Pendahuluan Rancang Bangun Aplikasi Location-Based Service Pencarian Lokasi Wisata Di Kota Semarang Berbasis Android.

1. Pendahuluan

Seiring dengan teknologi yang terus berkembang seakan tidak ada titik akhirnya. Apalagi saat ini teknologi handphone berkembang sangat signifikan. Sebagian besar orang telah bergantung pada mobile device untuk memperoleh informasi. Diantaranya yaitu informasi tentang lokasi wisata. Lokasi wisata merupakan tempat tujuan sebagian besar orang untuk mengisi liburan. Semarang mempunyai banyak keunikan, terutama di bidang wisata. Peninggalan bangunan kuno dengan ragam seni bangunan atau arsitekturnya yang khas dan kuno bernilai sangat tinggi, baik tradisional maupun peninggalan kolonial merupakan rekaman sejarah dalam bentuk visual yang menyiratkan kesinambungan peri kehidupan masyarakat dari waktu ke waktu. Peninggalan tersebut menjadi bukti sejarah bagi anak cucu dan sebagai aset yang sangat berharga dalam bidang pariwisata. Namum sering kali para wisatawan kesulitan dalam menentukan lokasi wisata yang ada di kota Semarang. Untuk itu diperlukan adanya aplikasi pencarian lokasi wisata di kota Semarang berbasis android yang dapat digunakan sebagai sarana dalam mengenalkan informasi tentang lokasi Rancang Bangun Aplikasi Location-Based Service Pencarian Lokasi Wisata Di Kota Semarang Berbasis Android

M. Abdurrozzaq Almuzakki

Program Studi Teknik Informatika - S1, Fakultas Ilmu Komputer, Universitas Dian Nuswantoro Semarang URL : http:dinus.ac.id Email : satelite_09rocketmail.com ABSTRAK Dari hasil analisa yang diperoleh terdapat kebutuhan akan ketersediaannya suatu media yang cukup efektif dalam mengenalkan obyek-obyek wisata yang ada di kota Semarang. Tujuan dari penulisan ini adalah untuk menghasilkan suatu aplikasi mobile yang dapat mempermudah masyarakat atau wisatawan dalam mencari sebuah informasi tentang lokasi wisata di kota Semarang. Aplikasi ini merupakan aplikasi mobile dengan teknologi Location-Based Service LBS yang dibangun di atas platform Android. Aplikasi ini memanfaatkan Global Positioning System GPS dalam pencarian posisi pengguna. Fasilitas utama yang terdapat dalam aplikasi ini adalah adanya fitur Map dan Rute jalan yang dapat mempermudah pengguna dalam menemukan lokasi yang dituju. Metodologi yang dipakai untuk membangun aplikasi tersebut adalah menganalisa kasus tersebut lalu mendesain aplikasi, membuat aplikasi, dan yang terakhir menguji aplikasi yang telah dibuat. Aplikasi yang dihasilkan dalam pembuatan program ini adalah Aplikasi Location-Based Service Pencarian Lokasi Wisata Di Kota Semarang. Kata Kunci : Android, Mobile Application, Global Positioning System GPS, Wisata, Location-Based Service LBS. wisata di kota Semarang dan juga dapat membantu masyarakat atau wisatawan dalam menentukan lokasi wisata di kota Semarang. 2. Tinjauan Pustaka 2.1 Android