Instrumen Penelitian METODE PENELITIAN

21

F. Instrumen Penelitian

Instrumen pada penelitian ini berupa kuesioner yang dibuat oleh peneliti berdasarkan tinjauan pustaka. Alat pengumpulan data ini terdiri dari tiga bagian, yaitu : bagian pertama instrumen penelitian berisi data demografi, bagian pengetahuan dan bagian sikap. Kuesioner ini berisi pertanyaan untuk mengetahui pengetahuan ibu nifas sebanyak dua puluh pertanyaan yang terdiri dari, defenisi, manfaat, waktu yang tepat, ruangan yang nyaman dan persiapan apa saja dalam memandikan bayi. Untuk menilai pengetahuan ibu dilakukan penyekoran yang menyediakan dua alternatif jawaban, yaitu : a bila jawaban “benar” skornya 1 satu ; b jika jawaban “salah” skornya 0 nol, untuk mendapatkan kriteria digunakan perhitungan sebagai berikut : a. Menentukan skor terbesar dan terkecil Skor terbesar : 20 Skor terkecil : 0 b. Menentukan nilai rentang R Rentang = skor terbesar – skor terkecil = 20-0 = 20 c. Menentukan nilai panjang kelas i Universitas Sumatera Utara 22 Panjang kelas i = kelas banyaknya g n tan Re = 3 20 = 6,6 atau 7 d. Menentukan skor kategori Kurang = 0 + 6,6 = 6,6 Dari jumlah pertanyaan, responden hanya benar menjawab 0-6 pertanyaan Cukup = 6,7 + 6,6 = 13,3 Dari jumlah pertanyaan, responden hanya benar menjawab 7-13 pertanyaan Baik = 13,4 + 6,6 = 20 Dari jumlah pertanyaan, responden hanya benar menjawab 14-20 pertanyaan. Bagian kedua instrumen berisikan dua puluh pernyataan untuk mengetahui sikap ibu tentang memandikan bayi dengan menggunakan skala likert yang menggunakan tiga kategori untuk setiap pertanyaan sebagai berikut : a Bila bentuk pertanyaan positif, alternatif jawaban : sangat setuju SS skornya 3,setuju S skornya 2, tidak setuju TS skornya 1; b Bila bentuk pertanyaan negatif, alternatif jawaban sangat setuju SS skornya 1, setuju S skornya 2, tidak setuju TS skornya 3. Untuk mandapatkan kriteria digunakan perhitungan sebagai berikut : a. Menentukan skor terbesar dan terkecil Universitas Sumatera Utara 23 Skor terbesar 60 Skor terkecil 20 b. Menentukan nilai rentang R Rentang = skor terbesar – skor terkecil = 60-20 = 40 c. Menentukan nilai panjang kelas i Panjang kelas i = kelas banyaknya g n tan Re = 2 40 = 20 - Menentukan skor kategori Positif : jika responden memiliki jumlah skor 41 - 60 Negatif : jika responden memiliki jumlah skor 20 - 40 2. Validitas dan Reliabilitas Instrumen a. Uji validitas Universitas Sumatera Utara 24 Uji validitas, dimaksudkan agar pertanyaan yang termuat dalam kuesioner bisa mengungkapkan sesuatu yang akan diukur oleh instrumen atau kuesioner tersebut. Uji validitas sudah dilakukan dengan content validity index oleh Ibu Betty Mangkuji, SST, MKeb. Pada tanggal 4 Pebruari 2010 didapatkan nilai koefisien validitas 0,8. b. Uji Realibilitas Uji reliabilitas, uji dimaksudkan untuk mengukur tingkat kestabilan atau kekonsistenan jawaban yang diberikan responden atas pertanyaan dari kuesioner. Uji validitas dilakukan pada dua puluh orang ibu yang mempunyai kriteria sama dengan responden di Klinik Efrina Medan dilakukan pada bulan Januari 2010. Lalu data diolah menggunakan program komputer dengan mencari nilai koefisien reliabilitas alpha cronbach sebesar 0,7 dan sudah memadai syarat reliabilitas.

G. Pengumpulan Data