Perumusan Masalah Kerangka Konseptual Hipotesis

Berdasarkan fenomena diatas penulis tertarik untuk melakukan penelitian dengan judul : “Pengaruh Perilaku Kewirausahaan terhadap Kemandirian Pribadi Studi Kasus pada Pedagang Pakaian Pasar Petisah Baru Medan”.

B. Perumusan Masalah

Perumusan masalah berdasarkan latar belakang yang diuraikan diatas adalah sebagai berikut: “Apakah perilaku kewirausahaan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kemandirian pribadi pada pedagang pakaian Pasar Petisah Medan?”

C. Kerangka Konseptual

Kerangka konseptual bertujuan untuk mengemukakan secara umum mengenai objek penelitian yang dilakukan dalam kerangka variabel yang akan diteliti. Dengan demikian dalam kerangka penelitian ini dikemukakan variabel yang akan diteliti yaitu perilaku kewirausahaan sebagai variabel bebas dan kemandirian pribadi sebagai variabel terikat. Wirausaha selalu berkomitmen dalam menjalankan tugasnya sampai berhasil. Karena itu, ia selalu tekun, ulet, pantang menyerah sebelum usahanya berhasil. Tindakannya tidak didasari oleh spekulasi melainkan perhitungan yang matang. Ia berani mengambil resiko terhadap pekerjaannya karena sudah diperhitungkan Riyanti, 2003:11. Kemandirian pribadi merupakan suatu upaya sendiri yang meliputi segala aspek kebutuhan yang mampu dipenuhi sendiri tanpa harus menggantungkan kepada Universitas Sumatera Utara orang lain. Hal ini mengandung suatu maksud bahwa dengan segala usaha yang dilakukan mulai dari perencanaan, penetapan tujuan, bernegoisasi, memenangkan persaingan, melaksanakan pekerjaan, menciptakan ide, dan menyelesaikan masalah- masalah usaha mampu dilakukan sendiri dengan usaha yang keras. Dengan demikian dari usaha yang dilakukan tersebut mampu membawa keberhasilan yang memberikan kepuasan Ranto, 2007:23. Kerangka konseptual yang digunakan dalam penelitian adalah seperti yang digambarkan dalam skema berikut : Sumber : Riyanti 2003 dan Ranto 2007 diolah Gambar 1.1 Kerangka Konseptual

D. Hipotesis

“Hipotesis merupakan jawaban sementara terhadap rumusan masalah penelitian” Sugiyono, 2005:51. Berdasarkan perumusan masalah diatas, maka peneliti merumuskan hipotesis sebagai berikut: “Perilaku kewirausahaan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kemandirian pribadi pada Pedagang Pakaian Pasar Petisah Medan”. PERILAKU KEWIRAUSAHAAN X 1. Berani mengambil resiko X1 2. Percaya diri X2 3. Semangat untuk bersaing X3 4. Berorientasi ke masa depan X4 5. Selalu mencari peluang X5 KEMANDIRIAN PRIBADI Y Universitas Sumatera Utara

E. Tujuan dan Manfaat Penelitian