Skoring Kepincangan Lokomosi Pada Sapi Perah dan Hubungannya Dengan Peradangan

SKORING KEPINCANGAN LOKOMOSI PADA SAPI
PERAH DAN HUBUNGANNYA DENGAN PERADANGAN

VEKI HIDAYAT

FAKULTAS KEDOKTERAN HEWAN
INSTITUT PERTANIAN BOGOR
BOGOR
2013

PERNYATAAN MENGENAI SKRIPSI DAN
SUMBER INFORMASI SERTA PELIMPAHAN HAK
CIPTA
Dengan ini saya menyatakan bahwa skripsi berjudul Skoring
Kepincangan Lokomosi Pada Sapi Perah dan Hubungannya dengan
Peradangan adalah benar karya saya dengan arahan dari komisi pembimbing
dan belum diajukan dalam bentuk apa pun kepada perguruan tinggi mana
pun. Sumber informasi yang berasal atau dikutip dari karya yang diterbitkan
maupun tidak diterbitkan dari penulis lain telah disebutkan dalam teks dan
dicantumkan dalam Daftar Pustaka di bagian akhir skripsi ini.
Dengan ini saya melimpahkan hak cipta dari karya tulis saya kepada

Institut Pertanian Bogor.

Bogor, Juni 2013
Veki Hidayat
NIM B04080160

ABSTRAK
VEKI HIDAYAT. Skoring Kepincangan Lokomosi Pada Sapi Perah dan
Hubungannya Dengan Peradangan. Dibimbing oleh RP AGUS LELANA.
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis skoring kepincangan
lokomosi sapi perah dan hubungannya dengan peradangan. Digunakan seratus
ekor sapi perah di KPSBU dari petani setempat di Lembang. Penilaian ditentukan
melalui pengamatan visual pada alat gerak setiap individu sapi perah. Skor yang
digunakan yaitu skala intensitas dari 1 sampai 5, yaitu 1 untuk kondisi normal dan
5 untuk kondisi kepincangan yang parah. Dilakukan juga pengamatan dan
pengukuran keparahan tanda peradangan. Pengukuran peradangan dilakukan
dengan perangkat termometer rektal. Pengamatan peradangan dilakukan dengan
skala tanda-tanda infeksi lokal kalor, dolor, rubor, tumor, dan fungsiolesa menjadi
empat tahap meliputi (-), (+), (+ +), dan (+ + +). Dari 100 ekor sapi perah, 2%
memiliki kepincangan sedang, dan 25% kepincangan ringan. Kepincangan ini

memiliki hubungan yang signifikan (p