebab dia terakhir kali berjumpa
dengan ayahnya pada waktu kelas enam Sekolah Dasar.
c. Berlian mempunyai indeks refraksi paling tinggi jika dibandinkan dengan batu permata
apa pun sehingga benda ini memantulkan cahaya yang menarik.
d. Perbedaan penting antara berlian dan karbon adalah daya grafit dan daya hantar arus
listrik yang dikandung.
e. Harga sembako mulai naik menjelang lebaran tetapi nilai rupiah makin turun drastis saat
ini

1

4. Karbon adalah unsur kimia nonmental yang disimbolkan dengan huruf C. Karbon berada di
alam dapat dikelompokkan sebagai karbon murni dan terikat secara kimia dalam senyawa
alam yang dapat berbentuk kristal murni.
Kata yang dicetak miring dalam teks di atas termasuk dalam jenis kata ….
a. Sifat
b. Bilangan
c. Kerja

d. Konjungsi
e. Keterangan
5. Perhatikan kalimat-kalimat berikut!
(1) Komodo adalah binatang melata terberat di dunia yang mempunyai berat 100kg atau
lebih. (2) Komodo terbesar yang pernah diukur mempunyai panjang lebih dari 3 meter
dan berat 166kg. (3) Komodo mempunyai kulit bersisik yang berwarna abu-abu. (4)
Komodo menggunakan indra penciuman yang tajam untuk mendeteksi keberadaan
bangkai binatang yang terletak beberapa kilometer dari kejauhan. (5) Hampir semua
bagian gigi komodo tertutup oleh gusi. (6) Ketika komodo sedang makan, gusinya
berdarah dan menjadi media ideal bagi berkembangnya bakteri yang berbahaya.
Kalimat definisi dalam paragraf di atas adalah ….
a. (1)
b. (2)
c. (3)
d. (4)
e. (5)
6. Pernyataan yang tepat yang terkait dengan pengertian laporan observasi adalah ….
a. Teks laporan observasi menitikberatkan pada uraian bentuk, ciri-ciri, adan keadaan
sesuatu yang tepat dideskripsikan untuk tempat dan waktu tertentu.
b. Teks laporan observasi lebih menekankan pada pengelompokan berbagai hal ke

dalam jenis-jenis sesuai dengan ciri-ciri setia jenis pada umumnya.
c. Teks deskripsi berkaitan dengan hubungan berjenjang antara sebuah kelas dan
subkelas yang ada di dalamnya.
d. Teks laporan bersifat global dan universal, sedangkan teks deskripsi bersifat individu
dan unik.
e. Teks laporan observasi lebih bersifat individual dan unik.
7. Kalimat berikut ini yang menggunakan frasa verba adalah ....
a. Binatang dapat dibagi menjadi vertebrata dan invertebrata.
b. Setiap pagi para siswi menyanyikan lagu Indonesia Raya.
c. Ayah membaca koran di teras rumah.
d. Adik menangis karena terjatuh di halaman.
e. Setiap pergi ke sekolah, aku diantar oleh ayah.
8. Beberapa hal yang dapat menjadi (dorong) (pertumbuhan) pariwisata adalah mulai
banyaknya acara rapat atau seminar nasional maupun internasional yang (gelar) di Jogja.
Pembentukan kata berimbuhan berdasarkan kata dasar yang ada di dalam kurung yang
benar .…
a. pendorongan, tumbuh, gelaran
b. pendorong, ditumbuhkannya, digelar
c. pendorong, pertumbuhan, digelar
d. pendorong, pertumbuhan, tergelar

e. mendorong, tumbuhnya, digelar

2

9. Perhatikan kalimat-kalimat berikut!
(1) Semua benda di dunia ini dapat diklasifikasikan menjadi benda hidup dan benda mati.
(2) Benda hidup dapat dikelompokkan lagi menjadi binatang dan tumbuh-tumbuhan.
(3) Binatang dapat dibagi menjadi vertebrata dan invertebrata.
(4) Yang pertama sering disebut makhluk hidup dan yang kedua disebut makhluk mati.
(5) Tumbuh-tumbuhan tidak dapat bergerak dari satu tempat ke tempat lain sedangkan
binatang dapat bergerak bebas.
(6) Benda di dunia ini dapat dikelompokkan atas persamaan dan perbedaannya.
Agar menjadi teks laporan observasi yang logis, urutan kalimat di atas adalah ….
a. (6), (1), (4), (2), (5), (3)
b. (6), (1), (2), (3), (4), (5)
c. (6), (2), (4), (3), (5), (1)
d (6), (4), (1), (2), (5), (3)
e (6), (4), (1), (2), (3), (5)
10. Bacalah teks pantun ini dengan cermat!


