Persiapan PERSIAPAN, PELAKSANAAN, DAN ANALISIS HASIL

14

BAB II PERSIAPAN, PELAKSANAAN, DAN ANALISIS HASIL

A. Persiapan

Kegiatan PPL merupakan kegiatan yang diadakan oleh universitas guna mengasah kemampuan mahasiswa dalam melaksanakan praktik mengajar dan membuat administrasi pembelajaran guru. Dalam pelaksanaannya mahasiswa perlu mempersiapkan kegiatan PPL dengan sebaik-baiknya agar pada saat dilaksanakannya program PPL dapat terlaksana dengan baik. Berikut merupakan program-program persiapkan sebagai bekal mahasiswa dalam melaksanakan kegiatan PPL, meliputi: 1. Pengajaran Micro Persiapan ini merupakan pembekalan dari pihak universitas berupa mata kuliah yang wajib ditempuh oleh mahasiswa yang akan mengikuti kegiatan PPL dengan ketentuan minimal nilai B. Apabila mahasiswa tidak dapat mencapai nilai minimal tersebut maka mahasiswa dipastikan tidak dapat mengikuti kegiatan PPL. Perkuliahan Micro ini dilaksanakan oleh fakultas masing-masing yang dilaksanakan selama kurang lebih tiga bulan. Kegiatan micro teaching ini dilaksanakan di dalam ruang micro dengan terbagi menjadi beberapa kelompok setiap kelompok beranggotakan 10 mahasiswa. Setiap kelompok memiliki guru pembimbing masing-masing. Proses perkuliahan seorang mahasiswa menjadi seorang guru dan mahasiswa lain berperan sebagai murid. Pengajaran micro ini merupakan wahana bagi mahasiswa dalam berlatih mengajar sebelum diterjunkan ke SMA N 1 Pleret. Adapun mahasiswa berlatih dalam menyampaikan materi, mengelola kelas, menyikapi peserta didik, dan mengatasi permasalahan-permasalahan yang timbul ketika proses mengajar berlangsung. Sebelum proses pembelajaran micro, mahasiswa juga dituntut untuk membuat RPP, media pembelajaran, 15 mempersiapkan materi pengajaran, mempersiapkan metode yang cocok dan lain sebagainya. 2. Pembekalan Pembekalan merupakan salah satu kegiatan persiapan sebelum mahasiswa melaksanakan kegiatan PPL di sekolah. Kegiatan ini diselenggarakan oleh universitas. Pelaksanaan pembekalan