Pengertian Digital Imaging Strategi Kreatif Menentukan Tema

commit to user 20

BAB III KONSEP PERANCANGAN

A. Konsep Karya

Perancangan dalam sebuah media poster sangat diperlukan sebuah konsep sebagai dasar acuan suatu karya sehingga sistematis, konsep karya tersebut adalah sebagai berikut:

1. Pengertian Digital Imaging

Digital imaging adalah pengolahan proses atau manipulasi gambar ilustrasi menjadi satu kesatuan dalam format digital file dengan cara editretouch, olah bentuk, tones color melalui komputer yang materi olahannya bisa berupa sketsa, digital paint atau foto. suatu teknik yang melibatkan unsur fotografi digital dengan program komputer, dimana ada proses retouching, combining dan composing. Atau bisa juga dikatakan sebuah metode untuk mengedit gambar yang discan dari dokumen asli menjadi digital file dalam bentuk pixel yang dapat dibaca dan dimanipulasi komputer.

2. Strategi Kreatif

Strategi kreatif merupakan cara kita menyampaikan pesan dari poster pemanasan global melalui komunikasi visual yang kreatif dan tepat sasaran sehingga dapat diterima oleh masyarakat luas. Dalam perancangan dan perencanaan media promosi yang digunakan, commit to user 21 dirumuskan strategi kreatif yang terdiri dari gaya desain sebagai unsur pendukung. Tema yang penulis ambil adalah Perancangan Ilustrasi Lewat Kreasi Digital Imaging Dalam Rangka Kampanye Pencegahan Pemanasan Global dengan pendekatan media poster dengan tujuan : a. Mengenalkan teknik Digital Imaging melalui karya poster pemanasan global pada masyarakat luas. b. Menciptakan sebuah desain komunikasi visual untuk media promosi yang unik, kreatif dan komunikatif untuk poster pemanasan global. c. Menumbuhkan rasa kepedulian masyarakat pada lingkungan hidup. d. Menggunakan strategi visual yang menarik untuk mempromosikan poster pemanasan global ke masyarakat luas.

3. Menentukan Tema

Tema yang diangkat oleh penulis dalam poster digital imaging adalah tema pemanasan global yang pada saat ini menjadi masalah dunia karena perubahan iklim dan kerusakan alam akibat ulah manusia. Dampak akibat pemanasan global sangat serius dan mengancam semua makhluk hidup yang tinggal di bumi, contoh seluruh aspek yang terkena dampaknya antara lain: a. Bagi Manusia commit to user 22 Pemanasan global Global Warming memberi dampak pada berbagai aspek kehidupan manusia, termasuk pada bidang kesehatan. Perubahan cuaca dan lautan dapat berupa peningkatan temperatur secara global panas yang dapat mengakibatkan munculnya penyakit-penyakit yang berhubungan dengan panas heat stroke dan kematian, terutama pada orang tua, anak-anak dan penyakit kronis. Temperatur yang panas juga dapat menyebabkan gagal panen sehingga akan muncul kelaparan dan kekurangan gizi. Perubahan cuaca yang ekstrem dan peningkatan permukaan air laut akibat mencairnya es di kutub utara dapat menyebabkan penyakit-penyakit yang berhubungan dengan bencana alam banjir, badai dan kebakaran dan kematian akibat trauma. Timbulnya bencana alam biasanya disertai dengan perpindahan penduduk ke tempat-tempat pengungsian dimana sering muncul penyakit, seperti: diare, malnutrisi, defisiensi mikronutrien, trauma psikologis, penyakit kulit, dan lain-lain. b. Bagi Tumbuhan dan Hewan Hewan dan tumbuhan menjadi makhluk hidup yang sulit menghindar dari efek pemanasan ini karena sebagian besar lahan telah dikuasai manusia. Dalam pemanasan global, hewan cenderung untuk bermigrasi ke arah kutub atau ke atas pegunungan untuk mencari tempat yang lebih dingin atau sejuk. Tumbuhan akan mengubah arah pertumbuhannya, mencari daerah baru karena commit to user 23 habitat lamanya menjadi terlalu hangat. Akan tetapi, pembangunan manusia akan menghalangi perpindahan ini dan mengakibatkan kepunahan. Spesies-spesies yang bermigrasi ke utara atau selatan yang terhalangi oleh kota-kota atau lahan-lahan pertanian kemungkinan menyebabkan kematian. Beberapa tipe spesies yang tidak mampu secara cepat berpindah menuju kutub atau beradaptasi kemungkinan juga juga akan musnah. c. Bagi Alam dan Lingkungan Hidup Perubahan cuaca dan volume laut sering dijadikan patokan kerusakan alam yang terjadi yang berdampak pada lingkungan hidup dimana semua makhluk hidup tinggal. Karena pengaruh meningkatnya panas suhu bumi yang menyebabkan mencairnya es di kutub mengakibatkan perubahan volume air laut dan tinggi rata- rata muka laut diukur dari daerah dengan lingkungan yang stabil secara geologi. Ketika atmosfer menghangat, lapisan permukaan lautan juga akan menghangat, sehingga volumenya akan membesar dan menaikkan tinggi permukaan laut. Pemanasan juga akan mencairkan banyak es di kutub, terutama sekitar Greenland, yang lebih memperbanyak volume air di laut. Tinggi muka laut di seluruh dunia telah meningkat 10 – 25 cm 4 – 10 inchi selama abad ke-20, dan para ilmuan IPCC memprediksi peningkatan lebih lanjut 9 – 88 cm 4 – 35 inchi pada abad ke-21. Akibatnya kenaikan volume air laut tersebut akan menenggelamkan pulau- commit to user 24 pulau kecil, erosi dari tebing pantai, dan ketika tinggi lautan mencapai muara sungai, banjir akibat air pasang akan meningkat di daratan. Dan dampak-dampak kerusakan tersebut akan saling berkaitan menjadi dampak kerusakan yang baru.

4. Menentukan Teknik Digital Imaging