Ke pulau Bali membeli batik
Batik tradisional mahal ...
Kalau Tuan Putri merasa paling ...
Jadilah terkenal sampai manca negara
Secara berurutan, kata-kata yang rimanya sesuai untuk mengisi bagian rumpang
dari pantun di atas adalah ....
a. harganya, seksi
b. nilainya, kaya
c. sekali, seksi
d. nilainya, cinta
e. harganya, cantik
11. Bacalah dengan cermat!
(1) Darah adalah cairan merah yang kental. (2) Terdapat 3,5 liter darah pada rata-rata tubuh
manusia dan dapat digolongkan menjadi golongan A, B, O, dan AB. (3) Terdapat tiga jenis
pembuluh darah yaitu arteri, vena, dan kapiler. (4) Pembuluh darah arteri adalah pembuluh
darah yang lebar. (5) Pembuluh darah jenis ini menyalurkan darah ke seluruh bagian tubuh.
(6) Darah pada pembuluh arteri berwarna merah cerah dan mengandung oksigen. (7)
Pembuluh darah vena adalah pembuluh darah yang sempit. (8) Pembuluh darah jenis ini
memiliki dinding yang tipis dan tidak elastis. (9) Adapun pembuluih darah kapiler adalah
pembuluh darah yang sangat kecil.

Kalimat definisi dalam penggalan laporan observasi di atas adalah ….
a. (1), (2), (3), (5)
b. (2), (3), (5), (6)
c. (2), (5), (6), (7)
d. (6), (7), (8), (9)
e. (1), (4), (7), (9)
12. Kalimat di bawah ini yang memiliki konjungsi adalah .…
a. Bakteri yang hidup dalam air liur komodo menyebabkan darah korban yang digigit
keracunan.
b. Bahan yang terbakar pada suhu yang relatif rendah tidak akan terbakar dalam karbon
oksida.
c. Berlian terbentuk dari atom yang terkait dengan sangat kuat, dikenal sebagai benda
yang paling keras.
d. Randi mencari-cari dompetnya yang hilang di lapangan, tiba-tiba dari jauh Amel
berteriak.
e. Oleh karena itu, tumbuh-tumbuhan dikelompokkan menjadi tumbuh-tumbuhan berbunga
dan tidak berbunga.

3


13. Kata penghubung pertentangan digunakan dalam kalimat ....
a. Jangan melarang keinginanku atau keinginannya.
b. Batas kesabarannya ini adalah puncak perjalanan hidupnya.
c. Randy minta maaf setelah melihat Rindy menangis.
d. Sudah tiga kali Pak Iwang memperingatkan anak buahnya, tetapi tetap saja tidak
dihiraukan.
e. Ayah marah sekali kepada kami karena kami tidak mematuhi perintahnya.
14. Berikut ini yang merupakan kalimat kompleks adalah ....
a. Kucing besar itu adalah hewan liar pemangsa daging.
b. Harimau mudah menyesuaikan dengan lingkungan baru.
c. Yang pertama sering disebut makhluk hidup dan yang kedua disebut makhluk mati.
d. Benda hidup dapat dikelompokkan menjadibinatang dan tumbuhan.
e. Terdapat tiga jenis pembuluh darah yaitu arteri, vena, dan kapiler.
15. Kalimat berikut yang termasuk kalimat simpleks adalah ….
a. Ayah memberi saya uang saku seribu rupiah sedangkan adikku diberi tiga ribu rupiah.
b. Tanaman kacang itu akan tumbuh subur apabila petaninya rajin menyiramnya.
c. Romo Dedi berkotbah kepada umatnya di Gereja.
d. Rini membaca materi sedangkan saya menulis materi.
e. Kakak makan roti sedangkan adik minum susu.


16. Cermati teks puisi berikut!
BURUNG-BURUNG ENGGAN BERNYANYI LAGI
Bising gergaji mengoyak sepi
Dari hutan pohon-pohon tumbang
Mobil-mobil besar menggendongnya
Tergesa-gesa ke kota
Gunung dan lembah luka parah
Kulitnya terkelupas
Erang sakitnya merambah ke mana-mana
Burung-burung kehilangan dahan dan ranting
Enggan bernyanyi lagi
Bila pun ada tegur sapa di antara mereka
Tentulah pernyataan yang menyesakkan
Ke mana kita harus mengungsi?
Pohon-pohon perdu dan melata itu
Bukanlah tempat tinggal ideal
Kita perlu gunung yang teduh
Lembah yang indah
Bukan yang luka parah begini.
Larik bermajas personifikasi pada puisi di atas adalah ….

