Sejarah Singkat PT Bank DKI Syariah dan BPRS Wakalumi Visi dan Misi PT Bank DKI Syariah dan BPRS Wakalumi

BAB III GAMBARAN UMUM

A. Sejarah Singkat PT Bank DKI Syariah dan BPRS Wakalumi

1. PT Bank DKI Syariah Bank DKI Syariah merupakan Unit Usaha Syariah UUS dari PT Bank DKI berdasarkan Surat Bank Indonesia No 6 37 DPbS Tanggal 8 Maret 2004, yang diresmikan pada tanggal 16 Maret 2004 oleh Gubernur DKI Jakarta Bpk H Sutiyoso. Dengan bantuan modal kerja dari Bank DKI Kantor Pusat pada saat dibentuknya Unit Usaha Syariah sebesar Rp 2 milyar, Bank DKI Unit Usaha Syariah bertekad untuk dapat memberikan pelayanan kepada nasabah sebaik-baiknya berdasarkan prinsip syariah, sehingga Bank DKI Syariah diharapkan dapat dijadikan sebagai salah satu alternatif bagi pengguna jasa perbankan yang mayoritas beragama Islam dalam berbisnis secara syariah. 2. BPRS Wakalumi merupakan Perseroan yang didirikan oleh anggota Yayasan Wakalumi Wakaf Karyawan dan Alumni Muslim Citibank. Tujuan didirikannya selain sebagai unit bisnis yang profesional dan islami, juga menyediakan dana berkesinambungan yang dapat mendukung kegiatan yayasan. Perseroan resmi beroperasi secara konvensional sebagai BPR sejak 9 april 1990. Berdasarkan akta notaris B.R.A.Y Mahyastoeti Notonagoro No 8 Tanggal 9 Juni 1994, Perseroan menyetujui Bank Muamalat sebagai pemegang saham dengan kepemilikan sebesar 49 dan menyetujui perubahan sistem operasional menjadi syariah. Tahun 1995, Perseroan resmi beroperasi dengan sistem syariah. Dengan Surat Keputusan Menteri Keuangan RI No 016 Kep MK 17 1995, tanggal 16 Januari 1995, maka Bank Wakalumi merupakan BPR pertama yang merubah sistem operasinya dari konvensional menjadi syariah. Tahun 2000, keterkaitan antara Bank Wakalumi dengan Bank Muamalat ditingkatkan dengan menjadikan Bank Wakalumi sebagai mitra kerja Bank Muamalat.

B. Visi dan Misi PT Bank DKI Syariah dan BPRS Wakalumi

1. PT Bank DKI Syariah a. Visinya “Menjadi Bank terbaik yang membanggakan. b. Misi “Group berkinerja unggul, mitra strategis dunia bisnis dan andalan PT Bank Dki yang memberikan manfaat bagi pelayanan prima berdasarkan prinsip syariah, serta memiliki nilai-nilai komitmen, team work, profesional, disiplin, kerja keras dan integritas”. 2. PT BPRS Wakalumi a. Visi “ BPR Syariah panutan dan sehat” b. Misi, antara lain: memberdayakan dan mendorong ekonomi umat dengan fokus pada usaha kecil; memberikan layanan unggul dan amanah bagi para mitra usaha; memiliki sistem dan cara kerja yang unggul dengan SDI yang profesional, handal dan menjunjung tinggi ukhuwah islamiyah; manfaat optimal bagi para shareholder dan stakeholder lainnya.

C. Produk dan Layanan PT Bank DKI Syariah serta BPRS Wakalumi