HASIL RAPAT PEMBAHASAN KELOMPOK V

HASIL RAPAT PEMBAHASAN 
KELOMPOK V
RAPAT KOORDINASI  DINAS 
PENDIDIKAN SE PROV. KEPRI
Koordinator Rapat : Ramlah, S. Sos
(Sekretaris Disdik Kab. Bintan)

Hal-hal yang dibahas dalam
rapat
1.

2.

3.

• Draft Format Berita Acara Serah Terima Personil, Pembiayaan, 
Sarana dan Prasarana serta Dokumen antara Kabupaten/Kota ke 
Provinsi

• Personil dalam Berita Acara Serah tidak hanya PNS tapi termasuk 
juga Tenaga Pendidik dan Tenaga Kependidikan Non PNS


• Mengenai masalah penyerahan sarana dan prasarana, Kab/Kota 
melalui bagian Aset harus memvalidasi data sarana dan prasarana 
sebelum minggu keempat bulan September 2016.

FORMAT BERITA ACARA
SERAH TERIMA
PERSONIL, PEMBIAYAAN, SARANA, DAN PRASARANA, SERTA DOKUMEN
DARI
PEMERINTAH KOTA BATAM
KEPADA
PEMERINTAH PROVINSI KEPULAUAN RIAU
NOMOR :…………………………………………..

Pada hari ini senin Tanggal tiga bulan Oktober tahun dua ribu enam belas, Bertempat di Kantaor Gubernur Pulau
Dompak kami yang bertandatangan di bawah ini :
1. NAMA
: Muhammad Rudi , SE, MM
JABATAN
: WALIKOTA BATAM

Dalam hal ini bertindak untuk dan atas nama Pemerintah Kota Batam, selaku yang menyerahkan. selanjutnya
disebut sebagai PIHAK PERTAMA.
2. NAMA
: DR. H. Nurdin Basirun, S.Sos MSi
JABATAN : GUBERNUR KEPRI
Dalam hal ini bertindak untuk dan atas nama PEMERINTAH PROVINSI KEPRI selanjutnya disebut sebagai PIHAK
KEDUA.
PIHAK PERTAMA dan PIHAK KEDUA secara bersama-sama disebut PARA PIHAK, telah melakukan proses
pengalihan P3D berkenaan Urusan PENDIDIKAN MENENGAH sebagaimana amanat Pasal 404 dan lampiran
Undang-Undang Nomor 23 tahun 2014 terkait dengan pengalihan menejemen sekolah Menengah Atas yang telah
beralih kewenangan dari Strata Pemerintahan Kab/Kota kepada Pemerintah Provinsi.
Menindaklanjuti amanat UU 23 Tahun 2014 sebagaimana tersebut diatas, PARA PIHAK sepakat untuk melakukan
pengalihan dan serah terima Personil, Pembiayaan, Sarana, dan Prasarana serta Dokumen, dengan ketentuan
sebagai berikut :

Pasal 1.
PIHAK PERTAMA menyerahkan Personil, Pembiayaan, Sarana dan Prasarana serta Dokumen terkait Urusan Pendidikan Menengah
kepada PIHAK KEDUA (terlampir) yang merupakan bagian tidak terpisahkan dari Berita Acara ini.
Pasal 2.
PIHAK KEDUA menerima penyerahan Personil, Pembiayaan, Sarana dan Prasarana serta Dokumen sebagaimana dimaksud dalam

Pasal 1 untuk menjadi bagian yang tidak terpisahkan di dalam penyelenggaraan Pemerintahan Daerah Provinsi Urusan Pendidikan
Menengah.
Pasal 3.
1. Dalam hal penyerahan personil sebagaimana dimaksud Pasal 1 pada Kota Batam diberlakukan terhitung mulai tanggal 2
Oktober 2016
2. Berkenaan dengan hal sebagaimana dimaksud pada ayat (1) tentang belanja personil, pembiayaan, operasional masih menjadi
tanggung jawab Pemerintah Kota Batam sampai tanggal 31 Desember 2016.
3. Seluruh pembiayaan personil, pendanaan, sarana dan prasarana serta dokumen Kota Batam mulai tanggal
2017 dan seterusnya, sepenuhnya menjadi tanggung jawab Pemerintah Provinsi Kepri.

01 Januari

Pasal 4.
4. Bila mana terdapat daftar inventaris atau materi yang tercantum dalam lampiran BA ini belum lengkap dan atau terdapat
kekeliruan,PIHAK KEDUA dapat mengajukan kepada PIHAK KESATU untuk dilakukan klarifikasi dan perbaikan.
5. Klaririfikasi dan perbaikan sebagaimana tersebut pada point (1) dapat dilakukan perubahan setelah dikoordinasikan dan
dikonsultasikan dengan instansi terkait yang hasilnya dituangkan dalam Berita Acara Tambahan yang merupakan bagian yang
tidak terpisahkan dari Berita Acara ini.
Pasal 5.
Demikian Berita Acara ini dibuat, bahwa Pihak Pertama telah mengalihkan penyelenggaraan Urusan Pendidikan Menengah ,

selanjutnya Pihak kedua berkewajiban untuk melaksanakan penyelenggaraan Pendidikan Menengah sesuai amanat UU Nomor 23
Tahun 2014.

PIHAK PERTAMA
WALIKOTA BATAM

PIHAK KEDUA
GUBERNUR KEPRI

MENGETAHUI :
MENTERI DALAM NEGERI/DIRJEN BINA BANGDA

MENTERI PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN/
DIRJEN PENDIDIKAN MENENGAH,

............................................................

.................................................................

SAKSI - SAKSI :

KEPALA KEJAKSAAN NEGERI KOTA BATAM
KETUA DPRD KOTA BATAM

............................................................

.................................................................

TERIMAKASIH