a. dari hutan pohon-pohon tumbang
b. mobil-mobil besar menggendongnya
c. erang sakitnya merambah ke mana-mana
d. burung-burung kehilangan dahan dan ranting
e. Kita perlu gunung yang teduh
17. Pemakaian konjungsi di bawah ini yang tepat adalah ….
a. Pelajaran Ekonomi menggelisahkan. Oleh karena itu, tugasnya sangatlah banyak
b. Semakin baik bahasa Indonesia kita semakin baik pula komunikasi kita
c. Formulir pendaftaran haruslah Anda isi lengkap. Meskipun demikian, bayarlah uang
d. Data-data sudah didapatkan tim penyidik KPK. Sebelumnya data tersebut diserahkan
kepada tim penyidik KPK
e. Pelakunya sudah tertangkap. Dengan demikian kita tidak perlu mencari lagi

4

Teks berikut untuk menjawab soal nomor 18, 19, dan 20. Bacalah dengan cermat!
(1)Di Indonesia banyak pengendara kendaraan bermotor. (2) Apakah Anda pernah
melanggar rambu-rambu lalilintas? (3)Jika pernah, tentu pihak berwajib akan menilangnya
dan Anda sebaiknyamengetahui prosedur penilangan. (4) Berikut ini hal yang harus Anda
perhatikan ketika dikenakan surat bukti pelanggaran berlalu lintas. (5) Dengan

memperhatikan hal itu, ketika melakukan pelanggaran, Anda tidak akan dirugikan dan akan
mendapat sanksi sesuai dengan peraturan.
….
(6) Ketiga, pastikan tuduhan pelanggaran. (7) Pengendara sudah selayaknya mengecek
tuduhan pelanggaran polisi tersebut, benar atau tidak. (8) Jika polisi menyatakan Anda
dilarang belok ke kiri karen ada tanda dilarang belok kiri, Anda harus yakin bahwa tanda
tersebut benar-benar ada.
(9) Keempat, jangan serahkan kendaraan atau STNK begitu saja. (10) Polisi tidak
berhak menyita kendaraan bermotor atau STNK kecuali kendaraan bermotor itu diduga
hasil tindak pidana, pelanggaran itu mengakibatkan kematian, pengemudi tidak dapat
menunjukkan STNK, atau pengemudi tidak dapat menunjukkan SIM. (11) Jadi, utamakanlah
SIM sebagai surat yang ditahan oleh polantas!
18. Kalimat imperatif (kalimat perintah) yang terdapat pada teks di atas adalah nomor ….
a. (6), (9), (11)
b. (6), (7), (9)
c. (7), (8), (10)
d. (4), (5), (6)
e. (6), (10), (11)
19. Bagian teks prosedural di atas yang merupakan bagian tujuan adalah ….
a. (4), (5)
b. (1), (2)
c. (6), (9)
d. (1), (6)
e. (3), (4)
20. Kalimat interogatif yang terdapat pada teks di atas adalah kalimat nomor ….
a. (1)
b. (2)
c. (6)
d. (7)
e. (10)
21. Bacalah kutipan puisi berikut!
Kisah Semu
ku masih ragu tuk teruskan dan tinggalkan kisah usang dan suram
hingga sampai bumi ini kering

bersama taburan bintang menambah keindahan
yakinkanku tuk melanjutkan kisah
gapai keindahan dan kebahagiaan
bersama bulan dan bintang
pada setianya temani malam
ku yakin terang kan datang usir kegelapan
Larik bermajas metafora yang tepat untuk melengkapi rumpang puisi tersebut adalah ….
a. hembuskan suasana riang
b. seperti angan melayang
c. tetesan hujan menyerbu bumi
d. dewi malam pancarkan sinarnya
e. kusandarkan kesedihan dan nestapa pada-Nya

