Penelitian yang Relevan KAJIAN PUSTAKA

38 rasa tanggung jawab pada diri anak dan menjadi penyemangat anak untuk belajar lebih giat lagi sehingga cita-cita yang diimpikan dan dicita-citakan dapat terwujud.

F. Hipotesis Penelitian

Secara etimologi, hipotesis berasal dari dua penggalan kata, yaitu hypo yang berarti di bawah dan thesa yang artinya kebenaran. Dengan demikian hipotesis dapat diartikan sebagai jawaban sementara terhadap rumusan masalah penelitian, di mana rumusan masalah penelitian telah dinyatakan dalam bentuk kalimat pertanyaan Sugiyono, 2010 : 96. Dalam penelitian ini hipotesisnya adalah sebagai berikut. Ada pengaruh yang positif perhatian orang tua terhadap tanggung jawab belajar siswa kelas V Sekolah Dasar Se-Gugus V Kecamatan Galur Kabupaten Kulon Progo tahun ajaran 20142015. 39

BAB III METODE PENELITIAN

A. Jenis Penelitian

Penelitian ini menggunakan pendekatan penelitian kuantitatif jika dilihat dari teknik pengumpulan dan teknik analisis data. Sugiyono 2010: 14 berpendapat: Metode penelitian kuantitatif dapat diartikan sebagai metode penelitian yang berlandaskan pada filsafat positivisme, digunakan untuk meneliti pada populasi atau sampel tertentu, teknik pengambilan sampel pada umumnya dilakukan secara random, pengumpulan data menggunakan instrumen penelitian, analisis data bersifat kuantitatifstatistik dengan tujuan untuk menguji hipotesis yang telah ditetapkan. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian ex post facto . Nana Syaodih Sukmadi nata 2013: 55 menyatakan “penelitian ex post facto meneliti hubungan sebab-akibat yang tidak dimanipulasi atau diberi perlakuan dirancang dan dilaksanakan oleh peneliti”. Bila ditinjau dari pola- pola atau sifat penelitian ex post facto maka penelitian ini termasuk penelitian korelasi.

B. Tempat dan Waktu Penelitian

1. Tempat Penelitian Tempat penelitian dilaksanakan di SD se-Gugus V Kecamatan Galur Kabupaten Kulon Progo dan dikenakan di kelas V. Gugus V Kecamatan Galur, Kabupaten Kulon Progo terdiri dari 5 sekolah dasar yaitu: SD