Rumusan Masalah Batasan Masalah Tujuan dan Manfaat

1.2. Rumusan Masalah

Berdasarkan pada penjelasan latar belakang sebelumnya, masalah yang ada dapat dirumuskan sebagai berikut : a Bagaimana caranya agar para siswa dapat mengetahui apakah buku yang diperlukannya masih tersedia atau sedang dipinjam tanpa perlu mendatangi perpustakaan sekolah. b Bagaimana caranya agar para siswa dapat memesan terlebih dahulu buku-buku tertentu supaya ia mendapat prioritas peminjaman jika nantinya buku-buku tersebut tersedia. c Bagaimana caranya agar pihak pengelola sekolah dapat dengan mudah memantau pelayanan perpustakaan sekolah ini. d Bagaimana mengembangkan aplikasi yang dapat menjadi solusi dari permasalahan-permasalahan tersebut dengan memanfaatkan teknologi SMS Gateway. Universitas Sumatera Utara

1.3. Batasan Masalah

Agar pembahasan dalam penelitian ini lebih terarah dan menghindari pembahasan yang terlalu kompleks, maka penulis menetapkan beberapa asumsi dan batasan masalah sebagai berikut : a Aplikasi perpustakaan diasumsikan terpasang pada komputer server sekolah di Ruang Guru. Sementara di ruangan Perpustakaan tersedia dua komputer workstation. Satu komputer sebagai admin untuk penjaga perpustakaan yang melayani peminjaman dan pengembalian buku, serta satu komputer untuk para siswa yang ingin mencari judul buku melalui komputer. b Modem GSM untuk keperluan SMS terpasang pada komputer server. c Proses-proses yang dapat dilakukan dengan SMS adalah : - Mencari judul buku dan status ketersediaannya - Memesan judul buku jika belum tersedia - Mengecek status peminjaman dan keanggotaan - Bagi admin, dapat mengetahui statistik buku yang dipinjam - SMS pengingat bagi siswa yang sudah jatuh tempo masa pengembalian buku d Bahasa pemrograman yang dipergunakan adalah bahasa PHP dan databasenya menggunakan MySQL. Universitas Sumatera Utara

1.4. Tujuan dan Manfaat

Tujuan dari penelitian ini adalah mengembangkan suatu aplikasi perpustakaan yang memiliki fitur SMS Gateway dan mengimplementasikannya pada perpustakaan sekolah SMAN 1 Medan. Sedangkan manfaat dari penelitian ini nantinya adalah dapat mempermudah para siswa dalam meminjam buku dari perpustakaan, sekaligus mendorong dan memotivasi mereka untuk lebih sering membaca buku perpustakaan.

1.5. Metode Penelitian