5

22. Bacalah kutipan puisi !
Lingkaran Penuh Merona
Coba kau tengok ke angkasa
sungguh kuasa-Nya
bulan lingkaran penuh merona
bak lampu taman sinari bunganya
pancaran emasnya mandikan taman dunianya
bunga setaman sambut dan rasakan hangatnya
simpan energi purnama
tuk hidupkan aura hingga purnama berikutnya
bunga wijaya kusuma pun
mekarkan kuncupnya
hanya sekejap saja
gugurkan keindahannya
buktikan keindahan hanya sementara
Larik yang bermajas simile pada kutipan puisi tersebut adalah ….
a. simpan energi purnama
b. bak lampu taman sinari bunganya
c. pancaran emasnya mandikan taman dunianya
d. bunga setaman sambut dan rasakan hangatnya
e. tuk hidupkan aura hingga purnama berikutnya
Teks berikut untuk soal nomor 23 sampai dengan 25.
Pertama, kenali petugas yang menilang Anda.
Kedua, ….
Ketiga, pastikan tuduhan pelanggaran. Pengendara sudah selayaknya mengecek
tuduhan pelanggaran polisi tersebut, benar atau tidak. Jika polisi menyatakan Anda
dilarang belok ke kiri karena ada tanda dilarang belok ke kiri, Anda harus yakin bahwa
tanda tersebut benar-benar ada.
Keempat, jangan serahkan kendaraan atau STNK begitu saja.
Kelima, terima atau tolak tuduhan.
23. Pernyataan yang sesuai untuk melengkapi bagian rumpang teks tersebut adalah ….
a. Ucapkan salam dan ajaklah berdamai.
b. Tunjukkan dan serahkan surat-surat kendaraan Anda.
c. Pahamilah dan tanyakan kepada petugas apa kesalahan Anda.
d. Mintalah tanda pengenal atau tanda anggota kepolisian petugas tersebut.
e. Tanyakan jumlah denda yang harus dibayarkan.
24. Partisipan manusia yang terdapat pada teks di atas adalah ….
a. Tuduhan, mengecek, pelanggaran
b. Pertama, kedua, ketiga, keempat, kelima
c. Atau, jika, karena, bahwa
d. Anda, pengendara, petugas
e. Kendaraan, pelanggaran, menyatakan, tuduhan
25. Konjungsi temporal yang terdapat pada teks di atas adalah ….
a. Tuduhan, mengecek, pelanggaran
b. Pertama, kedua, ketiga, keempat, kelima
c. Atau, jika, karena, bahwa
d. Anda, pengendara, petugas
e. Kendaraan, pelanggaran, menyatakan, tuduhan

6

Teks prosedur berikut untuk soal nomor 26 dan 27. Bacalah dengan cermat!
Kartu ATM adalah salah satu fasilitas penting bagi nasabah sebuah bank.
Dengan kartu ATM, seorang nasabah bias dengan mudah melakukan transakasi
penting. Transaksi penting melalui ATM itu, antara lain, adalah transfer uang
antarbank, baik bank yang sama maupun yang berbeda; penarikan uang tunai;
pembayaran tagihan, misalnya listrik atau telpun; pengecekan saldo tabungan ; belanja
atau pembayaran di kasir di tempat-tempat tertentu, misalnya swalayan; pengisian
pulsa telepon seluler; pembayaran tiket pesawat. Agar dapat menggunakan kartu ATM
dengan benar, perlu diperhatikan panduan berikut ini.
Pertama, setelah memasuki ruang ATM, masukkan kartu ATM Anda ke dalam
mesin ATM secara benar. Pada kartu ATM tertentu biasanya ada tanda panah. Tanda
itulah sisi yang harus dimasukkan terlebih dahulu. Jangan sampai kartu ATM terbalik,
bagian sisi kiri yang harus dimasukkan terlebih dahulu.
Kedua, ketiklah nomor PIN Anda. Nomor PIN adalah gabungan nomor khusus (4
atau 6 angka). Jangan sampai salah memasukkan nomor PIN karena jika sampai salah
lebih dari satu kali kartu ATM Anda akan tertelan oleh mesin ATM.
26. Kutipan teks pada nomor 1 termasuk bagian struktur ….
a. langkah-langkah
b. pernyataan tesis
c. tujuan
d. pernyataan umum
e. kelas-kelas
27. Kalimat imperatif dalam teks di atas adalah ….
a. Kartu ATM adalah salah satu fasilitas penting bagi nasabah sebuah bank.
pengisian pulsa telepon seluler;
b. Dengan kartu ATM, seorang nasabah bias dengan mudah melakukan
transakasi penting.
c. Pada kartu ATM tertentu biasanya ada tanda panah.
d. Kedua, ketiklah nomor PIN Anda.
e. Nomor PIN adalah gabungan nomor khusus (4 atau 6 angka).

28. Cermati kalimat-kalimat acak berikut ini !
1) Pola hidup konsumtif menghasilkan sampah yang sangat banyak.
2) Di sisi lain, sampah yang menggunung tersebut jika tidak segera ditangani juga, dapat
mengganggu pemandangan dan menimbulkan bau yang tidak sedap dan menjadi
sumber penyakit.
3) Kemajuan iptek menyebabkan hidup manusia berpola konsumtif.
4) Tempat pembuangan akhir (TPA) tidak mampu menampung sampah yang sangat
banyak dan menggunung.
5) Sampah dari pasar, pabrik, industri rumah tangga, dan tempat umum lainnya setiap hari
terus bertambah.
Kalimat-kalimat acak di atas agar menjadi paragraf padu harus disusun sesuai urutan
nomor ….
a. 1), 4), 5), 2), 3)
b. 1), 2), 4), 5), 3)
c. 3), 1), 4), 5), 2)
d. 3), 1), 4), 2), 5)
e. 3), 1), 5), 4), 2)

