Pengaturan Alat – Alat Listrik Rumah Tangga Berbasis Mikrokontroller Atmega8535 Melalui Handphone

12

PENDAHULUAN

1.1.Latar Belakang

Pada umumnya perangkat listrik yang berbasis analog masih digunakan untuk perangkat listrik
elektronika sederhana. Perangkat analog tersebut biasanya masih menggunakan saklar analog untuk
mengaktifkan dan mematikannya, contohnya setiap lampu di dalam rumah masih dikontrol oleh saklar
di dinding, namun pada saat ini untuk mengontrol atau mengendalikan perangkat listrik tidak perlu lagi
menggunakan cara yang manual seperti itu. Kemacetan lalu lintas di perkotaan juga merupakan salah
satu faktor penyebab terkadang pemilik rumah lupa mematikan peralatan listrik rumah seperti lampulampu penerangan , TV, AC sebelum pemilik rumah berangkat ke kantor karena pemilik rumah harus
berangkat lebih pagi. Jadi, alat listrik tersebut akan menyala terus sampai pemilik rumah kembali ke
rumah yang berakibat pemborosan energi listrik dan juga merugikan.
Seiring dengan berkembangnya teknologi nirkabel (wireless), salah satunya adalah teknologi

GSM (Global System for Mobile Communications), yang semakin murah dan dengan kapasitas
jangkauan yang semakin luas, menyebabkan pemakaian telepon seluler tidak hanya berada pada
salah satu golongan masyarakat tertentu saja (kaum elit), namun pemakai telepon seluler sudah
menjangkau semua lapisan. SMS (Short Message Service) adalah salah satu fasilitas yang terdapat
pada telepon seluler yang hampir setiap orang mengenalnya. Selain memiliki biaya operasional yang

cukup murah, fasilitas ini juga merupakan media komunikasi dan sarana informasi antar individu
yang cukup memiliki sifat waktu nyata (rea-ltime), sehingga tidaklah mengherankan apabila SMS
masih tetap menjadi pilihan bagi setiap orang sebagai sarana komunikasi, meskipun saat ini
teknologi yang lain (seperti EMS ataupun MMS) telah dikembangkan (Bodic, 2002).

Universitas Sumatera Utara

13

Selain kebutuhan sarana dan prasarana komunikasi, keamanan sudah menjadi kebutuhan pokok
bagi manusia. Salah satu contohnya adalah kebutuhan keamanan rumah. Tingginya aktivitas manusia
dalam memenuhi kebutuhan ekonomi semakin mengurangi waktu bagi manusia untuk berada di sekitar
rumah, baik untuk berkumpul bersama keluarga maupun untuk menjaga keamanan tempat tinggal
tersebut. Permasalahan ini mendorong manusia untuk mengadakan penelitian dan perancangan
peralatan pemantau dan pengendali jarak jauh yang efektif dan efisien. Telepon seluler dengan fasilitas
SMS yang mampu bertukar informasi berbasis teks secara jarak jauh (remote) dan tanpa kabel
(wireless) dapat memberikan solusi yang tepat terhadap masalah pengontrolan keamanan secara jarak
jauh. Ditambah dengan dukungan teknologi mikrokontroler yang memungkinkan dibentuknya sebuah
sistem komputer yang memiliki efisiensi daya dan tempat, menjadikan telepon seluler sebagai sarana
alternatif selain sebagai sarana komunikasi juga dapat dijadikan sebagai sarana pengendali jarak jauh.


Di dalam tugas akhir ini saya akan membuat dan merancang pengendalian lampu atau alat – alat
listrik rumah tangga . Sistem yang akan dirancang pada sebuah komputer yang terhubung ke sebuah
modul GSM yang berfungsi sebagai penerima SMS yang berisi perintah untuk mengendalikan
(mematikan dan menghidupkan) alat listrik di rumah yaitu lampu penerangan rumah. Berdasarkan hal
yang telah diuraikan diatas maka tugas akhir ini diberi judul

“PENGATURAN ALAT – ALAT LISTRIK RUMAH TANGGA BERBASIS
MIKROKONTROLLER ATMEGA8535 MELALUI HANDPHONE”

1.2. Batasan Masalah

Universitas Sumatera Utara

14
Dalam merancang dan membuat sistem pengendalian alat – alat atau lampu listrik menggunakan
sms berbasis modul GSM, penulis akan membahas dan menganalisa rangkaian tersebut secara block per
block . komponen yang digunakan dalam perancangan akan dibahas fungsinya secara umum dan
karakteristik tidak dibahas. Perencanaan dan analisa rangkaian akan dijelaskan secara bertahap. Membahas
perhitungan besar arus dan tegangan pada rangkaian circuit elektroniknya. Membahas bagaimana program

tersebut bekerja.

1.3. Tujuan Penulisan
Maksud dari penulis pada tugas akhir ini adalah untuk merancang suatu pengendali alat listrik jarak jauh
yang memanfaatkan ponsel yang biasanya sebagai alat komunikasi, dirancang menjadi pengendali alat
listrik jarak jauh. Dan Tujuannya adalah memberikan pengetahuan bahwa alat komunikasi seperti modul
GSM , dan port paralel yang lazim digunakan ternyata dapat dihubungkan ke perangkat komputer, yang
nantinya dirancang menjadi suatu sistem yang terhubung sebagai pengontrol/pengendali.

1.4. Metode Penulisan

a.

Merancang dan membuat suatu sistem yang akan dituangkan pada perangkat lunak dan perangkat
keras

b.

Merancang algoritma yang sesuai dengan jalannya program.


c.

Menulis kode program untuk memproses data SMS dengan menggunakan bahasa pemrograman Ms
Visual Basic.

d. Menulis kode program untuk membaca dan mengirim SMS dari modul GSM.
e. Menguji coba sistem yang telah dibangun.
1.5. Sistematika Penulisan

Universitas Sumatera Utara

15
Untuk memudahkan penulisan laporan ini, penulis membuat susunan bab – bab yang membentuk laporan
ini dalam sistematika penulisan laporan dengan urutan sebagai berikut :

BAB 1

:

Pendahuluan

Dalam bab ini berisikan latar belakang, batasan masalah, tujuan pembuatan alat
dan sistematika penulisan laporan.

BAB 2

:

Dasar Teori
Bab ini berisikan tentang teori – teori penunjang yang mendukung pemecahan
masalah pada bagian pembahasan.

BAB 3

:

Perancangan Sistem
Berikan tentang proses Perancangan dan pembuatan sistem. Mulai dari
perancangan dan pembuatan sistem secara hardware dan software.

BAB 4


:

Pengujian Alat Dan Program
Bab ini berisikan tentang pengukuran dan analisa secara hardware dan software.

BAB 5

:

Kesimpulan Dan Saran
Bagian ini berisikan kesimpulan dari proyek dan saran – saran dari penulis.
BAB II

Universitas Sumatera Utara