Tempat dan Waktu Penelitian Jenis Penelitian Objek Penelitian Variabel Yang Diamati Kerangka Berpikir.

BAB IV METODOLOGI PENELITIAN

4.1. Tempat dan Waktu Penelitian

Penelitian ini dilakukan pada PT. Sinar Sosro terletak di Jl. Tanjung Morawa – Medan Km. 14,5 Sumatera Utara. Perusahaan ini bergerak di bidang minuman teh dalam botol. Penelitian dimulai pada bulan 21 Oktober 2013 sampai dengan Maret 2014.

4.2. Jenis Penelitian

Berdasarkan sifatnya, maka penelitian ini digolongkan sebagai penelitian deskriptif descriptive research yaitu suatu jenis penelitian yang bertujuan untuk mendeskripsikan secara sistematik, faktual dan akurat tentang fakta-fakta dan sifat-sifat objek tertentu, yang bermaksud hanya sebatas membuat deskripsi yang tepat, apa adanya tentang fakta-fakta dan sifat-sifat dari objek. Sukaria, 2011:23..

4.3. Objek Penelitian

Mesin Bottle Washer.

4.4. Variabel Yang Diamati

Variabel yang diamati selama penelitian adalah sebagai berikut: Universitas Sumatera Utara 1. Waktu breakdown mesin Waktu kerusakan breakdowns atau kegagalan proses pada mesinpealatan yang terjadi tiba-tiba. 2. Waktu setup Waktu setup adalah waktu persiapan mesin sebelum melaksanakan proses produksi 3. Planned downtime Planned Downtime adalah waktu yang sudah direncanakan dalam rencana produksi untuk melakukan perawatan. 4. Waktu produksi Waktu produksi adalah waktu untuk melakukan proses input menjadi output.

4.5. Kerangka Berpikir.

Menurut Sukaria 2013:94, kerangka teoritis adalah suatu model konseptual yang menunjukkan hubungan logis antara faktorvariabel yang telah diidentifikasi penting untuk menganalisis masalah penelitian. Overall Equipment Effectiveness OEE merupakan ukuran menyeluruh yang mengidentifikasikan tingkat produktivitas mesinperalatan dan kinerja. Penggunaan faktor-faktor dalam OEE yaitu waktu pemeliharaan mesin, waktu kerusakan mesin, waktu setup dan data produksi yang akan mempengaruhi keefektifitas mesinperalatan serta akan berpengaruh terhadap six big losses. Dalam peningkatan efisiensi produksi dilakukan upaya perbaikan dari penyebab six big losses. Menurut Heizer, Render 2001:187 dalam penelitian Yogi Wishnu Universitas Sumatera Utara Pradhitya, 2010, efisiensi adalah ukuran output actual yang sebenarnya dihasilkan dengan kapasitas efektif , salah satu faktor kapasitas efektif adalah dari cara pemeliharaan. Gambar 4.1. Kerangka Berpikir

4.6. Instrumen Penelitian