7

29. Struktur yang benar untuk teks eksposisi adalah ….
a. Pernyataan umum dilanjutkan dengan pernyataan-pernyataan khusus.
b. Paragraf pertama adalah tesis diikuti oleh paragraph-paeragraf argument dan ditutup
dengan penegasan tesis.
c. Paragraf pertama adalah tujuan yang ingin dicapai diikuti paragraph langkah-langkah
sesuai kebutuhan.
d. Paragraf pertama meruipakan hipotesis diikuti oleh argument-argumen dan diakhiri
dengan paragraph kesimpulan.
e. Paragraf pertama merupakan tesis yang diikuti oleh argument-argumen dan ditutup
dengan ajakan.
30. Perhatikan teks di bawah ini!
Peserta Perubahan Inti Rakyat (PIR) kelapa sawit, di Desa Suka Makmur bukan hanya
memerlukan rumah yang layak huni. Mereka tahu betul arti rumah yang sehat dan indah.
Untuk bisa memilih rumah, mereka melakukan arisan di antara kelompok tani. Sekarang di
desa itu telah berdiri 200 rumah permanen dengan ukuran rata-rata 12 x 14 meter. Dua
puluh anggota kelompok tani Bunga Kantil memiliki rumah baru dan permanen.
Teks di atas melaporkan ….
a. keperluan peserta PIR akan rumah
b. jenis-jenis rumah untuk peserta PIR
c. peserta PIR yang tidak punya rumah
d. keperluan peserta PIR untuk bisa memiliki rumah
e. arisan peserta PIR untuk bisa memiliki rumah
31. Cermatilah kalimat-kalimat berikut ini !
(1) “Apa kerja Pemerintah bila rekomendasi dari organda?” kata ketua bidang prasarana
dan angkutan organda, Rudy Thehamihardja.
(2) Menteri Perhubungan, Yusman Syafei Jamal meminta organda untuk
merekomendasi trayek angkutan yang fungsional atau padat.
(3) Hal itu jawaban Menhub atas usulan Organda terhadap evaluasi trayek untuk
menurunkan total biaya transportasi 25% bukan hanya 10%.
(4) “Bukankah tugas Pemerintah mengevaluasi trayek angkutan tiap enam bulan sekali?”
Kalimat-kalimat tersebut dapat dijadikan paragraf eksposisi yang baik dengan urutan…
a. 1, 2, 3, 4
b. 3, 1, 2, 4
c.
2, 1, 3, 4
d. 2, 1, 4, 3
e. 1, 4, 3, 2
32. Pada umumnya hal-hal yang perlu diperhatikan dalam menyunting eksposisi adalah ….
a. konjungsi, frasa, klausa
b. tesis, argumen, penegasan ulang
c. pola induktif, pola deduktif, pola campuran
d. aspek isi, aspek sistematika, aspek bahasa
e. kalimat utama, kalimat penjelas, ide pokok
33. Tujuan penulisan teks eksposisi adalah ….
a. berusaha menjelaskan atau menerangkan suatu pokok persoalan
b. berusaha membuktikan kebenaran dari suatu pokok persoalan
c. berusaha melukiskan pokok permasalahan
d. berusaha menceritakan pokok persoalan
e. berusaha membujuk pembaca akan pokok persoalan

34. Bentuk teks yang secara umum dapat digolongkan sebagai teks eksposisi adalah ….

8

a.
b.
c.
d.
e.

profil tokoh
iklan
teks berita
tajuk rencana
biografi

35. Cermatilah kalimat-kalimat berikut ini !
(1) “Apa kerja Pemerintah bila rekomendasi dari organda?” kata ketua bidang prasarana
dan angkutan organda, Rudy Thehamihardja.
(2) Menteri Perhubungan, Yusman Syafei Jamal meminta organda untuk
merekomendasi trayek angkutan yang fungsional atau padat.
(3) Hal itu jawaban Menhub atas usulan Organda terhadap evaluasi trayek untuk
menurunkan total biaya transportasi 25% bukan hanya 10%.
(4) “Bukankah tugas Pemerintah mengevaluasi trayek angkutan tiap enam bulan sekali?”
Kalimat-kalimat tersebut dapat dijadikan paragraf eksposisi yang baik dengan urutan ….
a. 1, 2, 3, 4
b. 3, 1, 2, 4
c. 2, 1, 3, 4
d. 2, 1, 4, 3
e. 1, 4, 3, 2
36. Perhatikan kalimat-kalimat berikut!
(1) Tape ketan merupakan makanan khas daerah Muntilan
(2) Warna hijau itu adalah berasal dari daun katu
(3) Terbuat dari ketan berwarna hijau.
(4) Rasanya enak dan banyak yang menyukainya.
(5) Tape ketan ini tersedia di hampir semua toko makanan daerah ini.
Kalimat-kalimat tersebut akan menjadi laporan yang baik dengan susunan ....
a. (1), (4), (3), (2), (5)
b. (2), (5), (1), (5), (3)
c. (3), (4), (1), (5), (2)
d. (4), (5), (1), (2), (3)
e. (3), (1). (4), (5), (2)
37. Paragraf berikut yang merupakan paragraf eksposisi adalah ….
a. Sejurus kemudian, perahu yang kami tumpangi sudah melesat dengan kecepatan
sangat tinggi, membelah Sungai Kawarau. Berada di dalam perahu bermesin jet
berkapasitas 700 tenaga kuda yang dipacu hingga melewati 100 km/jam, tak ayal
membuat jantung berdegup kencang.
b. Di sepanjang jalan ini hanya ada satu toko yang menjual buah-buahan dari
perusahaan kita. Pemiliknya bernama Gayus. Ia menjual jeruk grapefruit Rp15.000/kg.
Sebaliknya, apel Australia ia jual Rp12.500/kg. Jika nilai belanjaan apel seseorang
melebihi Rp50 ribu, ia memberi bonus empat buah jeruk gratis.
c.
Berdasarkan bagan itu, Jensen membagi iris mata atas beberapa bagian. Bagian
atas mewakili otak, bagian bawah mewakili kaki dan organ reproduksi. Sebaliknya, iris
kanan mewakili organ tubuh bagian kanan, iris kiri tentu saja mewakili organ tubuh
bagian kiri. Lambung dan pencernaan direpresentasikan oleh daerah yang
mengelilingi pupil mata pada iris.
d. Ia lalu bercerita tentang tempatnya berdinas saat wajib militer dulu, markas polisi yang
juga berfungsi sebagai asrama pasukan cadangan, di Mount Vernon. Tentang penjaga
pos kecil di pintu gerbang, yang hanya dijaga satu orang dan lebih sering
dipercayakan pada polisi wajib militer.
e. Kebiasaan menonton televisi di atas tempat tidur juga dianggap sebagai kebiasaan
jelek. Apalagi jika posisi televisi cukup tinggi sehingga sambil berbaring kepala
diganjal bantal. Kurang bagus untuk tulang leher sebab ranjang bukan untuk duduk
menonton televisi, melainkan untuk tidur.
38. Salah satu cara untuk mengabstraksi teks eksposisi adalah ….

9

a.
b.
c.
d.
e.

menandai kata atau kalimat yang tidak sesuai
memeriksa keterpaduan paragraf yang satu dengan paragraf lainnya
menentukan mana saja kata kunci dari teks
menentukan tokoh dalam teks eksposisi
menandai bagian tesis, argumentasi, dan penegasan ulang

39. Berikut ini yang merupakan bagian penegasan dari sebuah teks eksposisi adalah ….
a. Ada lima alasan mengapa sekolah kita perlu menegakkan kedisiplinan.
b. Ketiga, kedisiplinan merupakan ciri utama keunggulan sekolah kristiani.
c. Terbukti bahwa sebagian besar pelanggar lampu lalulintas adalah pelajar.
d. Perlu ditekankan sekali lagi bahwa sekolah perlu menegakkan kedisplinan para pelajar.
e. Tidak dapat dipungkiri bahwa tingkat kedisiplinan remaja semakin merosot.
40. Perhatikan teks berikut!
Untuk mendorong pertumbuhan produksi dalam negeri, perdagangan bebas tidak perlu
dilaksanakan. Perdagangan bebas sangat merugikan dari berbagai aspek.
Pada teks eksposisi, paragraf tersebut merupakan bagian ….
a. Deskripsi fakta
b. Pernyataan pendapat
c. Argumen utama
d. Argumen tambahan
e. Penegasan ulang pendapat
41. Mereka membuat taman di halaman.
Manakah kalimat berikut yang berpola KSPO sebagai variasi pola kalimat di atas?
a. Membuat taman di halaman mereka.
b. Di halaman membuat taman mereka.
c. Mereka di halaman membuat taman.
d. Di halaman mereka membuat taman.
e. Membuat taman mereka di halaman.
Teks berikut untuk soal nomor 42 dan 43. Perhatikan teks berikut!
(1) Saat ini, pertumbuhan ekonomi Indonesia yang berada pada kisaran 5 – 6
persen. (2) Apabila pertumbuhan itu dapat dipertahankan akan menambah jumlah
masyarakat kelas menengah hingga 90 juta orang. (3)Apabila kita mampu mendorong
pertumbuhan sampai 7 persen, jumlah itu akan bertambah lagi hingga 170 juta orang.
(4) Apabila potensi ini tidak diwujudkan dalam aksi dan memomentum yang baik
dilewatkan begitu saja karena kita begitu asyik dengan urusan lain, prediksi para
investor tersebut tidak akan menjadi kenyataan. (5) Tentunya pilihan ada di tangan kita
semuanya.
42. Kalimat yang memuat pronomina adalah ….
a. (1), (2), (3)
b. (3), (4), (5)
c. (1), (3), (4)
d. (2), (4), (5)
e. (1), (3), (5)
43. Kalimat argumen pada teks di atas adalah ….
a. (1), (2), (3)
b. (1), (3), (4)
c. (1), (4), (5)
d. (2), (3), (5)
e. (2), (3), (4)

44. Dengan gigih para pejuang merebut kemerdekaan dari tangan penjajah.

10

Kalimat tersebut berpola ….
a. S P O K
b. P S P O K
c. K S P O K
d. K S O K P
e. P O K S K
45. Hari ini kakak menulis surat kepada Kepala Sekolah adik.
Kalimat yang sepola dengan kalimat di atas adalah ....
a. Ibu memasak sayur di dapur.
b. Pagi-pagi benar ayah menyapu halaman supaya bersih.
c. Kami akan menyelesaikan masalah anak itu dengan cepat.
d. Adik sudah membukakan tamu pintu.
e. Kakak berharap hal yang terbaik bagi kami semua.
46. Pohon itu tingginya sepuluh meter ketika ditebang oleh penduduk desa.
Predikat dari kalimat di atas adalah ….
a. tingginya sepuluh meter
b. tinggi
c. tingginya
d. sepuluh meter
e. ditebang
47. Perhatikan pantun berikut!
Burung kenari membawa belatung
Melintas danau namanya ...
Hati menari karena sedang ...
Walau hati kacau akhirnya lulus juga
Pasangan kata yang sesuai untuk melengkapi bagian rumpang pantun di atas adalah ....
a. Tarutung, gembira
b. Batur, berkabung
c. Toba, berkabung
d. Tarutung, beruntung
e. Toba, beruntung
48. Cermatilah pantun berikut!
Naik andong keliling Tamansari
Janganlah lupa membeli meja
...
...
Larik yang tepat berupa isi untuk melengkapi pantun tersebut adalah ....
a. Jangan bohong pada diri sendiri
Kalau cinta katakan saja
b. Ingat-ingat nasehat bibi
Kalau jalan lewat sebelah kiri
c. Jika lupa membeli meja
Berbeloklah ke taman pintar
d. Di tamansari banyak turis
Pastilah mereka orang-orang kaya
e. Negeri indah penuh dengan dewi
Tempat mandi para bidadari

49. Perhatikan kalimat-kalimat berikut!

11

1) Raden Santri adalah salah satu putra Ki Ageng Pemanahan dan juga merupakan
keturunan Prabu Brawijaya V.
2) Di puncak Gunungpring terdapat sebuah kompleks makam milik Kraton Yogyakarta.
3) Gunungpring memiliki ketinggian 400 m di atas permukaan laut.
4) Desa ini dinamakan Gunungpring karena di tengah-tengah desa ada sebuah bukit yang
banyak ditumbuhi pring (bambu) yang sangat rimbun.
5) Di sini dimakamkan salah seorang wali tanah Jawa, yakni Kyai Raden Santri atau
Pangeran Singosari Mataram.
6) Gunungpring adalah sebuah desa yang terletak di Kecamatan Muntilan.
Kalimat-kalimat tersebut akan menjadi laporan yang baik dengan susunan ....
a. (6), (3), (4), (5), (2), (1)
b. (6), (2), (3), (5), (4), (1)
c. (6), (5), (3), (2), (4), (1)
d. (6), (4), (3), (2), (5), (1)
e. (5), (4), (3), (5), (1), (2)
50. Salah satu cara untuk mengabstraksi teks eksposisi adalah ….

a.
b.
c.
d.
e.

menandai kata atau kalimat yang tidak sesuai
memeriksa keterpaduan paragraf yang satu dengan paragraf lainnya
menentukan mana saja kata kunci dari teks
menentukan tokoh dalam teks eksposisi
menandai bagian tesis, argumentasi, dan penegasan ulang

B. SOAL URAIAN
Jawablah secara singkat, padat, jelas, dan tepat.
1. Perhatikan penjelasan berikut!
Sekolah akan menerapkan ketentuan baru yaitu bahwa mulai tahun ajaran 2015-2016
siswi kelas X diwajibkan melakukan penelitian dan menyusun karya tulis ilmiah.
Ketentuan ini menimbulkan perdebatan di antara para guru dan juga para siswi. Masingmasing pihak memiliki argument yang cukup meyakinkan untuk mendukung/menyetujui
atau menolah/tidak menyetujuinya.

PERTANYAAN
Anda mau berpihak ke mana? Mendukung atau menolak? Jelaskan argumen
pilihan Anda dalam satu paragraf. (skor 10)
2. Perhatikan pernyataan berikut ini!
(1) Klik print atau Control P
(2) Pilih menu File yang berada di sudut kiri atas
(3) Pastikan bahwa merek printer yang digunakan sudah sesuai
(4) Tentukan jumlah lembar dengan klik number of copier kemudian tulis berapa jumlah
yang dibutuhkan
(5) Klik OK
(6) Tulis halaman yang akan di-print

SOAL
Tulislah kembali kalimat-kalimat di atas sehingga urutannya logis! (skor 10)
3. Buatlah masing-masing 2 kalimat contoh untuk jenis kalimat di bawah ini! (skor 10)
a. Kalimat simplek.
b. Kalimat interogatif.
c. Kalimat definisi.
d. Kalimat tesis.
e. Kalimat imperatif.

12

Teks berikut untuk mengerjakan soal nomor 4 dan 5. Cermati teks berikut!
Sadar atau tidak, selama ini banyak pihak memposisikan sekolah secara tidak
proporsional. Beberapa hal dapat dikemukakan.
Pertama, banyak orang menempatkan sekolah sekedar sebagai sebuah
lembaga yang memberikan legitimasi atas angka-angka. Kecenderungan semacam itu
dapat dilihat dari fenomena orangtua yang buru-buru mencarikan les privat ataupun
bimbingan belajar bagi anaknya ketika mengetahui bahwa nilai mata pelajaran tertentu
jelek. Bahkan tidak segan-segan orangtua bersilaturahmi ke rumah guru mata pelajaran
yang bersangkutan untuk mengajukan permohonan agar guru tersebut bersedia
memberikan les privat sambil tidak lupa membawakan berbagai bingkisan. Bagi sebagian
orangtua nilai jelek yang diberikan oleh guru merupakan indikator kegagalan anaknya dan
dengan berbagai cara mereka berusaha agar nilai anaknya menjadi lebih baik.
Kedua, banyak pelaku bisnis yang menempatkan sekolah sebagai pasar
potensial. Hal ini dapat dilihat dari maraknya berbagai kegiatan “promosi” berbasis
sekolah. Sejumlah perusahaan produk tertentu melakukan promosi dengan cara
menyelenggarakan kegiatan bertajuk goes to school. Ada sebagian produk yang
berhubungan dengan pendidikan, namun banyak pula produk yang tidak berhubungan
sama sekali dengan pendidikan. Anehnya, banyak sekolah yang justru merasa bangga
jika sekolah yang bersangkutan menjadi ajang kegiatan semacam itu. Argumennya
biasanya adalah sambil melakukan promosi sekolah.
Ketiga, maraknya lembaga bimbingan belajar. Beberapa orang mengatakan
bahwa maraknya kegiatan bimbingan belajar yang ditawarkan oleh berbagai lembaga
bimbingan belajar merupakan indikator tereduksinya fungsi sekolah sebagai lembaga
pendidikan Namun, ada kemungkinan bahwa hal itu merupakan strategi pembentukan
opini publik bahwa pembelajaran di sekolah belum cukup sehingga masih diperlukan
kegiatan pembimbingan di luar sekolah. Pembentukan opini publik seperti ini pada
akhirnya mengarah pada kepentingan bisnis tertentu. Dikhawatirkan bahwa
penyelenggaraan bimbingan belajar bukan lagi merupakan upaya pemberian bantuan bagi
siswa berkesulitan belajar, melainkan untuk kepentingan bisnis sehingga anak-anak yang
pandai pun pada akhirnya digarap untuk mengikuti bimbingan belajar.
Jika sekolah tetap diposisikan secara tidak semestinya, kebijakan apapun yang
ditujukan untuk meningkatkan kualitas pendidikan melalui pendidikan formal tidak akan
tercapai. Maka di samping penyempurnaan berbagai kebijakan perlu dilakukan upaya
untuk mengembalikan lembaga yang bernama sekolah pada porsinya sebagai sebuah
lembaga pendidikan yang bebas dari kepentingan di luar pendidikan itu sendiri.

SOAL
4. Tuliskan kembali kalimat tesis, kalimat argumen, dan kalimat penegasan dari teks
tersebut! (skor 10)
5. Tuliskan tanggapan Anda terhadap isi teks tersebut. Tanggapan ditulis dalam satu
paragraf dan memuat tesis, argumen, dan penegasan. (skor 10)

--- Koreksi kembali jawaban Anda sebelum dikumpulkan ---

13